Anda di halaman 1dari 4

14 Agustus 2021

SCRIPT
Basic Performmance Appraisal

SEGMEN II : Performance Appraisal (Metode Penilaian Umpan Balik 360⁰)


Bahasan:
1. Proses Metode Umpan Balik 360⁰
2. Menentukan Penilaian dan Bobotnya
3. Contoh Format Metode Umpan Balik 360⁰
4. Keunggulan dan Kelemahan Metode Umpan Balik 360⁰

 INTRODUCTION/OPENING
 Hallo teman teman HR, Bersama saya Saipul, mari kita lebih mengenal dengan dunia
Human Resource.
 (Intro Video)
 baik teman-teman semuanya, di video ini kita masih akan melanjutkan pembahasan topik
kita mengenai metode-metode penilaian kinerja. Nah untuk topik video kali ini, kita akan
membahas mengenai Metode Penilaian Umpan Balik 360⁰
 EXPLAINER
- PROSES METODE METODE PENILAIAN UMPAN BALIK 360⁰
 Metode Penilaian Umpan Balik 360⁰ merupakan salah satu metode yang digunakan
dalam Performance Appraisal atau Penilaian Kinerja. Metode ini memberikan setiap
karyawan kesempatan untuk menerima umpan balik kinerja dari karyawan, rekan
sesama, atasan, bawahan, dan customer. Sebagian besar alat umpan balik 360 derajat
juga ditanggapi oleh setiap individu dalam penilaian diri.
 Hasil dari survey akan ditabulasikan dan dibagi kepada karyawan oleh manajer. Hasil
tersebut akan didiskusikan sebagai bagian dari umpan. Alasan utama menggunakan 360
degree feedback adalah untuk menyediakan informasi bagi karyawan mengenai
prestasi dari berbagai macam aspek. Karena pendekatannya yang menyeluruh, para
manajer dan leader di dalam organisasi menggunakan 360 degree feedback untuk
mengidentifikasi keunggulan maupun kelemahan yang masih perlu diperbaiki dari setiap
karyawan.
 360 degree feedback memungkinkan setiap individu untuk memahami bagaimana
efektivitasnya sebagai karyawan, rekan kerja atau anggota staf dipandang oleh
orang lain. Proses ini yang paling efektif memberikan umpan balik yang didasarkan pada
perilaku yang dapat dilihat oleh karyawan lain. Tidak hanya itu, memiliki umpan balik
dari berbagai sumber ini juga penting agar karyawan dapat memiliki pemahaman lebih
baik tentang keterampilan interpersonalnya dan bidang apa yang mungkin perlu
dipertimbangkan untuk pengembangan karier profesional.

- MENENTUKAN PENILAIAN DAN BOBOTNYA


 Lantas, bagaimana sih cara menentukan bobot penilaian kinerja dengan metode ini,
mengingat metode umpan balik 360-derajat ini akan mencakup penilaian dari beberapa
sumber dalam ruang lingkup perusahaan.
 Nah disini ada contoh gambar varian bobot penilaian kinerja dengan menggunakan
metode umpan balik 360-derajat. (Menunjukan Gambar) (Improvisasi)
 (Screen Shoot)

- CONTOH FORMAT
 Nah untuk contoh format sederhananya adalah seperti ini ya teman teman,
 (Menunjukan Gambar) (Improvisasi)

