Anda di halaman 1dari 7

Nama : Ahmad Farisi

NIM : J3C119008
Kelas : INF3B P1
Sistem Informasi Pemerintahan

“Analisis Jenis-jenis Proyek E-Government pada situs Kabupaten Sampang”

Kabupaten Sampang (Pegon: ‫;كابوڤ&&اتَين س&&امڤاڠ‬ Alfabet Madura: Kabupatèn Sampang) adalah


sebuah kabupaten yang ada di sebelah utara bagian timur dari pulau Jawa tepatnya di Pulau
Madura, Provinsi Jawa Timur, Indonesia. Ibu kotanya adalah Sampang. Kabupaten Sampang
merupakan salah satu pemerintahan yang telah memberikan akses e-government secara luas kepada
masyarakat, dengan begitu masyarakat menjadi lebih mudah untuk mendapatkan pelayanan dan disisi
lain pemerintah pun juga menjadi lebih mudah dalam melayani masyrakatnya.
Website pemerintahan Kabupaten Sampang bebas diakses melalui https://sampangkab.go.id/ ,
dan pada kesempatan kali ini saya akan mencoba dalam menganalisis website resmi pemerintahan
Kabupaten Sampang dari segi publish, interact, dan transact dengan berbagai relasinya.

1. Relasi E-Government
Dalam e-gov terdapat 4 relasi yang secara langsung maupun tidak akan terbentuk,
Indrajit (2016:24) dalam bukunya yang berjudul “Konsep dan Strategi Electronic
Government” telah menyebut 4 relasi tersebut sebagi berikut :
 Government to Citizens (G2C)
Merupakan relasi langsung antara pemerintah dengan masyarakat, merupakan relasi
umum ataupun terbilang utama dimana pemerintah membangun suatu sistem
informasi yang diluncurkan demi kemudahan masyarakatnya dalam mengurus
sesuatu.
 Government to Business (G2B)
Pada relasi satu ini terbentuk dari kegiatan yang dilakukan antara pemerintah dengan
pelaku bisnis atau para wirausahawan. Pada umumnya kegiatan ini bertujuan untuk
mempermudah para wirausahawan dalam melakukan perizinan usaha ataupun
melakukan proyek yang memerlukan izin operasi.
 Government to Governments (G2G)
Relasi antara pemerintah dengan pemerintah dapat terjadi seperti hal-nya apabila
memerlukan kerjasama ataupun konsultasi lintas pemerintahan. Dengan begitu,
pemerintah pusat dapat melakukan pengontrolan kepada pemerintah-pemerintah
daerah lainnya dengan hanya menggunakan electronic government.
 Government to Employees (G2E)
Salah satu jenis relasi yang dapat menghubungkan pemerintahan dengan
anggotanya/karyawannya. Seperti halnya suatu pelayanan untuk para Pegawai Negri
Sipil guna memudahkan pekerjaannya.
2. Publish
Merupakan jenis pelayanan E-Government termudah karena hanya melakukan
komunikasi satu arah. Pemerintah hanya dapat mempublikasikan sebuah data atau informasi.
Dalam mengaksesnya masyarakat luas dapat hanya menggunakan sebuah komputer maupun
smartphone. Contoh dari skala publish yaitu    Masyarakat dapat melihat dan mengunduh
berbagai produk hukum yang ditetapkan oleh lembaga legislative, eksekutif maupun
yudikatif, ataupun prasyarat maupun tatacara dalam mengurus surat kenegaraan. Berikut ini
merupakan skala publish pada website pemerintahan Kabupaten Sampang :

a. Beranda

Pada gambar tersebut terlihat bahwa situs website Kabupaten Sampang


mempublikasikan info penting terkait perkembangan virus Covid-19 di wilayahnya,
karena nilai pentingnya info tersebut maka pemerintah meletakkan informasi singkat
tersebut di bagian beranda situs.

Kemudian pemerintah Kabupaten Sampang juga memberikan informasi terkait


manajemen administrasi terpadu yang sedang dilayani oleh Kabupaten Sampang.
Informasi tersebut hanya dapat dilihat oleh pengguna dan tidak dapat diubah ataupun
dihapus.

