Anda di halaman 1dari 23

SURVEY DAN PEMETAAN

(RESUME)
PENGENALAN ALAT THEODOLITE

Diajukan untuk memenuhi salah satu tugas mata kuliah Survey dan Pemetaan
yang diampu oleh:
Dr. Ir. H. Iskandar Muda Purwaamijaya, M.T.

Oleh:
Siti Nurlaya Jaqi Yuniar Fitari
2000133

PROGRAM STUDI TEKNIK SIPIL


DEPARTEMEN PENDIDIKAN TEKNIK SIPIL
FAKULTAS PENDIDIKAN TEKNOLOGI DAN KEJURUAN
UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA
BANDUNG
2021
KATA PENGANTAR

Puji syukur panjatkan kehadirat Allah S.W.T karena atas rahmat serta
karunia-Nyalah Penulis dapat menyelesaikan resume yan berjudul pengenalan alat
theodolite. Laporan ini dibuat guna sebagai tugas mata kuliah Survey dan
Pemetaan di Fakultas Pendidikan Teknologi dan Kejuruan Universitas Pendidikan
Indonesia.

Penulis menyadari bahwa resume ini dapat terwujud berkat dengan


dorongan serta bantuan dari berbagai pihak. Semoga segala bantuan yang telah
diberikan kepada Penulis mendapat balasan dari Allah S.W.T. Akhir kata, dengan
segala kerendahan hati Penulis dalam resume ini diharapkan menjadi dasar
pengembang lanjutan yang lebih luas. Semoga hasil resume ini dapat
memeberikan inspirasi dan manfaat

Sukabumi, September 2021

Penulis

i
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR........................................................................................................i
DAFTAR ISI......................................................................................................................ii
DAFTAR GAMBAR........................................................................................................iv
DAFTAR LAMPIRAN.......................................................................................................i
BAB I PENDAHULUAN..................................................................................................1
1.1 Latar Belakang...................................................................................................1
1.2 Identifikasi Masalah...........................................................................................1
1.3 Pembatasan Masalah..........................................................................................1
1.4 Rumusan Masalah..............................................................................................2
1.5 Tujuan................................................................................................................2
1.6 Sistematika.........................................................................................................2
BAB II KAJIAN PUSTAKA.............................................................................................3
2.1 Pengertian Alat...................................................................................................3
2.2 Pengertian Theodolite.........................................................................................3
BAB III METODOLOGI...................................................................................................4
3.1 Lokasi Kegiatan..................................................................................................4
3.2 Waktu Kegiatan..................................................................................................4
3.3 Metode...............................................................................................................4
3.4 Populasi dan Sampling Technique......................................................................4
3.5 Data Primer dan Data Sekunder.........................................................................5
3.6 Instrumen...........................................................................................................5
3.7 Teknik Analisis..................................................................................................5
3.8 Kerangka Berpikir..............................................................................................6
3.9 Diagram Alir......................................................................................................7
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN............................................................................8
4.1 Bagian-Bagian Theodolite..................................................................................8
4.2 Jenis-Jenis Theodolite........................................................................................9
4.3 Penggunaan Alat Theodolite............................................................................10

ii
4.3.1 Cara Mengatur Alat Theodolite....................................................................10
4.3.2 Cara Pembidikan Target...............................................................................11
4.3.3 Pembacaam Alat Theodolite.........................................................................11
BAB V SIMPULAN, IMPLIKASI, REKOMENDASI....................................................13
5.1 Simpulan..........................................................................................................13
5.2 Implikasi...........................................................................................................13
5.3 Rekomendasi....................................................................................................13
DAFTAR PUSTAKA......................................................................................................15
LAMPIRAN.....................................................................................................................16

iii
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1 Lokasi Penulisan............................................................................4


