Anda di halaman 1dari 3

Nama siswa : ……………………………………..

Kelas/Semester : XII/Ganjil

Materi Pokok : Pernikahan dalam Islam

Tujuan Pembelajaran : 3.6.1 Menelaah makna pernikahan dalam Islam

3.6.2 Mengidentifikasi dalil pernikahan dalam Islam

3.6.3 Menentukan hukum dan tujuan pernikahan dalam Islam

Guru Mapel : Hendriyani

PETUNJUK :

Kerjakan dengan memilik salah satu jawaban yang paling tepat !

1. Pernikahan dalam ajaran Islam dinilai sebagai aktivitas peribadatan yang penuh
kenikmatan sekaligus memperoleh ganjaran. Islam mengajarkan demikian sebab sebagai
agama fitrah Islam tidaklah membelenggu perasaan manusia. Dibawah ini yang termasuk
arti nikah menurut bahasa adalah ...
A. Bertemu
B. Berkumpul
C. Menggabungkan
D. Menjodohkan
E. Ikatan
2. Perhatikan terjemahan ayat Al-Qur an dibawah ini tentang pernikahan !
“ Dan diantara tanda-tanda (kebesaran)-Nya ialah dia menciptakan pasangan-pasangan
untukmu dari jenismu sendiri, agar kamu cenderung dan merasa tentram kepadanya, dan
dia menjadikan diantaramu rasa kasih dan sayang. Sungguh. Pada yang demikian itu
benar-benar terdapat tanda-tanda (kebesaran Allah) bagi kaum yang berfikir”. Terjemah
ayat tersebut merupakan dalil pernikahan yang sering dibacakan ketikan prosesi
pernikahan, yaitu ...
A. Q.S. Ar-Ruum (30):20
B. Q.S. Ar-Ruum (30):21
C. Q.S. Ar-Ruum (30):22
D. Q.S. Ar-Ruum (30):23
E. Q.S.Ar-Ruum(30):24
3. Jika seseorang yang ingin menikah akan tetapi dengan niat yang tidak baik dan akan
mendatangkan kemudarotan terhadap salah satu pihak. Dalam hukum nikah adalah ...
A. Makruh
B. Haram
C. Wajib
D. Sunnah
E. Mubah
4. Yusuf seorang pemuda rupawan. Kehidupan ekonominya cukup mapan karena ia
bekerja di salah atu perusahaan terkenal di daerahnya. Secara ekonomi dan umur. Yusuf
sudah pantas untuk menikahh dan telah memiliki keinginan menikah. Jika tidak menikah,
ia masih dapat menahan diri dari berbuat zina. Hukum menikah bagi Yusuf adalah ...
A. Makruh
B. Haram
C. Wajib
D. Sunnah
E. Mubah
5. Perhatikan terjemahan Q.S. Ar-Ruum (30): 21 di bawah ini !
“ Dan di antara tanda-tanda (kebesaran)-Nya ialah. Dia menciptakan pasangan-pasangan
untukmu dari jenismu sendiri, agar kamu cenderung dan merasa tentram kepadanya, dan
Dia menjadikan di antaramu rasa kasih sayang. Sungguh, pada yang demikian itu benar-
benar terdapat tand-tanda (kebesaran Allah) bagi kaum yang berfikir.” (Q.S.Ar-Ruum
(30):21). Berdasarkan terjemahan ayat diatas, tujuan pernikahan adalah ...
A. Mendapatkan kebahagiaan dan ketentraman hidup
B. Mengikuti sunnah Rosulullah Saw.
C. Memperoleh cinta dan kasihsayang
D. Memenuhi kebutuhan biologos
E. Memperoleh keturunan

PETUNJUK :

Silahkan lihat dan pahami isi vidio tentang pernikahan dalam Islam kemudian diskusikan
dengan kelompokmu tentang isi yang terkandung di dalam video tersebut kemudian
presentasikan hasilnya

https://youtu.be/q05FWsIrA4c

AKTIVITAS KELOMPOK

Setelah melihat video tentang pernikahan dalam Islam bersama sekelompokmu pastinya
banyak hal yang kamu daaptkan tentang materi penikahan. Coba kamu diskusikan bersama
kelompokmu dan rumuskan jawaban dari pertanyaan berikut :

1) Jelaskan makna pernikahan dalam Islam !


2) Bagaimana pandangan Islam tentang pernikahan !

3) Sebutkan dan jelaskan dalil Pernikahan dalam Al-Qur an dan Hadits !

Anda mungkin juga menyukai