Anda di halaman 1dari 2

BAB IV

TANGGAPAN TERHADAP KAK

1.1 TANGGAPAN UMUM


Konsultan Perencana telah mempelajari dengan seksama Kerangka Acuan Kerja ( KAK ) yang terdapat dalam
dokumen seleksi untuk Pekerjaan Konsultan Pengawas Pemeliharaan Gedung dan Bangunan Rumah Sakit dan
berita Acara penjelasan Pekerjaan yang dikeluarkan oleh Panitia Pengadaan Rumah Sakit Umum Daerah Kota
Malangtersebut telah dipahami dan benar – benar dimengerti oleh Penyedia Jasa. Namun, demikian Penyedia
Jasa masih perlu menambahkan beberapa hal khususnya yang terkait dengan hal – hal yang belum
tersampaikan didalam Kerangka Acuan Kerja ( KAK ). Hal ini perlu disampaikan untuk kejelasan dalam
pelaksanaan pekerjaan ini, sehingga dapat dicapai sasaran akhir sesuai dengan yang di harapkan.

Adapun tanggapan kami sebagai Konsultan Perencana secara umum atas kegiatan Konsultan Pengawas
Pemeliharaan Gedung dan Bangunan Rumah Sakit ini adalah sebagai berikut :
a. Produk/keluaran pekerjaan ini harus dapat menghasilkan Pengawasan secara utuh beserta gambar
detailnya sebagai acuan keseluruhan pelaksanaan pekerjaan Konsultan Pengawas Pemeliharaan Gedung
dan Bangunan Rumah Sakit.
b. Pelaksanaan kegiatan harus dilandaskan Undang – undang/ peraturan yang berlaku yang berkaitan dengan
Kegiatan Rehab sedang / berat Puskesmas Pembantu.
c. Pelaksanaan kegiatan akan dilakukan dengan koordinasi yang intensif dengan Tim Teknis dan Instansi
Teknis terkait sehingga dapat dicapai keluaran yang memadai, dengan dimungkinkan pula untuk melakukan
konsultasi dengan asosiasi profesi terkait dan instansi pemerintahan.

1.2 TANGGAPAN KHUSUS


a. Tanggapan Terhadap Maksud, Tujuan dan Sasaran
Sebagaimana yang telah dipaparkan sebelumnya, maksud, tujuan dan sasaran kegiatan telah dijabarkan
secara rinci ke dalam ruang lingkup kegiatan yang terdapat dalam Kerangka Acuan Kerja, adapun
tanggapan kami sebagai Konsultan adalah sebagai berikut :
 Konsultan menyetujui maksud dibuatnya Kerangka Acuan Kerja (KAK) ini adalah sebagai arahan dan
petunjuk bagi Konsultan Perencana yang memuat masukan, azas, criteria, keluaran dan proses yang
harus dipenuhi dan diperhatikan serta diinterprestasikan ke dalam pelaksanaan tugas Pengawasan,
sehingga proses konstruksi fisik sesuai dengan rencana dan keinginan Pengguna Jasa.
 Konsultan menyetujui bahwa tujuan pekerjaan ini adalah diharapkan Konsultan Perencana dapat
melaksanakan tanggung jawabnya dengan baik untuk menghasilkan keluaran yang dapat memenuhi
keinginan dan kebutuhan ruang bagi perangkat dan kegiatan Konsultan Pengawas Pemeliharaan Gedung
dan Bangunan Rumah Sakit sesuai dengan visi dan misi.
Sedangkan berkaitan dengan sasaran yang ingin dicapai dalam kegiatan ini Konsultan menyetujui sasarannya
adalah tersedianya Pengawasan secara utuh beserta DED sebagai acuan keseluruhan pelaksanaan Kegiatan
Rehab sedang / berat Puskesmas Pembantu.

