Anda di halaman 1dari 25

Step Cepet

Mencetak Next Leader


Anti Keder
Mendengar kata “leader” apa yang terbayang
dalam benak Anda? Anda sendiri atau ada orang
lain yang terpikirkan ketika kata “leader” terlin-
tas?

Apa Bedanya Leader dengan Boss?


Sama juga dengan pertanyaan: apa perbedaan
Pemimpin dengan Pimpinan? Dua hal ini ternya-
ta berbeda. Jika Anda keliru mendefinisikan,
Anda bisa keliru memperlakukan orang yang
Anda anggap “leader” sebagai “Boss”.
Boss atau pimpinan sebuah perusahaan adalah
jabatan structural. Boss menempati puncak tert-
inggi structural perusahaan tersebut secara
langsung. Meskipun ada Komite atau board di-
rectors, Boss adalah orang yang secara langsung
terlibat mengatur atau memenej jalannya usaha.
Sedangkan “leader” adalah sifat pemimpin. Sifat
ini bisa bersemayam dalam diri setiap orang di
setiap level struktur perusahaan. Jika Anda
karyawan level terbawah sekalipun jika Anda
memiliki sifat dan sikap yang sesuai dengan sifat
dan sikap pemimpin, Anda bisa disebut Leader.

01

Step Cepet Mencetak Next Leader Anti Keder


Ciri-Ciri Seseorang
Memiliki Leadership
Benar. Semua orang bisa memiliki sifat pemimp-
in. Hanya kadarnya saja rendah atau tinggi. Sikap
kesehariannya bisa menunjukkan seseorang
tersebut memiliki sifat atau sikap leader yang
kuat atau lemah.
Berikut ini ciri-ciri seseorang memiliki jiwa
kepemimpinan:

1. Mampu mengatur dirinya sendiri.


Jangan dikira bahwa mengatur diri sendiri itu
mudah. Nyatanya, banyak juga yang selfish
karena tidak bisa menyeimbangan diri dengan
pihak diluar diri.
Jika Anda atau karyawan Anda sudah memiliki
tanda pertama ini, selamat, semoga berlanjut
dengan tanda lain yang lebih baik.

02

Step Cepet Mencetak Next Leader Anti Keder


2. Memiliki kemampuan
untuk mendengarkan.
Tanpa kita sadari, kita sering menuntut orang lain
untuk terus mendengarkan dan memenuhi apa
yang kita mau. Padahal, ketika Anda mengandal-
kan perintah sana-sini tanpa mau meluangkan
waktu untuk mendengarkan respon maupun feed-
back dari pihak lain, hal itu akan mempersulit kita
di masa datang.
Karir di dunia usaha tidak seperti pendidikan yang
tidak mungkin turun walaupun kita melakukan tin-
dakan tercela. Karir bisa saja turun, pangkat bisa
saja turun alias demosi, lalu keadaan berputar 180
derajat.
Selain itu, ketika Anda mendengarkan orang lain,
pengetahuan Anda akan bertambah dengan
sendirinya. Akan tetapi, jika Anda terus-menerus
berbicara, Anda hanya mengulang apa yang Anda
ketahui.

3. Selalu Inovatif.
Sifat selalu inovatif menunjukkan Anda siap
dengan perubahan apapun, belajar darimanapun,
untuk bertahan dan berkembang.

03

Step Cepet Mencetak Next Leader Anti Keder


4. Stay humble
Ingat, di atas langit masih ada Hotman Paris, langit.
Di atas galaksi dan sistem tata surya, masih ada gal-
aksi lain yang lebih besar.
Anda boleh berbahagia sebentar atas apa yang
telah Anda capai, jangan lama-lama euforianya.
Karna, tidak ada yang abadi, termasuk kesuksesan.

