Anda di halaman 1dari 8

TUGAS DIREKSI KEUANGAN KELOMPOK 4 KELAS B

Pengampu : dr. Aras Utami, MPH, AAK

Ericko Hartanto (22010117120075)


Nicko Fani Chaniago (22010117130079)
M Ilyasa Fitrohan Sevic (22010117130084)
Arnan Victor Wiryawan (22010117130085)
Bagaskara Yogatama (22010117130086)
Diaz Almayang (22010117130090)
M Rahmandito Susilo (22010117130094)
Devina Subagio (22010117130095)
Ega Herawati (22010117130096)
Abraham Talent Bawadi S (22010117130099)

Cari organisasi di bawah direksi keuangan rumah sakit. Jelaskan secara rinci tugas dan
kewenangannya!
(https://rumahsakit.unair.ac.id/website/struktur-organisasi-rumah-sakit-universitas-airlangga/)

 Manajer Keuangan dan Sistem Informasi (https://mvpjogja.com/peran-manajemer-


keuangan-di-industri-rs/)
Tugas dan wewenang manajer keuangan dan sistem informasi meliputi :
1. Mengambil keputusan yang berkaitan dengan investasi
2. Merencanakan, mengatur dan mengontrol arus kas rumah sakit
3. Merencanakan, mengatur dan mengontrol pengembangan sistem dan prosedur
keuangan rumah sakit
4. Merencanakan, mengatur dan mengontrol analisis keuangan rumah sakit
5. Merencanakan, mengatur dan mengontrol untuk memaksimalkan nilai rumah sakit
Dalam menjalankan tugasnya, seorang manajer keuangan dan sistem informasi
dibantu oleh :
o Sie Akuntansi dan Verifikasi
o Sie Perbendaharaan
o Sie Sistem Informasi
 Manajer Promosi dan Pemasaran (https://resources.urbanhire.com/promotion-
manager-job-description/)
Tugas dan wewenang manajer promosi dan pemasaran meliputi :
1. Bekerja dengan kepala departemen atau staf untuk membahas topik seperti
anggaran dan kontrak, rencana pemasaran, dan pemilihan media iklan
2. Merencanakan kampanye iklan dan promosi
3. Merencanakan iklan, termasuk media tempat beriklan, seperti radio, televisi,
media cetak, online, dan papan iklan
4. Bernegosiasi untuk kontrak iklan
5. Mengevaluasi tampilan dan nuansa situs web yang digunakan dalam kampanye
atau tata letak, yang merupakan sketsa atau rencana untuk iklan
6. Memulai studi riset pasar dan menganalisis temuan mereka untuk memahami
pelanggan dan peluang pasar untuk bisnis
7. Mengembangkan strategi penetapan harga untuk produk atau layanan yang
dipasarkan ke pelanggan target perusahaan
8. Bertemu dengan klien untuk memberikan saran pemasaran atau teknis
9. Mengarahkan perekrutan iklan, promosi, dan staf pemasaran dan mengawasi
kegiatan sehari-hari mereka

Dalam menjalankan tugasnya, seorang manajer promosi dan pemasaran dibantu oleh :
o Sie Humas
o Sie Pemasaran
o Sie Hukum dan Kerjasama

PERMENKES REPUBLIK INDONESIA NOMOR 72 TAHUN 2019 TENTANG


ORGANISASI DAN TATA KERJA RUMAH SAKIT UMUM PUSAT
PERSAHABATAN JAKARTA
Direktorat Keuangan dan Barang Milik Negara (pada pasal 33)
1. Direktorat Keuangan dan Barang Milik Negara mempunyai tugas melaksanakan
pengelolaan keuangan dan barang milik negara.
2. Direktorat Keuangan dan Barang Milik Negara dipimpin oleh seorang direktur.
Dalam melaksanakan tugas, menyelenggarakan fungsi:
a. penyusunan rencana anggaran;
b. pelaksanaan urusan perbendaharaan;
c. pelaksanaan anggaran;
d. pelaksanaan urusan akuntansi;
e. pengelolaan barang milik negara; dan
f. pemantauan, evaluasi, dan pelaporan anggaran.

Direktorat Keuangan dan Barang Milik Negara terdiri atas:


a. Bagian Anggaran; dan
b. Bagian Akuntansi dan Barang Milik Negara.

