Anda di halaman 1dari 17

MENTORING FINDING INNER PEACE SESI 5

Mendamaikan Ego dalam Diri


https://youtu.be/HN3uAXHWxDk

1
Hati itu Raja

"Ketahuilah di dalam tubuh manusia ada segumpal daging, apabila segumpal


daging itu baik, baiklah tubuh seluruhnya dan apabila daging itu rusak, rusaklah
tubuh seluruhnya. Ketahuilah olehmu, bahwa segumpal daging itu adalah Qolbu
(hati)"
(HR. Bukhari)

Sebuah penelitian menguatkan hadits diatas..


Bahwa perasaan itu adalah fondasi pengubah nasib..

Maka jika ingin jadi penghuni Syurga


Maka perasaan harus perasaan penghuni syurga begitupun pikiran, tindakan,
kebiasaan, karakter maka insyaAllah akan menuju kepada jannah diri kita..
Karena perasaan adalah benih dari semuanya

Cintatilah dan rindulah kepada Allah swt, niscaya Allah akan mencintai kita.

2
Kemudian Babeh bertanya kepada peserta TERAS dgn pertanyaan ini..

Siapa sahabat terbaikmu ?


Banyak yang menjawab:
Nama pasangan, anak, orang tua dan sahabat yang lainnya

Kemudian Babeh melanjutkan dgn pertanyaan kedua:

Siapa musuhmu?
Semua menjawab :
Nafsu dan ego diri sendiri

Namun justru Babeh menyampaikan sebuah jawaban yang membuat semua


peserta TERAS terdiam sambil memuhasabah diri..
Bahwa harusnya kedua jawaban itu sama yaitu diri sendiri (yang sahabat
adalah ego baik sementara musuh adalah ego buruk)

3
Jangan sampai berbeda.. karena jika berbeda ada yang bermasalah dalam diri
kita..
Jangan2 kita sering memberikan apresiasi kebaikan kita kepada orang namun
ketika ada kesalahan justru menyalahkan diri sendiri

Dua Ego itu adalah ilham/pilihan ego Buruk dan ego Baik , sudah Allah sampaikan
dalam Al Quran

Tiga Ego Sumber Keburukan:


1. Kesombongan ➔ menyebabkan Iblis enggan sujud kepada Adam
dikeluarkan dari surga
2. Tamak ➔ menyebabkan Adam makan buah Quldi, padahal sudah
diberikan kenikmatan yang sangat banyak.
3. Iri Hati ➔ menyebabkan terjadi pembunuhan pertama kali (kisah Qobil dan
Habil)

Karena inilah sumber segala dosa

4
Ego yang Merusak : (1) Kesombongan

Dosa pertama terhadap Allah SWT adalah sombong, pelakunya IBLIS


Makna Sombong adalah menolak kebenaran dan merendahkan manusia lainnya

Nabi SAW pernah bersabda:


"Tidak akan masuk syurga orang yang masih ada di dalam hatinya sifat sombong
walau hanya seberat biji zarrah"

Firman Allah yang menjelaskan sombong dalam islam berbunyi:


"Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang sombong"
(QS. An Nahl : 23)

5
Ego Kesombongan Dalam Keseharian
1). Selalu Ingin melebihi orang lain
- "Kalau orang lain bisa, pasti saya bisa"
- "Dia belum tahu, siapa saya"
- "Saya buktikan bahwa saya lebih.. dari dia"

2). Tidak mau diberi saran atau masukan


- "Kamu kan anak baru, anak kemarin sore, nggak usah ngajarin saya"
- "Saya kan lebih berpengalaman dari kamu, Pendidikan saya lebih tinggi, status
sosial ekonomi saya kan lebih baik, saya kan turunan orang baik"

3). Mengandalkan ilmu dan keahlian


- "Dengan latar belakang ilmu atau keahlian saya, itu semua saya kerjakan"
- "Berkat mengamalkan ilmu yang saya peroleh, kehidupan saya makin membaik"

6
Taklukan Ego Sombong dengan Ego RENDAH HATI
Rendah Hati: Menyadari bahwa semua yang melekat pada dirinya adalah milik Allah
SWT
Dari Abu Hurairah ra Rasulullah SAW bersabda:
"Sedekah itu tidak akan mengurangi harta. Tidak ada orang yang memberi
maaf kepada orang lain, melainkan Allah akan menambah kemuliannya. Dan
tidak ada orang yang merendahkan hati karena Allah, melainkan Allah akan
mengangkat derajatnya."
(HR. Muslim)

7
Ego RENDAH HATI dalam keseharian

1) Semua karena Allah


- Melakukan sesuatu bukan karena ingin mendapatkan pujian dari manusia tetapi
dalam rangka merayu Sang Maha Kekasih
- Tidak menyerahkan kebahagiaan pada mulut orang lain

2) Terus Menjadi Murid


- Senang Memetik pelajaran dari siapapun
Tanaman mengambil CO2 dan memberikan O2
- Siklus hidupnya : Belajar - Praktekan - Ajarkan - Belajar Lagi

3) Mudah minta Ampun, Minta Maaf dan Memaafkan


- Segera beristighfar, setiap rasa sombong muncul
- Memaafkan diri dan orang lain

Lakukan Terapi Maaf


Semoga Allah mudahkan kita memaafkan diri dan orang lain

8
Ego Tamak Merusak : (2) Tamak (Serakah)
Tamak : Kecintaan Terhadap dunia berlebihan. Kesalahan Pertama Adam

Kisah dari Jaris bin Laits dalam buku Al-Ilajul Qur'an karya Dr. Muslih Muhammad.
Kisah Nabi Isa dengan orang-orang tamak

"Dan kamu mencintai harta benda dengan kecintaan yang berlebihan."


