Anda di halaman 1dari 18

PRAKTIK KERJA LAPANGAN

TAHUN PELAJARAN 2020/2021

LAPORAN PEMBUATAN BUSANA RUMAH (DASTER & TUNIK)

Disusun Oleh:

Kelompok 6: Resma Citra Rezeki


Raudiatul Jannah

Risda Elida Sopia

Shopie Andhinie

Siti Nur Hidayanti

Sri Meri Kurniawati

Kelas : XII Busana 1

SMK NEGERI 3 GARUT


JL.Merdeka.121(0262)233071.Fax (02626)233071

Website : www.smkn3garut.sch.id

E-mail : info@smkn3garut.sch.id
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kami ucapkan kepada Allah SWT yang telah memberikan berupa
kesehatan, kesempatan kepada kami sehingga mampu menyelesaikan Laporan Kerja Lapangan
ini.

Laporan Kerja Lapangan ini berjudul “Menganalisis Baju Daster dan Tunik” yang di buat
oleh kami, kelompok 6. Laporan Kerja Lapangan ini merupakan tugas yang harus diselesaikan
oleh siswa Jurusan Tata Busana SMK Negeri 3 garut. Tujuan utama dari kerja lapangan ini
adalah untuk memantapkan teori dan praktek yang telah dipelajari di SMK Negeri 3 Garut.

Dalam proses pembuatan laporan ini tak lupa kami menghaturkan syukur kepada
Pembimbing kami yang telah banyak memberikan dorongan semangat dari awal hingga
selesainya laporan ini juga dengan segala hormat saya ucapkan banyak terima kasih pada
Bapak/Ibu guru di SMK Negeri 3 Garut sehingga kami dapat menerapkan ilmu yang di berikan
pada kami.

Kami menyadari bahwa laporan ini masih jauh dari kesempurnaan dengan segala
kekurangannya. Untuk itu kami mengharapkan adanya kritik dan saran dari semua pihak demi
kesempurnaan dari laporan kerja praktek ini. Akhir kata penulis berharap, semoga laporan ini
dapat bermanfaat bagi Teman-teman dan pembaca sekaligus demi menambah pengetahuan
tentang Praktek Kerja Lapangan.
DAFTAR ISI

COVER

KATA PENGANTAR

DAFTAR ISI

PROJECT WORK

1. Pengertian Produk Secara Umum

2. Ilustrasi Gambar Tampak Depan Dan Belakang

3. Analisis Model Atau Desain

4. Ukuran Standar M Atau L

5. Pola Besar Dan Perubahannya (1:4)

a. Pola Badan Muka dan Belakang

b. Pola Lengan

c. Lapisan Garis Leher

6. Teknik Jahit Sampai Finishing atau Langkah Kerja

7. Rancangan Bahan, Rancangan Harga, Dan Harga Jual Produk

8. Pembagian Tugas Individu Dalam Pekerjaan Membuat Pola Sampai Dengan Menjahit

LAMPIRAN

FOTO PRODUK
PROJECT WORK
1. Pengertian Produk Secara Umum

Pengertian produk secara umum adalah barang maupun jasa yang bisa digunakan untuk
kegiatan jual beli. Dalam dunia marketing, produk sendiri merupakan apa pun yang dapat
ditawarkan menuju suatu pasar serta dapat memuaskan suatu keinginan maupun
kebutuhan.

1) Daster : Daster adalah baju tidur dengan potongan yang longgar, biasanya
didesain tanpa lengan atau lengan pendek dengan panjang selutut, sebetis, hingga
semata kaki.

2) Tunik : Adalah pakaian longgar yang menutup dada, bahu, dan punggung. Baju
ini bisa berlengan atau tanpa lengan, dan panjangnya sampai di pinggul hingga
diatas lutut.
2. Ilustrasi Gambar Tampak Depan Dan Belakang
3. Analisis Model Atau Desain
1) Analisis Model Daster

 Style

 Bagian bawah baju sedikit dikembangkan

 Detail Of Design (perincian)

 Garis leher bulat

 Lengan licin (pendek)

 Penyelesaian leher menggunakan rompok

 Terapat saku dalam dibagian kanan


 Opening

 Menggunakan belahan di bagian depan

 Fabric (bahan utama/tekstil)