Bagian Anggaran mempunyai tugas melaksanakan penyusunan rencana dan pelaksanaan


anggaran, urusan perbendaharaan, pemantauan, evaluasi, dan pelaporan anggaran.
Dalam melaksanakan tugas, Bagian Anggaran menyelenggarakan fungsi:
a. penyiapan penyusunan rencana anggaran;
b. pelaksanaan urusan perbendaharaan;
c. pelaksanaan anggaran; dan
d. pemantauan, evaluasi, dan pelaporan anggaran.
Bagian Anggaran terdiri atas:
a. Subbagian Penyusunan dan Evaluasi Anggaran; dan
b. Subbagian Perbendaharaan dan Pelaksanaan Anggaran.

(1) Subbagian Penyusunan dan Evaluasi Anggaran mempunyai tugas melakukan penyiapan
penyusunan rencana, pemantauan, evaluasi, dan pelaporan anggaran.
(2) Subbagian Perbendaharaan dan Pelaksanaan Anggaran mempunyai tugas melakukan
urusan perbendaharaan
dan pelaksanaan anggaran.

Bagian Akuntansi dan Barang Milik Negara mempunyai tugas melaksanakan urusan
akuntansi dan pengelolaan barang milik negara.
Dalam melaksanakan tugas, bagian Akuntansi dan Barang Milik Negara menyelenggarakan
fungsi:
a. pelaksanaan urusan akuntansi; dan
b. pengelolaan barang milik negara.

Bagian Akuntansi dan Barang Milik Negara terdiri atas:


a. Subbagian Akuntansi; dan
b. Subbagian Pengelolaan Barang Milik Negara.

(1) Subbagian Akuntansi mempunyai tugas melakukan urusan akuntansi.


(2) Subbagian Pengelolaan Barang Milik Negara mempunyai tugas melakukan pengelolaan
barang milik negara.

Gambar 1. Struktur Organisasi RSUD Dr. Saiful Anwar

Wakil Direktur Keuangan


Tugas meliputi:
 Menyusun anggaran dengan cara menganalisis usulan rancangan anggaran yang telah
disusun oleh Bagian Keuangan.
 Mengkoordinasikan penyusunan kebutuhan SDM non kesehatan dengan menganalisis
usulan kebutuhan Bagian Keuangan.
 Merumuskan kebutuhan pendidikan dan pelatihan SDM dengan cara menganalisis
rancangan usulan anggaran yang telah disusun Bagian Keuangan.
 Menurumuskan rancangan penyesuaian tarif pelayanan rumah sakit.
 Mengevaluasi penilaian kinerja Bagian Keuangan.
 Melaporkan pelaksanaan tugas pada direktur keuangan sebagai pertanggungjawaban.
Bagian Keuangan terdiri atas (Sumber: RSU dr. Soetomo Tipe A)
a. Sub Bagian Perbendaharaan
Tugas sub bagian perbendaharaan sebagai berikut:
 Melaksanakan pengelolaan perbendaharaan umum dan personil rumah sakit.
 Melaksanakan kegiatan persiapan bahan untuk penyusunan Surat Perintah
Pembayaran (SPP).
 Monitoring dan evaluasi realisasi keuangan/anggaran rumah sakit.
 Menyusun laporan pertanggungjawaban realisasi anggaran rumah sakit.
 Menyiapkan bahan-bahan perumusan kebijakan.
 Melaksanakan tugas-tugas lain yang diberikan oleh kepala bagian.
b. Sub Bagian Penerimaan
Tugas sub bagian penerimaan sebagai berikut:
 Menyiapkan bahan dalam rangka penyusunan rencana pemanfaatan dan
pendayagunaan penerimaan dana rumah sakit.
 Melakukan upaya intensifikasi dan ekstensifikasi penerimaan rumah sakit.
 Melakukan pengkajian terhadap pola tarif rumah sakit.
 Menyusun LPJ penerimaan rumah sakit.
 Monitoring dan evaluasi realisasi penerimaan.
 Menyiapkan bahan-bahan perumusan kebijakan.
 Melaksanakan tugas lain yang diberikan kepala bagian.
c. Sub Bagian Verifikasi
Tugas sub bagian verifikasi sebagai berikut:
 Melaksanakan kegiatan penelitian dan pengujian terhadap dokumen
pengeluaran dan penerimaan.
 Meneliti dan mencatat semua transaksi keuangan.
 Melakukan pengendalian belanja sesuai dengan ketersediaan anggaran.
 Monitoring dan evaluasi pelaksanaan anggaran berdasarkan realisasi
penerimaan maupun pengeluaran.
 Menyiapkan bahan-bahan perumusan kebijakan.
d. Sub Bagian Akuntansi
Tugas sub bagian akuntasi sebagai berikut:
 Melaksanakan kegiatan pencatatan semua transaksi penerimaan dan
pengeluaran.
 Melakukan penyusuhan laporan keuangan.
 Melakukan pengkajian penyelenggaraan akuntansi keuangan.
 Menyiapkan bahan-bahan perumusan kebijakan.

