Anda di halaman 1dari 8

KERANGKA ACUAN PROGRAM PROMKES

UPTD PUSKESMAS CAMPAKAMULYA


UPTD PUSKESMAS CAMPAKAMULYA
CIANJUR
TAHUN 2022

PEMERINTAH KABUPATEN CIANJUR


DINAS KESEHATAN KABUPATEN CIANJUR
UPTD UPTD PUSKESMAS CAMPAKAMULYA
Jl. Raya Warungkadu Campakamulya Telp. (0263)2342244 Kode Pos 43269
e-mai: pkm.campakamulya@gmail.com

KERANGKA ACUAN (TERM OF REFERENCE) PROMKES


UPTD UPTD PUSKESMAS CAMPAKAMULYA

I. Pendahuluan
Promosi Kesehatan adalah kombinasi berbagai dukungan menyangkut
pendidikan, organisasi, kebijakan dan peraturan perundangan untuk perubahan
lingkungan dan perilaku yang menguntungkan kesehatan (Green dan Ottoson, ’98).
Promosi Kesehatan adalah proses pemberdayaan masyarakat agar mampu
memelihara dan meningkatkan kesehatannya. (definisi yang selama ini dipakai oleh
Pusat Promkes). Proses pemberdayaan tersebut dilakukan dari, oleh, untuk dan
bersama masyarakat; Artinya proses pemberdayaan tersebut dilakukan melalui
kelompok-kelompok potensial di masyarakat, bahkan semua komponen masyarakat.
Proses pemberdayaan tersebut dilakukan sesuai sosial budaya setempat,
artinya sesuai dengan keadaan, permasalahan dan potensi setempat. Proses
pembelajaran tersebut juga dibarengi dengan upaya mempengaruhi lingkungan, baik
lingkungan fisik maupun non fisik,termasuk kebijakan dan peraturan perundangan.
Promosi kesehatan di dunia dikenal sejak tahun 1980-an, tetapi di Indonesia baru
dikembangkan sejak tahun 1995, sebagai pengembangan lebih lanjut dari
“pendidikan” dan “penyuluhan” kesehatan.
Pelaksanaan kegiatan program promkes dilaksanakan sesuai visi UPTD
Puskesmas Campakamulya yaitu memberikan pelayanan lebih sehat mandiri dan
lebih maju berkualitas 2022, artinya memberikan pelayanan sesuai standar pelayanan
dengan harapan masyarakat menyadari pentingnya kesehatan serta Misi UPTD
Puskesmas Campakamulya yaitu: Menghasilkan pelayanan kesehatan dasar yang
bermutu,merata sesuai tuntutan pasar,Memberdayakan keluarga untuk hidup sehat
secara mandiri,Menyelenggarakan lingkungan tempat tinggal dan tempat beraktifitas
yang sehat,Menyelenggarakan upaya penanggulangan dan pencegahan penyakit
menular serta tidak menular,Menyelenggarakan manajemen UPTD Puskesmas
Campakamulya yang bermutu dan berkesinambungan. Adapun tata nilai UPTD
Puskesmas Campakamulya yang menjadi poin penting landasan pelayanan promkes
yaitu “RAHAYU” memberikan pelayanan yang Ramah, dapat menjaga kerahasiaan
pasien (Amanah), memberikan pelayanan dengan berfokus pada Promotif, preventif
kuratif dan rehabilitatif (Humanis).
II. Latar belakang
Program promkes mengacu pada pada permenkes No.4 tahun 2019 tentang
standar teknik pemenuhan mutu pelayanan dasar pada standar pelayanan minimal
(SPM) bidang kesehatan.
Kerangka Konsep Promosi Kesehatan
1) Visi / Yang diharapkan : Campakamulya lebih Sehat Mandiri,Lebih Maju
Berkualitas pada tahun 2022
2) Dasar/acuan penyelenggaraan Promosi Kesehatan, yaitu : Paradigma Sehat atau
Pembangunan Nasional yang berwawasan Kesehatan;
3) Ruang lingkup Promosi Kesehatan, yaitu : Perilaku proaktif memelihara dan
meningkatkan kesehatan dan berprilaku PHBS serta mensukseskan GERMAS
(Gerakan Masyarakat Hidup Sehat) (contoh : olahraga/aktivitas fisik minimal 30
menit per hari), mencegah resiko terjadinya penyakit (contoh : tidak merokok atau
menjaga kawasan tanpa asap rokok),melindungi diri dari ancaman penyakit
(contoh : memakai helm/sabuk pengaman waktu berkendaraan), dan berperan
aktif dalam upaya kesehatan (misalnya di Posyandu).
4) Area atau program yang diprioritaskan dalam promosi kesehatan, yaitu:
menurunkan angka kematian AKI/AKB (KIA),cegah stunting(Gizi),percepatan desa
