Anda di halaman 1dari 11

PROPOSAL KEWIRAUSAHAAN

“JaSuKe(Jagung Susu Keju)”

Disusun untuk memenuhi tugas mata kuliah kewirausahaan

Dosen pengampuh :Prof. Dr. Ir. Hasanah Nur, M.T

Oleh:

YUSRIANA ANUGRAH

200205500005

JURUSAN PENDIDIKAN TEKNIK ELEKTRONIKA

FAKULTAS TEKNIK

UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR

2022
BAB I

DESKRIPSI PERUSAHAAN

A. Deskripsi umum perusahaan


Usaha yang ingin saya lakukan ialah usaha di bidang makanan. Makanan
yang saya pilih di sini adalah jagung kukus. Jagung kukus di sini ada berbagai
macam rasa diantaranya jagung manis, jagung pedas, jagung keju DLL. Di
sini saya akan mendirikan sebuah tempat untuk berjualan jagung manis dan
sekalian untuk tempat nongkrong anak muda, mahasiswa dan semua kalangan.
Karena di sini tidak ada pembatasan usia baik yang muda maupun yang tua
bisa membeli jagung manis ini.
Jagung merupakan bahan pangan alternatif untuk dikembangkan sebagai
penyokong kebijakan keanekaragaman pangan terutama dilihat dari
kedudukanya sebagai sumber utama karbohidrat dan protein setelah beras.
Meningkatnya laju pertumbuhan penduduk dan permintaan kebutuhan industri
dan pakan turut mendorong perkembangannya. Investasi industri pengolahan
jagung memiliki prospek yang cukup baik karena banyak sekali pohon industri
yang bisa dihasilkan dari tanaman jagung. Banyak produk pangan maupun
non pangan yang berbahan baku jagung, seperti tepung jagung, maizena,
minyak jagung, sirup jagung, etanol dan berbagai makanan ringan (snack).
Selain mempertimbangkan kemudahan dalam pengolahan, dengan
berbagai inovasi yang dilakukan dibandingkan produk jagung
lainnya, JASUKE berpotensi untuk dikembangan di wilayah sekitar Kampus.
Hal ini didukung pula oleh luasnya segmentasi pasar yang dicakup oleh
produk jajanan ini serta pula harga yang tergolong terjangkau untuk kantong
para mahasiswa.
B. Visi misi dan tujuan perusahaan
Visi

-Menjadi usaha jagung manis dengan pelayanan terbaik dan kualitas rasa
yang unggul
Misi

-Menigkatkan kualitas rasa


-Meningkat kualitas pelayanan yang ramah, tepat dan bermutu

Tujuan

1. Tujuan Pendirian usaha

Usaha ini saya dirikan agar para konsumen dapat membeli


jagung susu keju ( JaSuKe) dengan rasa yang mereka inginkan. Selain
itu dengan adanya usaha jagung susu keju ( JaSuKe) ini menjadi
peluang bagi kami untuk lebih mengembangkan kemampuan dalam
bidang berbisnis, agar meraih keuntungan yang besar dan juga mampu
membuat lapangan pekerjaan bagi masyarakat yang membutuhkan
pekerjaan.

2. Tujuan Pembuatan proposal


Proposal yang saya buat ini bertujuan untuk :
a) Sebagai tugas mata kuliah kewirausahaan
b) Untuk menambah pengetahuan dalam merencanakan pendirian
suatu usaha.
c) Sebagai media yang bisa diaplikasikan oleh calon pengusaha lain
yang ingin mengolah produk dari jagung.

C. Jenis usaha yang dikelola

Usaha dibidang makanan

D. Jenis usaha yang direncanakan & produk yang akan dihasilkan


Jenis usaha yang direncanakan :Usaha di bidang makanan
Produk yang dihasilkan :JaSuKe (Jagung Susu Keju)
BAB II
PASAR DAN PEMASARAN

A. Gambaran industri dan lingkungan usaha


Di kaluppang tepatnya di Kab. Enrekang, Kec. Maiwa, Jenis usaha di
bidang makanan khususnya JaSuKe (Jagung Susu Keju) yang memliki
peluang yang cukup menjanjikan. Pasalnya belum ada penjual JaSuKe
(Jagung Susu Keju) di daerah kaluppang. Karena makanan adalah kebutuhan
primer manusia dan penduduk yang cukup padat. Selain itu usaha JaSuKe
belum banyak di jumpai.

B. Kondisi pasar
a. Pasar Sasaran
Banyaknya pasar dan toko-toko yang menjamur dapat menjadi target
pasar untuk jenis usaha JaSuKe (Jagung Susu Keju) ini sehingga sukses
dijual di pasar. Dengan memiliki banyak varian rasa dan harga yang cukup
ekonomis, bahan – bahannya pun mudah untuk ditemukan, sehingga
memenuhi apa yang diinginkan masyarakat
b. Peluang Pasar
Usaha JaSuKe (Jagung Susu Keju) ini memiliki peluang yang cukup
menjanjikan dipasaran. Selain belum banyak yang memproduksi JaSuKe
(Jagung Susu Keju), gaya hidup masyarakat yang menginginkan
kemudahan dan kepraktisan tentunya memenuhi kebutuhan karborhidrat
dan protein. JaSuKe (Jagung Susu Keju) ini dapat dijadikan pilihan.