5. Peka Terhadap Permasalahan


Ketika Anda berinteraksi dengan manusia lain, per-
cayalah bahwa Anda juga sedang berinteraksi
dengan segala macam permasalahan. Bukan hanya
target yang menjadi permasalahan, perkara pribadi,
sosial, lingkungan kantor, dan lain-lain, bisa
memicu perpecahan, pertengkaran dan
ujung-ujungnya merusak harmoni kantor yang
telah Anda bangun susah payah.
Jika karyawan Anda memiliki sensibilitas mengenali
permasalahan intern maupun external, dan ia
memiliki respon positif dengan bersikap positif,
maka karyawan tersebut bisa disebut memiliki ciri
kepemimpinan.

04

Step Cepet Mencetak Next Leader Anti Keder


6. Ketika sendiri bisa menguatkan diri,
ketika bersama tim dapat
membangun kekompakan tim.

Memiliki karyawan dengan tipe seperti


ini sebenarnya adalah Anugerah Ter-
indah yang Pernah Perusahaan Miliki.
DIa menjaga vibrasi positif kantor
meskipun suasana hatinya porak-po-
randa. Selalu semangat meskipun
taget belum tercapai. Dia menyadari
penitngnya tujuan bersama dibanding
tujuan pribadi.

05

Step Cepet Mencetak Next Leader Anti Keder


i K a r ya wan
M e n g enal rs hip
Cara iliki L ea d e
M e m
yang
d s e t d i tut-
Min in tidak
b i s a
a n g p e mimp
d i b a g ian ke-
or menja
Sifat se s e s u d a h a ka n men-
rna u
upi. Ka ri - h a r i , sifat it e h i d upan
n se h a k
hidupa s i k a p dalam a n bisa
u a o n t
dasari
sem
a n . S ikap sp k i sikap
k a r y a w e m i l i
seorang n s e s e orang m
menun
jukka
n a t a u tidak.
i
ra n g p emimp a n g paling
seo 4 tand a y
n i a d a l a h a s e s eorang
i at bah w
Berikut u t e r l i h i m p i n atau
a t a m
kentara a m p u an me
i kem
memilik
tidak:

06

Step Cepet Mencetak Next Leader Anti Keder


1. Memiliki Kemauan dan
Kemampuan untuk Terus Belajar

Tanda pertama ini adalah pintu gerbang sikap seo-


rang pemimpin yang bisa Anda lihat pada diri
karyawan Anda. Kemauannya untuk belajar akan
menimbulkan sikap optimis.
KAryawan yang memiliki jiwa leader akan selalu haus
belajar bahkan pada rekan kerja yang notabenenya
adalah bawahan mereka sendiri.
Mereka tidak malu mengakui kelemahan diri sendiri,
dan legowo menerima kelebihan tim kerja lain. Tu-
juannya mencapai target bersama.
Ia bisa menerima kritik dengan pandangan terbuka
dan menjadikan hal tersebut insight untuk berkem-
bang. Banyak karyawan Anda, mungkin Anda juga,
merasa memiliki kemampuan memimpin tapi ketika
dihadapkan pada kritikan yang membangun, lantas
menganggap hal itu sebagai penyerangan.

07

Step Cepet Mencetak Next Leader Anti Keder


2. Menyebarkan Vibrasi Positif

Ketika rekan kerja melihatnya, mereka akan


tersenyum. Kehadirannya kadang mencerahkan
situasi kantor yang muram. Kelebihan ini memang
ada yang secara alamiah atau natural dimiliki
orang-orang tertentu, tapi tetap bisa dipelajari
bagaimana cara menebarkan aura positif di lingkun-
gan kerja.
Mereka selalu tersenyum, atau minimal memperli-
hatkan mata tersenyum karna harus pakai masker,
terdengar tersenyum atau tertawa ketika ditelepon,
dan berusaha untuk tidak mengeluh sama sekali.
Catatan, orang dengan vibrasi positif tetap bisa
mengeluh, tapi tidak mendramatisir keluhan terse-
but. Dan, tetap bisa menyampaikan complain
dengan cara professional.