Gambar 2 Bagian-Bagian Alat Theodolite ....................................................8
Gambar 3 Theodolite Reiterasi.......................................................................9
Gambar 4 Theodolite Repetisi........................................................................9
Gambar 5 Tipe Alat Theodolite....................................................................10
Gambar 6 Contoh Merk Theodolite..............................................................10

iv
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 Hasil Data dan Pengolahan Data.................................................1

i
ii
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Theodolite atau theodolit adalah instrumen yang dirancang untuk
menentukan tinggi tanah pengukuran sudut yaitu sudut mendatar yang
dinamakan sudut horizontal dan sudut tegak / sudut vertikal. Dimana sudut-
sudut tersebut berperan dalam penentuan jarak mendatar dan jarak tegak
antara dua buah titik lapangan.
Macam theodolite berdasarkan konteksnya, dikenal dua macam, yaitu
theodolite reiterasi dan theodolite repetisi. Theodolite reiterasi disokong oleh
skala mendatar dan theodolite repetisi disokong oleh lingkaran mendatar.
Kegiatan pengukuran dan pemetaan poligon kerangka dasar horizontal
menggunakan alat theodolite dalam pengerjaannya. Saat theodolite digunakan
untuk melakukan pengukuran, bagian-bagian theodolite harus berada dalam
keadaan yang baik.

1.2 Identifikasi Masalah


Berdasarkan latar belakang yang telah dipaparkan, maka dapat
diidentifikasikan permasalahan sebagai berikut :
1. Kurangnya pemahaman mengenai instrument theodolite.
2. Kurangnya pemahaman mengenai jenis-jenis alat theodolite.
3. Kurangnya pemahaman mengenai cara penggunaan alat theodolite.

1.3 Pembatasan Masalah


Pembatasan suatu masalah dilakukan untuk menghindari adanya
pelebaran atau penyimpangan pokok permasalahan. Pembatasan masalah
dalam laporan ini adalah sebagai berikut
 Luas lingkup meliputi hal-hal yang berhubungan dengan pengenalan
alat theodolite kerangka dasar horizontal.
 Informasi yang dapat disajikan yaitu mengenai pengenalan instrument,
jenis-jenis, dan cara penggunaan alat theodolite.

1
1.4 Rumusan Masalah
Permasalahan dalam penulisan laporan ini dirumuskan menjadi
pertanyaan-pertanyaan berikut:
1. Apa itu alat theodolite?
2. Apa jenis-jenis alat theodolite?
3. Bagaimana cara menggunakan alat theodolite?

1.5 Tujuan
Tujuan dalam pembuatan makalah ini adalah sebagai berikut :
1. Mengetahui mengenai alat theodolite.
2. Mengetahui mengenai jenis-jenis alat theodolite.
3. Mengetahui mengenai cara menggunakan alat theodolite.

1.6 Sistematika
Sistematika penulisan dalam laporan ini adalah sebagai berikut.
BAB I PENDAHULUAN
Bab pendahuluan berisikan tentang latar belakang, identifikasi
masakah, pembatasan masalah, rumusan masalah, tujuan pembuatan
makalah, dan sistematika penyusunan makalah.
BAB II KAJIAN PUSTAKA
Bab kajian pustaka berisikan tentang teori yang berupa pengertian atau
definisi yang didapatkan dari jurnal yang memiliki keterkaitan dengan
permasalahan penelitian.
BAB III METODOLOGI
Bab metodologi berisikan lokasi, waktu, metode, populasi dan
sampling technique, data primer dan data sekunder, instrumen, teknik
analisis, kerangka berpikir, dan diagram alir.
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN
Bab hasil dan pembahasan berisikan tentang hasil yang diperoleh dari
penelitian serta penjelasannya.
BAB V SIMPULAN, IMPLIKASI, REKOMENDASI
Bab ini berisikan tentang simpulan dan hasil penelitian, implikasi, dan
rekomendasi atau saran.

2
BAB II
KAJIAN PUSTAKA

2.1 Pengertian Alat


Alat adalah sebuah homonim karena arti-artinya memiliki ejaan den
pelafalan yang sama tetapi maknanya berbeda. Arti dari alat dapat masuk de
dalam jenis kiasan sehingga penggunaan alat dapat bukan dalam arti yang
sebenarnya. Alat memiliki arti dalam kelas nomina atau kata benda sehingga
alat dapat menyatakan semua benda dan segala yeng dibendakan.
Makna kata alat dalam KBBI adalah benda yeng dipakai untut
mengerjakan sesuatu. Arti lainnya dari kata alat adalah untuk mencapai
maksud.

