Anda di halaman 1dari 2

NAMA : ELSI

NIM : 20502005

MATA KULIAH : BIOLOGI SEL

1. Berikan uraian tentang: Bagaimana jika sel tumbuhan tidak memiliki organel kloroplas,
implikasinya dengan kehidupan di bumi.

Jawab:

Organel sel yang paling banyak ditemukan dipermukaan bumi adalah kloroplas. Karena
semua bagian yang berwarna hijau pada tumbuhan, termasuk daun, batang hijau dan buah yang
belum matang, memiliki kloroplas. Fungsi utama kloroplas yaitu merupakan tempat fotosintesis
pada tumbuhan, Terdapat kira-kira setengah juta kloroplas tiap mili meter persegi permukaan
daun. Warna daun berasal dari klorofil, pigmen warna hijau yang terdapat didalam kloroplas.
Oleh karena itu jika sel tumbuhan tidak memiliki organel kloroplas maka tumbuhan tidak dapat
melakukan proses fotosintesis yang menghasilkan zat, seperti glukosa, oksigen, dan air sehingga
hal itu akan mengganggu keberlangsungan kehidupan dibumi terutama bagi organisme heterotrof
yaitu semua hewan, jamur dan juga bakteri yang tidak dapat menghasilkan makanannya sendiri
dan bergantung sepenuhnya pada organisme autotrof.

2.Mengapa membran tilakoid kloroplas memiliki fotosistem (terdiri atas pigmen-pigmen


fotosintetik yang mampu menangkap energi dari cahaya (foton)?

Jawab:

Pigmen-pigmen klorofil yang mengelompok dalam membran tilakoid membentuk


perangkat pigmen yang penting pada fotosintesis. Perangkat pigmen di dalam tilakoid tersebut
selanjutnya disebut dengan fotosistem. Fotosistem sendiri apabila dijabarkan, merupakan suatu
unit yang mampu menangkap energi cahaya matahari atau foton yang terdiri atas molekul
klorofil dan pigmen asesori (tambahan), yaitu kompleks antena dan akseptor elektron. Perhatikan
gambar berikut.
Ketika suatu molekul pigmen menyerap energi cahaya, energi itu dilewatkan dari suatu
molekul pigmen ke molekul pigmen lainnya hingga mencapai pusat reaksi. Klorofil a merupakan
pusat reaksi bagi fotosistem. Setelah energi sampai di P700 atau di P680 pada pusat reaksi,
sebuah elektron kemudian dilepaskan menuju tingkat energi lebih tinggi. Elektron berenergi ini
akan disumbangkan ke akseptor elektron.

Fotosistem dibedakan menjadi dua, yaitu Fotosistem I dan Fotosistem II.


Pada Fotosistem I, penyerapan cahaya matahari dilakukan oleh klorofil a yang sensitif terhadap
cahaya dengan panjang gelombang 700 nm, sehingga fotosistem I disebut juga sebagai P700.
Sedangkan pada Fotosistem II penyerapan energi cahaya dilakukan oleh klorofil a yang sensitif
terhadap panjang gelombang 680 nm (nanometer), sehingga fotosistem II disebut juga P680.

Perbedaan Fotosistem I (P700) dan fotosistem II (P680) adalah:

Fotosistem I (p680) Fotosistem II (p680)


PS I terletak di permukaan luar membran
PS II terletak di permukaan dalam membran tilakoid grana
tilakoid grana
Pusat fotonya adalah P700 Pusat fotonya adalah P680
Pigmen menyerap panjang gelombang Pigmen menyerap panjang gelombang yang lebih pendek
cahaya (> 680nm) dari cahaya (<680nm)
Berpartisipasi dalam siklik serta
Berpartisipasi hanya dalam fotofosforilasi non siklik
fotofosforilasi non siklik
Hal ini tidak terkait dengan fotolisis air Hal ini terkait dengan fotolisis air
Fungsi utamanya adalah sintesis ATP Fungsi utama adalah sintesis ATP dan hidrolisis air

Anda mungkin juga menyukai