Anda di halaman 1dari 2

TUGAS TUTORIAL I

Pokok Bahasan : Pengertian Lingkungan organisasi serta hubungannya dengan etika bisnis
dan tanggung jawab sosial.
Masa Tutorial : 2021.2
Jumlah soal :5
Skor maksimal : 100
Jenis tugas : Penguasaan konsep
Sumber materi : BMP EKMA 4116 Modul 1-2

Kompetensi khusus:
1. Mahasiswa mampu menjelaskan pengertian dan fungsi manajemen serta perkembangan
teori dan pemikiran manajemen secara benar.
2. Mahasiswa mampu menjelaskan lingkungan organisasi serta hubungannya dengan etika
bisnis dan tanggung jawab sosial secara benar.
3. Mahasiswa mampu menyusun proses manajemen strategis suatu secara benar.
4. Mahasiswa mampu menjelaskan Proses pendekatan rasional dalam pengambilan
keputusan suatu perusahaan secara benar.

Soal-soal:
1. Menurut anda, apa alasan utama diperlukan manajemen dalam suatu organisasi
atau perusahaan? Jelaskan! (skor maksimal 10).
2. Jelaskan apa yang dimaksud dengan lingkungan internal dan lingkungan eksternal, dan
bagaimana pengaruhnya terhadap kelangsungan hidup suatu organisasi (Skor maksimal
10).
3. Jelaskan apa yang dimaksud dengan tanggung jawab social perusahaan, dan bagaimana
urgensinya bagi kelangsungan hidup peruahaan (skor maksimal 15).
4. Jelaskan apa yang dimaksud dengan etika bisnis! Jelaskan pula mengapa aktifitas bisnis
harus dilaksanakan dengan memperhatikan prinsip-prinsip etika bisnis (Skor maksimal
15!
5. Dalam situs portal berita okezone.com yang diterbitkan pada tanggal 11 Juli 2013
dikabarkan bahwa puluhan warga Kampung Pelampisan, Kelurahan Purwoyoso,
Kecamatan Ngalian, Kota Semarang, Jawa Tengah, menggeruduk pabrik PT Marimas
karena diduga mencemari lingkungan. Menurut warga sekitar, pencemaran yang
terjadi di aliran Sungai Pelampisan merupakan akibat dari pembuangan limbah dari
PT Marimas yang telah terjadi sejak tahun 2011 yang lalu. Pencemaran semakin
parah, karena saluran pembuangan air jebol sehingga limbah pabrik masuk ke lahan
warga. Akibatnya, bau menyengat tak terhindarkan dan banyak warga yang
mengeluhkan sakit setelah menghirup bau limbah cair tersebut. Hal yang lebih
parahnya lagi, banyak anak-anak yang sudah sering mengalami pusing bahkan sampai
muntah ketika bau dari limbah sampai di rumah mereka. Selain itu, warga juga mengeluh
akan kekhawatiran mereka apabila sakit yang mereka alami semakin parah dan
membutuhkan banyak biaya pengobatan. Oleh karena itu, warga merasa kesal dan
mendatangi pabrik PT Marimas yang berlokasi di Kawasan Industri Gatot Subroto
tersebut. Selain itu, warga sekitar juga mengeluh mengalami kesulitan untuk
mendapatkan air bersih karena limbah sudah mulai masuk dan bercampur dengan areal
air sumur yang merupakan sumber air bersih bagi warga setempat yang kini sudah tidak
layak pakai lagi. Berdasakan kasus di atas, jelaskan bagaimana penerapan konsep
tanggung jawab social perusahaan (CSR) pada PT Marimas, dan bagaimana
kemungkinan dampak yang akan dihadapi perusahaan sebagai akibat dari komitmen
melaksanakan CSR. Berikan saran Anda tentang hal-hal yang harus dilakukan oleh
perusahaan, dengan menggunakan prinsip etika bisnis untuk menyelesaikan kasus
tersebut (Skor maksimal 50).

Anda mungkin juga menyukai