ODF (Kesling),Penanganan TB Paru.
5) Tatanan utama, yang menjadi sasaran promosi kesehatan, yaitu : Rumah tangga
(sasaran ibu, bayi dan balita), Sekolah (sasaran : anak sekolah), tempat-kerja
(sasaran : usia produktif), tempat umum (remaja/anak muda), sarana pelayanan
kesehatan (pengunjung)
6) Strategi pokok : Dikenal dengan singkatan ABG, yaitu : Advokasi (upaya untuk
mempengaruhi kebijakan), Bina suasana (upaya pembentukan opini publik), dan
Gerakan/pemberdayaan masyarakat (upaya untuk menggerakan dan/atau
memberdayakan semua komponen masyarakat).
7) Mitra utama : para pembuat kebijakan, lintas sektor, kalangan swasta, media
massa, Perguruan Tinggi, dan semua komponen masyarakat : tokoh agama,
tokoh masyarakat, LSM, organisasi profesi dll.
Dengan demikian maka disusunlah kerangka acuan program Promkes di UPTD
Puskesmas Campakamulya tahun 2022 yang disusun berdasarkan RUK/RPK UPTD
Puskesmas Campakamulya tahun 2022.
III. Tujuan
A.tujuan umum
Berdasarkan kerangka konsep khususnya strategi pokok tsb (dimuka),
kegiatan nyata promosi kesehatan yang perlu dilakukan adalah :
1. Pemberdayaan masyarakat, yaitu upaya untuk meningkatkan kemampuan
dan kemandirian semua komponen masyarakat untuk dapat hidup sehat.
2. Pengembangan kemitraan, yaitu upaya untuk membangun hubungan para
mitra kerja berdasarkan kesetaraan, keterbukaan dan saling memberikan
manfaat.
3. Upaya advokasi, yaitu upaya untuk mendekati, mendampingi,dan
mempengaruhi para pembuat kebijakan sacara bijak, sehingga mereka
sepakat untuk memberi dukungan terhadap pembangunan kesehatan.
4. Pembinaan suasana, yaitu kegiatan untuk membuat suasana atau iklim
yang mendukung terwujudnya perilaku sehat dengan mengembangkan
opini publik yang positif melalui media massa, tokoh masyarakat, “public
figur”’ dll.
5. Pengembangan Sumber Daya Manusia, yaitu kegiatan pendidikan,
pelatihan, pertemuan pertemuan, dll untuk meningkatkan wawasan,
kemauan, dan ketrampilan baik petugas kesehatan maupun kelompok-
kelompok potensial masyarakat.
6. Pengembangan iptek, yaitu kegiatan untuk selalu mengembangkan ilmu
pengetahuan dan teknologi dalam bidang promosi, informasi, komunikasi,
pemasaran, advokasi, dll yang selalu tumbuh dan berkembang.
7. Pengembangan media dan sarana, yaitu kegiatan untuk “mempersenjatai”
diri dengan penyediaan media dan sarana yang diperlukan untuk
mendukung kegiatan promosi kesehatan.
8. Pengembangan Infra Struktur, yaitu kegiatan penunjang promosi
kesehatan : sekretariat, tim promosi, serta berbagai perangkat keras dan
perangkat lunak yang diperlukan.
B.Tujuan Khusus
1. Meningkatkan derajat kesehatan masyarakat Campakamulya secara
merata dan mandiri
2. Meningkatkan prilaku masyarakat untuk hidup ber PHBS dan
mensukseskan GERMAS
3. Mendorong masyarakat untuk berupaya memperbaiki prilaku di bidang
kesehatan.
4. Meningkatkan kapasitas masyarakat untuk memperbaiki masalah
kesehatannya dengan sumber daya yang ada pada mereka.
5. Mendorong lingkungan yang kondusif untuk hidup sehat.
IV. Cara Pelaksanaan
Kegiatan promkes dilakukan di dalam dan diluar gedung UPTD Puskesmas
Campakamulya dengan cara:Upaya promotif (promosi), preventif (pencegahan),
kuratif (Pengobatan), rehabilitative (pemulihan ).Sehingga promkes Campakamulya
melaksananakan di dalam dan di luar gedung,dengan melibatkan lintas sector serta
kerjasama segenap unsur masyarakat dan selalu menerapkan protokol kesehatan
yaitu 3M (Memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan pakai sabun)
V. Rencana Kegiatan Pokok dan Rincian Kegiatan
Untuk mensukseskan program promkes di UPTD Puskesmas Campakamulya
direncanakan akan diadakan kegiatan sebagai berikut:

NO KEGIATAN POKOK RINCIAN KEGIATAN


Melaksanakan Pertemuan dan Melakukan
Musyawarah antara Warga, Pemerintah
Desa dan Tenaga Kesehatan Setiap
1. SMD/MMD
Permasalahan yang ada di desa masing-
masing wilayah Kerja UPTD Puskesmas
Campakamulya
Penguatan/Advokasi Melaksanakan Pertemuan Penguatan /
Penggerakan Germas di Advokasi terkait kegiatan Germas di tingkat
2.
tingkat Desa Desa Wilayah UPTD Puskesmas
Campakamulya
Penyuluhan Germas dan Melaksanakan Penyuluhan Germas dan
Sosialisasi Covid-19 di Sosialisasi Covid-19 ke Masyarakat, untuk
3. Masyarakat meningkatkan Pengetahuan masyarakat
akan Bahaya Penyakit Covid-19 dan
Menerapkan Germas di masa Pandemic
Melaksanakan Penyuluhan kepada
Siswa/Siswi Untuk Meningkatkan
Edukasi gizi seimbang dan
Pengetahuan tentang PHBS di tatanan
4. PHBS di tingkat sekolah
Sekolah dan Memberikan pemahaman
tentang Gizi Seimbang, Setalah selesai
masa pandemic
Melaksanakan Pemeriksaan Kesehatan
Pemeriksaan kesehatan
Kepada Karyawan Puskesmas
berkala untuk nakes PKM
5. Campakmulya untuk Meningkatkan dan
Campakamulya
Menerapkan Gerakan GERMAS di Institusi
Kesehatan
Advokasi/Penguatan Melaksanakan Pertemuan Penggerakan
penggerakan germas dalam Germas dalam rangka Meningkatkan Strata
6. rangka peningkatan strata Desa Siaga di Wilayah Kerja UPTD
desa siaga aktif mandiri Puskesmas Campakamulya

