Anda di halaman 1dari 12

BAB I

PENDAHULUAN
1.1 LATAR BELAKANG
Karya seni kriya dalam kehidupan kita merupakan salah satu sarana pemenuhan kebutuhan
hidup. Karya seni kriya memiliki kekhassan tersendiri karena seni kriya merupakan suatu karya
cipta manusia yang didasari rasa estetis sesuai apa yang diinginkan oleh manusia itu sendiri.
Hasil karya tersebut dijadikan sebagai penunjang atau pemenuhan kebutuhan baik dari segi
estetika atau fungsinya. Dari segi estetika, dapat dilihat dari keindahan suatu karya yang dapat
membangkitkan rasa estetik misalnya kain flanel dibentuk menjadi vas bunga, yang bunganya
menjadi beberapa jenis bunga yang menarik. Dari segi fungsinya, hasil karya dapat berfungsi
untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.Misalnya tempat pensil, boneka, tas hp, dll.
Usaha kerajinan kriya sangat memiliki peluang besar dalam perekonomian karena dimasa
sekarang ini kebutuhan manusia tidak dapat dipisahkan dari unsur estetika nya sehingga dapat
memberikan peluang yang besar dalam tingkat pemenuhannya, misalnya dalam setiap keperluan
manusia selain memperhatikan fungsinya juga memperhatikan keindahannya dalam
penggunaannya nanti.
Untuk pemanfaatan peluang tersebut maka akan sangat menguntungkan bagi para siswa
untuk mengembangakan kemampuan kewirausahaanya dan juga untuk menambah tingkat
pendapatan yang didapat karena area pemasarannya yang sangat luas dengan cara memanfaatkan
media yang ada dimasa modern ini sehingga dapat memberikan profit yang besar.

1.2 VISI DAN MISI


1. Menjadikan barang bekas memiliki nilai jual.
2. Kepuasaan konsumen atas produk merupakan hal yang saya utamakan.
3. Memperkenalkan Toples hias dan celengan kece khususnya yg terbuat dari barang bekas ke
masyarakat.
4. Menciptakan hiasan yg lucu, cantik, dan menarik dengan harga yg terjangkau’
1.3 RUMUSAN MASALAH
1. Apa Penegrtian Produk Kerajinan Dari Kain Flanel
2. Bagaimana Cara Membuat Dompet Dari Kain Flanel
1.4 TUJUAN DAN MANFAAT
1. Untuk Mengetahui Tentang Kerajinan Kriya Dari Kain Flanel.
2. Untuk Mengetahui Cara Pembuatan Dompet Dari Kain Flanel.
3. Memberikan Pandangan Untuk Berwirausaha

1
BAB II
PEMBAHASAN

2.1 KREASI KERAJINAN TANGAN MEMBUAT DOMPET DARI KAIN FLANEL


Kriya adalah kegiatan yang menitik beratkan kepada keterampilan tangan dan fungsi untuk
mengolah bahan baku yang sering ditemukan dilingkungan menjadi benda-benda yang bernilai
pakai,estetis,dan juga bernilai jual.

Kain flanel adalah jenis kain yang dibuat dari serat wol tanpa ditenun,dibuat dengan proses
pemanasan dan penguapan sehingga menghasilkan kain yang dengan beragam tekstur dan
jenis.Produk kerajinan kriya dari kain flanel adalah suatu kerajinan yang dibuat melalui
keterampilan tangan menggunakan kain flanel sehingga terbentuk suatu karya seni yang bernilai
pakai,estetis,dan bernilai jual tinggi.

Kain flanel sering digunakan untuk berbagai prakarya, dari membuat boneka, bunga, bisa
juga sebagai bahan dalam cara membuat dompet. kain ini tersedia dalam berbagai ketebalasa, agak
kaku dan sangat mudah digunting sesuai selera. Dan yang paling memudahkan dalam cara membuat
dompet dari kain flanel adalah kamu nggak perlu menjahit bagian pinggirnya. Bekas guntingan kain
flanel sudah terlihat rapi asalkan kamu mengguntingnya dengan benar.

