Anda di halaman 1dari 22

SUB COVER

Buku Saku SMA BERKIBAR Tahun 2022 1


Copyright @Aksi Kebangsaan Bela Negara
SMA Tahun 2022

TIM PENYUSUN

Penyusun:

Dr. Juandanilsyah, S.E.,M.A (Koordinator Bidang Peserta Didik)


Alex Firngadi, S.Sos., M.Si. (Sub koordinator Bidang Peserta Didik)
Wiwik Styowati Hamidatin, S.Pd. (Bidang Peserta Didik)
Radhika Mala, S.Hum., M.Hum
Moh. Noer, S.Pd., M.Pd
Erman Anom, Ph.D
Siti Aisyah

Tata Letak:
M. Sidik Mulyana (Bidang Peserta Didik)

Penerbit
Direktorat SMA Kemendikbud, Jakarta, Indonesia

Kesekretariatan
Fathnuryati Hidayah, M.Pd. (Sub koordinator Bidang Peserta Didik)
Murjiyanto (Bidang Peserta Didik)
Amalia Adhi Saleh (Bidang Peserta Didik)
M. Fakhriyansyah (Bidang Peserta Didik)

ii2 Buku Saku SMA BERKIBAR Tahun 2022


Dr. Suhartono Arham, M.Si.
Direktur Sekolah Menengah Atas
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan,
Riset, dan Teknologi

Buku Saku SMA BERKIBAR Tahun 2022 3


KATA PENGANTAR

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh,


Salam Sejahtera Untuk Kita Semua,
Namo Budaya,
Salam Kebajikan,

Salam Bela Negara…


Puji syukur atas nikmat Tuhan dimana saat ini kita masih berdiri tegak
di bumi pertiwi ini. Sahabat muda siswa SMA yang saya banggakan.
Bila mana buku saku ini sudah sampai di tangan kalian, itu berarti
kalian adalah orang terpilih untuk menjadi pelopor “Cinta Tanah Air”
melalui SMA BERKIBAR (Aksi Kebangsaan Bela Negara) tahun 2022.

Sahabat, BERKIBAR yang akan kalian lakukan merupakan wujud cinta


air untuk menjaga keutuhan dan persatuan bangsa. Maka, kita semua
harus mengeluarkan segenap upaya yang efektif untuk mencegah dan
menangani setiap ancaman.

Laksanakan SMA BERKIBAR ini dengan sungguh-sungguh, koordinasikan


dengan teman dan guru di sekolahmu dalam melakukan kegiatan ini.

Jakarta, Maret 2022


Direktur SMA,

Dr. Suhartono Arham, M.Si.


NIP.196610181992031003

iv
4 Buku Saku SMA BERKIBAR Tahun 2022
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR.................................................... 4
DAFTAR ISI............................................................. 4
Bagian 1 BERKIBAR dengan Sebaya.............................. 1
A. Deskripsi Aksi.............................................................1
B. Tujuan Aksi................................................................2
C. Bentuk Aksi................................................................3
D. Ketentuan Aksi............................................................4

Bagian 2 GELAR VIRTUAL SMA BERKIBAR....................... 7


A. Deskripsi Aksi.............................................................7
B. Tujuan Aksi................................................................8
C. Bentuk Aksi................................................................8
D. Ketentuan.................................................................9

Bagian 3 Kalimat Pamungkas..................................... 10

Buku Saku SMA BERKIBAR Tahun 2022 5v


BERAKSI MEMBELA NEGARA

6 Buku Saku SMA BERKIBAR Tahun 2022


Bagian 1
BERKIBAR dengan Sebaya

A. Deskripsi Aksi

Sahabat, saat ini kita memasuki perubahan pola kerja yang


sangat drastis, yaitu era automatisasi yang dilakukan oleh mesin
tanpa memerlukan banyak tenaga manusia, serta munculnya
inovasi-inovasi teknologi digital. Perkembangan teknologi
informasi secara radikal mengubah struktur kehidupan masyarakat
secara sosiologis. Dampak era disrupsi melahirkan berbagai
jaringan-jaringan sosial yang menjadi katalisator bagi perubahan
sosial. Era disrupsi melahirkan transformasi di dunia industri yang
ditandai dengan lahirnya era digital industri 4.0 yang hampir
masuk ke seluruh aspek kehidupan. Industri 4.0 menekankan
pada pola Internet of Things, digital economy, big data, artificial
intelligence, robotic, rekayasa genetika, dan lain sebagainya.
Secara umum kita memahami era disrupsi sebagai masa dimana
banyak lahirnya inovasi-inovasi teknologi yang merubah tatanan
sistem lama bahkan merusak ekosistem yang sudah ada.