Rincian Tugas Kepala Bagian Keuangan (Sumber: RSUD NTB)


o Menyusun anggaran RS
o Melakukan verifikasi dan akuntasi keuangan RS
o Menyiapkan draft penyusunan dan penetapan besaran jasa layanan
o Melakukan mobilisasi keuangan RS.
o Melakukan monev pelaksanaan penerimaan dan pengeluaran keuangan RS.
o Menyusun Laporan Pokok Keuangan.
o Memberikan masukan dan saran sebagai bahan pertimbangan atasan untuk perumusan
kebijakan.
o Melaksanakan evaluasi dan pelaporan pelaksanaan keuangan RS.
o Melaksanakan tugas dinas lain yang diberi atasan.

Rincian Tugas Kasubag Penyusunan Anggaran


o Menyiapkan bahan penyusunan anggaran RS sesuai pos belanja.
o Menyiapkan bahan monitoring dan evaluasi realisasi penerimaan.
o Menyiapkan bahan penyusunan perhitungan jasa pelayanan.
o Menyiapkan bahan laporan penyusunan anggran.
o Menyiapkan bahan kajian, masukan dan saran untuk perbaikan pada atasan
berdasarkan hasil pelaksanaan tugas.
o Menyiapkan bahan penyusunan laporan pelaksanaan kegiatan

Rincian Tugas Kasubag Akuntansi dan Verifikasi


o Melakukan penelitian terhadap bukti-bukti penerimaan dan pengeluaran (dokumen)
o Menyiapkan bahan penyusunan neraca, arus kas, dan laporan laba rugi.
o Menyiapkan bahan monev realisasi peneriman dan pengeluaran.
o Menyiapkan bahan laporan akuntansi dan verifikasi yang dilakukan secara berkala.
o Menyiapkan bahan penyusunan neraca, arus kas dan laporan laba rugi.
o Menilai asset, investasi RS dari waktu ke waktu.

Bagian Keuangan terdiri atas (Sumber: RSUD dr. Moewardi Tipe A)


a. Bidang Anggaran & Perbendaharaan
Bidang Anggaran dan Perbendaharaan mempunyai tugas melakukan penyiapan
perumusan kebijakan teknis, pelaksanaan dan pelayanan administrasi dan teknis
dalam bidang Penyusunan Anggaran dan Perbendaharaan. Untuk menyelenggarakan
tugas sebagaiamana tersebut diatas, Bidang Anggaran dan Perbendaharaan
mempunyai fungsi:
1. Penyiapan bahan perumusan kebijakan teknis, pelaksanaan dan pelayanan
administrasi dan teknis di bidang Penyusunan Anggaran;
2. Penyiapan bahan perumusan kebijakan teknis, pelaksanaan dan pelayanan
administrasi dan teknis di bidang Perbendaharaan;
3. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh Wakil Direktur sesuai dengan
tugas dan fungsinya.
Uraian Tugas Kepala Bidang Anggaran dan Perbendaharaan adalah sebagai berikut:
1. Mempelajari dan menelaah Peraturan Perundang-undangan yang berlaku dari
berbagai sumber sebagai acuan dalam pelaksanaan tugas.
2. Merencanakan kegiatan pada Bidang Anggaran dan Perbendaharan secara
berkala sebagai pedoman pelaksanaan tugas.
3. Melaksanakan koordinasi dan kerjasama dengan unit lain yang terkait Bidang
Anggaran dan Perbendaharaan secara rutin demi kelancaran pelaksanaan
tugas.
4. Mendistribusikan tugas, memberikan petunjuk dan arahan kepada bawahan
sesuai dengan bidang tugasnya agar dapat terselesaikan dengan tepat waktu
dan sasaran.
5. Memberikan saran dan pertimbangan kepada atasan baik lisan maupun tertulis
guna peningkatan pelayanan.
6. Mengevaluasi dan menilai kinerja bawahan sesuai dengan pedoman yang
berlaku guna peningkatan prestasi kerja pegawai.
7. Melaporkan pelaksanaan tugas kepada atasan baik secara lisan maupun tertulis
sebagai bahan pertimbangan pimpinan.
8. Melaksanakan tugas-tugas lain yang diberikan oleh pimpinan