Berbicara masalah dompet memang banyak sekali kegunaan dari dompet selain bisa
memasukan uang juga bisa memasukan berbagai macam barang-barang berharga lainnya. Nah
pada kesempatan kali ini aneka kreasi akan membahas sedikit tentang bagaimana cara membuat
dompet dari kain flanel. Dalam membuat kreasi ini sebenarnya sangat mudah apalagi anda
pandai menjahit dan bahan yang digunakanpun tidak terlalu mahal hanya membutuhkan kain
flanel dan resleting.
2.2 CARA MEMBUAT DOMPET DARI KAIN FLANEL
1. Bahan yang diperlukan :
a) Kain Flanel
b) Pensil/Ballpoint
c) Kertas
d) Gunting
e) Kancing
f) Jarum Jahit
g) Lilin
h) Lem Bakar / Glue Gun
i) Benang Sulam
j) Cutter atau Silet

2
2. Tutorial Membuat Dompet Dari Kain Flanel :
1) Siapkan alat dan bahan yang diperlukan dalam membuat dompet dari kain flanel
2) Buatlah pola dompet dan hiasannya diatas kertas sesuai dengan keinginan.
3) Pilih warna kain flanel yang sesuai dengan pola atau tergantung pada selera masing-masing.
4) Pindahkan atau gambar kembali pola yang telah dibuat ke kain flanel.
5) Gunting kain flanel sesuai dengan pola yang telah dibuat.
6) Jahit tepi kain flanel dengan tusuk feston.
7) Pasangkan kancing dengan menjahitnya, sebagai penutup.
8) Lubangi penutup untuk memasangkan kancing dengan menggunakan cutter atau silet.
9) Tempelkan hiasan dengan menggunakan lem bakar / Glue Gun.
10) Jadilah dompet cantik dari kain flanel.
3. Cara Menjahit Dengan Tusuk Feston
Tusukan Feston banyak dipakai untuk menjahit kain flanel. Tusuk Feston berguna untuk
menggabungkan dua buah kain flanel yang ukuran dan bentuknya sama serta merapikan
pinggiran kain Flanel . Selain itu Tusukan ini juga berfungsi untuk membuat tampilan pinggiran
kain flanel lebih cantik.
a. Siapkan selembar kain flanel yang akan di jahit
b. Mulai dengan tusukan pada lembar atas flanel, Tusukkan jarum dari arah dalam kain yang
ada di sisi depan menuju ke arah luar dari kain tersebut.
c. Tusukan kedua pada lembar flanel bawah dengan arah tusukan, dari bawah ke atas (hanya
flanel bawah).
d. Setelah jarum berada ditengah-tengah antara kain atas dan bawah, tarik jarum keatas
melewati benang pertama.
e. Selanjutnya, taruh benang di bawah jarum, tusukkan jarum hingga tembus kebawah
dengan jarak antar benang sama.
f. Tarik kembali, begitu seterusnya. Jahitan dari kiri ke kanan atau melawan arah jarum jam.
Cara menyambung benang di tengah-tengah jahitan karena putus atau kurang panjang
 Siapkan benang panjang untuk sambungan. Simpul kedua benang (benang pendek dan
benang sambungan). Simpulnya simpul yang biasa kita pergunakan dalam kehidupan
sehari-hari.
 Usahakan simpul mepet di kain flanel….jangan sampai ada jarak dengan kain flanel.
 Buat simpul sekali lagi agar kuat. Simpul harus mepet dengan kain flanel.
 Satukan kedua benang pendek tersebut. Potong secukupnya (jangan terlalu pendek).
 Masukkan ujung-ujung benang pendek tadi di antara kain flanel.
 Mulai lagi jahitan seperti biasa
3
2.3 STRATEGI PEMASARAN
Strategi pemasaran produk ini dilakukan dengan metode pemasaran yang baik dan
tepat sasaran. Ada tiga metode pembauran metode pemasaran (marketing mix) untuk
memsukseskan penjualan, diantaranya adalah
a. Promosi
Untuk memperkenalkan dan meningkatkan penjualan produk ini, maka diperlukan
adanya promosi. Bentuk promosi yang akan dilakukan ialah dengan cara menggunakan
media online dan mempromosikan secara langsung maupun tidak langsung kepada calon
konsumen.