C. Rencana pemasaran
a. Penetapan harga produk
Karena produk JaSuKe (Jagung Susu Keju) memiliki harga yang cukup
ekonimis serta terbuat dari bahan-bahan yang sehat dan memenuhi
kebutuhan karbohidrat dan protein pelanggan. Sehingga saya menjual
JaSuKe (Jagung Susu Keju) ini dalam bentuk cup dengan harga mulai dari
10.000/ cup besar

b. Stategi pemasaran
Strategi pemasaran dengan menjual JaSuke (Jagung Susu Keju), Di daerah
kaluppang serta pasar sentral di Kec. Maiwa. Target Pelanggan semua
usia.

c. Estimasi Penjualan
Usaha JaSuKe ini memiliki peluang pasar yag menjanjikan tentunya dapat
menguasai daerah di Kec.Maiwa. Selain masih banyak yang berjualan
JaSuKe (Jagung Susu Keju) yang dimana harganya cukup ekonomis yang
dapat menarik perhatian masyarakat Kec.Maiwa
BAB III

ASPEK PRODUKSI

A. Analisis lokasi Usaha


Lokasi usaha bertempat di desa kaluppang tepatnya di kec.maiwa kab.
enrekang dan pasar sentral kec.maiwa. lokasi yang dipilih merupakan lokasi
yang cukup strategis karena mudahdijangau oleh transportasi serta dekan
dengan pasar dan jalan raya. Sehingga dapat dijangkau dengan mudah.

B. Fasilitas dan peralatan prduksi


fasilitasnya dan peralatan yang dibutuhkan sangatlah mudah ditemukan.
untuk alatyaitu:
1. Kompor
2. Tabung Gas
3. Cup Ukuran besar
4. Sendok plastik
5. Kantong plastik

C. Kebutuhan baku
Bahan baku untuk pembuatan JaSuKe adalah
1. Air
2. Jagung manis
3. susu kental manis
4. Keju
5. Bumbu dengan berbagai varian rasa

D. Kebutuhan tenaga Kerja

Untuk bisnis JaSuKe (Jagung Susu Keju) sangatlah mudah jadi hanya butuh
1 tenaga kerja yaitu adik saya.
E. Proses prduksi
1. Kupas kulit jagung manis
2. Pisah biji jagung manis dari bonggolnya
3. Cuci bersih bij jagung kemudian rebus sekitar 25 menit
4. Jika jagung manis telah matang, angkat dan simpan dalam cup
5. Beri susu kental manis dan keju
6. Kemudian beritambahan rasa seperti origianl,coklat, milo,choco,pedas dan
lain-lain
BAB IV
ASPEK KEUANGAN
A. Tahapan laksana usaha yang di rencanakan
Tahapan pelaksanaan usaha yaitu:
Hari Lokasi Keterangan

Minggu Desa Kaluppang Bekerja Normal


Rabu Pasar Sentral Bekerja Normal
Jumat Jalan Poros Bekerja Normal

B. Biaya Pra Investasi


Biaya yang dikeluarkan untuk pra investasi yaitu biaya yang dikeluarkan
untuk membangun tempat usaha dan menyewa lokasi di pasar sentral yaitu
3.850.000

C. Biaya investasi
1. Bahan baku JaSuKe (jagung Susu Keju)
2. Peralatan memasak
3. CUP
D. Biaya pemasaran, adminitrasi dan umum
a. Biaya pemasaran
Metode pemasaran yang digunakan berupa penggunaan pamplhet dan
poosten JaSuKe( Jagung Susu Keju) yang sekitaran 60.000

Tersedia Aneka Rasa JaSuKe


Original 10.000
Oreo 12.000
Coklat 12.000
Milo 15.000
Choco 13.000
Pedas 12.000
Campur 17.000
b. Biaya administarsi
Biaya adminidtrasi dibutuhkan untuk mendirikan usaha ini =3.850.000
c. Biaya umum
Biaya umum yang dibutuhkan 500.000/bulan

E. Sumber pembiayaan dan penggunaan dana


a. Sumber pembiayaan
Biaya yang digunakan bersumber dari modal yang didapat
b. Peggunaan dana
Dana yang dapat digunakan untuk pembuatan kembali produk atau
sebagai modal produksi selanjutnya
BAB V
KESIMPULAN
Kewirausahaan mempunyai peranan yang sangat penting bagi
pertumbuhn ekonomi, karena seorang wirausaha mampu membuka
lapangan pekerjaan bagi orang lain, wirausaha mampu meringankan
beban pemerintah dengan bertahan tanpa mengandalkan pemerintah

DAFTAR RUJUKAN
http://sojudakwah.blogspot.com/2015/10/proposal-usaha-jagung-
keju.html?m=1
http://mybluemoldy.blogspot.com/2018/02/contoh-proposal-usaha-
kewirausahaan.html?m=1
LAMPIRAN

Anda mungkin juga menyukai