Melaksanakan Pemeriksaan terkait data


Monitoring dan Evaluasi Strata
7. atau dokumentasi untuk penunjang
Desa Siaga Aktif
peningkatan strata desa siaga.
8. Pengukuran kebugaran Melaksanakan Pengukuran tes kebugaran
jasmani pada kelompok Kelompok masyarakat Untuk meningkatkan
masyarakat GERMAS di Tingkat Masyarakat
Melaksanakan Penyuluhan Rutin setiap
Penyuluhan Dalam Gedung
9. bulan nya di dalam gedung oleh semua
Puskesmas
Program.
Pembinaan PHBS di institusi Melaksanakan pembinaan di institusi
10. Kesehatan (Puskesmas & kesehatan baik di puskesmas dan jejaringan
Jejaringan) oleh semua lintas program .
Melaksanakan pembinaan dan penyuluhan
Pembinaan PHBS di Tatanan
11. PHBS di Rumah Tangga melalui
Rumah Tangga
Pendekatan KAP
Pembinaan UKBM dilihat dari Melaksanakan Pembinaan Posyandu untuk
12. strata Posyandu Mandiri & meningkatkan Strata Posyandu
Purnama
Pembinaan Pemberdayaan di Melaksanakan Pembinaan Desa Siaga aktif
13. lihat dari Cakupan strata desa untuk meningkatkan strata Posyandu
siaga aktif
Membuat Media Masa dan Media elektronik
Pengunaan media KIE untuk
untuk mengedukasi masyarakat dan
14. Penyampaian Informasi
meningkatakan penegetahuan masyarakat
Kesehatan
tentang kesehatan.
Melaksanakan Penyuluhan di luar Gedung
15. Penyuluhan Di Luar Gedung ke Pustu, Poskesdes, Posyandu dan
Tempat Tempat Umum.
16. Melakukan Komunikasi Melaksanakan Pelayanan Konseling di
Intrapersonal dan Konseling dalam Gedung atau luar gedung oleh semua
(KIP/K) program terkait.

VI. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN


Waktu Pelaksanaan Kegiatan
No Jenis Kegiatan Jan Feb Ma Apr Mei Ju Jul Ags Sep Ok Nov Des
r n t
1 SMD/MMD ꝩ
Penguatan/Advokasi
2
Penggerakan

Germas di tingkat
Desa
Penyuluhan Germas
dan Sosialisasi
ꝩ ꝩ
3 Covid-19 di
Masyarakat
Edukasi gizi
seimbang dan
4 ꝩ
PHBS di tingkat
sekolah
5 Pemeriksaan ꝩ
kesehatan berkala
untuk nakes PKM
Campakamulya
Advokasi/Penguatan
penggerakan
germas dalam
6 ꝩ
rangka peningkatan
strata desa siaga
aktif mandiri
Monitoring dan
7 Evaluasi Strata ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ
Desa Siaga Aktif
Pengukuran
kebugaran jasmani
8 ꝩ
pada kelompok
masyarakat
Penyuluhan Dalam
9 ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ
Gedung Puskesmas
Pembinaan PHBS di
10 institusi Kesehatan
ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ
. (Puskesmas &
Jejaringan)
Pembinaan PHBS di
11
Tatanan Rumah ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ
.
Tangga
Pembinaan UKBM
12 dilihat dari strata
ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ
. Posyandu Mandiri &
Purnama
Pembinaan
Pemberdayaan di
13
lihat dari Cakupan ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ
.
strata desa siaga
aktif
Pengunaan media
KIE untuk
14
Penyampaian ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ
.
Informasi
Kesehatan.
15 Penyuluhan Di Luar
ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ
. Gedung
Melakukan
16 Komunikasi
ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ ꝩ
. Intrapersonal dan
Konseling (KIP/K)
VI. Monitoring Evaluasi Pelaksanaan
Monitoring dilaksanakan setiap 3 bulan sekali,untuk mengetahui keberhasilan dan
berjalannya kegiatan tersebut. Sedangkan evaluasi dilakukan untuk mengetahui
adanya perubahan jadwal dan pelaksanaan kegiatan tersebut.
VII. PENCATATAN DAN PELAPORAN KEGIATAN
Pencatatan dilakukan setiap kali setelah kegiatan dan pelaporan dilakukan 1
bulan sekali untuk UPTD Puskesmas Campakamulya dan 3 bulan sekali untuk Dinas
Kesehatan Kabupaten Cianjur.

Campakamulya, 13 Januari 2022


Mengetahui: Petugas Promkes
Kepala UPTD Puskesmas Campakamulya UPTD Puskesmas Campakamulya

Tb. Wahyu Rahayu,SKM Deni Kuswantoro SKM


NIP.19700504 199003 1 003

Anda mungkin juga menyukai