b. Produk

Produk kerajinan kain flanel merupakan produk yang memiliki ciri khas tersendiri.
Dengan bentuk yang sangat menarik memberikan warna dan gaya tersendiri bagi
penggunanya.
c. Daerah pemasaran
Tempat penjualan dan pemasaran yang strategis dan tepat sasaran dapat
menghasilkan keuntungan yang maksimal dari suatu produk.
Jadi, ketiga komponen tersebut sangat mempengaruhi kesuksesan pemasaran suatu produk
apabila ketiga komponen tersebut dapat terencana dengan teratur, maka pemasaran produk
akan berjalan dengan baik dan tepat sasaran.
2.4 ANALISIS SWOT
a. Strength (kekuatan)
Keunggulan yang dapat diberikan kepada konsumen yang dimiliki oleh produk kami,
dibandingkan dengan produk yang lain, yaitu :
1) Memiliki bentuk yang unik karena pembuatannya berdasarkan atas selera pelanggan.
2) Bahan – bahan yang digunakan dalam produk ini, selain dari kain flanel juga
menggunakan bahan – bahan dari barang bekas sehingga juga dapat mengurangi biaya
operasional yang dikeluarkan.
3) Bentu-bentuk yang dibuat juga sangat trend dikalangan remaja.
4) Memiliki harga yang relatif lebih murah dan sesuai dengan keuangan anak sekolah.
5) Area pemasaran yang sangat luas dengan memanfaatkan media sosial yang sangat
dibutuhkan oleh semua orang.
b. Weakness (kelemahan)
1) Pembuatan produk yang berdasarkan pesanan, membutuhkan waktu yang cukup lama,
karena pesanan dari pelanggan yang berbeda-beda tingkat kesulitannya.
4
2) Produk yang ditawarkan menggunakan bahan yang telah lama digunakan untuk
menciptakan kerajinan sebelumnya sehingga menyebabkan konsumen bosan dengan
karya yang menggunakan bahan yang sama.
3) Pengumpulan barang bekas yang dibutuhkan juga membutuhkan waktu yang cukup
lama
c. Opportunity (peluang)
Produk kami memberikan sentuhan keunikan disetiap karya nya sehingga dapat lebih
menarik minat para remaja dan anak-anak dengan bentuk-bentuk yang menirukan
karakter animasi yang digemari oleh para remaja dan bukan hanya oleh anak-anak
saja,karena selain itu di perkembangan zaman sekarang ini segi keindahan juga sangat
diperhatikan oleh para masyarakat.
d. Threat (ancaman)
Pesaing pembuatan kerajinan dari kain flanel yang berdasarkan atas pesanan pelanggan,
membuat pesaing mudah saja untuk meniru ide bisnis ini. Selain itu,produk kerajinan dari
kain flanel juga sudah sangat ramai digunakan oleh para produsen kerajinan sehingga
dapat menyebabkan konsumen bosan dengan kerajinan kain flanel.

5
BAB III
RENCANA ANGGARAN

A. Modal/ Pemasukan
Modal yang dibutuhkan oleh penulis dalam sekali produksi Dompet kain Flanel adalah Rp.
500.000,00 dengan rincian:
Total Biaya = perlengkapan + bahan baku + biaya lainnya
= Rp. 350.000 + Rp. 100.000 + Rp. 50.000
Produksi 50 pcs = Rp. 10.000 x 50
= Rp. 500.000

B. Penentuan Harga Jual


Harga pokok produksi adalah hasil dari total biaya dibagi dengan total produk.
= Rp. 5.000 per pcs
Harga Jual= Harga pokok + laba yang diinginkan
= Rp. 10.000 + Rp. 5.000
= Rp. 15.000

C. Perhitungan Laba/Rugi
Laba = (Harga Jual x Hasil Produksi) – Modal
= (15.000 x 50)-Rp. 500.000
=Rp. 750.000 – Rp. 500.000
= Rp. 250.000
Presentase Laba = Laba/ Modal x 100%
= 250.000/500.000 x 100%
= 50%