 Terarahnya Pengawasan sarana dan prasarana fisik bagi Kegiatan Rehab sedang / berat Puskesmas
Pembantu.
 Terkendalinya proses Pengawasan secara berkualitas, tepat waktu, dalam batas tersedia sesuai dengan
program Kegiatan Rehab sedang / berat Puskesmas Pembantu yang diselenggarakan secara tertib serta
berpedoman kepada peraturan, standart dan normalisasi yang berlaku
 Tersedianya dokumen Pengawasan konstruksi (bangunan dan infrastruktur) yang dapat dimanfaatkan
secara efisien, efektif dan berkelanjutan.

b. Tanggapan Terhadap Ruang Lingkup Kegiatan, Pelayanan (Scope of Service) dan Lokasi Kegiatan
- Lingkup Kegiatan
Konsultan menyetujui bahwa :
1) Lingkup pekerjaan adalah sesuai dengan petunjuk pelaksanaan yaitu Konsultan Pengawas
Pemeliharaan Gedung dan Bangunan Rumah Sakit.
2) Lingkup proyek meliputi Kegiatan Rehab sedang / berat Puskesmas Pembantu. Lingkup tugas yang
harus dilaksanakan oleh Konsultan Perencana adalah berpedoman pada ketentuan yang berlaku,
khususnya Pedoman Teknis Pembangunan Gedung Negara dalam Peraturan Menteri Pekerjaan
Umum Nomor : 45/PRT/M/2007 tanggal 27 Desember 2007.
3) Menyusun Pra Rencana, Site Plan, Blok Plan termasuk program dan konsep ruang sebagaimana
kebutuhan luasan yang sesuai dengan konsep Konsultan Pengawas Pemeliharaan Gedung dan
Bangunan Rumah Sakit. beserta infrastrukturnya, perkiraan biaya awall dan menyiapkan gambar untuk
mengurus perijinan, keterangan persyaratan bangunan dari Pemda setempat dan menyusun Laporan
Pendahuluan.

c. Tanggapan Terhadap Lingkup Pelayanan


Konsultan menyetujui bahwa lingkup pelayanan untuk pelaksanaan pekerjaan konsultan adalah sebagai
berikut : Rumah Sakit Umum Daerah di Wilayah merupakan jenis pekerjaan jasa konsultasi yang
berorientasi pada layanan Bidang : Pengawasan Arsitektural, Sub Bidang : Jasa Desain Arsitektural
(AR102).

d. Tanggapan Terhadap Lokasi Kegiatan


Konsultan perlu menanggapi berkaitan dengan lokasi kegiatan pada KAK belum definitif letak atau posisi
tapaknya berada di kawasan mana lokasi Ponkesdesnya. Oleh karena itu perlu pula diberikan suatu
panduan untuk pemilihan lokasi berdasarkan kriteria yang dipersyaratkan, antara lain:
- Lokasi sesuai peruntukan
- Akses menuju lokasi mudah dicapai
- Bukan kawasan yang rawan bencana alam (banjir, tanah longsor, gempa)
- Lahan sudah dibebaskan, tidak ada sengketa tanah, surat-surat lengkap.

e. Tanggapan Terhadap Jangka Waktu Pelaksanaan Kegiatan, Keluaran dan Pelaporan


Konsultan menyetujui bahwa jangka waktu pelaksanaan kegiatan ini adalah 30 (Tiga Puluh) Hari Kalender.
Sedangkan terhadap Keluaran yang dihasilkan Konsultan Perencana menyetujui sesuai Kerangka Acuan
Kerja, yaitu : Konsultan Pengawas Pemeliharaan Gedung dan Bangunan Rumah Sakit. beserta
infrastrukturnya.

f. Tanggapan Terhadap Kebutuhan Tenaga Ahli


Konsultan menyetujui bahwa agar menghasilkan produk yang optimal, maka pelaksanaan pekerjaan ini
diperlukan tenaga ahli dan tenaga pendukung yang berpengalaman dan memiliki keahlian, sbb :
1. Tenaga Ahli yang akan ditugaskan dalam melaksanakan pekerjaan jasa konsultansi harus memenuhi
persyaratan sebagai berikut :
- Lulusan perguruan tinggi atau perguruan tinggi swasta yang telah diakreditasi oleh instansi yang
berwenang atau yang lulus ujian negara, atau perguruan tinggi luar negeri yang ijazahnya telah disahkan
dan diakui oleh instansi pemerintah yang berwenang di bidang pendidikan tinggi
- Mempunyai pengalaman di bidangnya serta mempunyai sertifikat tenaga Ahli

Anda mungkin juga menyukai