2.2 Pengertian Theodolite


Theodolite adalah instrumen yang dirancang untuk menentukan tinggi
tanah pengukuran sudut yaitu sudut mendatar yang dinamakan sudut
horizontal dan sudut tegak yang dinamakan dengan sudut vertikal. Dimana
sudut - sudut tersebut berperan dalam penentuan jarak mendatar dan jarak
tegak diantara dua buah titik di lapangan. Theodolite merupakan salah satu
alat ukur tanah yang digunakan untuk menentuken sudut mendatar dan sudut
tegak, sudut yang dibaca bisa sampai pada satuan sekon.
Alat ukur teheodolite adalah salah satu alat ukur khusus untuk
mengukur sudut dan arah balik vertikal maupun horizontal, alat ini digunakan
untuk mengukur tanan yang situasi bergelombang atau lereng. Hal ini
dimungkinkan karena thedolite dapat bergerak kearah vertikal maupun
horizontal tidak seperti waterpass yang hanya bergerak ke oran horizontal.

3
BAB III
METODOLOGI

3.1 Lokasi Kegiatan


Lokasi penulisan laporan ini dilakukan di Jl. Goalpara KP. Cidadap
Des. Limbangan, Sukabumi

Gambar 1 Lokasi Penlisan

3.2 Waktu Kegiatan


Waktu pelaksanaan pembuatan laporan ini adalah sebagai berikut.
 23 September 2021 Pengumpulan data
 24 September 2021 Pengolahan data dan penulisan laporan

3.3 Metode
Pembuatan laporan ini menggunakan metode kualitatif karena
menekankan pada aspek pemahaman suatu permasalahan. Metode
kualitatif bertujuan untuk memberikan pemahaman secara luas dan
mendalam terhadap suatu permasalahan.

3.4 Populasi dan Sampling Technique


Populasi dalam suatu penelitian adalah sekumpulan objek yang dapat
dijadikan sebagai sumber penelitian. Populasi dalam laporan ini adalah situs-
situs internet yang memiliki hubungan dengan materi yang dibahas.
Sampling Technique merupakan teknik pengambilan sampel. Dalam
penyusunan laporan ini menggunakan sampling technique non-probability
dengan teknik purposive yaitu cara pengambilan sampel yang digunakan
dengan memilih subjek berdasarkan kriteria spesifik yang ditetapkan peneliti.

4
3.5 Data Primer dan Data Sekunder
Data primer adalah dara yang diperoleh secara langsung dari objek
penelitian untuk menyelesaikan masalah yang ditangani. Sedangkan data
sekunder adalah data yang diperoleh berdasarkan sumber data secara tidak
langsung atau melalui media perantara.
Data Primer yang digunakan bersumber dari buku Teknik Survey dan
Pemetaan. Sedangkan data sekunder yang digunakan untuk mendukung data
primer bersumber dari Jurnal dan Artikel di internet.

3.6 Instrumen
Instrumen merupakan alat pengumpulan data. Instrumen yang digunakan
dalam pembuatan laporan ini adalah alat elektronik berupa laptop dan
handphone serta buku Teknik Survey dan Pemetaan sebagai alat pengumpulan
data.

3.7 Teknik Analisis


Teknik analisis data yang digunakan dalam laporam ini adalah
menggunakan data yang bermuatan kualitatif yang didapatkan dari berbagai
sumber data.

5
3.8 Kerangka Berpikir

Para mahasiswa S1 Teknik Sipil FPTK


Theodolite adalah instrumen yang UPI Bandung belum mengenal alat
dirancang untuk menentukan tinggi tanah Theodolite, terutama alat Theodolite
pengukuran sudut yaitu sudut horizontal untuk pengukuran Metode Poligon
dan sudut vertikal. Kerangka Dasar Horizontal.