08

Step Cepet Mencetak Next Leader Anti Keder


3. Orang Selalu
Bertanya Kepadanya
Buatlah satu grup diskusi khusus untuk
mencari bibit pemimpin dari kalangan
karyawan Anda. Pada grup itu diberi satu
permasalahan untuk dipecahkan. Tidak ada
benar atau salah, Anda cukup melihat
bagaimana interaksi grup tersebut antarper-
sonelnya.
Anda akan melihat, ada kecenderungan satu
atau dua orang menonjol dalam diskusi
tersebut. Mereka mungkin tidak bermaksud
menonjolkan diri, tapi rekannya mengetahui
bahwa orang-orang yang mereka tanyai
memiliki cara untuk menyelesaikan masalah
yang diajukan.

09

Step Cepet Mencetak Next Leader Anti Keder


4. Follower yang Baik.
Good follower is a good leader. Ia bukan su-
perman atau CEO alias chief everything of-
ficer yang mengerjakan tugasnya sendi-
rian. Karyawan dengan leadership yang
baik dan cenderung bagus akan memiliki
kecenderungan untuk membreakdown
tugas tim kepada tim dan memonitornya.
Dia tidak sungkan menegur anggota tim
yang tidak mengerjakan tugas yang telah
disepakati bersama, dengan cara santun,
dan tidak merasa sungkan setelah
melakukan peneguran itu.
Manfaat Memiliki Karyawan dengan
Leader Mindset
Pegawai berkualitas, dicari atau dibentuk?
Jika Anda menjawab dengan “dicari”
seumur hidup Anda usaha, akan selalu
mencari.

10

Step Cepet Mencetak Leader Anti Keder


Bagaimana dengan
jawaban “dibentuk”?
Menurut penelitian Workplace Trends, hampir seba-
gian besar perusahaan menyatakan bahwa skill
keemimpinan adalah skill yang paling sulit dicari
dalam diri karyawan.
Kira-kira, apa saja keuntungan yang Anda dapatkan
kalau karyawan Anda memiliki mindset pemimpin?

1. Mendorong produktivitas team


Anda suka mendengar kata produktivitas, kan?
Leader lebih memilih untuk mendorong mereka
dengan motivasi untuk bergerak bersama. Ini justru
akan meningkatkan kepercayaan anggota tim,
memperkuat kohesi, dan membangun kolaborasi
antaranggota, sehingga membuat kinerja tim men-
jadi lebih efektif.
Bayangkan ketika karyawan Anda semua memiliki
ledership mindset. Tidak ada drama telenovela,
cukup drama Korea yang membuat kinerja mening-
kat, produktivitas meningkat, cuan pun melesaat.
Ah, bahagianya….

11

Step Cepet Mencetak Leader Anti Keder


2. Meningkatkan loyalitas
GImana rasanya ditinggalkan pas sayang-sayangn-
ya? Seperti itulah rasanya ditinggalkan karyawan
yang telah Anda sayangi dengan beragam fasilitas,
hadiah, workshop, pelatihan, dan akhirnya ia memi-
lih hengkang karna alasan yang tidak bisa Anda
terima.
Mungkinkah hal itu terjadi? Mungkin saja.

Pantaskah Anda menerima hal itu?


Ini kembali kepada bagaimana Anda mendefinisikan
semua tindakan yang Anda lakukan untuk karyawan
Anda. Apakah Anda memerlukan balasan lebih dari
kesetiaan dan omset serta cuan-cuan-cuan?
Ingat, manusia akan selalu setia dengan kepentin-
gannya. Itulah realita yang ada. Jangan heran
dengan turn over yang tinggi, fire-hire, dan lain-lain.
Semua itu benar-benar terjadi.
Karyawan yang memiliki mindset pemimpin akan
berfikir ratusan kali sebelum mengajukan resign. Dia
akan memposisikan dirinya sebagai pimpinan yang
telah memberikan banyak kesempatan untuk
berkembang.

12

Step Cepet Mencetak Leader Anti Keder


3. Meningkatkan Peluang
dengan Inovasi
Ketika karyawan Anda memiliki mindset seorang
pemimpin, dia akan selalu belajar hal baru. Tidak ada
hal yang sulit. Adanya hal yang belum dipelajari.
Dengan kemauan dan kemampuan yang terus ingin
belajar itulah akan muncul inovasi-inovasi untuk
menambah produk atau jas ayang ditawarkan
kepada customer dan meningkatkan peluang untuk
terus merebut hati customer di lapangan.

