Anda di halaman 1dari 2

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Mata Pelajaran : Bahasa Jerman


Kelas/semester : X / Genap
Pertemuan ke : 5 dan 6
Standar Kompetensi : 7. Membaca
Memahami wacana tulis berbentuk paparan atau dialog sederhana
tentang Kehidupan Sekolah
Kompetensi Dasar : 7.1 Mengidentifikasi bentuk dan tema wacana sederhana secara tepat.
Indikator :  Menentukan bentuk wacana tulis
 Menyebutkan tema wacana tulis
Standar Kompetensi : 8. Menulis
Mengungkapkan informasi secara tertulis dalam bentuk paparan atau
dialog sederhana tentang Kehidupan Sekolah.
Kompetensi Dasar : 8.1 Menulis kata, frasa,dan kalimat dengan huruf, ejaan dan tanda baca
yang tepat
Indikator :  Menulis kata dengan tepat
 Menulis frasa/ kalimat dengan tepat dalam bahasa Jerman
Jenis Teks : Narasi sederhana
Aspek/Skills : Membaca / menulis

I. Tujuan Pembelajaran, siswa dapat :


1. Menentukan bentuk wacana tulis
2. Menyebutkan tema wacana tulis
3. Menulis kata dengan tepat
4. Menulis frasa/ kalimat dengan tepat dalam bahasa Jerman
II. Materi Ajar
Pertemuan 5 :
- Teks narasi sederhana “ Wir stellen vor : Max Tullner” tentang kegiatan seorang guru di
sekolah
- Kata / frasa kata terkait teks, contoh : tragen, Jogging-Schuhe, machen, Schiller-Gymnasium,
Faecher.
- Ungkapan, contoh: lamanya seseorang bekerja : Er arbeitet fuenf Tage pro Woche
Pertemuan 6 :
- Teks narasi sederhana “ Wir stellen vor : Max Tullner” tentang kegiatan seorang guru di
sekolah
- Kata / frasa kata terkait teks, contoh: unterrichten, korrigieren, Klassenarbeiten, Vormittag,
Nachmittag
- Ungkapan, contoh : menyatakan keberuntungan : Wir haben Glueck
III. Metode Pembelajaran
Metode yang digunakan dalam kegiatan pembelajaran:
1. Demonstrasi
2. Tanya jawab
3. Diskusi
IV. Langkah-langkah Pembelajaran
Pertemuan 5:
1. Kegiatan Awal: 20 menit
a. Memberi salam dan menanyakan kabar
b. Memotivasi siswa
c. Menanyakan nama- nama guru dan bidang studi yang diajarkan di sekolah
2. Kegiatan Inti: 50 menit
a. Membaca teks narasi
b. Menyebutkan bentuk – bentuk wacana tulis
c. Menanyakan ide pokok pada setiap paragraf
d. Menanyakan tema wacana
3. Kegiatan Akhir: 20 menit
a. Siswa mencari arti kata-kata sulit dengan padanan kata dalam bahasa Inggris
b. Menyimpulkan beberapa arti frasa kata yang menjadi kata kunci dalam sebuah kalimat
c. Menanyakan kepada siswa kesulitan yang dihadapi dalam mempelajari materi yang telah
diberikan
Pertemuan 6:
1. Kegiatan Awal: 15 menit
a. Memberi salam dan menanyakan kabar
b. Memotivasi siswa
c. Menanyakan ringkasan materi minggu sebelumnya
2. Kegiatan Inti: 60 menit
a. Menceritakan kembali kisah seorang guru yang bernama Max Tullner dengan menjawab
pertanyaan singkat sederhana.
b. Menulis ringkasan cerita tentang Max Tullner dengan latihan menjodohkan
c. Melengkapi kalimat yang menceritakan kisah Max Tullner dalam kalimat singkat dan
sederhana
3. Kegiatan Akhir: 15 menit
a. Mengoreksi pekerjaan siswa
b. Menanyakan kepada siswa kesulitan yang dihadapi dalam mempelajari materi yang telah
diberikan
c. Menyimpulkan materi pelajaran
V. Alat/Bahan/Sumber Belajar
Alat/Bahan : -
Sumber Belajar: Buku Kontakte Deutsch 1 Unit 2 C1 halaman 86
VI. Penilaian :
a. Teknik : Tes tertulis
b. Bentuk : Penugasan
c. Instrumen : Terlampir
Mataram, 20 Januari 2008
Mengetahui
Kepala Sekolah, Guru Mata Pelajaran,

Drs. H. Muzakki Yuliana Dewi, S.Pd.


NIP. 131127481 NIP. 610019721

Anda mungkin juga menyukai