Anda di halaman 1dari 5

NAMA : AULIA FERIZAL

NIM : 1715020044
MATA KULIAH : INVESTASI DAN PASAR MODAL

Lembaga pasar
1. Pasar Uang
Definisi
Pasar uang (Money Market) adalah suatu wadah tempat pertemuan antara pemilik
dana (Funder) dengan calon konsumen (Consumer) baik bertemu langsung maupun
melalui perantara (Broker) atas transaksi permintaan atau penawaran (Demand
/Supply) terhadap sejumlah dana atau surat-surat berharga jangka pendek umumnya
dibawah 270 hari.
Fungsi dan Tujuan Pasar Uang
1. Salah satu sumber pembiayaan modal kerja dan investasi jangka pendek bagi
perusahan untuk melakukan ekspansi usaha;
2. Sebagai fasilitator dan mediator para investor dari luar negeri yang ingin
berinvestasi menyalurkan pinjaman jangka pendek kepada pengusaha di
indonesia;
3. Sebagai mediator dan menghimpun dana masyarakat dalam bentuk transaksi
perdagangan surat-surat berharga berjangka pendek;
4. Menawarkan kepada masyarakat untuk ikut andil dalam pembelian Sertifikat
Bank Indonesia (BI), serta Surat Berharga Pasar Uang.

2. Pasar Komoditas
Definisi
Pengertian pasar komoditas adalah suatu tempat pertemuan (pasar) antara permintaan
dan penawaran komoditas atau barang. Kegiatan utama dari bursa atau pasar
komoditas adalah terjadinya suatu transaksi barang yang diperjualbelikan.
Terdapat dua transaksi yang terjadi dalam pasar komoditas atau barang,
meliputi transaksi efektif dan transaksi spekulatif.
 Transaksi efektif, yaitu suatu transaksi jual beli di bursa barang yang
diakhiri dengan penyerahan barang dagangan.
 Transaksi spekulatif, yaitu merupakan bentuk transaksi yang bersifat
spekulasi saja, bukan merupakan transaksi murni, dengan tujuan bukan
penyerahan barang tetapi pembayaran dan penerimaan serta
penyerahan barang uang dilakukan beberapa bulan kemudian sesuai
dengan perjanjian.
Fungsi dan tujuan pasar komoditas
1. Tempat informasi tentang jenis barang yang diperdagangkan di pasar dunia. 
2. Tempat mengadakan transaksi jual beli berbagai komoditas
3. Tempat informasi tentang negara yang membutuhkan barang/komoditas. 

3. Pasar Modal
Definisi
Pasar Modal adalah suatu pasar yang beroperasi secara terorganisir dimana terdapat
aktivitas perdagangan surat-surat berharga seperti saham, equitas, surat pengakuan
hutang, obligasi, dan surat berharga lainnya yang diterbitkan oleh pemerintah maupun
perusahaan swasta dengan memanfaatkan jasa perantara, komisioner, dan underwriter.
Fungsi dan tujuan pasar modal
Menurut Tjiptono, beberapa manfaat pasar ini adalah sebagai berikut ini:
 Menciptakan wahana investasi kepada investor dan memungkinkan
adanya diversifikasi.
 Dapat menjadi indikator utama bagi tren ekonomi suatu negara.
 Memiliki peran sebagai alokasi sumber dana secara optimal.
 Pasar ini dapat dijadikan alternatif investasi dengan potensi
keuntungan dan resiko yang dapat diperhitungkan melalui keterbukaan,
likuiditas, dan diversifikasi investasi.

4. Pasar Berjangka
Definisi
Pasar Berjangka adalah tempat/fasilitas memperjual belikan kontrak atas sejumlah
komoditi atau instrumen keuangan dengan harga tertentu yang penyerahan barangnya
disepakati akan dilakukan pada saat yang akan datang.
Pasar berjangka menyediakan instrumen investasi derivatif (turunan) dari aset lain
baik berupa komoditi maupun keuangan. Pasar berjangka memang ditujukan untuk
melakukan aksi lindung nilai. Contoh dari Pasar berjangka adalah pasar indeks, pasar
commodity, forex dan lain-lain.
Fungsi-fungsi yang digunakan dalam pasar berjangka
 Transaksi marjin – Pada pasar berjangka, seluruh transaksi yang terjadi
adalah transaksi marjin, kontrak yang dibeli memiliki harga bervariasi dan
umumnya berkisar antara sepersepuluh dari nilai penjualan sebenarnya.
 Standarisasi kontrak – seluruh kontrak yang ditransaksikan memiliki
jumlah nilai yang sudah ditentukan yaitu dengan sistem lot.
 Hedging – Pembeli kontrak dapat melakukan pembelian dua buah kontrak
yang berlawanan arah dan menutup kapan saja sebelum kontrak jatuh
tempo. Dengan fungsi ini bertujuan untuk melindungi posisi dan juga
memaksimalkan keuntungan yang dapat diperoleh dengan membuka
kontrak.
 Short-selling – Salah satu keunggulan dari pasar berjangka adalah
kemampuan untuk melakukan transaksi jual terlebih dahulu sembari
menunggu harga turun dan kemudian membelinya kemudian. Istilah ini
banyak dikenal juga sebagai jual kosong.

