Anda di halaman 1dari 7

Usulan soal Sitohistoteknologi

Kelompok 10

1. Meisy B. Az-Zahra Aziz (P3.73.34.2.21.123)

2. Ninuk Endry Purwanti (P3.73.34.2.21.124)

3. Nuril Fuadiyah(P3.73.34.2.21.125)

4. Michael Yoshua Enoch (P3.73.34.2.21.163)

5. Nurfitriana Aprilia AB (P3.73.34.2.21.164)

6. Nurleni Lubis (P3.73.34.2.21.165)

SOAL

1. Sampel dikirim ke laboratorium klinik untuk mengetahui karbohidrat asam yang terdapat
dalam sel / jaringan. Untuk dapat melakukan hal ini, perlu dilakukan proses pewarnaan
khusus. Apa nama reagen yang dipersiapakan untuk pewarnaan tersebut?
a. PAS d. Alcian Blue
b. Sudan e. Papanicolau
c. Impregnasi perak

2. Sebuah sampel hasil pemrosesan jaringan histologis dari struktur jaringan yang telah
diiris. Spesimen berupa jaringan yang sudah melalui proses dehidrasi, clearing dan
infiltrasi, proses staining dengan pengecatan Hematoxyllin-Eosin. Diperlukan proses
deparafinasi dengan Xylol. Berapa kali Xylol yang dipersiapkan untuk proses
deparafinasi ini?
a. 1 d. 2
b. 5 e. 4
c. 3
3. Specimen berupa cairan pleura diperiksa untuk mengetahui ada tidaknya morfologi sel
abnormal. Dipersiapkan dan dilakukan pengecatan sitologi dengan reagen alcohol 70%,
cat Hematoksilin, Orange G dan xylol. Preparat yang sudah dilakukan pewarnaan
dilanjutkan dengan pembacaan hasil di bawah mikroskop. Apakah warna apa yang akan
diperoleh setelah sediaan diwarnai?
a. Merah dengan inti berwarna biru
b. Merah muda dengan inti berwarna biru
c. Biru dengan inti berwarna merah
d. Merah muda dengan inti berwarna merah
e. Biru dengan inti berwarna merah muda

4. Saat diterima, sampel Papanicolaou yang berupa apusan sudah kering. Karena sampel
sudah mengering petugas laboratorium mengembalikan sampel tersebut dengan alasan
tidak akan didapatkan hasil maksimal pada pembacaan dan menyarankan agar sampel
apusan segera dilakukan fiksasi setelah proses sampling. Larutan apa yang harus
dipersiapkan untuk fiksasi pada kasus tersebut ?

a. Alkohol d. Alkohol 70%

b. Formalin e. Alkohol 96%

c. Alkohol 40%

5. Pengecatan sitologi dilakukan untuk pemeriksaan sel dalam secret, eksudat, transudate
atau biopsy berbagai jenis organ dalam dan jaringan. Pewarnaan inti yang digunakan
adalah Hematoxylin dan orange G serta EA sebagai cat lawan untuk mewarnai
sitoplasma.Apakah pewarnaan yang harus disiapkan sesuai sampel yang akan diperiksa
tersebut?

.a. Papanicolaou d. Romanovsky staining

b. Wright-Giemsa e. Modifikasi Wright-Giemsa


c. Hematoxyllin-Eosin

6. Suatu jaringan akan diwarnai berdasarkan sifat asam basa bagian-bagiannya. Bagian-
bagian sel asidofil akan berwarna merah, sedangkan bagian basofil akan berwarna biru
keunguan. Pewarnaan apa yang disiapkan ATLM untuk jaringan tersebut?

a. Giemsa d. Sederhana

b. Basic Fuschin e. Differensial

c. Hematoxyllin-Eosin

7. Spesimen jaringan kulit yang didapatkan dari seorang pasien akan diproses untuk
diamati. Setelah melalui tahap fiksasi, dehidrasi, clearing, embedding, blocking, dan
sectioning, preparat diwarnai menggunakan metode hematoxylin-eosin. Alat apa yang
diapaki untuk memotong jaringan?

a. Mikrotom d. Mikroskop
b. Oven e. Hotplate
c. Waterbath

8. Seorang analis laboratorium akan melakukan teknik imunohistokimia, dalam


imunhistokimia di bagi menjadi 2 langkah yaitu preparasi sampel dan labeling. Seorang
analis laboratorium harus melakukan preparasi sampel terlebih dahulu, apa yang di
maksud dengan preparasi sampel …..

