Anda di halaman 1dari 3

PRAKTIKUM

PENGUJIAN SIFAT FISIK BAHAN PANGAN

1. PENENTUAN BERAT DAN UKURAN


Tujuan : menentukan berat bahan dan ukuran bahan
Bahan : tomat, pisang dan alpukat
beras, kedelai, kacang hijau
Alat : timbangan analog, jangka sorong

Langkah kerja:
A. Menentukan berat
 Letakkan timbangan analog di tempat yang rata
 Putar kenop timbangan hingga jarum menunjukkan angka nol
 Taruh bahan yang akan ditimbang (tomat/pisang/alpukat) di atas
permukaan timbangan
 Baca dan catatlah angka yang ditunjukkan oleh jarum penunjuk

B. Menentukan ukuran/diameter
 Jepitlah bahan yang akan diukur (beras, kedelai, kacang hijau) pada
rahang luar jangka sorong lalu kencangkan baut pengunci nya
 Bacalah angka yang tertera skala utama pada jangka sorong yang
hamper mendekati garis nol pada skala vernier/nonius (misal angka 3)
 Bacalah angka yang tertera pada skala vernier/nonius yang paling
berimpit (satu garis lurus) dengan skala utama (misal angka 4)
 Jadi pembacaan jangka sorong misalnya 3,04 mm

2. PENENTUAN DENSITAS KAMBA DAN DENSITAS NYATA


Tujuan : Menentukan densitas kamba, densitas nyata
Bahan : Beras, kedelai, kacang hijau, toluene
Alat : Timbangan digital, gelas ukur pyrex
Langkah kerja:
A. Densitas Kamba
 Masukkan bahan ke dalam gelas ukur,isi sampai tanda tera
 Timbang berat bahan yang dimasukkan ke dalam gelas ukur tadi
 catat beratnya dan volume gelas ukur yang digunakan
 Hitung densitas kamba dengan rumus: (berat bahan) / (volume bahan dalamgelas
ukur)
B. Densitas nyata
 Timbang ± 10 gram bahan, catat beratnya
 Isi gelas ukur dengan toluen sampai volume tertentu (25 ml)
 Masukkan bahan yang telah ditimbang tadi ke dalam gelas ukur yang berisi
toluen
 Catat perubahan volume dan hitung volume yang ditempati bahan
 Hitung densitas nyata dengan rumus : berat bahan/volume bahan

3. PENENTUAN KEKERASAN DAN TOTAL PADATAN TERLARUT


Tujuan : Menentukan tingkat kekerasan dan total padatan terlarut pada bahan
Bahan : Buah pisang, tomat dan alpukat
Alat : Fruit hardness tester, pisau, talenan dan tisu

Langkah Kerja:
A. Tingkat Kekerasan Bahan
 Siapkan alat hardness tester, pasang jarum yang akan digunakan
 Putar jarum silver ke angka nol menggunakan kenop di tengah
 Kupas buah pada bagian yang akan diukur kekerasannya
 Ukur kekerasan bahan dengan menekan jarum hingga garis batas secara perlahan
 Bacalah angka yang tertera, ditunjukkan oleh jarum silver
 Ulang pengukuran pada 3 tempat yang berbeda lalu hitung rata ratanya
LEMBAR PENGAMATAN
PENGUJIAN SIFAT FISIK BAHAN PANGAN

TANGGAL :
KELAS :
KELOMPOK :
ANGGOTA :

1. UKURAN DAN BERAT

NO NAMA BAHAN DIAMETER (mm) RATA RATA


TERBESAR TERKECIL SEDANG
1 Kacang hijau
2 Beras
3 Kedelai

NO NAMA BAHAN BERAT (gram)


1 Tomat
2 Pisang
3 Alpukat

2. DENSITAS KAMBA DAN DENSITAS NYATA (BERAS)


DENSITAS KAMBA

NO NAMA BAHAN BERAT Volume (ml) Densitas


(gram) (gram/ml)
1. Beras
2. Kedelai
3. Kacang hijau

DENSITAS NYATA

NO NAMA BAHAN BERAT Volume (ml) Densitas


(gram) (gram/ml)
1. Beras
2. Kedelai
3. Kacang hijau

3. KEKERASAN

NO NAMA BAHAN KEKERASAN (kg/cm2) RATA RATA


1 2 3
1. Pisang
2. Tomat
3. Alpukat

Anda mungkin juga menyukai