Para mahasiswa S1 Teknik Sipil FPTK UPI


Bandung belum memahami penggunaan alat
Theodolite untuk pengukuran Metode
Poligon Kerangka Dasar Horizontal.

Feedback Pengenalan Alat


Thedolite

Analisi isi (content analysis) mengenai materi


pengenalan alat-alat sipat datar

Hasil dan Pembahasan

Kesimpulan, Implikasi, Rekomendasi

6
3.9 Diagram Alir

Studi Literatur

Persiapan Saran

Identifikasi Masalah Kesimpulan

Rumusan Masalah Analisis

Metode Penelitian Pengolahan Data

Baik Revisi

Pengolahan Data

7
BAB IV
HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1 Bagian-Bagian Theodolite

Gambar 2 Bagian-Bagian Alat Theodolite

Adapun fungsi dari tiap-tiap bagian alat theodolite adalah sebagai


berikut
1) Pembatu visir : membantu mengarahkan teropong ke target, membantu
pembidik secara kasar
2) Lensa objektif : menangkap bayangan objek/target, lensa positif yang
memberikan bayangan nyata terbalik
3) Gelang penyetel jarak : memperjelas objek yang akan dibidik
4) Mikroskop pembacaan : membaca sudut setelah teropong dibidikan
dan memperjelas bayangan bacaan sudut
5) Micrometer : memperjelas bayangan benda dan melihat dengan sudut
6) Klem penyetel tinggi : mengunci gerakan vertikal di alat
7) Okuler teropong : tempat mengamati objek
8) Sekrup penyetel tinggi : menggerakan teropong secara halus horizontal
setelah alat dikunci
9) Nivo kotak : mendatarkan alat secara khusus
10) Sekrup penyetel putaran : menggerakan alat dengan halus secara
horizontal setelah alat dikunci
11) Pelat dasar berkaki tiga : mendatarkan nivo tabung dan tempat
bergantung tali unting-unting
12) Klem penyetel putaran : mengunci gerakan mendatar alat
13) Tombol pemilihan pembacaan skala : menggerakan skala piringan
horizontal dan vertikal secara khusus
14) Anting optis : untuk melihat unting dalam posisi di tengah-tengah
antara kaki statif

8
15) Pegangan : tempat pegangan dan untuk menggerakan theodolite

Alat pengukuran sudut theodolite dibagi atas 3 bagian, yaitu:

a) Bagian bawah terdiri atas 3 sekrup penyetel sk yang menyangga suatu


tabung dan pelat yang berbentuk lingkaran. Pada tepi lingkaran dibuat
skala lms yang dinamakan timbos.
b) Bagian tengah terdiri atas suatu sumbu yang dimasukkan ke dalam
tabung bagian bawah yang disebut sumbu tegak/sumbu kesatu s1.
c) Bagian atas terdiri dari sumbu mendatar atau sumbu kedua yang
diletakkan diatas kaki penyangga sumbu kedua.

4.2 Jenis-Jenis Theodolite


Jika dilihat dari cara pengukuran dan konstruksinya, bentuk alat ukur
theodolite dibagi dalam dua jenis, yaitu theodolite reiterasi dan theodolite
repetisi.
a) Theodolite Reiterasi

Gambar 3 Theodolite Reiterasi

Theodolite reiterasi adalah jenis theodolite yang pelat lingkaran


skala mendatar dijadikan satu dengan tabung yang letaknya diatas tiga
sekrup. Pelat nonius dan pelat skala mendatar dapat diletakkan menjadi
satu dengan sekrup k1, sedangkan pergeseran kecil dari nonius
terhadap skala lingkaran dapat digunakan sekrup f1. Dua sekrup k1
dan f1 adalah satu pasang.
b) Theodolite Repetisi

Gambar 4 Theodolite Repetisi

9
Repetisi adalah jenis theodolite yang platnya dengan skala
lingkaran mendatar ditempatkan sedimikian rupa sehingga pelat dapat
berputar sendiri dengan tabung pada sekrup penyetel sebagai sumbu
putar. Perbedaan jenis repetisi dengan reiterasi memiliki sekrup k2 dan
f2 yang berguna pada pengukuran sudut mendatar dengan cara repetisi.

