Anda di halaman 1dari 3

Penentuan Bifenil Poliklorinasi pada Ikan Laut yang Terdapat di

Wilayah Laut Terdampak Tsunami di Jepang

Determination of Polychlorinated Biphenyls (PCB) in Marine Fish


Obtained from Tsunami-Stricken Areas of Japan

1. Darimana ( dalam populasi target ) sampel harus dikumpulkan ?


Where to sample the target population ?

Populasi target pada penelitian ini bersifat heterogen. Populasi target berupa
beberapa jenis ikan yang dibeli dari pasar umum di daerah Jepang yang pernah
dilanda tsunami (Aomori, Iwate, Miyagi, dan Prefektur Chiba) serta membeli total
101 sampel ikan, yang terdiri dari tiga jenis ikan yaitu fat greenling (n = 29),
flounder (n = 36), dan mackerel (n = 36), pada tahun 2012 ± 2013, sehingga
nantinya akan ada analisis PCB dari ketiga jenis sampel ikan yang per jenisnya
dihomogenisasi mengingat berasal dari perairan yang berbeda . Populasi target ini
termasuk heterogen karena berat ikan tidak sama di lokasi yang berbeda, panjang
ikan sebagai sampel yang berbeda, serta akumulasi polutan pada perairannya juga
berbeda. Lalu target populasi heterogen ini dihomogenisasi yaitu ikan difillet
menggunakan pisau dapur dan diambil otot ikan. Jaringan otot masing-masing
jenis ikan dihomogenisasi sesuai jenis ikannya di dalam food processor (GM200,
Knife mill GRINDOMIX, Verder Scientific Co., Ltd., Germany), dan sampel ikan
yang dihomogenisasi disimpan pada suhu ± 20ÊC sampai diperlukan untuk
analisis sehingga terdapat sampel jenis ikan fat greenling, flounder, dan mackarel
yang siap dianalisis. Pada populasi target yang heterogen ini dipastikan harus
meminimalisasi determinate sampling error sehingga tidak signifikan
kesalahannya, apabila kesalahan signifikan maka tujuan sampel dalam mewakili
populasi tidak tercapai. Pemilihan jenis sampling yang digunakan yaitu
judgemental sampling yang berarti secara sengaja mengambil sampel tertentu
(sifat-sifat, karakteristik, ciri, kriteria sampel ) yang mencerminkan populasinya.
Peneliti memilih sendiri jenis sampel sesuai kriterianya dan bersifat subjektif.
Pada penelitian ini dipilih judgemental sampling dengan kriteria ikan sampel
(ikan) yang tampak sehat dan tidak kecil maupun terlihat sakit. Kriteria tersebut
dipilih agar sampel dapat mewakili populasi, karena para konsumen yang
membeli ikan di pasar umum pastilah cenderung memilih ikan yang tampak sehat
meski di dalamnya terdapat bioakumulasi PCB, apabila sasaran sampel dipilih
ikan yang sakit maka tidak mewakili keadaan populasi ikan yang terdistribusi di
pasar dan dikonsumsi oleh masyarakat sebagai konsumen. Kelebihan metode
judgementa sampling ini yaitu relatif mudah dan murah (efektifitas biaya) serta
sampel juga dipilih sedemikian rupa, sehingga relevan dengan desain penelitian
yang telah dirancang, kekurangannya yaitu judgemental sampling tidak menjamin
lebih representatif dari random sampling, maka dari itu pelaksanaan metodenya
harus dengan cermat.

2. Apa jenis sampel yang harus dikumpulkan ?


What Type of Sample to Collect

Jenis sampel yang harus dikumpulkan yaitu Metode Composite Sampling.


Sampling tersebut menerapkan metode dengan mengumpulkan beberapa unit
sampel dan menggabungkannya secara keseluruhan atau sebagian, untuk
membentuk sampel baru. Unit sampel yang membentuk komposit dapat
mempertahankan integritasnya atau dihomogenisasi melalui proses fisik seperti
penggilingan, pengayakan, pengocokan, atau sentrifugasi. Metode Composite
diterapkan pada penentuan kadar PCB pada ikan karena penelitian dilakukan di
dalam laboratorium dan sampel heterogen maka dipilih metode composite, dan
dipilih metode tersebut karena melibatkan penggabungan beberapa unit sampel
ikan, misalnya untuk menentukan PCB pada sampel ikan fat greenling dibutuhkan
sebanyak 50 g jaringan otot, jumlah yang mungkin sulit didapat dari satu ikan fat
greenling, maka diambil dari beberapa ikan dengan jenis yang sama. Dengan
menggabungkan dan menghomogenisasi sampel jaringan dari beberapa ikan yang
satu jenis, maka lebih mudah untuk mendapatkan sampel 50 g yang diperlukan.
3. Berapa jumlah minimal sampel yang dibutuhkan untuk setiap analisis ?
How Much Sample to Collect

4. Berapa banyak sampel harus dianalisis ? (Jumlahnya, tergantung pada


interval kepercayaan yang ingin dilaporkan untuk nilai rata-rata dan
standar relatif yang diinginkan pada penyimpangan metode)
5. Bagaimana cara varians keseluruhan dapat diminimalkan ?

Anda mungkin juga menyukai