 Occasision

 Busana rumah
2) Analisis Model Tunik 1

 Style

 Bagian bawah baju sedikit dikembangkan

 Bagian bawah baju dikerut & menggunakan rumbei

 Lengan dikerut di bagian bawah (menggembung)

 Detail Of Design (perincian)

 Garis leher bulat

 Lengan licin (3/4)

 Penyelesaian leher menggunakan rompok

 Opening

 Menggunakan resleting di bagian belakang

 Fabric (bahan utama/tekstil)

 Occasision
 Busana
3) Analisis Model Tunik 2

 Style

 Bagian bawah tunik sedikit dikembangkan

 Bagian bawah tunik polos, dan bagian sisi kelim dibuka

 Lengan licin ( 3/4 )

 Detail of design ( perincian )


 Garis leher bulat
 Lengan licin (3/4)
 Penyelesaian leher menggunakan lapisan
 Opening
 Menggunakan Belahan bagian belakang
 Fabric (bahan utama/tekstil)
 Occasision
 Busana

4. Ukuran

 Ukuran Daster model 1

 Lingkar Badan = 108 cm

 Lingkar Pinggang = 90 cm
 Lingkar Panggul = 114 cm

 Panjang Baju = 125 cm

 Lebar Muka = 35 cm

 Panjang Muka = 35 cm

 Lebar Punggung = 36 cm

 Panjang Punggung = 36 cm

 Lingkar Kerung Lengan = 51 cm

 Panjang lengan = 54 cm

 Panjang bahu = 13 cm

 Ukuran Daster model 2

 Lingkar Badan = 94 cm

 Lingkar Pinggang = 78 cm

 Lingkar Panggul = 114 cm

 Panjang Baju = 100 cm

 Lebar Muka = 34 cm

 Panjang Muka = 34 cm

 Lebar Punggung = 36 cm

 Panjang Punggung = 36 cm

 Lingkar Kerung Lengan = 50 cm

 Panjang lengan = 25 cm

 Panjang bahu = 13 cm

 Ukuran Tunik Model 1

 Lingkar Badan = 120 cm

 Lingkar Pinggang = 112 cm


 Lingkar Panggul = 120 cm

 Panjang Baju = 95 cm

 Lebar Muka = 36 cm

 Panjang Muka = 36 cm

 Lebar Punggung = 37 cm

 Panjang Punggung = 37 cm

 Lingkar Kerung Lengan = 52 cm

 Panjang lengan = 25 cm

 Panjang bahu = 13 cm

 Ukuran Tunik Model 2

 Lingkar Badan = 87 cm

 Lingkar Pinggang = 78 cm

 Lingkar Panggul = 105 cm

 Panjang Baju = 100 cm

 Lebar Muka = 34 cm

 Panjang Muka = 34 cm

 Lebar Punggung = 35 cm

 Panjang Punggung = 35 cm

 Lingkar Kerung Lengan = 50 cm

 Panjang lengan = 40 cm

 Panjang bahu = 13 cm

5. Pola Besar Dan Perubahannya (1:4)

a. Pola Badan Belakang

b. Pola Lengan
c. Lapisan Garis Leher

6. Teknik Jahit Sampai Finishing atau Langkah Kerja

Standar Operasional Pekerjaan (SOP)

 Langkah Kerja membuat Daster.


1) Membuat pola sesuai model Daster.
2) Meletakan pola pada kain.
3) Mengguntung bahan.
4) Memberi tanda pada kain/merader.
5) Menyetrika Viselin untuk belahan.
6) Membuat belahan lajur sama.
7) Menyambung sisi badan muka dan belakang.
8) Menyambung bagian bahu muka dan belakang.
9) Menjahit sisi lengan.
10) Menyambung lengan pada badan.
11) Mengobras daster.
12) Mengelim bagian bawah daster dan lengan.
13) Membuat lubang kancing..
14) Memasang kancing.
15) Finishing/pengepresan.

