Anda di halaman 1dari 3

Nama : Muhammad Habib Maulana

Kelas : CE 4C
Nim : 1905112068
TUGAS 1
1. Jelaskan pengertian mikrokontroler ?
Jawab: Mikrokontroler adalah sebuah komputer kecil yang dikemas dalam bentuk chip IC
(Integrated Circuit) dan dirancang untuk melakukan tugas atau operasi tertentu. Pada
umumnya , sebuah IC Mikrokontroler terdiri dari satu atau lebih Inti Prosesor (CPU), Memori
(RAM dan ROM) serta perangkat INPUT dan OUTPUT yang dapat diprogram.
2. Uraikan dengan singkat sejarah perkembangan mikrokontroler?
Jawab: Pertama kali dikenalkan oleh Texas Instrument dengan seri TMS 1000 pada tahun
1974yang merupakan mikrokontroler 4 bit. Mikrokontroler yang populer pertama kali dibuat
olehIntel pada tahun 1976 , yaitu mikrokontroler 8 bit seri Intel 8748. Mikrokontroler tersebut
adalahbagian dari keluarga Mikrokontroler MCS-48. Sebelumnya, Texas Instruments telah
memasarkanMikrokontroler 4 bit pertama yaitu TMS 1000 pada tahun 1974. TMS 1000 yang
mulai dibuatsejak 1971 adalah mikrokomputer dalam sebuah chip , lengkap dengan
RAM dan ROM.Sekarang dipasaran banyak sekali ditemui mikrokontroler mulai dari 8 bit
sampai dengan64 bit, sehingga perbedaan antara mikrokontroler dan mikroprosesor sangat
tipis. Masing-masingvendor mengeluarkan mikrokontroler dengan dilengkapi
fasilitas-fasilitas yang cenderungmemudahkan user untuk merancang sebuah sistem
dengan komponen luar yang relatif lebihsedikit.
3 . Jelaskan Perbedaan Mikrokontroler, Mikroprocessor, dan Mikro-Komputer?
Jawab:
1. Mikroprosesor dan mikrokontroler merupakan IC yang dapat diprogram dan supaya
aplikasi yang diinginkan dapat berjalan, maka memori program harus diisi program tertentu.
2. Ditinjau dari segi arsitekturnya, mikroprosesor hanya merupakan single chip CPU,
sedangkan mikrokontroler dalam IC-nya selain CPU juga terdapat piranti lain yang
memungkinkan mikrokontroler berfungsi sebagai suatu single chip computer. Sebuah IC
mikrokontroler telah terdapat ROM, RAM, EPROM, serial interface dan paralel interface,
timer, interrupt controller, konverter Analog ke Digital, dan lainnya (tergantung fitur yang
melengkapi mikrokontroler tersebut).
3. Dari segi aplikasinya, mikroprosessor hanya berfungsi sebagai Central Processing Unit
yang menjadi otak komputer, sedangkan mikrokontroler, dalam bentuknya yang mungil, pada
umumnya ditujukan untuk melakukan tugas–tugas yang berorientasi kontrol pada rangkaian
yang membutuhkan jumlah komponen minimum dan biaya rendah (low cost).
4 . Jelaskan Perbedaan Arsitektur mirokontroler CISC dan RISC?
Jawab:
Untuk CISC :
Penekanan pada perangkat keras
Termasuk instruksi kompleks multi-clock
Memori-ke-memori:
“LOAD” dan “STORE”
saling bekerjasama
Ukuran kode kecil,
kecepatan rendah
Transistor digunakan untuk
menyimpan instruksi2 kompleks

Untuk RISC :
Penekanan pada perangkat lunak
Single-clock, hanya sejumlah kecil instruksi
Register ke register:
“LOAD” dan “STORE”
adalah instruksi2 terpisah
Ukuran kode besar,
kecepatan (relatif) tinggi
Transistor banyak dipakai
untuk register memori

5. Uraikan Jenis-jenis Mikrokontroler?


Jawab:
1. Mikrokontroller TinyAVR (ATTiny) adalah mikrokontroller 8 bit. ATTiny merupakan
mikrokontroller avr kecil dan memiliki peripheral yang terbatas.
2. Mikrokontroller AT90S adalah mikrokontroller 8 bit jenis lama,merupakan
mikrokontroller avr klasik.
3. Mikrokontroller Atmega adalah mikrokontroller 8 bit. Atmega memiliki peripheral lebih
banyak dibandingkan dengan seri ATTiny.
4. Mikrokontroller Xmega adalah mikrokontroller 8/16 bit. Xmega memiliki periphelal baru
dan canggih dengan untuk kerja, sistem monitoring event dan DMA yang ditingkatkan,serta
merupakan pengembangan keluarga AVR untuk pasar low power dan high performance.
Dengan adanya fitur DMA(direct memory access) dapat mengurangi kemungkinan terjadinya
kemacetan pada saat transfer data. Xmega mendukung kriptografi AES dan DES.
5. Mikrokontroller AVR32 adalah mikrokontroller 32 bit, mikrokontroller ini pertama kali
dibuat oleh atmel pada tahun 2006. AVR32 menggunakan arsitektur RISC 32 bit,
mikrokontroller ini ditujukan untuk bersaing dengan mikrokontroller yang berbasis prosesor
ARM mikrokontroller AVR32 tidak memiliki EEPROM internal, sebagai pengganti
EEPROM , AVR32 dapat menggunakan SD Card dan MMC.
TUGAS 2
1. Jelaskan apa itu mikrokontroler AVR?
Jawab: Mikrokontroler AVR (Alf and Vegard’s Risc processor) dari Atmel ini menggunakan
arsitektur RISC (Reduced Instruction Set Computer) yang artinya prosesor tersebut memiliki
set instruksi program yang lebih sedikit dibandingkan dengan MCS-51 yang menerapkan
arsitektur CISC (Complex Instruction Set Computer).
2. Jelaskan apa itu Arduino?
Jawab: Arduino merupakan pengendali mikro single-board yang bersifat open source dan
diturunkan dari wiring platform. Arduino memiliki hardware dengan prosesor Atmel AVR
dan softwarenya mempunyai bahasa program tersendiri.
3. Uraikanlah jenis-jenis bahasa pemrograman untuk mikrokontroler?
Jawab:
- Bahasa Mesin : Bahasa mesin (machine language/machine code) adalah bahasa yang
dipahami oleh komputer. Kode yang terdapat pada bahasa ini berupa kode bilangan biner
yang dapat diproses oleh mikrokontroler sehingga sulit dipahami oleh manusia.
- Bahasa Assembly :Bahasa Assembly terdiri dari instruksi berupa representasi mnemonic
dari instruksi berupa kode bilangan biner dari bahasa mesin. Umumnya mnemonic berupa
singkatan tiga atau empat huruf dari kata yang mewakili suatu instruksi.
- Bahasa Tingkat Tinggi : yaitu bahasa yang memiliki sintaks yang lebih mendekati bahasa
manusia.
4. Tuliskan contoh perintah atau sintak dasar bahasa pemrograman C?
Jawab:
#include<stdio.h>

int main()

printf("Selamat belajar Mikrokontroler\n");


return 0;

Anda mungkin juga menyukai