Anda di halaman 1dari 3

1 RAHMI EKA WITRI

MAGISTER PENDIDIKAN KIMIA UNP


TUGAS 3
2 RAHMI EKA WITRI

TUGAS 3

HUBUNGAN MODEL PEMBELA

Apakah kaitan antara model pembelajaran, pendekatan pembelajaran,  strategi pembelajaran,

metoda pembelajaran,  teknik pembelajaran dan taktik pembelajaran.. Jelaskan dengan contoh

pada pembelajaran kimia.

Model pembelajaran  merupakan bungkus atau bingkai dari penerapan suatu pendekatan,

strategi, metode, teknik dan taktik pembelajaran. Sesuai dengan hirarki sbb :

DIdalam model pembelajaran telah tergambar pendekatan ,  strategi pembelajaran, metoda

pembelajaran,  teknik pembelajaran dan taktik pembelajaran, didalam pendekatan

MAGISTER PENDIDIKAN KIMIA UNP


TUGAS 3
3 RAHMI EKA WITRI

pembelajaran sudah tergambar strategi pembelajaran, metoda pembelajaran,  teknik

pembelajaran dan taktik pembelajaran, didalam strategi sudah tergambar, metoda

pembelajaran,  teknik pembelajaran dan taktik pembelajaran, dan didalam metode

pembelajaran tergambar teknik dan taktik pembelajaran, kesemuanya membentuk satu

kesatuan konsep yang komplit untuk mencapai tujuan pembelajaran.

Contoh penerapannya dalam pembelajaran kimia misalnya tentang prinsip larutan penyangga

menggunakan model discovery learning dengan sintak : memberi stimulus, mengajukan

pertanyaan, mengumpulkan data, mengolah data, dan memverifikasi data. Dari sintak sintak

yang ada tergambar pendekatannya student centered learning, dalam hal ini siswa harus aktif

untuk menemukan konsep dan strategy yang digunakan adalah induktif karena di akhir peserta

didik akan menverifikasi dengan menyimpulkan prinsip larutan penyangga. Sedangkan metode

yang digunakan adalah metode eksperimen yang melibatkan siswa melakukan suatu

percobaan tentang pembuatan larutan penyangga dari beberapa asam dan basa serta

mengukur pH nya, sehingga diakhir eksperiment, peserta didik dapat menyimpulkan prinsip

larutan penyangga dan komponen2 pembentuk larutan penyangga. Untuk tekniknya nanti

disesuaikan dengan kondisi lingkungan dan karakteristik peserta didiknya dan taktik

pembelajarannya tergantung pada individu pendidik, dalam hal ini bisa dengan cara memberi

reward kepada peserta didik yang bisa menyelesaikan proses pembelajarannya tepat waktu,

misalanya dengan keluar labor lebih awal dan buat yang terakhir menyelesaikan proses

pembelajarannya bisa diberi punishment seperti membersihkan kembali ruang laboratorium

setelah digunakan.

MAGISTER PENDIDIKAN KIMIA UNP


TUGAS 3

Anda mungkin juga menyukai