Tidak bisa dipungkiri bahwa ada banyak perubahan dan


perkembangan yang positif membuat ilmu pengetahuan tersalurkan
dengan mudah, seperti kuliah online, digitalisasi perpustakaan atau
e-library, dan adanya aplikasi pendidikan berbasis smartphone
mobile. Namun, hal tersebut tidak bisa menggantikan peran
pendidikan moral para peserta didik. Oleh karena itu, kemajuan
teknologi di era disrupsi harus berjalan seiring dengan tujuan
nasional yang berbasiskan wawasan kebangsaan dan bela negara
sebagai indentitas juga karakter bangsa. Namun, pemahaman

Buku Saku SMA BERKIBAR Tahun 2022 1


mengenai wawasan kebangsaan bela negara saja tidaklah cukup.
Tanpa adanya implementasi yang dilakukan secara nyata, segala
pemahaman tersebut tidaklah berarti melainkan hanya menjadi
sebatas tambahan materi yang hanya masuk di kepala dan
dilupakan tanpa disadari. Oleh karena itu, diperlukan adanya aksi
atau implementasi yang dilakukan dengan ulet, teguh dan secara
langsung, agar pemahaman yang didapat menjadi lebih bermakna
dan berbekas baik di pikiran maupun di hati sahabat lainnya.

Sahabat, saatnya kita mengambil peran, berkontribusi


terhadap aksi bela negara secara aktif dengan cara baru dan juga
kekinian tanpa meninggalkan identitas kita sepenuhnya sebagai
bangsa yang berdaulat dan bermartabat. Kami mengajak seluruh
sahabat untuk turut serta bergandengan tangan, melangkahkan
kaki bersama, membentuk sebuah campaign hebat tentang
bela negara. campaign ini terbuka secara luas dan masif untuk
berkolaborasi bersama seluruh pelajar SMA yang tersebar di
nusantara.

Nama sahabat akan tercatat sebagai bagian penting


gelombang perubahan Indonesia Hebat, sahabat turut serta
menjadi pelopor ketahanan nasional, juga membuktikan
kebanggan diri sebagai anak negeri. Kami memanggil sahabat
sebagai jiwa patriotis juga nasionalisme untuk turut serta dalam
pencapaian aksi kebangsaan yang menorehkan rekor MURI.

B. Tujuan Aksi

Sahabat dapat mengetahui tujuan dari aksi ini akan seperti


apa, dan alasan sahabat harus turut ikut serta dalam aksi ini.
Secara sederhana seperti ini tujuannya:

2 Buku Saku SMA BERKIBAR Tahun 2022


1. Mengetahui wawasan mendasar siswa tentang bela negara
2. Menunjukkan bukti nyata aksi bela negara non-militer siswa
SMA
3. Berkot​​ribusi dalam pencapaian Rekor MURI

C. Bentuk Aksi

Aksi seperti apa yang akan dilakukan sahabat?

Bentuk aksi yang dilakukan sahabat berupa video pendek


terkait wawancara singkat sesama peserta didik atau civitas
sekolah dengan tema Aksi Kebangsaan Bela Negara, yang proses
produksinya dapat dilakukan secara kolaboratif oleh tim maupun
mandiri dengan memperhatikan protokol kesehatan. Konteks isi
wawancara terdiri dari 3 pertanyaan, yaitu:

a. Satu kata yang terlintas di pikiranmu ketika mendengar kata


bela negara.
b. (Menurutmu, apa saja bentuk bela negara yang dapat
masyarakat lakukan selain kegiatan militer?)
c. Bagaimana caramu menunjukan bukti aksi nyatamu untuk
bela negara, ataupun rasa kecintaanmu terhadap tanah air
Indonesia secara langsung?

Aksi wawancara ini dilakukan oleh sahabat dengan


memberikan pertanyaan-pertanyaan diatas secara spontan dan
langsung kepada sahabat peserta didik lainnya.

Masing-masing SMA/ civitas sekolahmu dapat mengirimkan


karya hasil video wawancara minimal 10 (sepuluh) karya video
yang terdiri dari gabungan kelas ataupun angkatan siswa.

Buku Saku SMA BERKIBAR Tahun 2022 3


Kalimat pertanyaan dapat sahabat ucapkan versi sahabat
sendiri, misal dengan menggunakan bahasa sehari-hari dan tidak
berkata kasar.

D. Ketentuan Aksi
Sahabat,

Aksi yang dilakukan sahabat dalam pengambilan gambar


video tentu memiliki beberapa ketentuan yang harus sahabat
patuhi dan ikuti.

