Anda di halaman 1dari 4

TUGAS UTS

KASUS PERPAJAKAN
Direktur CV. Bumi raya Semarang Dihukum 7 Bulan Penjara

OLEH :

I Putu Krisna Candra Oka Diputra 1702612010901

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS


UNIVERSITAS MAHASARASWATI
2020
Kasus Pajak, Direktur di Semarang Dihukum 7 Bulan Penjara

Direktur sebuah perusahaan jasa transportasi, CV. Bumi Raya dihukum 7 bulan
penjara dan denda Rp. 11,74 miliar terkait tindak pidana perpajakan. Terdakwa bernama
Soetijono (64) itu menyampaikan surat pemberitahuan (SPT) masa pajak pertambahan nilai
(PPN) dengan iisi yang tidak sesuai kenyataan.

Hukuman tersebut diketok majelis hakim yang diketuai hakim Moh.Zaenal Arifin di
Pengadilan Negeri Semarang, rabu(9/11/2016). Hakim menilai Soetijono terbukti
menyampaikan SPT masa PPN masa pajak Januari-Desmber 2007 dengan tidak benar.

Perbuatan curang ini dilakukan Soetijono dengan membuat faktur pajak yang tidak
berdasarkan keterangan saksi dari pihak-pihak perusahaan, tidak ada yang melakukan
transaksi jual beli dengan CV Bumi Raya dalam perkara itu.

Soetijono terbukti melakukan tindak pidana melanggar Pasal 39 ayat (1) huruf C jo
pasal 43 Undang-undang Nomor 6 tahun 1983 tentang Ketentuan Umum dan tata Cara
Perpajakan yang telah diubah dengan UU RI Nomor 16 tahun 2000. Perbuatannya merugikan
negara sebesar Rp. 5,8 miliar, kata pelaksana tugas Kepala Kanwil Direktorat Jenderal Pajak
Jawa Tengah I, Dasto Ledyanto dalam siaran pers yang diterima detikcom, Kamis
(10/11/2016).

Dasto mengatakan tidak hanya perkara tersebut yang proesnya terus berlanjut. Saat ini
Kanwil DJP Jawa Tengah I sedang melaksanakan pemeriksaan bukti pemulaan terhadap 16
wajib pajak. Dasto menjelaskan, dengan berlaku bagi wajib pajak yang sedang menjalani
penyidikan dan berkkas penyidikan sudah dinyatakan lengap oleh kejaksaan. Pengampunan
pajak juga tidak berlaku terhadap wajib pajak yang sedang dalam proses peradilan, atau
wajib pajak yang sedang menjalani hukuman pidana atas tindak pidana bidang perpajakan.
Oleh sebab itu dihimbau kepada wjib pajak baik yang sedang dilakukan proses pemeriksaan
bukti pemulaan mapun penyidikan untuk memanfaatkan Undang-undang Pengampunan
Pajak.

Komentar :
Membayar pajak adalah suatu kewajiban seorang warga negara yang baik. Membayar pajak
sangat penting karena dari pajaklah antara lain negara dapat memperoleh dana untuk
membiayai pelaksanaan pembangunan dan membayar gaji pegawainya.Dalam Kenyataannya
banyak warga negara yang tidak taat dan lalai di dalam membayar pajak. Itulah sebabnya
sehingga pemerintah berupaya untuk melaksanakan himbauan baik melalui tatap muka di
depan masyarakat lewat aparat pemerintahan di desa-desa atau kelurahan, maupun lewat
media massa seperti surat kabar atau media elektronik seperti radio dan televisi.

Seharusnya wajib pajak dibayar dengan sesuai aturan yang sudah ditetapkan. Tetapi
pemerintah juga harus memperketat aturan dan sanksi—sanksi bagi koruptor. Agar yang
wajib membayar pajak tidak kecewa atas tindakan sang koruptor.
DAFTAR PUSTAKA

https://m.winnetnews.com/amp/direktur-cv-bumi-raya-dihukum-7-bulan-penjara-terkait-kasus-
pajak

Anda mungkin juga menyukai