Anda di halaman 1dari 5

PRAKTIKUM ASAM BASA

Mata Kuliah: Manajemen Laboratorium

Dosen Pengampu: Putri Rahadian Dyah Kusumawati, M.Pd.

Disusun Oleh :
Muhamad Alfin Rosyadi (2318064)
Kelas.E

JURUSAN PENDIDIKAN GURU MADRASAH IBTIDAIYAH


FAKULTAS TARBIYH DAN ILMU KEGURUAN
INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI
PEKALONGAN
2021
PRAKTIKUM ASAM BASA
A. Tujuan Praktikum :
1. Mengidentifikasi sifat asam basa suatu larutan
2. Menggunakan indikator asam basa dari bahan alami
B. Pendahuluan
Dalam kehidupan sehari-hari terdapat berbagai jenis produk yang digunakan
oleh rumah tangga, baik untuk keperluan makan ataupun kebersihan. Diantara
bahan makanan tersebut contohnya adalah garam dapur, cuka dan jeruk nipis.
Adapun untuk kebersihan biasanya berupa detergen, sabun mandi, sabun cuci
piring dan sejenisnya. Dari beberapa contoh tersebut memiliki tingkat
keasaman yang berbeda-beda. Suatu larutan dapat digolongkan menjadi asam,
basa atau netral.Untuk mengidentifikasi suatu larutan bersifat asam, basa atau
netral dapat digunakan indikator asam basa. Indikator asam basa adalah suatu
zat yang memiliki warna yang berbeda jika dimasukkan dalam larutan asam
dan basa. Batas-batas ketika indikator mengalami perubahan warna disebut
trayek perubahan warna atau trayek indikator. Contoh indikator asam basa
adalah kertas lakmus. Kertas lakmus ada dua macam yaitu kertas lakmus
merah dan kertas lakmus biru. Kertas lakmus merah akan berubah menjadi
biru pada suasana basa, dan demikian sebaliknya. Terdapat beberapa bahan
alam yang dapat berperan sebagai indikator asam basa. Diantara indikator
asam basa alami yaitu kunyit
C. Prosedur
1. Waktu dan tempat pelaksanaan praktikum : Minggu, 13 Juni 2021.
Dirumah Muhamad Alfin Rosyadi bersama M Azizudin dan Miftakhul
Arzaq, Grogolan baru, gg.melati 3
2. Prosedur dan analisis yang digunakan
Alat dan bahan :
a. 2 pipit tetes
b. Wadah agar – agar
c. Larutan kunyit
d. Larutan daun suji
e. Larutan sabun cuci piring
f. Larutan sabun mandi
g. Larutan detergen
h. Larutan jeruk peras
i. Larutan garam dapur
j. Larutan cuka makan
k. Air mineral
l. Kertas label
Prosedur pelaksanaan :
a. Siapkan berbagai larutan yang akan diuji pada wadah
b. Masukkan larutan kunyit ke dalam larutan yang akan diuji (usahakan
masukan setetes demi setetes)
c. Amati perubahan warna yang terjadi antara sebelum dengan setelah
diberi larutan kunyit
d. Amati pula perbedaan antar bahanyang diuji
e. Catat perubahan yang terjadi dan tuliskan
f. Berikan kesimpulan mengenai hasil percobaan yang dilakukan
D. Hasil Praktikum

Warna yang Teramati


Awal (Sebelum
NO Jenis Larutan
ditambah larutan + larutan kunyit
indicator
Putih
1 Air Mineral Orange
Transparan
2 Larutan Sabun Cuci Piring Putih Bening Orange
3 Larutan Sabun Mandi Putih susu Kuning Keruh
4 Larutan Detergen Putih Keruh Merah
5 Air Jeruk Peras (nipis) Putih Keruh Kuning Kehijauan
Putih
6 Larutan Cuka Makan Orange
Transparan
Putih transparan
7 Larutan Garam Dapur Kuning Minyak
sedikit keruh
E. Pembahasan
Larutan yang mengandung asam pada indikator kunyit akan berwarna
kuning, sedangkan untuk basa maka berwarna merah. Larutan yang
mengalami perubahan warna menjadi kuning diantaranya larutan sabun mandi,
air jeruk pers, dan larutan garam dapur. Larutan yang berwarna merah yaitu
larutan detergen. Sedangkan untuk air mineral, larutan sabun cuci piring, dan
larutan cuka makanan berwarna orange. Dari indikator tersebut maka dapat
dikatakan bahwa kunyit merupakan indikator yang kuat,.
Berdasarkan hasil tersebut, maka dapat disimpulkan bahwa larutan yang
bersifat asam yaitu air jeruk peras, dan larutan cuka makan. Larutan sabun
cuci piring, larutan sabun mandi, dan larutan detergen termasuk basa.
Sedangkan air mineral dan larutan air garam termasuk jenis larutan netral.
F. Jawaban Pertanyaan
1. Jelaskan fungsi larutan kunyit pada percobaan ini!
Kunyit berfungsi sebagai indikator alami untuk menentukan kandungan
asam dan basa pada beberapa jenis larutan, diantaranya air mineral, larutan
sabun cuci piring, larutan sabun mandi, larutan detergen, air jeruk peras,
larutan garam dapur, larutan cuka makan dan air suling.
2. Jelaskan manfaat mempelajari asam dan basa dalam kehidupan sehari-
hari!
Manfaatnya sebagai berikut :
Dalam bidang kesehatan, asam digunakan sebagai obat mag. Dengan ini
dapat meminimalisir penyakit asam lambung.
Dalam bidang insudtri pangan, asam digunakan sebagai bahan makanan
yaitu cuka.
Mengetahui kandungan asam dan basa dalam suatu larutan atau bahan
tertentu.
Mengetahui bahaya dari sifat asam maupun basa, seperti sifat korosif pada
logam, menyebabkan panas pada kulit, dan sebagainya.
G. Lampiran

Anda mungkin juga menyukai