(QS. Al-Fajr : 20)

9
Ego Tamak Dalam Keseharian

1) Selalu merasa Kurang


- Tidak puas dengan kondisi saat ini
- Khawatir dengan masa depan

2) Menghalalkan segala cara


- Mengedepankan azaz mamfaat dibandingkan halal dan haram
- Filosofi katak melompot

3) Pelit
- Perasaan memiliki hartanya lebih tinggi dibandingkan merasa tinggi
- Berkurangnya harta adalah berkurangnya kebahagiaan dan perasaan aman

10
Taklukan Ego Serakah dengan QANAAH

Ego QANAAH dalam Kesehariaan


1) Dalam urusan dunia lebih banyak melihat ke bawah
"Lihatlah orang yang di bawah kalian dan janganlah melihat orang yang di atas
kalian, karena yang demikian itu lebih layak bagi kalian untuk tidak memandang
hina nikmat yang Allah limpahkan kepada kalian"
(HR Muslim)
2) Menyadari sepenuhnya bahwa harta hanyalah titipan
- Paham bahwa harta yang menyelamatkan adalah yang dibagikan bukan yang
disimpan: Rajin Sedekah
- Harta "dititipkan" kepada : Kerabat dekat, perjuangan umat, mereka yang
membutuhkan
3) Senang Berterima kasih dan Bersyukur
- Kata "Alhamdulillah" sering terucap dengan penuh kesadaran
- Berterima kasih kepada siapapun yanh berbuat kebaikan dibumi
-

11
Melatih berterima kasih
- Kepada diri sendiri (berterima kasih kepada Jantung, Mata, Kaki dll)
- Kepada orang yang berjasa kepada Anda

Ego Yang Merusak : (3) Iri Hati


Iri Hati : Rasa tidak nyaman atas kelebihan yang dimiliki oleh orang lain

Iri hati adalah ego yang menyebabkan dosa besar pertama kali di muka bumi yaitu
pembunuhan

"Jauhkanlah dirimu dari iri hati karena sesungguhnya iri hati itu memakan
kebaikan-kebaikan sebagaimana api memakan kayu bakar"
(HR. Abu Daud)

"Dan janganlah kamu iri hati terhadap apa yang dikaruniakan Allah kepada
sebagian kamu lebih banyak dari sebagian yang lain"
(QS An Nisa : 32)

12
Ego Iri Hati dalam Keseharian

1) Punya perasaan tidak senang apabila ada orang lain yang mendapatkan kenikmatan
- "Sepertinya dia punya tuyul dech. Atau mungkin dia korupsi"
- "Kayaknya dia nyogok, atau punya orang dalem, dia kan pintar menjilat"

2) Sering membanding-bandingkan hidupnya dengan orang lain


- Membandingkan dengan yang lebih hebat, hasilnya minder alias tidak percaya diri
- Sering "kepo" kelemahan orang lain, hasilnya buruk sangka dan ghibah

13
Terapi Doa sepenuh Cinta (sesuai usia orang)
Utk usia 30 th, doakan utk 30 orang
Utk usia 50 th, doakan utk 50 orang
Utk usia 60 th, doakan utk 60 orang

14
Ego Cinta Dalam Keseharian

1) Selalu Senang dengan Kesuksesan Orang Lain


- Mengucapkan selamat dan apresiasi
- Menghadiri Undangan
2) Selalu Mengirimkan Doa
- Doa sepenuh Cinta kepada yang dicintai
Doa : Assalaamualaikum warahmatullahi wabarakaatuh

- Doa ampunan dan cinta kepada orang yang membenci dan dibenci

3) Menjadi Pengunkit Keberhasilan


- Membanti sahabat untuk mewujudkan visinya di bumi
- Menyambungkan dengan "generator" yang lebih besar

15
MENDAMAIKAN EGO
(Negatif Mengecil, Positif Membesar)
Negatif
1. Sombong, 2. Tamak. 3. Iri Hati
Positif
1. Rendah Hati. 2. Qanaah. 3. Cinta

"Meminimalisi sifat fujur dan memaksimalkan sifat taqwa"

Mendamaikan Ego dengan penuh kesadaran


Memilih jenis ego yang masih ada dalam hati..
Kemudian mengucapkan 3 kalimat yang ada secara berurutan penuh kesadaran dan
keyakinan serta berharap ditolong Allah

16
1. Sombong, 1. Rendah hati
2. Tamak. 2. Qonaah
3. Iri Hati 3. Cinta
Lakukan satu persatu Lakukan satu persatu

17

Anda mungkin juga menyukai