6
BAB IV
PENUTUP

3.1 KESIMPULAN
Dari penjelasan diatas dapat kami simpulkan bahwa karya seni kriya adalah suatu karya
yang mengutamakan keterampilan tangan dan keindahan sehingga menghasilkan produk yang
bernilai estetis juga bernilai jual.
Demikianlah makalah yang kami buat semoga bermanfaat bagi orang-orang yang membaca
makalah ini. Dan kami mohon maaf apabila ada kesalahan dalam penulisan kata dan kalimat yang
tidak jelas,mengerti dan lugas.dan kami juga sangat mengahrapkan yang membaca makalah ini akan
bertambah motivasinya dan menggapai cita-cita yang diinginkan karena saya membuat makalah ini
mempunyai arti penting yang mendalam. Sekian penutup dari kami, semoga berkenan di hati dan
kami ucapkan terimakasih sebesar-besarnya.

7
DAFTAR PUSTAKA

http://accountingartcollection.blogspot.com/2018/10/makalah-kewirausahaan-kriya-kerajinan.html
https://www.anekakreasi.com/2015/07/kreasi-kerajinan-tangan-membuat-dompet.html
https://brainly.co.id/

8
DAFTAR ISI

COVER
KATA PENGANTAR.............................................................................................................................i
DAFTAR ISI...........................................................................................................................................ii
BABI PENDAHULUAN........................................................................................................................1
1.1 LATAR BELAKANG.......................................................................................................1
1.2 VISI DAN MISI................................................................................................................1
1.3 RUMUSAN MASALAH..................................................................................................1
1.4 TUJUAN DAN MANFAAT..............................................................................................1

BAB II PEMBAHASAN.............................................................................................................2

2.1 KREASI KERAJINAN TANGAN MEMBUAT DOMPET DARI KAIN FLANEL..........................2


2.2 CARA MEMBUAT DOMPET DARI KAIN FLANEL.........................................................2
2.3 STRATEGI PEMASARAN....................................................................................................4
2.4 ANALISIS SWOT..................................................................................................................4

BAB III RENCANA ANGGARAN............................................................................................6

BAB IV PENUTUP.....................................................................................................................4

3.1 KESIMPULAN ...............................................................................................................4

DAFTAR PUSTAKA...................................................................................................................5

9
KATA PENGANTAR

Alhamdulillah puji syukur kehadirat Allah SWT. yang telah memberikan RahmatInayah
serta Magfirah kepada kami sehingga kami dapat menyelesaikan pembukuan inisebagai hasil
laporan kegiatan membuat prakarya.Adapun penulisan laporan ini bertujuan untuk membuat
prakarya yang dapat dimanfaatkan dan dapat pergunakan sehari-hari, dan prakarya yang kami buat
untukmembuat para pembaca mengerti dan memahami batapa indahnya suatu karya entah
daribahan bekas maupun bahan yang telah jadi kemudain di buat sesuai keinginan kamimasing-
masing.Dalam penulisan laporan ini, berbagai hambatan telah penulis alami. Oleh karena
itu,terselesaikannya laporan ini tentu saja bukan karena kemampuan penulis semata - mata.Namun
karena adanya dukungan dan bantuan dari pihak - pihak yang terkait.Sehubungan dengan hal
tersebut, perlu kiranya penulis dengan ketulusan hatimengucapkan terima kasih kepada semua pihak
yang tidak dapat penulis sebutkan satupersatu, yang telah membantu menyelesaikan laporan
ini.Dalam penyusunan laporan ini, penulis menyadari pengetahuan dan pengalaman penulismasih
sangat terbatas. Oleh karena itu, penulis sangat mengharapkan adanya kritik dansaran dari berbagai
pihak agar laporan ini dapat menjadi lebih baik.

Penulis,

10
MAKALAH

MEMBUAT DOMPET DARI KAIN FLANEL

DISUSUN OLEH :
1. Dea Anggraini
2. Desfi Tri Monica
3. Mashudin
4. Leni Marlina
5. Sarmin
6. Pebrianto
GURU PEMBIMBING : CINDY RAHMADHINI, S.Pd

DINAS PENDIDIKAN SMA NEGERI 3 SEKAYU


TAHUN AJARAN 2022/2023

11
12

Anda mungkin juga menyukai