Tujuan Pasar Modal dapat dilihat dari tiga sudut pandang


Secara umum, pasar modal adalah tempat atau sarana bertemunya antara
permintaan dan penawaran atas instrumen keuangan jangka panjang, unumnya lebih
dari 1 (satu) tahun. Tujuan dan manfaat pasar modal dapat dilihat dari 3 sudut
pandang, yaitu: Sudut pandang negara, sudut pandang emiten, dan sudut pandang
masyarakat.

Sudut Pandang Negara


Pasar modal dibangun dengan tujuan menggerakkan perekonomian suatu
negara melalui kekuatan swasta dan mengurangi beban negara. Negara memiliki
kekuatan dan kekuasaan untuk mengatur bidang perekonomian tetapi tidak harus
memiliki perusahaan sendiri. Di negara yang sudah maju, pasar modal merupakan
sarana utama dalam perekonomiannya. Negara maju tidak membutuhkan BUMN,
tetapi butuh usaha swasta yang professional yang tercermin dalam pasar modal.
Sudut Pandang Emiten
Bagi emiten, kehadiran pasar modal merupakan sarana untuk mencari
tambahan modal. Perusahaan berkepentingan untuk mendapatkan dana dengan biaya
yang lebih murah dan hal itu hanya bisa diperoleh di pasar modal. Modal pinjaman
dalam bentuk obligasi jauh lebih murah daripada kredit jangka panjang perbankan.
Bagi perusahaan, dalam menghadapi persaingan yang semakin tajam di era globalisasi
ini, meningkatkan modal sendiri jauh lebih baik daripada meningkatkan modal
pinjaman. Pasar modal juga merupakan sarana untuk memperbaiki struktur
permodalan perusahaan (Samsul, 2006 : 44).

Sudut Pandang Masyarakat


Masyarakat memiliki sarana baru untuk menginvestasikan uangnya. Investasi
yang semula dilakukan dalam bentuk deposito, tanah, emas, dan rumah sekarang
dapat dilakukan dalam bentuk saham dan obligasi. Pasar modal merupakan sarana
yang baik untuk melakukan investasi dalam jumlah yang tidak terlalu besar bagi
kebanyakan masyarakat. Investasi dalam bentuk efek dapat dilakukan dengan dana di
bawah Rp 5 juta, sehingga pasar modal dapat menjadi sarana yang baik untuk
melakukan investasi dalam jumlah yang tidak terlalu besar bagi kebanyakan
masyarakat.

Jenis-jenis Pasar Modal


Sunarlyah (1997; 10) Penjualan pasar modal dapat dilakukan dengan
bebebrapa cara. Umumnya penjualan dilakukan sesuai dengan jenis ataupun bentuk
pasar modal dimana sekuritas tersebut diperjualbelikan.
1. Pasar Perdana (primary market)
Pasar perdana merupakan pasar di mana saham diperdagangkan untuk pertama
kalinya, sebelum dicatatkan di Bursa Efek Indonesia.
Di sini, biasanya saham pertama kali ditawarkan oleh emiten melalui
underwriter kepada investor dengan mekanisme Penawaran Umum Perdana (Initial
Public Offering – IPO).
2. Pasar Sekunder (secondary market)
Pasar sekunder adalah kelanjutan dari pasar perdana setelah perusahaan
melepas sahamnya. Transaksi jual beli saham di pasar sekunder dilangsungkan di
Bursa Efek Indonesia (BEI).
Setelah tercatat di bursa saham, artinya saham perusahaan tersebut bisa bebas
ditransaksikan oleh publik, sesuai banyaknya permintaan dan penawaran.
3. Pasar Paralel
Pasar parallel (ketiga) adalah tempat perdagangan saham atau sekuritas lain di
luar bursa (over the counter market) dan sering juga disebut bursa paralel.
4. Pasar keempat (fourth market)
Merupakan bentuk perdagangn efek antar pemodal tanpa melalui perantara
pedagang efek dan folume transaksinya dalam jumlah besar. Transaksi ini dilakukan
di luar bursa namun hasilnya tetap di laporkan secara resmi kepada penyelenggara
bursa secara terbuka.

Anda mungkin juga menyukai