 Langkah Kerja membuat Tunik model 1


1) Gelar bahan diatas meja, semat pola dengan jarum pentul dan gunting sesuai pola.
2) Tandai dengan memakai rader dan karbon jahit.
3) Sebelum menjahit kain, obras terlebih dahulu bagian sisi, bawah, bahu, dan lengan.
4) Memngelim kain untuk membuat kerutan.
5) Membuat kerutan.
6) Memasang Resleting
7) Menyambung bagian bahu dan sisi bagian muka dan belakang.
8) Memasang kerut bawah.
9) Menjahit sisi lengan.
10) Memasangkan lengan pada badan.
11) Membuat dan memasang rompok.
12) Memasang karet pada bagian lengan bawah.
13) Mengobras bagian kerutan bawah, dan kerung lengan.
14) Finishing/pengepresan.

 Langkah Kerja membuat Tunik model 2


1) Gelar bahan diatas meja, semat pola dengan jarum pentul dan gunting sesuai pola.
2) Tandai dengan memakai rader dan karbon jahit.
3) Menyetrika viselin dengan kain lapisan leher bagian depan dan belakang.
4) Sebelum menjahit kain, obras terlebih dahulu bagian sisi, bawah, bahu, dan lengan.
5) Membuat belahan pada bagian badan belakang.
6) Menyambung bahu bagian muka dan belakang.
7) Menjahit belahan dan menyelesaikan lapisan leher.
8) Menyambung sisi badan muka dan belakang.
9) Menjahit sisi lengan.
10) Menyambung lengan pada badan.
11) Mengelim bagian bawah tunik dan lengan.
12) Memasang kancing pada belahan belakang.
13) Mengobras bagian kerung lengan, apisan muka dan belakang.
14) Finishing/pengepresan.

7. Rancangan Bahan, Rancangan Harga, Dan Harga Jual Produk

I. Rancangan Harga Daster 1

A. Harga Pokok

Nama Harga Banyak Jumlah

Kain Rp35.000/m 1,85 m Rp64.750

Benang Jahit Rp2.000/pcs ½ Buah Rp1.000

Kertas Pola Rp3.000/lembar 2 Buah Rp6.000

Kancing & Melobang - - Rp2.000

Viselin - - Rp500

Obras - - Rp2.000

Total Rp76.250

 Biaya Langsung
Modal + Upah

Rp76.250+ Rp10.000

= Rp86.250

 Biaya Tidak Langsung (10%)

× Biaya Langsung

× 86.250
= Rp8.625

B. Laba (10%)

= 10% × Biaya Langsung

= 10% × 86.250

= Rp8.625

C. Harga Jual

Biaya langsung + Biaya Tidak Langsung + Laba

Rp86.250+ Rp8.625 + Rp8.625

=Rp103.500

II. Rancangan Harga Daster 2

Nama Harga Banyak Jumlah

Kain Rp35.000/m 1,5 m Rp52.500

Viselin - - Rp500

Benang Rp2.000/pcs ½ Buah Rp1.000

Kancing & Melubang - - Rp2.000

Obras Rp2.000/baju 1 Baju Rp2.000

Kertas Pola Rp3.000/lembar 2 Lembar Rp6.000

Total Rp64.000

 Biaya Langsung
Modal + Upah

Rp64.000 + Rp10.000

= Rp74.000
 Biaya Tidak Langsung (10%)

× Biaya Langsung

× 74.000

= Rp7.400

B. Laba (10%)

= 10% × Biaya Langsung

= 10% × 74.000

= Rp7.400

C. Harga Jual

Biaya langsung + Biaya Tidak Langsung + Laba

Rp74.000 + Rp7.400 + Rp7.400

=Rp88.800

Dibulatkan menjadi Rp89.000

III. Rancangan Harga Tunik 1

A. Harga Pokok

Nama Harga Banyak Jumlah

Kain Rp36.000/m 1,85 m Rp66.600

Benang jahit Rp2.000/pcs ½ Buah Rp1.000

Kertas Pola Rp3.000/lembar 2 Buah Rp6.000

Resleting Rp2.500/pcs 1 Buah Rp2.500

Obras - - Rp2.000
Karot Rp2.000/pcs ½m Rp1.000

Total Rp79.100

 Biaya Langsung
Modal + Upah

Rp79.100 + Rp10.000

= Rp89.100

 Biaya Tidak Langsung (10%)

