Anda di halaman 1dari 3

Notulensi Bimbingan Kepaniteraan Ilmu Kesehatan Masyarakat

Periode 18 April 2022 – 25 Juni 2022

HARI : Jumat
TANGGAL : 6 Mei 2022
PEMBIMBING : Dr.dr. Aries Susanto., MS., Sp.OK

Pada hari Rabu tanggal 6 Mei 2022 pukul 10.00 WIB, pertemuan kali ini membahas topik
mengenai Proposal Penelitian.
Terdapat 3 bagian pada proposal penelitian yaitu bab 1 tema dan judul, lalu bab 2 tinjauan
pustaka, dan bab 3 metoda penelitian. Metoda merupakan cara, dan metodologi merupakan ilmu
nya. Tanda strip tidak boleh masuk dalam judul, jadi harus diganti dengan sampai. Contoh nya
januari sampai maret, jika maret nya ingin dimasukin, maka ditulis januari sampai dengan maret.
Pada isi judul yang benar, judul harus menggambarkan isi makalah penelitian apa yang diteliti,
siapa yang diteliti, berapa yang diteliti, mengapa diteliti, bagaimana menelitinya, dimana
penelitian dilakukan dan bilamana penelitian dilakukan. Bab 1 pendahuluan penelitian
bagaimana cara penulisan yang benar ? ditulis diatas bagian tengah,kalimat huruf pertama huruf
kapital, angka 1 ditulis romawi. Pada bagian bawah bab 1 ditulis pendahuluan penelitian. Terdiri
dari berapa sub bab pada bab 1 ? 1 yg pertama menujunjukkan bab, 1 yg kedua menunjukkan sub
bab dengan huruf pertama huruf kapital. Tidak diakhiri oleh tanda baca apapun. Latar belakang
merupakan alasan penelitian dilakukan, yg terdiri dari 2 alinea. Alinea pertama berisi teori yang
melatarbelakangi penelitian anda dilakukan, sehingga referensi yang digunakan dari buku-buku
yang ditulis sebelumnya yang merupakan kebenaran atau dari sumber instansi yang resmi
(WHO). Kalau menulis selalu disertai dengan daftar pustaka yang menandakan itu merupakan
suatu tulisan ilmiah. Referensi dutulis pada narasi yang sesuai dengan kemunculan pertama. 1
alinea terdiri dari minimum 1 baris yang merupakan rangkuman dari beberapa referensi yang
digabung menjadi 1 paragraf atau satu alinea (sekurang-kurangnya 2 referensi). Jadi referensi
dirangkum, jadi makin ringkas makin bagus. Isinya teori adalah masalah sehingga kenapa
saudara meneliti itu, apakah menarik?penting?bisa diteliti? Hal itu harus muncul di alinea
pertama yaitu menarik, penting dan bisa diteliti. Dalam bidang kedokteran mobiditas dan
mortalitas harus dimasukkan dalam latar belakang yang jika termasuk tinggi maka merupakan
masalah kesehatan yang serius. Apa masalah dan dampaknya agar nampak pentingnya. Pada
alinea kedua merupakan lanjutan dari teori menjadi empirik yang merupakan hasil-hasil
penelitian (elaborasi dari alinea pertama) apakah sudah ada tindak lanjutnya. Diambil dari
referensi jurnal-jurnal bukan dari instansi resmi. Unutk baris nya bebas tapi mengerucut.
Elaborasi adalah segala sesuatu yg merupakan tindak lanjut dari teorinya. Alinea 3 (tidak harus
ada) dari penjabaran alinea 2, elaborasi ada yang sudah dilakukan ada kemungkinan-
kemungkinan yang belum dilakukan. Nah yang belum dilakukan (belum diteliti) itu baru yang
anda teliti. Tujuan nya agar tidak terjadi penyakit. Harus ditulis di jurnal tapi pada laporan tidak
harus ditulis karna akan ditulis terpisah 1.1. Rumusan masalah (masalah yang sudah terumuskan
dan sudah pasti). Terdiri dari 1 kalimat utuh (pokok,keterangan).
Butir 1 Rumusan dari alinea 1 latar belakang
Butir 2  ringkasan alinea ke dua latar belakang (ringkasan merupakan merangkum semua
alinea 1 terkait dengan semua penelitian yang akan anda lakukan dalam 1 kalimat utuh. Tidak
perlu referensi) alinea 2 juga dirangkum. Kalau bisa selengkap judul penelitian. Apa siapa
bagaimana dimana untuk mesing-masing rumusan masalah.
Sub bab 1.3 Pertanyaan penelitian  kalimat dimulai dengan kalimat tanya misalnya mengapa
atau bagaimana dilanjutkan dengan kalimat judul penelitian. Contoh: judul penelitian faktor-
faktor yang berhubungan dengna pencegahan penyakit jantung koroner pada mahasiswa bulan
mei 2022, maka pertanyaan penelitiannya adalah bagaimana hubungna faktor-faktor dengan
pencegahan penyakit jantung koroner pada mahasiswa pada bulan mei 2022 ?
Dari pertanyaan penelitian, sudah terarah penelitian yang akan dilakukan. Maka akan sampai sub
bab 1.4
Hipotesis merupakan pernyataan yang dikemukan peneliti yang merupakan jawaban sementara
terhadap pertanyaan penelitian. Jawaban dalam bentuk kalimat. Contoh terdapat hubungan
faktor-faktor dengan pencegahan pjk pada mahasiswa bulan mei 2022 (hipotesis
alternatif/sungguh-sungguh)
Hipotesis 0  dalam statistik
Tujuan umum  untuk mengetahui hubungan faktor-faktor dengan pencegahan pjk pada
mahasiswa bulan mei 2022. Merupakan kalimat aktif “me”
Tujuan khusus  yang merupakan tujuan sesungguhnya mengenai apa yang akan anda teliti.
Hasil penelitian sudah harus terlihat. Harus konsisten, taat asas (harus urut dan berhubungan dari
awal sampai akhir). Variabel dependen : faktor-faktor, variabel independen : pencegahan
penyakit jantung koroner. Jadi tujuan khusus meliputi variabel2 nya dependen independen dan
pertanyaan penelitian :
1. Diketahuinya frekuensi dan distribusi factor-faktor. (frekuensi=jumlah kejadian,
distribusi=sebaran atau pengelompokan). Factor : JK, Pendidikan, usia dari sampel. Umur
harus ada referensinya. Tingkat Pendidikan rendah sedang tinggi.
2. Diketahuinya frekuensi dan distribusi pencegahan pjk
3. Diketahuinya hubungan factor-faktor dengan pencegahan pjk
Manfaat penelitian  yang dapat melihat hasil penelitian kita. Manfaat nya bisa menambah
daftar pustaka karna sudah dipublikasikan.
Dulu depkes sekarang jadi kemenkes. Dibawah itu ada departemen kesehatan provinsi tingkat 1,
dibawahnya lagi ada dinas kesehatan pemerintah daerah tingkat 2. Kabupaten akan berkembang
menjadi kota yang awalnya menjadi kabupaten administrasi baru menjadi kota.

Anda mungkin juga menyukai