Pemerintah Kabupaten Sampang juga membuat laman khusus untuk


mempublikasikan berita terbaru tentang kabar yang ada di daerah tersebut,
sehingga semua masyarakat dapat mengaksesnya dan medapatkan berita
terbaru tentang daerah tersebut.

b. Interact
Interact atau dalam bahasa yaitu berinteraksi yang mengindikasikan
adanya komunikasi dua arah atau melibatkan kedua pihak. Berbanding
terbalik dengan jenis pelayanan publish yang cenderung bersifat pasif,
interact lebih menekankan kepada pelayanan dengan komunikasi dua
arah antara pengguna website dengan pelayanan. Ada dua pelayanan
yang dapat digunakan pada skala interact, yang pertama dapat berupa
kolom pencarian dimana pengguna layanan dapat meminta sistem untuk
membantu mereka menemukan apa yang mereka cari dengan instan,
kemudia yang kedua yaitu dapat menggunakan cara berkomunikasi
langsung di suatu kanal website seperti chatting, telekonferensi, web-tv
dan semacamnya, ataupun komunikasi secara tidak langsung seperti e-
mail, FAQs, mailing dan lainnya. Contoh dari pelayanan skala ini yaitu :
 Pengguna dapat menghubungi pelayanan untuk
menyampaikan pengaduan ataupun laporan
 Perusahaan lokal dapat melakukan konsultasi terkait tender,
proyek ataupun perizinan
 Pengguna dapat melakukan pencarian di kanal pencarian
pada website
Pada website pemerintahan Kabupaten Sampang juga terdapat
beberapa pelayanan dengan skala interact. Berikut ini merupakan
beberapa jenis pelayanan interact yang terdapat pada website
pemerintahan Kabupaten Sampang :

Gambar tersebut merupakan salah satu contoh adanya layanan jenis


interact pada website pemerintahan Kabupaten Sampang yaitu kolom
pencarian, kolom pencarian pada umumnya akan selalu disediakan pada
e-government guna memudahkan para penggunanya dalam menemukan
apa yang mereka cari secara instan begitu juga pada website ini,
pengguna dapat langsung memasukkan kata kunci dari apa yang ingin
mereka cari, setelah itu sistem meresponnya dan memberikan umpan
balik berupa apapun yang cocok dengan kata kunci yang pengguna
masukkan.

Pengaduan masyarakat merupakan salah satu fitur website yang


terletak pada sistem informasi Kabupaten Sampang dimana pengguna
dapat memberikan pertanyaan terkait situs web, pernyataan, saran
perbaikan sistem, ataupun melaporkan masalah yang ada di Kabupaten
Sampang, sehingga dapat membantu pemerintah dalam melakukan
peningkatan layanan.
Selain itu, situs website pemerintahan Kabupaten Sampang juga
mencantumkan berbagai pusat panggilan mereka seperti nomor telepon,
fax, dan e-mail. Hal tersebut dilakukan untuk memaksimalkan respon
pemerintah terutama terhadap masyarakatnya.

c. Transact
Transact merupakan jenis pelayanan yang hampir sama dengan
interact dimana keduanya sama-sama mengandalkan komunikasi dua
arah, namun yang membedakannya yaitu jenis pelayanan transact
memiliki pelayanan tambahan yaitu dapat melakukan suatu transaksi
didalamnya. Dengan begitu transact sangat membutuhkan sistem yang
lebih kompleks dan dengan penanganan yang lebih rumit, hal itu karena
transact tidak hanya mengandalkan real time dalam kegiatannya, namun
juga sangat mengandalkan sistem keamanan (security system) pada saat
melakukan transaksinya sehingga hak-hak privasi yang bertransaksi
akan terlindungi dengan baik. Contoh dari pelayanan jenis transact yaitu
:
 Melakukan pembayaran wajib pajak secara online.
 Membayar suatu pengurusan surat kenegaraan yang
memerlukan biaya administrasi
 Melalui aplikasi e-Procurement, rangkaian proses tender
proyek pemerintah dapat dilakukan secara online melalui
internet.
Pada e-government Kabupaten Sampang juga terdapat beberapa
pelayanan pada skala ini. Berikut ini merupakan berbagai jenis
pelayanan transact yang terdapat pada situs website pemerintahan
Kabupaten Sampang.
Berikut ini merupakan salah satu pelayanan jenis transact yang
diberikan oleh pihak pemerintah Kabupaten Sampang dimana pada
website http://sampangkab.go.id/ terdapat menu layanan administrasi
publik dan terdapat pilihan pengadaan barang dan jasa, kemudian
apabila di klik website akan mengarahkan kepada
http://lpse.sampangkab.go.id/eproc4 yang merupakan website resmi
LPSE (Layanan Pengadaan Secara Elektronik) pemerintahan Kabupaten
Sampang. Didalamnya terdapat paket-paket yang disediakan oleh
pemerintah yang bekerjasama dengan para tender-tender sehingga
website ini membentuk 2 relasi G2C dan G2B.

Anda mungkin juga menyukai