Berikut adalah beberapa ketentuan aksi:

1. Ketentuan Umum
a. Orisinalitas karya
b. Tidak mengandung unsur SARA, pornografi/aksi, golongan
atau partai politik tertentu
c. Aksi dilakukan dengan menggunakan seragam SMA dan
dilakukan di sekolah dengan menerapkan protokol
kesehatan (menggunakan masker, menjaga jaga jarak dan
tidak berkerumun)
2. Ketentuan Khusus
a. Teknis pengambilan video

• Video wawancara dibuat dengan memanfaatkan


teknologi digital, menggunakan kamera digital (DSLR,
Handy-Cam, GoPro, dsb.) atau piranti, telepon seluler
(gadget) serta jenis lainnya yang menggunakan format
HD (High Definition).

4 Buku Saku SMA BERKIBAR Tahun 2022


• Hasil Akhir berbentuk data, dengan ketentuan video :

1. Pembukaan/opening
Bumper opening dapat diunduh melalui link https:
//www.bimteksmaberkibar.my.id/
2. Isi video wawancara
3. Penutup

Video penutup dapat diunduh melalui link https://


www.bimteksmaberkibar.my.id/

• Video dibuat dan dikumpulkan dengan alternatif format


sebagai berikut :

1) Quicktime Movie (mov), sound rate: 48.000 khz,


size: 16 bit. 25 Fps, dengan 2 Aspec Ratio, yaitu
ratio 9:16 (potrait) dan ratio 16;9 (landscape)

2) Mpeg4 (Mp4), Image size: 1920x1080 HD,1280x720


HD, 25 Fps, Audio: Rate 48000 khz size 16 bit,
dengan Aspec Ratio: 9:16 (potrait) dan ratio 16:9
(landscape)

b. Prosedur pengumpulan video :


• Video yang telah dibuat potrait (berdiri) dan landscape
(mendatar) diunggah/diupload ke google drive.
• Tautan/Link google drive dikirimkan ke panitia
melalui google form berikut https://bit.ly/
gelarvirtualsmaberkibar
• Catatan : video yang diupload di google drive wajib
untuk diberi izin akses ke semua orang

Buku Saku SMA BERKIBAR Tahun 2022 5


• Selain dikumpulkan di google drive, video yang telah
dibuat oleh teman-teman diunggah/upload ke platform
digital milik siswa atau sekolah (Tiktok, IG, FB, Twitter
dan Youtube) dengan ketentuan:
● Durasi maksimal 3 menit
● Menggunakan bumper video opening dan closing
yang telah disediakan
● Mention ke akun sosial media Direktorat Sekolah
Menengah Atas @direktorat.sma, akun SMA BERKIBAR
Official @smaberkibarofficial dan minimal ke 10
akun medsos teman.
● Sertakan Tagar
#SMABERKIBAR
#BeraniBerkibar
#BelaNegaraSMA
#SMABERKIBAR2022
#AksiKebangsaanBelaNegara
#DirektoratSMA
#MajuBersamaHebatSemua
#KaryaTemanSMA

mentionlah karya kamu ke akun sosmed Direktorat Sekolah


Menengah Atas, berikut ini:
Instagram : @smaberkibarofficial
Instagram : @direktorat.sma
Youtube : Direktorat SMA

6 Buku Saku SMA BERKIBAR Tahun 2022


Bagian 2
GELAR VIRTUAL SMA BERKIBAR

A. Deskripsi Aksi
Sahabat,

Ketahuilah oleh kalian, bahwa setelah dilaksanakannya aksi


BERKIBAR dengan sebaya, kegiatan aksi tidak berhenti sampai
disana.

Aksi sahabat akan terus berlanjut dalam rangkaian berikutnya


berupa gelaran virtual dengan tema SMA BERKIBAR VIRTUAL.

Hasil dari wawancara sahabat yang didokumentasikan dalam


video pendek akan dikompilasikan menjadi sebuah film pendek
bertemakan cinta tanah air dan bela negara. Film pendek ini
menjadi kontribusi nyata anak muda yang turut peduli secara
aktif berperan dalam cinta tanah air dan bela negara.

SMA BERKIBAR VIRTUAL merupakan ceremony gelaran


kebangsaan yang diperuntukkan kepada sahabat sebagai peserta
didik yang terlibat dalam menjaga keutuhan bangsa, gelaran
virtual ini juga menjadi sarana bertemu dan berkumpulnya
generasi muda di seluruh nusantara.