4. Autopilot
Manfaat keempat ini pasti jadi incaran semua found-
er maupun CEO. Mereka tidak repot-repot lagi harus
mengawasi para karyawan karena semua pekerja
telah memiliki tanggungjawab penuh atas target
mereka.
Kemauan untuk belajar dari dalam diri karyawan
membuat mereka mandiri dalam menyelesaikan
masalah. Tidak tergantung pada kantor, atasan,
manager, supervisor, dan lain-lain.
Kalau usaha sudah “autopilot”, Anda “tinggal” me-
mantau saja. Mau ditinggal liburan? SIlakan.

13

Step Cepet Mencetak Next Leader Anti Keder


Cara Mempersiapkan
Karyawan dengan Leader Mindset
Jadi, apakah Anda berpikir bahwa mendapa-
tkan karyawan dengan leadership mindset
itu bisa instan? Tentu saja tidak. Andalah
yang harus memiliki mindset pemimpin ter-
lebih dahulu.
Menurut Gallup, kepemimpinan yang buruk
seringkali menjadi alasan karyawan mening-
galkan pekerjaan meski mereka menyukai
pekerjaan dan gaji yang diterimanya. Karena
itulah, leadership berpengaruh terhadap loy-
alitas dan retensi karyawan.
Seorang leader membangun hubungan
yang tulus dengan anggota tim, memahami
setiap anggota, dan mendukung mereka
dengan memberi tantangan dan keper-
cayaan.
Maka, step-step yang harus dilakukan untuk
membentuk karyawan memiliki leader
mindset adalah sebagai berikut:

14

Step Cepet Mencetak Leader Anti Keder


1. Jadilah Boss yang memiliki
sifat dan sikap pemimpin.
Seorang pemimpin menjadi contoh
bawahannya dalam bersikap dan men-
gambil keputusan. Maka dari itu, ANda,
jika ingin karyawan ANda memiliki
midset seorang leader, be a leader first.
2. Anda harus sudah memiliki visi jangka
panjang yang diterjemahkan dalam
bentuk tagline, budaya kerja, SOP, dan
lain-lain.
Dengan memiliki visi-misi, Anda dan ang-
gota tim Anda mengetahui apa yang
harus mereka lakukan. Tidak bingung
dan ragu membuat keputusan.

15
3. Jadikan diri Anda mudah
untuk disukai dan menjadi
inspirasi karyawan Anda.
Jangan ragu untuk makan bareng dengan
karyawan Anda di kantin kantor. Usahakan selalu
tersenyum meski pikiran pening karna masalah
kantor.
Gimana caranya mudah disukai? Apakah harus
tampan dan cantik? No. Apakah harus selalu
dandan cetar? No. Tapi, kalau Anda sudah ganteng
dan cantik sejak lahir, ya diterima saja, itu anugerah.

Ketika Anda melakukan suatu hal sepenuh hati, ke-


cintaan itu akan terpancar dalam karya Anda dan
Anda-pun akan lebih mudah untuk disukai. Jangan
lupa tiga frasa sakti: maaf, terima kasih, dan minta
tolong.
Anda pun harus mengetahui kapan waktu terbaik
memberikan solusi atau cukup menjadi pendengar
yang baik saat karyawan Anda menghadapi mas-
alah dan curhat kepada Anda.
Usahakan untuk bisa mengingat nama dan wajah
dengan baik dan benar. Setiap orang selalu senang
ketika namanya diingat dengan baik. Ketika nama
mereka disebut, mereka seperti mendengar alunan
simponi lengkap, tanpa cacat nada, sempurna deh
pokoknya.

