Anda di halaman 1dari 4

TUGAS SEJARAH INDONESIA

TENTANG
POLITIK EKONOMI
PEMERINTAHAN ORDE BARU

DISUSUN
OLEH

Nama : Kouyou Sammy Budiman


Kelas : XII MIA 3
BAB I : Pendahuluan
1.1 Latar Belakang

Masa Orde Baru adalah masa pemerintahan yang berlangsung di bawah


kepemimpinan Presiden Soeharto yang menggantikan kepemimpinan Presiden
Soekarno. Masa pemerintahan ini berlangsung dari tahun 1966 hingga tahun
1998 dan menjadi salah satu sistem pemerintahan paling lama yang bertahan di
Indonesia. Di masa ini, lahir juga beberapa kebijakan.

Selama 32 tahun masa kepemimpinan Presiden Soeharto, banyak kebijakan


yang memiliki pengaruh cukup besar terhadap proses berjalannya negara
Indonesia. Mulai dari kebijakan politik maupun ekonomi.

1.2 Rumusan Masalah


 Carilah informasi dari berbagai sumber mengenai dampak positif di
berbagai bidang dari kebijakan politik ekonomi pemerintahan Orde Baru
yang hingga masa sekarang masih dinikmati oleh masyarakat Indonesia.
 Cari pula berbagai kasus penyimpangan dari kebijakan politik ekonomi
pemerintahan orde baru yang hingga kini belum juga ada penyelesaian.

1.3 Tujuan
 Dapat memahami dan mengerti apa saja dampak positif di berbagai
bidang dari kebijakan politik ekonomi pemerintahan Orde Baru yang
hingga masa sekarang masih dinikmati oleh masyarakat Indonesia.
 Dapat mengetahui juga berbagai kasus penyimpangan dari kebijakan
politik ekonomi pemerintahan orde baru yang hingga kini belum juga
ada penyelesaian.
BAB II : PEMBAHASAN
Pemerintah mencanangkan program rehabilitasi ekonomi Orde Baru yang
berlandaskan pada TAP MPRS No.XXIII/1966 yang mengharuskan masalah
perbaikan ekonomi rakyat di atas segala soal-soal nasional yang lain termasuk
politik.
Guna mewujudkan perbaikan ini maka pemerintah berusaha untuk mengatasi
dampak dari hiperinflasi dan menyusun APBN, serta mengurusi hutang luar negeri
dan mencari sumber hutang baru dengan bunga renda agar bisa melakukan
rehabilitasi dan pembangunan ekonomi sampai periode berikutnya.
 Kebijakan politik dan ekonomi yang ditempuh pada masa Orde Baru ini,
nyatanya memiliki dampak terhadap Indonesia. Dimana, untuk dampak
kebijakan politik sendiri pada masa Orde Baru dapat terlihat dari beberapa
hal berikut ini :
 Pemerintah sentralistik yang berarti seluruh pengambilan keputusan
hanya dapat dilakukan oleh pemerintah pusat
 Kepemimpinan yang cenderung otoriter karena penggunaan pendekatan
keamanan
 Golkar menjadi alat utama penstabil perekonomian, sementara PDI dan
PPP hanya bertindak sebagai pendamping
 Disamping itu, dari sisi ekonomi sendiri yang menitikberatkan kepada
perbaikan ekonomi rakyat diatas segala soal-soal nasional yang lain
termasuk politik, nyatanya menghasilkan beberapa dampak yang positif
antara lain :
 Indonesia dapat mencapai swasembada pangan pada 14 November
1985
 Indonesia berubah dari negara pengimpor beras menjadi negara
pengekspor beras
 Adanya penurunan drastis dari angka kematian dan angka kemiskinan
 Angka pendidikan sekolah dasar yang melejit akibat program SD dan
SMP Inpres (program ABRI masuk desa)

Anda mungkin juga menyukai