Anda di halaman 1dari 2

Nama : Firmansyah

Nim : 190201007

Bentuk Strategi Manajemen Perusahaan PT. ALFAMART di kota Mataram

PT Sumber Alfaria Trijaya, Tbk. yang merupakan perusahaan nasional yang bergerak dalam bidang
perdagangan dan jasa eceran yang menyediakan kebutuhan pokok sehari-hari melalui gerai minimarket
Alfamart. Alfamart yang didirikan pada tahun 1999 saat ini memiliki gerai 15.434 unit.

Beberapa data dan kuesioner yang saya kumpulkan untuk mendukung bentuk strategi manajemen pada Pt.
Alfamart.
Berdasarkan data kuesioner yang saya bagikan saya menerapkan beberapa pertanyaan yaitu :

1. Bagaimana strategi untuk dapat meningkatkan profit perusahaan?

Jawaban dari karyawan di PT Alfamart yaitu dengan memasok kebutuhan pokok masyarakat. Nah dari
sini bahwa dapat kita ketahui bahwa barang yang paling sering dicari konsumen yaitu kebutuhan pokok
jadi perusahaan harus tetap memasok kebutuhan pokok sehari-hari masyarakat supaya konsumen tetap
nyaman dan tetap ingin kembali berbelanja di Alfamart.

2. Apa saja strategi untuk tetap menarik daya beli konsumen ?

Jawaban dari karyawannya yaitu memberikan diskon bagi yang mempunyai kartu member Alfamart dan
memanfaatkan sosial media dari para karyawannya untuk merepost produk yang lagi diskon. Jadi dapat
kita ketahui dengan memberikan diskon kepada konsumen dapat menarik daya beli konsumen.

3. Bagaimana cara perusahaan menghadapi pesaing ?

Jawaban dari karyawannya yaitu tetap meningkatkan pelayanan yang terbaik untuk konsumen, namun
beberapa data juga yang saya dapatkan dari google yaitu dengan memanfaatkan e-commerce yang lagi
trend untuk bekerja sama. Karena untuk saat ini lagi pandemi banyak masyarakat yang malas untuk keluar
rumah.

4. Bagaimana perusahaan menghadapi era new normal ?

Jawaban dari karyawannya memberikan pelayanan yang paling terbaik karena kata mereka bukan mereka
yang menjadi HRD yang dapat memberikan strategi. Namun ada data yang saya dapatkan dari google
bahwa cara PT Alfamart menghadapi era new normal yaitu dengan cara bekerja sama dengan Telkomsel.
Dalam kolaborasi ini, Telkomsel menyediakan solusi berbasis IoT untuk mentransformsi jaringan
operasional wide area network (WAN) milik Alfamart melalui solusi IoT Managed Service Software-
Defined Wide Area Network (SD-WAN). Dengan pemanfaatan Managed Service SD-WAN dari
Telkomsel ini membantu manajemen trafik jaringan di setiap gerai Alfamart dengan lebih efisien dan juga
pemanfaatan teknologi IoT ini menjadi salah satu bukti yang bisa membantu dunia usaha dalam
beradaptasi, sekaligus menjaga produktivitasnya dengan aman dan efisien dalam segala situasi..

Nah, dapat kita simpulkan bahwa Bentuk strategi Manajemen pada Pt. Alfamart yaitu menyasar ke
kebutuhan pokok sehari-hari Masyarakat. di Alfamart juga konsumen bisa dengan mudah membayar
tagihan listrik, air, cicilan motor dan finance lainnya. Selain tempatnya yang strategis dan nyaman
Alfamart menerapkan diskon untuk beberapa produk dan memberikan pelayanan yang terbaik untuk
konsumennya. Jadi perusahaan Alfamart sangat memprioritaskan kepuasan dan kenyamanan dari
konsumennya. Dan dari bentuk strategi manajemen PT Alfamart ini saya dapatkan dari hasil kuesioner
dan beberapa sumber di google karena pada dasarnya perusahaan Alfamart yang telah memiliki banyak
gerai outlet pasti akan menerapkan strategi yang sama seperti strategi yang telah ditetapkan dipusatnya.

Anda mungkin juga menyukai