16
4. Jadi pengayom
Jangan menghindar dari kesalahan yang dilaku-
kan karyawan Anda. Kalau Anda ingin mereka ber-
tanggung jawab, Anda pun harus mengakui
adanya kekeliruan yang Anda lakukan sampai kes-
alahan itu terjadi.
Beranilah menjadi pembela karyawan Anda di ha-
dapan competitor, komite, dan siapapun yang
secara objective structural memiliki kedudukan
lebih tinggi dari Anda.
Karyawan sangat senang jika memiliki atasan yang
bisa seperti kedua orangtua mereka. Dan bukank-
an cinta anak kepada orangtua selalu tulus?
Jangan pernah menjelek-jelekkan karyawan Anda
di hadapan siapapun. Bahkan di hadapan rekanan
yang mungkin sangat Anda percayai. Percayalah,
jika Anda bercerita kepada angin, angin pun akan
bercerita pada pepohonan. Jika Anda mendengar
informasi yang kurang menyenangkan, konfirmasi
terlebih dahulu.
Jika Anda sudah bisa menjadi sosok pimpinan
dengan leader mindset, membentuk karyawan
dengan leader mindset akan lebih mudah dan
cepat. Anda cukup memberlakukan game atau
permainan situasional untuk mengembangkan
sisi leader pada diri setiap karyawan Anda.

17

Step Cepet Mencetak Next Leader Anti Keder


Beberapa game di bawah ini bisa Anda terapkan, ter-
utama setelah pembatasan berakhir, di perusahaan
Anda untuk menumbuhkan, meningkatkan sisi
kepemimpinan karyawan Anda:

1. Extreme Games
Extreme games yang dimaksud di sini adalah per-
mainan seperti bungee jumping, panjat tebing, men-
gendarai speedboat, paralayang, dan lain-lain. Games
ini ditujukan untuk meningkatkan adrenalin sehing-
ga karyawan memiliki keberanian untuk menghadapi
sesuatu yang tidak pasti.
Sebelum melakukan permainan extreme dan cend-
erung berbahaya, pastikan karyawan Anda tidak
memiliki penyakit jantung atau penyakit-penyakit
lain yang mengancam nyawa.

2. Bakrupt Game
Cara memainkan game ini cukup mudah namun
perlu pengawalan. Stepnya adalah buat rute untuk
tantangan karyawan Anda. Tempatkan beberapa per-
sonel lain untuk berjaga-jaga di pos yang rentan
dilalui manusia.
Tinggalkan karyawan Anda di lokasi tantangan tanpa
uang saku dan handphone dan dia harus bisa kembali
ke meeting point dengan selamat dan kalau bisa
punya uang dari tantangan tersebut.

18

Step Cepet Mencetak Next Leader Anti Keder


Tujuan dari permainan ini adalah untuk meningkat-
kan sisi tanggungjawab, mengelola rasa takut pada
hal-hal asing, memanfaatkan situasi terpuruk untuk
bangkit dan kembali berjaya.

3. Awal Sebuah Kata


Format : Berkelompok
Tempat : dalam Ruangan
Materi : Kantong, potongan kertas berisi huruf huruf
A–Z
Deskripsi:
Trainer membagi peserta menjadi beberapa kelom-
pok. Masing – masing kelompok mengambilsatu
kertas dengan tulisan satu huruf untuk setiap kertas
dari dalam kantong. Huruf yang terambil akan men-
jadi huruf pertama untuk menyusun kata sebanyak
mungkin, istilah yang digunakan ada hubungannya
dengan kepemimpinan. Waktu dibatasi hanya 5
menit.
Tujuan:
Mengenali potensi diri dan membangkitkan self mo-
tivation sebagai seorang pemimpin.