b. Bidang Akuntansi dan Verifikasi


Bidang Akuntansi dan Verifikasi mempunyai tugas menyiapkan bahan
rencana dan program bidang akuntansi, pelaksanaan dan pelayanan administrasi serta
teknis, fasilitasi dan koordinasi, pemantauan dan evaluasi serta pelaporan bidang
akuntansi dan verifikasi. Untuk menyelenggarakan tugas sebagaimana tersebut diatas,
Bidang Akuntansi dan Verifikasi mempunyai fungsi :
1. Penyiapan dan pelaksanaan perencanaan, pengorganisasian, pengawasan,
fasilitasi dan koordinasi serta evaluasi dan pelaporan bidang akuntansi dan
verifikasi.
2. Penyiapan dan pelaksanaan perencanaan, pengorganisasian, pengawasan,
fasilitasi dan koordinasi serta evaluasi dan pelaporan bidang akuntansi
manajemen.
3. Penyiapan dan pelaksanaan perencanaan, pengorganisasian, pengawasan,
fasilitasi dan koordinasi serta evaluasi dan pelaporan bidang verifikasi
4. Penyiapan dan pelaksanaan perencanaan, pengorganisasian, pengawasan,
fasilitasi dan koordinasi serta evaluasi dan pelaporan sistem informasi
keuangan berbasis akrual.
5. Pengembangan dan peningkatan mutu pengelolaan dan pelayanan akuntansi.
6. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh Direktur dan Wadir keuangan
Kepala Bidang Akuntansi dan Verifikasi memiliki wewenang untuk :
1. Mengajukan usul,saran dan pendapat kepada Kepala Wakil Direktur
Keuangan/ Direktur.
2. Memaraf Laporan Keuangan, Surat Tanggapan LHP atas Laporan Keuangan.
3. Menandatangani Nota Dinas dari Bidang Akuntansi dan Verifikasi untuk
Wakil Direktur Keuangan/ Direktur.
4. Meminta data yang diperlukan dalam rangka Verifikasi dan Pembuatan
Laporan Keuangan di Lingkungan Wakil Direktur Keuangan, dan unit/bidang
lain yang terkait dalam pelaksanaan tugas.

c. Bidang Pengelolaan Pendapatan


Bidang Pengelolaan Pendapatan mempunyai tugas melakukan penyiapan
perumusan kebijakan teknis, pelaksanaan dan pelayanan administrasi dan teknis di
bidang pengembangan pendapatan dan penatausahaan pendapatan. Untuk
menyelenggarakan tugas sebagaimana tersebut diatas, Bidang Pengelolaan
Pendapatan mempunyai fungsi :
1. Penyiapan bahan perumusan kebijakan teknis, pelaksanaan dan pelayanan
administrasi dan teknis di bidang pengembangan pendapatan;
2. Penyiapan bahan perumusan kebijakan teknis, pelaksanaan dan pelayanan
administrasi dan teknis di bidang penatausahaan pendapatan;
3. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh Wakil Direktur sesuai dengan
tugas dan fungsinya.
Kepala Bidang Pengelolaan Pendapatan memiliki wewenang untuk :
1. Membimbing dan menegur bawahan.
2. Membagi tugas kepada bawahan sesuai dengan kompetensinya.
3. Meminta data dan laporan dari bawahan.
4. Menilai kinerja bawahan.

Anda mungkin juga menyukai