Anda di halaman 1dari 1

MODUL III

INFLAMASI PADA KULIT DAN KELAMIN

Skenario 3:
Ruam apa ini?!
Bonia, anak perempuan usia 9 tahun dibawa ibunya ke puskesmas dengan keluhan
munculnya gelembung-gelembung berisi cairan di sekitar punggung kanannya sejak 2 hari
yang lalu dan terus bertambah. Dari anamnesis diketahui bahwa 5 hari sebelum keluhan kulit
muncul, Bonia mengalami demam, tidak enak badan, nyeri otot serta lemas. Pada
pemeriksaan status dermatologis didapatkan efloresensi berupa vesikel dan bula berkelompok
unilateral dengan dasar kulit yang eritematous serta mengikuti dermatom, didapatkan
pembesaran KGB leher. Dokter puskesmas menjelaskan bahwa Bonia terkena infeksi virus
Herpes, kemudian memberikan salep topikal dan obat minum. Ibu Bonia jadi cemas dan
bertanya kepada dokter , apakah infeksi yang dialami Bonia sama dengan infeksi virus
herpes kelamin yang pernah ia baca di internet?
Esok harinya Charles kakak Bonia mengeluhkan muncul bercak-bercak kemerahan
yang membentuk tali sandal di kedua kaki. Bercak tersebut muncul sejak dua hari yang lalu
setelah Charles menggunakan sandal berbahan karet saat berkemah. Bercak tersebut makin
lama makin merah dan semakin gatal, ibu mereka langsung membawa ke puskesmas. Dokter
kemudian melakukan pemeriksaan, didapatkan makula eritematosa berbatas tegas mengikuti
bentuk tali sendal, tampak adanya vesikel berkelompok dan tanda erosi di sekitar lesi. Dokter
kemudian memberikan obat dan edukasi agar kasus tersebut tidak berulang.

Bagaimana anda menjelaskan kasus yang terjadi pada Bonia dan Charles?

1. Pengenalan ruam-ruam kulit


2. Penyakit kulit yang berhubungan dengan kelenjar
3. Penyakit kulit akibat virus
4. Dermatofitosis
5. Piodema
6. Penyakit kulit akibat parasit
7. Leprosi dan lepra reaction
8. TB kulit
9. Dermatitis eksim dan alergi kulit
10.Eritrosquamos dan vesikobolusa

Anda mungkin juga menyukai