a. Preparasi sampel adalah persiapan untuk membentuk preparat jaringan dari jaringan
yang masih segar
b. Preparasi adalah fiksasi jaringan menggunakan formaldehid
c. Preparasi adalah embedding jaringan dengan parafin atau dibekukan pada nitrogen
cair
d. Preparasi adalah pemotongan jaringan dengan menggunakan mikrotom
e. Semua jawaban benar
9. Pemeriksaan imunnohistokimia didasarkan pada reaksi ..
a. Kimia
b. Redoks
c. Cepat
d. Ag-Ab
e. Semua Benar
10. Sampel (bahan) pemeriksaan untuk Imunohistokimia, adalah ..
a. Sel Aspirasi
b. Sel Eksfoliasi
c. Jaringan Fiksasi Alkohol
d. Jaringan Fiksasi Formalin
e. Semua Benar
11. Yang bukan merupakan metode Imunohistookimia adalah..
a. Kompleks avidin-biotin
b. Pemeriksaan Asam Peroxida (PAP)
c. Alkali Fosfatase anti alkali Fosfatase
d. Sereptavidin-biotin
e. Kompleks sereptavidin biotin
12. Tujuan pemeriksaan imunohistokimia adalah untuk mendeteksi suatu Ag dan letaknya
didalam..
a. Inti sel
b. Sitoplasma sel
c. Membrane sel
d. Jaringan
e. Organ
13. Pada metode komples Avidin- Biotin, setelah reaksi dengan antigen Unlabeled Ab,
selanjutnya ditambah dengan ..
a. Biotin Labeled second Ab
b. Biotin Labeled second Ag
c. Biotin Labeled primary Ab
d. Biotin Labeled primary Ag
e. Biotin-Labeled second Ag-Ab complex

14. Dalam pembuatan preparat imunohistokimia seorang ATLM membutuhkan reagen khusus
untuk mewarnai substansi/bahan aktif di dalam jaringan. Reagen utama yang dibutuhkan
pada proses tersebut adalah…
a. Antibodi dan marker
b. Antigen dan marker
c. Antigen dan antibodi
d. Antibodi dan substrat
e. Antigen dan substrat
15. Seorang ATLM melakukan pembuataan sediaan imunohistokimia di laboratorium patologi
anatomi dengan menggunakan antibody primer yang tidak berlabel dan antibody sekunder
yang berlabel. Apa jenis metode imunohistokimia yang akan digunakan?
a. Direct
b. Cross-linked
c. Multiplex
d. Indirect
e. Blocking
16. Berdasarkan pernyataan tersebut, kesalahan yang mungkin terjadi pada Teknik
imunohistokimia adalah, kecuali..
a. Reaksi warna yang terbentuk tidak spesifik
b. Faktor pencucian saat pembuatan sediaan
c. Ikatan yang tidak spesifik antar komponen dalam sel
d. Penggunaan hemaktosilin eosin
17. Salah satu metode yang digunakan untuk menentukan terapi jaringan bagi penderita kanker
dapat dilakukan dengan menggunakan pemeriksaan..
a. Histopatologi
b. Sitologi
c. Potong Beku (frozen section)
d. Imunohistokimia
e. Imunositologi
18. Seorang ATLM melakukan identifikasi komplemen imun pada sediaan biospsi ginjal dan
kulit. Dia menggunakan metode imunohistokimia dengan melakukan inkubasi satu langkah
dalam antibody yang dikonjugasi dengan marker. Maka, metode yang digunakan adalah..
a. Imunositokimia langsung
b. Imunohistokimia langsung
c. Imunofluorescence
d. Imnunositokimia tidak langsung
e. Imnunohistokimia tidak langsung
19. Immunohistokima merupakan teknik untuk mendeteksi
a. Sel
b. DNA
c. mRNA
d. Protein
e. Karbohidrat
20. Imunohistokimia metode Indirect menggunakan antibodi Y yang berlabel enzim dan akan
berikatan dengan substrat-kromogen. Y ialah antibodi..
a. Sekunder
b. Monoklonal
c. Poliklonal
d. Berlabel enzim
21. Jenis kromogen yang sering digunakan pada laboratorium imunohistikimia adalah..
a. 4-chloro-1-napthol
b. Hanker-Yates reagent
c. 3-amoni-9-ethylcarbazole
d. 3,3-diaminobenzidinetetrahydrochloride

Anda mungkin juga menyukai