Anda di halaman 1dari 3

FORMAT CHAT UNTUK SENIOR/ ASISTEN LAB/ DOSEN

Assalamualaikum (Salam) , selamat pagi/siang/sore/malam, mohon maaf mengganggu waktunya


Bapak/Ibu/prof/kak, perkenalkan nama saya (Nama) dari kelas/golongan/angkatan farmasi 2020

(Enter spasi)

...(sampaikan yg ingin disampaikan dengan bahasa yg sopan dan baku).

(Enter spasi)

Terima kasih Pak/Ibu/prof/kak, sekali lagi mohon maaf mengganggu.

(Perkenalan, isi, dan penutup dipisah dengan spasi, begitupun apabila dalam isinya terdapat
banyak pertanyaan)

Aturan Chat:

1. Bahasa yang digunakan, baiknya Bahasa yang formal sesuai dengan kaidah Bahasa Indonesia
yang baik dan benar, serta tidak diperkenankan untuk memakai bahasa yang santai, ataupun
logat daerah tertentu
Contoh yang salah : Iye pak ndapapaji
Koreksi contoh : Iya pak, tidak apa apa pak

2. Memulai pesan dengan memberi salam dan permohonan maaf mengganggu


Contoh : Selamat sore pak, mohon maaf mengganggu waktunya pak.
Dalam panggilan disesuaikan dengan orang yang ingin dihubungi, dan disesuaikan juga untuk
salamnya dalam hal ini jika beragama muslim memakai Assalamualaikum warahmatullahi
wabarakatuh (diketik secara lengkap dan tidak disingkat)

3. Perkenalkan diri dengan lengkap.


Misal : Perkenalkan nama saya Aqilah Fidya Madani dengan NIM N011201079 dari angkatan
2020.

Jika chat ke senior tidak usah cantumkan NIM.


Jika ingin chat dosen yang mengampu mata kuliahnya harus disertai dengan NIM dan juga
kelas nya. Misal : Perkenalkan nama saya Aqilah Fidya Madani dengan NIM N011201079 dari
kelas Anatomi dan Fisiologi A

4. Mengirim pesan dengan bahasa yang sopan seperti poin 1, jangan MENGATUR
dosen/senior, paling sopannya bilang seperti "sekiranya ibu/bapak berkenan untuk
mengajar di kelas blablabla pada jam blablabla"
5. Isi chat ditutup dengan ucapan terimakasih dan juga memohon maaf mengganggu sekali
lagi.
INGAT : Menulis kata maaf dan terimakasih tidak boleh hanya maaf dan makasih, harus
"mohon maaf" dan "terimakasih"

6. HARAM HUKUMNYA SPAM CHAT!

Jadi kalau mau chat itu sekali saja, contoh :

Selamat pagi bu, mohon maaf mengganggu waktu ibu. Perkenalkan nama saya …. dengan
NIM ….. dari kelas Anatomi dan Fisiologi B.

Maaf bu, saya ingin menanyakan perihal jadwal kuliah ibu pada hari Selasa, 31 Desember
2022 pada jam 28:00 -29:00, sekiranya ibu berkenan untuk memberikan kuliah bu.

Terima kasih sebelumnya bu, sekali lagi saya mohon maaf telah mengganggu waktu ibu.

7. Jangan pakai emotikon apalagi stiker

8. Jika ingin bertanya beberapa pertanyaan sekaligus, dapat dipisah dengan spasi, dan dikirim
dalam satu chat. Dapat juga dibuat dengan list penomoran
Contoh:
Selamat pagi bu, mohon maaf mengganggu waktu ibu. Perkenalkan nama saya …. dengan
NIM ….. dari kelas Anatomi dan Fisiologi B.

Mohon maaf bu, sekiranya saya ingin mengajukan beberapa pertanyaan mengenai tugas
yang diberikan pekan ini untuk kelas kami bu.
1.
2.
3.

Terimakasih banyak bu, mohon maaf mengganggu waktunya sekali lagi bu

9. Hindari kata oh, siap dan oke

10. Tidak menyingkat kata. Contoh: yg, tdk, cht, knp, dan masih banyak lagi

11. Jangan just read chat senior/dosen, percakapan harus selalu diakhiri oleh maba, setidaknya
balas “iya kak” / “baik pak/ibu”

12. CHAT CUMAN BOLEH DARI JAM 8 PAGI HINGGA JAM 8 MALAM, diluar dari jam itu jangan
13.

Anda mungkin juga menyukai