Anda di halaman 1dari 1

Sintaksis merupakan kajian bahasa (lingusitik) yang membahas tentang hubungan antar kata yang ada

dalam tataran pengucapan atau penulisan. Sederhananya, sintaksis adalah suatu cabang ilmu bahasa
yang membahas kandungan satuan apa saja yang terkandung dalam suatu tulisan, khususnya kalimat.
Untuk mengetahui seprti apa bentuk kajian sintaksis sendiri, berikut ditampilkan beberapa contoh
sintaksis dalam bahasa Indonesia yang bisa disimak sebagaimana berikut ini!

1. Saya berangkat dari pukul 7 pagi.

Secara sintaksis, kalimat di atas terdiri atas komponen saya (subjek), berangkat (predikat), dan dari
pukul 7 pagi (keterangan). Kata saya merupakan subjek kalimat yang berupa kata benda atau nomina.
Sementara itu, kata berangkat merupakan predikat kalimat tersebut yang berupa verba atau kata kerja.
Adapun dari pukul 7 pagi merupakan keterangan kalimat yang berbentuk sebuah frasa.

2.Ibu membelikan adik baju baru di hari ulang tahun adik yang kesepuluh.

Secara sintaksis, kalimat di atas terdiri atas kata benda ibu yang berperan sebagai subjek kalimat ;
membelikan yang merupakan predikat berbentuk kata kerja; adik yang merupakan objek berbentuk kata
benda; baju baru merupakan pelengkap yang berupa frasa nomina; dan di hari ulang tahun adik yang
kesepuluh yang merupakan keterangan berbentuk frasa.

3. Ibu membeli seikat bayam dari pedagang sayur tersebut.

Secara sintaksis, kalimat di atas terdiri atas kata benda ibu yang berperan sebagai subjek kalimat; kata
kerja membeli yang berperan sebagai predikat; kata benda seikat bayam yang berperan sebagai objek;
dan frasa dari pedagang sayur tersebut yang berperan sebagai keterangan kalimat di atas.

Anda mungkin juga menyukai