Gambar 5 Tipe Alat Theodolite

Gambar 6 Contoh Merk Theodolite

4.3 Penggunaan Alat Theodolite

4.3.1 Cara Mengatur Alat Theodolite


Cara mengatur alat theodolite adalah sebagai berikut
a. Pasang statif kira-kira diatas titik polygon (keraskan
sekrup-sekrup statif, usahakan nivo mendatar)
b. Pasang alat theodolite diatas statif, keraskan sekrup
c. Pasang unting-unting pada sekrup pengencang di bawah
alat
d. Jika unting-unting belum tepat diatas paku, aturlah
dengan menggeser atau menaik turunkan kaki alat dengan
bantuan sekrup kaki sehingga unting-unting tepat diatas
paku, kaki alat diinjak kuat-kuat masuk ke dalam tanah
e. Ketengahkan gelembung nivo kotak dengan ketiga sekrup
penyetel sekaligus
f. Atur nivo tabung dengan 3 sekrup kaki kiap

10
4.3.2 Cara Pembidikan Target
Cara pembidikan target adalah sebagai berikut
g. Buka sekrup pengunci gerakan horizontal dan vetikal
h. Putar teropong dan arahkan pada target secara kasar
dengan alat bidikan penolong (visir)
i. Jelaskan bayangan dengan tombol pengatur bayangan jika
telah mencapai sasaran target kuncilah sekrup pengunci
gerakan horizontal dan vertikal
j. Perhatikan benang silang jika terlihat belum tajam aturlah
dengan sektup pengatur diafragma
k. Dengan menggunakan gerak halus horizontal dan vertikal
tempatkan titik potong benang silang dengan sasaran
(target) dengan dimana benang vertikal berhimpit dengan
benang unting-unting

4.3.3 Pembacaam Alat Theodolite


Pembacaan alat theodolite adalah sebagai berikut
1. Bacaan mempunyai sistem nonius kiri (A) dan nonius kanan (B)
A +B
2. Jurusan ukuran diambil rata-rata
2
3. Selisih bacaan B – A = 180˚
4. Harga derajat pada jurusan ukuran diambil bacaan pada nonius (A)
sebagai dasar bacaan
5. Teropong dalam kedudukan biasa (B) tanda bintik merah berada
diatas atau nivo waterpass berada dibawah sedangkan kedudukan
luar biasa (LB) sebaiknya dengan memutar teropong melalui
sumbu
6. Jika garis skala nonius dan garis skala lingkaran tidak ada satupun
yang betul-betul berhimpit maka carilah lingkaran skala salah satu
yang paling berhimpit
7. Setelah itu lihatlah keadaan garis skala nonius dan skala lingkaran
yang terletak dihadapan yang paling berhimpit

Cara pembidikan teropong luar biasa adalah sebagai berikut

a. Setelah selesai melakukan pembidikan jurusan PA dan PB


dalam keadaan teropong biasa, buka sekrup pengunci keadaan
horizontal dan vertikal
b. Putar teropong dalam arah vertikal melalui sumbu II
sehingga keadaan teropong terbalik dari posisi semula dan garis
visir/tanda bintik merah yang ada diatas teropong menjadi dibawah

11
c. Arahkan teropong kearah PB terlebih dahulu dan kuncilah
sekrup horizontal dan vetikal dan tepatkan kembali dengan bidikan
d. Bidikan jurusan ukuran diaambil dari kearah PB dan PA.

