Anda di halaman 1dari 2

KEPOLISIAN DAERAH SULAWESI TENGGARA

BIDANG KEDOKTERAN DAN KESEHATAN


RUMKIT BHAYANGKARA TINGKAT III KENDARI
Jalan.Y.Wayong No 7 Kendari 93111

SURAT KEPUTUSAN
Nomor: Kep / 27 / I / 2017/AK

Tentang

KEBIJAKAN PENOLAKAN RESUSITASI ( DNR )

KEPALA RUMAH SAKIT BHAYANGKARA TINGKAT III KENDARI

Menimbang : 1. Bahwa seluruh staf bertanggungjawab melindungi dan


mengedepankan hak pasien dan keluarga dalam pelayanan. 
2. Bahwa Rumah Sakit Tingkat.III RS.Bhayangkara kendari
menghormati hak pasien dan dalam beberapa situasi hak istimewa
keluarga pasien.
3. Bahwa Hak pasien dan keluarga merupakan elemen dasar dari
semua kontak di rumah sakit, stafnya, serta pasien dan
keluarganya.

Mengingat : 1. Undang-undang RI No. 44 tahun 2009 tentang Rumah Sakit


2. Undang-Undang RI No. 36 tahun 2009 tentang Kesehatan.
3. Undang-undang RI No. 29 tahun 2004 tentang Praktek Kedokteran
4. Permenkes No.228/MENKES/SK/III/2002 tentang pedoman
penyusunan standar pelayanan minimal rumah sakit yang Wajib di
laksanakan Daerah
MEMUTUSKAN

Menetapkan : 1. Dokter wajib menjelaskan resiko yang mungkin dialami pasien


ketika sewaktu-waktu dalam masa perawatannya terjadi henti
jantung dan henti nafas, dengan mempertimbangkan kondisi
pasien:
a. Prognosis buruk
b. Lanjut Usia
c. Gagal Multi Organ
d. Keganasan stadium akhir
e. Fungsi serebral yang tidak akan pulih

2. Dokter atau perawat tidak boleh melakukan resusitasi pada pasien


yang mempunyai permintaan DNR, kecuali permintaan tersebut
belum dibuktikan dengan keterangan yang jelas dan legal.

3. Surat keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dan akan


diadakan perbaikan bila didalamnya terdapat kekeliruan.

Ditetapkan di : Kendari
Pada tanggal : 03 Januari 2017
KARUMKIT BHAYANGKARA TINGKAT III KENDARI

dr. SUKARDI YUNUS, Sp.An, M.Kes


KOMISARIS POLISI NRP 77040990

Tembusan:

1. Kabiddokes Polda Sultra


2. Ka Instalasi Rawat Inap,Ka Instalasi Rawat Jalan
Rumkit Bhayangkara Tingkat III Kendari

Anda mungkin juga menyukai