Anda di halaman 1dari 4

NAMA : DINDA ARSITA

NIM : 4192220003
KELAS : PSBA 2019

Hasil Pengamatan

Jenis Larva Larva Pada Daun Tanaman


Foto Larva

(dorsal) (lateral) (ventral)

(anterior) (dokumentasi dengan larva)


Deskripsi Larva Warna tubuhnya di dominasi dengan warna hitam. Pada sisi samping
tubuhnya terdapat bercak-bercak seperti lingkaran-lingkaran kecil
berwarna orange dan garis-garis putih sepanjang anteriorposterior
tubuhnya. Memiliki kait anal, berwarna hitam dengan ujung berwarna
putih. Pada bagian dada terdapat 3 pasang kaki sejati berwarna orange.
Pada bagian abdomen terdapat 4 pasang kaki semua dibagian segmen
tengah abdomen dan 1 pasang kaki semu dibagian segmen terakhir.
Klasifikasi Larva Phylum : Arthropoda
Kelas : Insecta
Sub kelas : Pterygota
Ordo : Lepidoptera
Famili : Noctuidae
Tempat Koleksi Dikoleksi dari daun pada rerumputan
Tanggal Koleksi 4 November 2021
Nama Kolektor Dinda Arsita

Jenis Larva Larva Pada Batang Tanaman


Foto Larva

(dorsal) (lateral) (ventral)

(anterior) (dokumentasi dengan larva)


Deskripsi Larva Tubuhnya berwarna putih ke arah kuning gading transparan tanpa
adanya corak atau warna lain. Tidak memiliki kaki sejati ataupun kaki
semu. Tubuhnya bersegmen yang ditanda dengan adanya guratan-
guratan disekeliling tubuhnya. Terdapat bulu-bulu halus disekitar
permukaan tubuhnya. Tubuhnya memanjang dengan bagian kepala
membesar membentuk segitiga. Memiliki mulut berwarna orange
kecokelatan.
Klasifikasi Larva Phylum : Arthropoda
Kelas : Insecta
Sub kelas : Pterygota
Ordo : Coleoptera
Famili : Cerambycidae
Tempat Koleksi Dikoleksi dari batang pohon sengon
Tanggal Koleksi 5 November 2021
Nama Kolektor Dinda Arsita

Jenis Larva Larva Pada Buah


Foto Larva

(dorsal) (lateral) (ventral)


(anterior) (dokumentasi dengan larva)
Deskripsi Larva Secara keseluruhan tubuh pada larva ini berwarna putih susu, terlihat
garis merah yang merupakan penampakan dari dalam tubuh larva yang
diambil dari cabai merah. Bentuk tubuhnya silindris dengan ujung
yang meruncing. Tubuhnya terdiri atas segmen-segmen dengan ujung
kepala berwarna hitam. Dibagian ujung posteriornya terdapat dua
bintik berwarna hitam yang merupakan sepasang spirakel atau plat
spiracular.
Klasifikasi Larva Phylum : Arthropoda
Kelas : Insecta
Sub kelas : Pterygota
Ordo : Diptera
Famili : Tephritidae
Tempat Koleksi Dikoleksi dari cabai merah yang sudah busuk
Tanggal Koleksi 8 November 2021
Nama Kolektor Dinda Arsita

Jenis Larva Larva Pada Daging/Bangkai Hewan


Foto Larva

(dorsal) (lateral) (ventral)

(anterior) (dokumentasi dengan larva)


Deskripsi Larva Pada larva ini tubuhnya berwarna putih dengan adanya batas-batas
segmen berupa lingkaran-lingkaran di sekeliling tubuhnya. Memiliki
bau yang menyengat. Pada kepalanya terdapat ujung yang berwarna
putih keabuan (kemungkinan kait mulut yang belum berkembang
sempurna). Memiliki ujung posterior yang berbentuk bulat yang
sekelilingnya terdapat gerigi-gerigi kecil, dan terdapat sepasang
spirakel atau plat spiracular.
Klasifikasi Larva Phylum : Arthropoda
Kelas : Insecta
Sub kelas : Pterygota
Ordo : Diptera
Famili : Sarcophagidae
Tempat Koleksi Dikoleksi dari bangkai tikus yang terbawa banjir
Tanggal Koleksi 3 November 2021
Nama Kolektor Dinda Arsita

Kesimpulan

Berdasarkan pengamatan yang telah dilakukan dan pemaparan yang telah disampaikan
diatas maka dapat ditarik kesimpulan bahwa :

• Larva merupakan masa pertumbuhan dari suatu serangga sebelum memasuki tahap
pupa. Serangga selalu meletakkan telurnya ditempat yang nantinya dapat memenuhi
kebutuhan nutrisi bagi calon pupa.
• Serangga menggunakan kekuatan insting mereka untuk memilih lokasi yang sesuai
dengan telur-telur sebagai calon larvanya.
• Larva memiliki beberapa ciri yang meliputi 1). Tubuh terdiri atas segmen-segmen; 2).
Memiliki kaki semu dan kaki sejati (pada ulat daun); 3). Memiliki sepasang spirakel
(mis: pada larva dari daging dan larva buah); 4). Memiliki bentuk tubuh silindris; 5).
Pada bagian ujung pada anterior memiliki warna yang sedikit berbeda dengan
dominansi warna tubuh

Anda mungkin juga menyukai