- KEUNGGULAN DAN KELEMAHAN


 Lalu dengan menggunakan metode ini, keunggualn apa saja sih yang didapatkan?. Nah
ada beberapa keunggulan dalam menggunakan metode penilaian umpan balik 360-derajat,
diantaranya 1) membentuk kesadaran diri, penggunaan metode ini dapat memberikan
karyawan kesadaran diri yang jauh lebih baik tentang kekuatan dan kelemahan mereka
sendiri, yang memotivasi mereka untuk melakukan perjalanan menuju perbaikan diri. Ini
pasti membantu tim untuk mengembangkan keterampilan mereka, yang pada akhirnya
meningkatkan motivasi pribadi dan mengurangi pergantian staf. Lagi pula, jika Anda
menerima masukan yang sama dari beberapa orang, Anda kemungkinan besar akan lebih
mempertimbangkannya daripada menerima dari satu orang.
 Keunggulan yang ke 2) Mengidentifikasi Gap pada Program Training, Penerapan 360
degree feedback dapat memberi informasi yang komprehensif tentang kebutuhan
pelatihan dalam perusahaan sehingga perencanaan akan kelas atau pelatihan pun dapat
dilakukan dengan lebih tepat sasaran. Contohnya, karyawan telah mengisi survey umpan
balik dan informasi yang dibutuhkan telah terkumpul dari kolega, bawahan, manajer, atau
klien. Analisis mungkin saja akan menunjukkan kekosongan atau gaps keterampilan yang
ada di tim atau anggota tim tertentu. Jadi, jika masalah teridentifikasi di seluruh unit,
program pelatihan dapat diterapkan untuk menjembatani kesenjangan tersebut.
 Keunggulan yang ke 3) Pengembangan Kinerja Pribadi dan Organisasi. 360 degree
feedback adalah salah satu metode terbaik untuk memahami kebutuhan pengembangan
pribadi dan organisasi. Anda akan menemukan hambatan yang dimiliki karyawan dalam
pekerjaan, kolaborasi antar tim, maupun kebijakan, prosedur, dan pendekatan yang
memengaruhi kesuksesan karyawan dan perusahaan. Selain itu, adanya umpan balik dari
pelanggan juga dapat memungkinkan karyawan dan perusahaan untuk meningkatkan
kualitas, ketepatan waktu, dan kelengkapan produk dan layanan yang berhubungan bagi
pelanggan, sehingga, perusahaan dapat berkembang menjadi lebih baik lagi.
 Keunggulan yang ke 4) Meningkatkan Reliabilitas dalam Kerjasama Tim. Bila diterapkan
dengan baik, metode ini dapat meningkatkan komunikasi dan kerjasama tim. Sebab,
umpan balik antar rekan kerja membuat anggota tim lebih bertanggung jawab satu sama
lain saat mereka berbagi pengetahuan dan memberi masukan pada kinerja masing-masing
anggota.
 Dan keunggulan yang terakhir adalah Mengurangi Resiko Diskriminasi. Ketika umpan
balik datang dari sejumlah individu dalam berbagai fungsi pekerjaan, maka diskriminasi
ras, usia, jenis kelamin, dan lainnya dapat ditekan. Penilaian yang didasarkan pada
keberpihakan atau faktor kesukaan subjektif dari supervisor juga dapat diminimalkan.
Sehingga penilaian menjadi lebih adil dan menyeluruh.
 Akan tetapi, dari keunggulan yang tadi di sebutkan tentu ada resiko atau kelemahan
dalam menggunakan metode ini, salah satu yang memungkinkan adalah terjadinya
penilaian yang tidak objektif, melainkan menjadi penilaian subjektif, selain itu
penggunaan metode ini juga bisa berakibat pada keberpihakan atau factor kesukaan
subjektif dari atasan maupun dari rekan kerja yang akan berdampak pada ketidak akuratan
penilaian.
 Nah oleh karena itu, ketika metode ini digunakan, teman teman harus bisa berpikir ke
depan dalam memberikan feedback yang membangun, bersikap hormat, dasarkan
penilaian sesuai pada pengalaman pribadi, focus kan penilaian pada pertanyaan yang
ditanyakan, jujur, dan jaga kerahasiaan penilaian kinerja masing masing karyawan.

 CLOSING
 Nah, teman teman di sini sudah paham ya bagaimana cara penggunaan metode mpan
balik 360 derajat. Metode ini memiliki banyak manfaat untuk pengembangan diri
karyawan, tim, hingga perusahaan secara menyeluruh. Tetapi, dalam penerapannya perlu
diingat bahwa tujuan pemberian feedback ini adalah untuk pengembangan bukan untuk
menjatuhkan. Sehingga pemberi feedback harus objektif, jujur, dan tetap menjaga
kerahasiaan agar hasil umpan baliknya benar-benar dapat bermanfaat dengan baik.dalam
penilaian kinerja.
 Nah, Untuk video berikutnya, masih mengenai metode penilaian kinerja, kita akan
membahas mengenai metode selanjutnya yaitu metode penilaian kinerja Key Performance
Indicator (KPI)
 Baik teman-teman teman semuanya, kita akhiri untuk video kali ini, saya saipul. sampai
bertemu Kembali di video selanjutnya.

Anda mungkin juga menyukai