Dalam gelaran virtual ini ditampilkan hasil kompilasi


wawancara sebaya kebangsaan yang telah dinarasikan sebagai
film pendek bertemakan cinta tanah air dan bela negara.

Buku Saku SMA BERKIBAR Tahun 2022 7


B. Tujuan Aksi

1. Penanaman implementasi nilai-nilai wawasan kebangsaan dan


bela negara di lingkungan pelajar SMA
2. Mengakomodir karya siswa ke dalam kompilasi film pendek
dalam satu ruang virtual dengan karya terbanyak yang
kemudian dicatat dalam rekor MURI
3. Menyelenggarakan kegiatan virtual dengan peserta siswa SMA
terbanyak yang kemudian dicatat dalam rekor MURI

C. Bentuk Aksi

Sahabat,

Kegiatan gelar virtual ini merupakan pertemuan virtual


siswa SMA di seluruh Indonesia, bagi yang melaksanakan Aksi
BERKIBAR dengan Sebaya ataupun yang tidak melakukannya untuk
diajak menyaksikan ceremony pemutaran kompilasi film dari aksi
pertama secara bersama.

Gelaran Virtual SMA BERKIBAR tak luput dari pencatatan


rekor MURI. Oleh karena itu, ajaklah kesemua teman sahabat
untuk bersama menyaksikan gelaran virtual SMA BERKIBAR 2022
ini secara online Via Zoom.

Sahabat,

Tidak hanya pemutaran film pendek saja yang akan disaksikan


bersama, namun berbagai kategori penghargaan akan diumumkan
langsung di acara ini. Jadi, pastikan sahabat tidak tertinggal dan
mengikuti acara ini hingga selesai.

8 Buku Saku SMA BERKIBAR Tahun 2022


D. Ketentuan

Closing ceremonial Gelar SMA Berkibar virtual ini merupakan


pertemuan generasi muda seluruh nusantara dalam rangka
penanaman wawasan kebangsaan bela negara. oleh sebabnya
ada beberapa ketentuan yang akan disosialisasikan untuk
menjaga ketertiban dan kefektifan penanaman implementasi aksi
kebangsaan bela negara. ketentuan tersebut seperti:

1. Peserta/siswa hadir ke dalam platform zoom yang telah


disediakan panitia sesuai jadwal yang telah ditentukan dan
tepat waktu.
2. Peserta siswa menggunakan seragam SMA sebagai identitas
pelajar.
3. Peserta umum dan pendukung menggunakan seragam/pakaian
yang sesuai.
4. Seluruh siswa mengisi daftar hadir melalui link yang telah
disediakan sebagai dasar pemberian sertifikat setelah berhasil
mendapatkan rekor MURI.
5. Seluruh peserta dan siswa mengikuti seluruh rangkaian acara
aksi SMA BERKIBAR virtual dengan tertib dan kontributif.

Buku Saku SMA BERKIBAR Tahun 2022 9


Bagian 3
Kalimat Pamungkas

Pikiran cerdas tidak lahir dari tidur semalam,


Karya hebat-membanggakan tidak dibangun dengan tangan di
pinggang,
Kejayaan bangsa tidak akan terwujud dari mimpi-mimpi kosong.
Bangunlah...! Bergeraklah...! Ber-AKSI-lah...!!!
(Dikutip dari Buku Saku Sigap SMA 2021)

Sahabat,

Aksi ini dapat kamu lanjutkan dan kamu sebarluaskan kepada


teman-temanmu agar mengikuti apa yang telah kamu lakukan. Atau,
setidaknya mengerti apa yang harus dilakukan untuk menunaikan
kewajiban terhadap negara.

Percayalah, Siapa yang menanam kebaikan akan menuai kebaikan.


Yakinlah, Tuhan tidak pernah menyia-nyiakan kebaikan, walaupun
kebaikan itu sebutir debu.

Kami berharap, kalian dapat menjadi penggerak aksi kebangsaan bela


negara ini kepada siapapun yang berada di dekat kalian. Kebangsaan
Indonesia dan kejayaan Indonesia yang kokoh akan menjamin cita-
cita Indonesia abadi.

10 Buku Saku SMA BERKIBAR Tahun 2022


Buku Saku SMA BERKIBAR Tahun 2022 11
12 Buku Saku SMA BERKIBAR Tahun 2022
Buku Saku SMA BERKIBAR Tahun 2022 13
14 Buku Saku SMA BERKIBAR Tahun 2022
Buku Saku SMA BERKIBAR Tahun 2022 15
16 Buku Saku SMA BERKIBAR Tahun 2022

Anda mungkin juga menyukai