Anda di halaman 1dari 19

(PRAKTEK KERJA INDUSTRI)

BKM”JAYA SEJAHTERA”
JLN.Aryo jipang Kel.Balun Kec.Cepu Kab.Blora
Telp.(0296) 421689
E-mail : bkm.balun@gmail.com

Disusun sebagai persyaratan mengikuti ujian kompetisi keahlian dan


Ujian Nasional SMK MUHAMMADIYAH 1 CEPU
Tahun pelajaran 2021/2022

Disusun oleh :
1. Triantoro (XI AKL)
2. Fia Fitra Amanda Putri (XI AKL)

DINAS PENDIDIKAN KABUPATEN BLORA


SMK MUHAMMADIYAH 1 CEPU
JL.RS PKU No.99 Cepu
E-mail : smkmuh1cepu@yahoo.co.id
LEMBAR PENGESAHAN

Laporan Prakerin Kerja Industri ini di setujui dan disahkan oleh pembimbing Praktek Kerja Industri
SMK MUHAMMADIYAH 1 CEPU pada:

Hari : Kamis

Tanggal : 31 Maret 2022

Koordinator Prakerin

SMK MUHAMMADIYAH 1 CEPU

Mochamad ista’in .ST

Pemimpin BKM “JAYA SEJAHTERA“ Pembimbing Dunia Industri

Drs. BAGUS DARMAWAN ISTIQOMAH

Kepala Sekolah SMK Muh 1 Cepu Kepala Kompetensi Keahlian

Drs. Ngaliadi, M.Pd Drs. M. Rofiq

i
KATA PENGANTAR

Puji Syukur Kehadiran ALLAH SWT atas rahmat yang telah memberikan kesehatan bagi kami,
sehingga kami dapat melaksanakan kegiatan prakerin di BKM “JAYA SEJAHTERA“ Balun dengan
lancar.

Penyusunan laporan ini bertujuan untuk melaporkan hasil prakerin kami selama lima bulan di
BKM “JAYA SEJAHTERA“ dalam bentuk laporan tertulis secara praktis dan sistematis. Selain itu juga
untuk melatih siswa dalam membuat laporan ilmiah.

Pihak-pihak yang terlibat dalam pembuatan laporan prakerin:

1. Peserta Kegiatan Prakerin


2. Karyawan BKM “SEJAHTERA” yang telah memberi waktu, tempat dan kesempatan sehingga
kami mendapat ilmu dan pengetahuan.

Kami mengucapkan terima kasih kepada karyawan di BKM “JAYA SEJAHTERA“ yang telah
membimbing kami, sehingga kami dapat melakukan Prakerin dengan baik dan memperoleh
pengalaman dalam dunia kerja.Selain itu, kami juga mengucapkan terima kasih kepada orang tua kami
yang selalu mendoakan yang terbaik untuk ami serta Guru-guru SMK MUHAMMADIYAH 1 CEPU yang
telah memberikan arahn dan bimbingan sebelum dan selama ini melaksanakan prakerin.

Laporan ini disusun sebagai salah satu persyaratan dalam mengikuti Ujian Nasional dan untuk
mencapai ketuntasan dalam program keahlian kami.Kami sangat mengharapkan kritik dan saran untuk
meningkatkan semangat dan etos kerja kami agar kami lebih baik lagi.Kami sadar masih banyak
kekuranggan sehingga masih banyak membutuhkan bimbingan.

BKM “JAYA SEJAHTERA”