19

Step Cepet Mencetak Next Leader Anti Keder


Cara Permainan:
Trainer menyiapkan satu kantung berisi huruf yang
ditulis pada kertas. Satu kertas berisi satu huruf yang
ditulis pada kertas. Jumlah kertas disesuaikan
dengan jumlah peserta. Setiap peserta diminta men-
gambil satu kertas dalam kantong.
Setelah semua peserta mendapatkan satu kertas
berisi huruf, mereka diminta untuk membuat kata
sebanyak mungkin. Setiap kata yang dibuat ada
hubungannya dengan istilah kepemimpinan. Waktu
dibatasi 5 menit.
Peserta yang berhasil membuat kata paling banyak
akan keluar sebagai juara. Namun, hanya kata yang
berhubungan dengan kepemimpinan. Peserta harus
menjelaskan makna kata jika perlu. Karena dengan
metode ini setiap peserta akan diperkaya dengan
wawasan yang lebih luas dari peserta lain.
Pembahasan :
Seorang pemimpin harus kreatif. Itu adalah per-
nyataan yang tepat untuk seorang yang beradada-
lam perusahaan, dengan berbagai keterbatasan
sarana, aturan, serta sumber daya. Orang kreatif
tidak pernah kehabiasan akal, jalannya tidak pernah
buntu, dan langkahnya selalu lincah. Perusahaan
akan tetap bisa berjalan walaupun ditengah kesuli-
tan . itulah kelebihan jika perusahaan ditangani oleh
pemimpin yang kreatif.

20

Step Cepet Mencetak Next Leader Anti Keder


4. Spontanitas
Format : perorangan / berkelompok
Tempat : dalam ruangan
Materi : kantong diisi dengan berbagai barang
kecil yang berbeda.
Deskripsi:
Untuk melatih mencari inspirasi dalam mem-
buat sebuah rencana dan sikap yang positif se-
bagai seorang pemimpin.
Cara Permainan :
Trainer menyediakan Kantong besar berisi
berbagai benda kecil, yang jumlahnya sama
atau melebihi jumlah peserta.
Peserta diminta mengambil satu benda pero-
rang dan tidak boleh menukar barang yang
telah diambil.
Setelah semua peserta mendapatkan barang
tersebut, kemudian para peserta diminta
untuk membuat satu rencana / plan.

21

Step Cepet Mencetak Leader Anti Keder


Pembahasan :

Sikap yang positif akan membuahkan hasil yang


positif pula. Seorang pemimpin yang selalu menge-
luh akan banyak mengalami kesulitan. Sebaliknya,
jika sesorang mempunyai possitive thinking dan atti-
tude yang baik maka akan banyak dapat mendapat-
kan pelajaran berharga dari apa yang ia geluti.
Walaupun terkadang gagal, jalan kedepannya sema-
kin baik karena ia bisa belajar dari kegagalan terse-
but. Seperti dalam permainan ini, sesorang yang
suka mengeluh, saat mendapat apa pun ditangann-
ya akan tetap mengeluh.
Ia akan selalu melihat kepunyaan orang lain. Akan
jauh lebih baik jika sesorang yang mendapatkan ses-
uatu , menyukuri dan berkonsentari untuk membuat
suatu rencana sesuai benda dipegangnya.
Apakah suatu rencana didasari pada inspirasi bukan-
nya persiapan yang matang? Pertanyaan itu sering
meggoda banyak orang untuk larut dan dibawa
pusing karenanya.
Perencanaan yang baik itu terjadi apabila melibat-
kan banyak orang, orang yang ahli dan didasari
dengan pengalaman serta fakta disekitarnya. Jelas,
bahwa persiapan yang baik tidak merugikan sama
sekali dalam suatu perencanaan.

22

Step Cepet Mencetak Leader Anti Keder


Inspirasi adalah suatu jalan mendapatkan
ide dalam membuat perencanaan. Jadi,
kalau keduanya digabungkan, maka akan
menjadikan suatu rencana yang lebih baik.
Dengan demikian seseorang tidak harus
bertukar properti orang lain. Pemimpin
yang baik tahu bagaimana memanfaatkan
talenta yang ada pada dirinya dan tahu
bagaimana mengolah potensi yang ada di
perusahaan.

Empat games di atas adalah contoh permi-


anan yang bisa Anda gunakan untuk
mengembangkan sisi pemimpin pada
karyawan Anda—bahkan mungkin Anda
sendiri.

23

Angkringan Marketing Mas Bondan 5


Aksoro © 2021

IG : aksoroid
Website: aksoro.co.id
Telp: 0877-2054-6072
Jl. Pasir No.35, Patuk, Banyuraden,
Kec. Gamping, Kabupaten Sleman,
Daerah Istimewa Yogyakarta 55294

Shopee: aksorostore
Tokopedia: aksoroshop

Anda mungkin juga menyukai