Anda di halaman 1dari 4

RESUME

“KARYA TULIS ILMIAH POPULER”

DISUSUN OLEH

KELOMPOK C :

SARASWATI A 241 17 018

TRIA WURY ANJANI A 241 18 002

AFIKA ASFA A 241 18 026

SUKMA RANIA A 241 18 034

TRI NOVI WIDYA S A 241 18 042

MA’RIFAH ARWAN A 241 18 055

ASMAUL SYAHRIL A 241 18 067

ASHARI A 241 18 079

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN FISIKA


JURUSAN PENDIDIKAN MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM
FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS TADULAKO
2021
A. PENGERTIAN KARYA ILMIAH POPULER
Karya ilmiah populer adalah karya ilmiah yang disajikan ke hadapan
massa secara popular pada media-media massa cetak (majalah, koran, tabloid).
Oleh karena demikian, maka karya ilmiah populer memiliki karakter yang
khas agar dapat diserap isinya oleh khalayak luas, tidak terbatas pada kalangan
akademisi.
Karya ilmiah populer merupakan suatu karya yang ditulis dengan
menggunakan bahasa yang populer sehingga mudah dipahami oleh
masyarakat dan menarik untuk dibaca.

B. CIRI-CIRI KARYA ILMIAH POPULER


Mengacu pada teori sebagai landasan berpikir (kerangka pemikiran)
dalam pembahasan masalah.
1. Lugas, tidak emosional, bermakna tunggal, tidak menimbulkan
interprestasi lain.
2. Logis, disusun berdasarkan urutan yang konsisten
3. Efektif, ringkas dan padat.
4. Efisien, hanya mempergunakan kata atau kalimat yang penting
dan mudah dipahami.
5. Objektif berdasarkan fakta, setiap informasi dalam kerangka
ilmiah selalu apa adanya, sebenarnya, dan konkret.
6. Sistematis, baik penulisan dan pembahasan sesuai dengan
prosedur dan sistem yang berlaku.

Sedangkan ciri-ciri karya ilmiah populer menurut Hakim (2004 : 57)


diurutkan sebagai berikut:
1. Bahan berupa fakta yang objektif
2. Penyajian menggunakan bahasa yang cermat, tidak terlalu
formal tapi tetap taat asas, disusun secara sistematis; tidak
memuat hipotesis.
3. Sikap penulis tidak memancing pertanyaan-pertanyaan yang
meragukan.
4. Penyimpulan dilakukan dengan memberikan fakta.

C. JENIS-JENIS KARYA TULIS ILMIAH POPULER


 ARTIKEL
Dalam istilah jurnalistik, artikel adalah tulisan berisi pendapat
subjektif yang penulisanya tentang suatu masalah atau peristiwa.
 MAKALAH
Makalah adalah karya tulis ilmiah yang menyajikan suatu masalah
yang pembahasannya berdasarkan data di lapangan yang bersifat
empiris-objektif.
 KERTAS KERJA
Kertas kerja (work paper) pada prinsipnya sama dengan makalah,
namun dibuat dengan analisis lebih dalam dan tajam dan
dipresentasikan pada seminar atau lokakarya yang biasanya
dihadiri oleh ilmuwan.
 PAPER
Paper adalah sebutan khusus untuk makalah di kalangan akademisi
(mahasiswa) dalam kaitannya dengan pembelajaran dan
pendidikannya sebelum menyelesaikan jenjang studi
(Diploma/S1/S2/S3).
 SKRIPSI
Skripsi adalah karya tulis ilmiah mahasiswa untuk menyelesaikan
jenjang studi S1 (Sarjana).
 TESIS
Tesis adalah karya tulis ilmiah mahasiswa untuk menyelesaikan
jenjang studi S2 (Pasca Sarjana) yang sifatnya lebih mendalam
dibandingkan dengan skripsi.
 DISERTASI
Disertasi disebut juga "Ph.D Thesis" adalah karya tulis ilmiah
mahasiswa untuk menyelesaikan jenjang studi S3 (meraih gelar
Doktor/Dr) yang mengemukakan suatu dalil yang dapat dibuktikan
oleh penulis berdasarkan data dan fakta yang sahih (valid) dengan
analisis yang terinci).
 ARTIKEL ILMIAH POPULER
Artikel ilmiah yang ditulis dengan gaya bahasa populer (bahasa
media/bahasa jurnalistik) untuk dimuat di media massa (surat
kabar, majalah, dan tabloid).

Referensi :
http://kemahasiswaan.uui.ac.id/berita-55-pengertian-karakteristik-dan-
jenisjeniskaryatulis-ilmiah.html

Anda mungkin juga menyukai