12
BAB V
SIMPULAN, IMPLIKASI, REKOMENDASI
5.1 Simpulan
Alat theodolite dibagi dalam 3 bagian,yaitu bagian bawah, tengah, dan
atas. Bagian bawah terdiri atas 3 sekrup penyetel sk yang menyangga satu
tabung dan pelat yang berbentuk lingkaran. Bagian tengah terdiri atas sumbu
yang dimasukan ke dalam tabung bagian bawah yang disebut sudut tegak. Dan
bagian atas terdiri dari sumbu mendatar yang diletakkan di atas kaki
penyangga sumbu kedua.
Berdasarkan cara pengukuran dan konstruksinya, bentuk alat ukur
theodolite dibagi menjadi theodolite reiterasi dan thedolite repetisi. Theodolite
reiterasi memiliki pelat lingkaran skala mendatar dijadikan satu dengan tabung
yang letajnya diatas tiga sekrup. Theodolite repetisi memiliki pelat dengan
skala lingkaran mendatar yang ditempatkan hingga pelat dapat berutar sendiri
dengan tabung.
Penggunaan alat theodolite dimulai dengan mengatur alat theodolite itu
sebelum digunakan. Dilanjutkan dengan pembidikan target yang diikuti
dengan pembacaan hasil pembidikan.

5.2 Implikasi
Hasil dari laporan ini juga dapat memberikan informasi kepada
pembaca mengenai pengenalan alat theodolite kerangka dasar horizontal, yang
dibagi enjadi dua yaitu reiterasi dan repetisi.
Hasil dari laporan ini juga dapat memberikan informasi kepada
pembaca mengenai bagian-bagian alat theodolite beserta dengan fungsinyadan
juga merk-merk alat theodolite.
Hasil dari laporan ini juga dapat memberikan informasi kepada
pembaca mengenai cara penggunaan alat theodolite yaitu cara pembacaan alat
theodolite beserta hasil pengambilan data.

5.3 Rekomendasi
Penulis merekomendasikan kepada pembaca agar pembaca dapat
mencari referensi-referensi lainnya mengenai pengenalan alat theodolite

13
kerangka dasar horizontal. Agar mempermudah dalam memahami materi
tersebut.
Penulis juga merekomendasikan kepada pembaca agar pembaca dapat
mencari referensi-referensi lainnya mengenai bagian-bagian alat theodolite.
Agar dapat lebih memahami materi tersebut.
Penulis juga merekomendasikan kepada pembaca agar pembaca dapat
mencari referensi-referensi lainnya mengenai cara penggunaan alat theodolite,
meliputi cara mengatur alat theodolite, cara pembidikan target, dan cara
pembacaan alat theodolite.

14
DAFTAR PUSTAKA

Aditnya, W. 2020. Pengenalan Alat Theodolite. https://keretapedia.com/. Diakses


pada 01 Oktober 2020.

Mue. 2016. Pengertian Alat Theodolite. https://blog-mue.blogsot.com/. Diakses


pada 01 Oktober 2020.

Purwaamijaya, Iskandar Muda. 2008. Petunjuk Praktikum Ilmu Ukur Tanah.


Diakses pada 01 Oktober 2020.

Rizal, M. C. 2019. Pengenalan Alat Theodolite. https://lecturer.ppns.ac.id/.


Diakses pada 01 Oktober 2020.

15
LAMPIRAN

Lampiran 1 Hasil Data dan Pengolahan Data

No α Biasa α Luar Biasa Jarak


Data Kiri Kanan Kiri Kanan Kiri Kanan

1. 266o29’19” 266o34’35” 92o55’20” 92o55’19” 15,16 15,10

α Rata-Rata
266 ° 29 ’ 19 ”+266 ° 59 ’ 20 ”
 αKiri =
2
= 179 ° 42’ 19,5”

266 ° 34 ’ 35”+92 ° 55’ 19”


 αKanan =
2
= 179 ° 44 ’ 57 ”

Nilai β

 β=αKanan−αKiri
¿ 179 ° 42’ 19,5 ”−179 ° 44 ’ 57”
¿ 0 ° 2’ 0”

No Data αKiri αKanan β


1. 179 ° 42’ 19,5” 179 ° 44 ’ 57 ” 0 ° 2’ 0”

16

Anda mungkin juga menyukai