× Biaya Langsung

× 89.100

=Rp8.910

B. Laba (10%)

= 10% × Biaya Langsung

= 10% × 89.100

= Rp8.910

C. Harga Jual

Biaya langsung + Biaya Tidak Langsung + Laba

Rp89.100+ Rp8.910 + Rp8.910

=Rp106.920

IV. Rancangan Harga Tunik 2

A. Harga Pokok
Nama Harga Banyak Jumlah

Kain Rp36.000/m 1½m Rp54.000

Benang Jahit Rp2000/pcs ½ pcs Rp1.000

Kertas Pola Rp3.000/lembar 2 lembar Rp6.000

Kancing Kait Rp1000/buah 1 buah Rp1.000

Obras Rp2.000/baju 1 baju Rp2.000

Viseline - - Rp1.000

Total Rp65.000

 Biaya Langsung
Modal + Upah

Rp65.000 + Rp10.000

= Rp75.000

 Biaya Tidak Langsung (10%)

× Biaya Langsung

× 75.000

B. Laba (10%)

= 10% × Biaya Langsung

= 10% × 75.000

= Rp7.500
C. Harga Jual

Biaya langsung + Biaya Tidak Langsung + Laba

Rp75.000 + Rp7.500 + Rp7.500

=Rp90.000

8. Pembagian Tugas Individu Dalam Pekerjaan Membuat Pola Sampai Dengan Menjahit

 Raudiatul Jannah
1) Membuat pola Tunik Model 1
2) Mengerjakan laporan
3) Merader/memberi tanda pada Tunik model 1
4) Memasang resleting jepang pada Tunik model 1
5) Menghitung harga jual Daster model 1 dan Tunik model 1
6) Mengobras penyelesaian tunik model 1
7) Membersihkan benang (Trimming)
8) Mengerjakan analisis desain

 Resma Citra Rezeki


1) Membuat pola daster
2) Menggunting kain daster
3) Memotong lapisan daster
4) Menjahit belahan daster
5) Menjahit sisi daster
6) Menyambung bahu daster
7) Memasang saku dalam daster
8) Mengobras daster
9) Memasang lengan daster
10) Menjahit rompok daster
11) Membuat pola kecil daster 1 dan 2
12) Membuat pola kecil tunik model 2
13) Menggunting kain tunik model 2
14) Mengobras tunik model 1
15) Mengelim tunik model 2
16) Menyambung lengan tunik model 2
17) Membuat pola kecil daster 1
18) Membuat pola kecil tunik model 2
19) Menghitung rancangan harga daster 2 dan tunik 2
20) Membuat rancangan bahan daster 1,2
21) Mengobras penyelesaian tunik model 2

 Risda Elida Sopia


1) Menggunting kain tunik model 1
2) Mengelim kecil (kelim kerutan)
3) Memasang kancing daster 1 dan 2
4) Membuat kerutan
5) Menjahit rompok tunik model 1
6) Menyambung lengan tunik model 1
7) Menyambung kerutan bawah tunik model 1
8) Menjahit sisi lengan model 1
9) Finishing/Mengepress tunik model 1

 Shopie Andhinie
1) Memberi tanda pada kain daster 1
2) Menyambung lengan daster 2
3) Menjahit rompok daster 2
4) Mengelim daster 2
5) Menjahit sisi
6) Mengelim lengan tunik model 1
7) Menjahit sisi lengan tunik model 1
8) Mengerjakan pola kecil tunik model 1
9) Membersihkan benang (trimming) daster model 2

 Siti Nurhidayanti
1) Memberi tanda pada kain daster 2
2) Menyetrika lapisan
3) Menggunting kain daster 2
4) Menjahit sisi lengan daster 1
5) Mengelim daster 1
6) Memberi kampuh pada pola kecil daster 1,2 dan tunik model 2
7) Menjahit sisi tunik model 2
8) Memberi warna pada pola kecil
9) Membuat rancangan bahan tunik

 Sri Meri Kurniawati


1) Mendesain sketsa daster 1, 2 dan tunik model 1,2.
2) Membuat pola besar tunik model 2
3) Memberi tanda pada kain tunik model 2
4) Mengobras tunik model 2
5) Membuat belahan bagian belakang
6) Menyelesaikan belahan dan lapisan leher
7) Menjahit sisi lengan tunik model 2
8) Membuat desain sajian daster 1,2 dan tunik model 1,2.
9) Mengerjakan laporan
10) Memasang kancing kait
11) Membersihkan benang (trimming)
12) Finishing/ pengepressan
LAMPIRAN
FOTO PRODUK

Anda mungkin juga menyukai