Anda di halaman 1dari 2

SURAT KEPUTUSAN

DIREKTUR RUMAH SAKIT LESTARI RAHARJA


Nomor : /SK/PRWT/RSLR/ /

Tentang

KEBIJAKAN KETERLIBATAN PESERTA DIDIK DALAM PROGRAM PMKP,PPI DAN SKP


DI RUMAH SAKIT LESTARI RAHARJA

DIREKTUR RUMAH SAKIT LESTARI RAHARJA

Menimbang : a. Bahwa dalam upaya meningkatkan mutu pelayanan RS Lestari Raharja, maka
diperlukan adanya kebijakan keterlibatan peserta didik dalam program PMKP;
b. Bahwa agar pelaksanaan pendidikan di RS Lestari Raharja dapat terlaksana
dengan baik, maka diperlukan adanya kebijakan keterlibatan peserta didik
dalam program PMKP sebagai landasan bagi penyelenggara pendidikan di RS
Lestari Raharja;
c. Bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam butir a dan b,
maka perlu adanya penetapan kebijakan dalam bentuk Surat Keputusan
Direktur RS Lestari Raharja;

Mengingat :
1. Undang-undang RI Nomor 44 Tahun 2009 tentang Rumah Sakit Pasal 22 dan
23 menetapkan pengaturan tentang rumah sakit pendidikan yang diatur lebih
lanjut dalam Peraturan Pemerintah Nomor 93 Tahun 2015;
2. Undang-undang RI Nomor 20 Tahun 2013, Pasal 1 butir 15 menjelaskan bahwa
Rumah Sakit Pendidikan adalah rumah sakit yang mempunyai fungsi sebagai
tempat pendidikan, penelitian dan pelayanan kesehatan secara terpadu dalam
bidang kesehatan;
3. Undang-undang RI Nomor 20 Tahun 203 Pasal 1 butir 16,17 dan 18
menjelaskan pengertian rumah sakit pendidikan utama, ruamah sakit
pendidikan afiliasi dan rumah sakit pendidikan satelit
4. Pasal 3 : rumah sakit pendidikan memiliki fungsi pelayanan, pendidikan dan
penelitian bidang kedokteran, kedokteran gigi dan kesehatan lain;
5. Nomor 44 Pasal 4 (1) : dalam menjalankan fungsi pelayanan bidang
kedokteran, kedokteran gigi dan kesehatan lain sebagaimana dimaksud dalam
Pasal 3, rumah sakit pendidikan bertugas menyelenggarakan pelayanan
kesehatan terintegrasi dengan mengutamakan tata kelola klinis yang baik,
perkembangan ilmu dan teknologi kedokteran, kedokteran gigi serta kesehatan
lain berbasis bukti dengan memperhatikan aspek etika profesi dan hokum
kesehatan;
6. SK Yayasan tentang pengangkatan Direktur RS Lestari Raharja
Nomor.074/SK.YYS/RSLR/I/2016;

MEMUTUSKAN :

Menetapkan : KEBIJAKAN KETERLIBATAN PESERTA DIDIK DALAM PROGRAM PMKP

KESATU : Semua peserta peserta didik klinis harus mendapatkan penjelasan dari PMKP,
PPI, SKP.

KEDUA : Kebijakan ini berlaku selama 5 (Lima) tahun sejak ditetapkan dan kebijakan yang
digantikan dengan keputusan ini di nyatakan tidak berlaku lagi

KETIGA Apabila dikemudian hari terdapat adanya kekeliruan dalam keputusan ini, maka
akan dilakukan peninjauan kembali dan penyempurnaan sebagaimana mestinya.

Jalan Sutopo Nomor 5 Magelang, Telp. 0293-363 223, fax. 0293-362 649, email : lestari.raharja@gmail.com
Ditetapkan di : Magelang
Pada Tanggal :

Direktur Rumah Sakit Lestari Raharja

dr. Benyamin Tri Darma

Jalan Sutopo Nomor 5 Magelang, Telp. 0293-363 223, fax. 0293-362 649, email : lestari.raharja@gmail.com

Anda mungkin juga menyukai