BALUN, 31 MARET 2022

Penyusun

ii
DAFTAR ISI
LEMBAR PENGESAHAN ............................................................................................................................ i
KATA PENGANTAR................................................................................................................................... ii
DAFTAR ISI.............................................................................................................................................. iii
BAB I ........................................................................................................................................................ 1
PENDAHULUAN ....................................................................................................................................... 1
A. LATAR BELAKANG........................................................................................................................ 1
B. TUJUAN PRAKTEK KERJA INDUSTRI ............................................................................................. 1
C. MANFAAT PRAKTEK KERJA INDUSTRI ......................................................................................... 1
D. SEJARAH BKM “JAYA SEJAHTERA“ KEL. BALUN ........................................................................... 2
E. STRUKTUR DUNIA USAHA \ INDUSTRI ........................................................................................ 3
F. DENAH BKM “JAYA SEJAHTERA” BALUN .................................................................................... 5
BAB II ....................................................................................................................................................... 6
KEGIATAN PRAKERIN............................................................................................................................... 6
A. BAGIAN KASIR ............................................................................................................................. 6
B. BAGIAN ADMINISTRASI KREDIT .................................................................................................. 6
C. BAGIAN ADMINISTRASI KEUANGAN ........................................................................................... 9
BAB III .................................................................................................................................................... 10
PENUTUP ............................................................................................................................................... 10
A. Kesimpulan................................................................................................................................ 10
B. Saran ......................................................................................................................................... 10
DAFTAR PUSTAKA ................................................................................................................................. 11
LAMPIRAN ............................................................................................................................................. 12
DOKUMENTASI ...................................................................................................................................... 13

iii
BAB I
PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG
Penyusunan jurnal dan laporan kegiatan ini bertujuan untuk mendukung
pelaksanaanPendidikan Sistem Ganda ( PSG) dalam rangka link and match dimana sekolah
Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) bekerja sama dengan dunia usaha/ industri/ instansi terkait
untuk meningkatkan kualitas alumni SMK sebagai sumber daya manusia indonesia yang handal
dan profesional.Untuk para siswa, guru pembimbing prakerin maupun dunia usaha/ industri
maupun instansi terkait sebagai tempat pelaksanaan prakerin dipandang perlu mempunyai
pedoman yang sama berupa buku yang tersusun dalam jurnal dan laporan siswa.

Jurnal dan laporan kegiatan siswa prakerin ini berisi langkah-langkah umum yang mana
dalam penerapannya masih memerlukan penyesuaian baik dari pihak dunia usaha/ industri
maupun sekolah. Menginggat beragamnya situasi sekolah dan dunia usaha/ industri maupun
instalasi yang ada sekarang ini.

B. TUJUAN PRAKTEK KERJA INDUSTRI


Sesuai dengan visi misi SMK MUHAMMADIYAH 1 CEPU yaitu mengembangkan manajemen
profesional, maka diadakanlah prakerin ini yang berguna melatih para siswa atau peserta didik
agar benar-benar siap dan mampu, tidak hanya di bidang ilmu pengetahuan atau materi
pembelajaran saja, akan tetapi diikuti dengan praktek siswa yang telah benar-benar terlati dalam
kegiatan prakerin ini.

C. MANFAAT PRAKTEK KERJA INDUSTRI


➢ Manfaat Bagi SMK MUHAMMADIYAH 1 CEPU
a. Menjadi suatu media bagi para siswa mengenal dunia industri sebelum mereka benar-
brenar terjun dalam dunia industri
b. Melatih kedisiplinan, kemandirian etos kerja dan profesionalisme dalam bekerja.
c. Mendapatkan keterampilan dan pengetahuan dalam bekerja.
d. Mendapatkan konstribusi dan tenaga kerja bagi perusahaa.
e. Dapat menghasilkan lulusan yang memiliki kualitas baik dan siap untuk bekerja.

➢ Manfaat Bagi Dunia Usaha / Industri


a. Meringankan pekerjaanyang ada ditempat prakerin para siswa .
b. Memperlancar kegiatan dalam instansi / DU / DI.
c. Mempermudah dan mempercepat menyelesaikan perkerjaan .
d. Perusahaan akan mendapatkan bantuan tenaga dari siswa-siswa yang melakukan
praktek.
e. Membantu menjadi sumber informasi ide-ide baru yang di butuhkan perusahaaan.

➢ Manfaat Bagi Peserta Prakerin


a. Menghasilkan SDMyang memiliki keahlian profesional dengan keterampilan,
pengetahuan, serta etos keja yang sesuai dengan tuntutan zaman.
b. Mengasah keterampilan yang di berikan SMK.

1
c. Menambah keterampilan, pengetahuan, gagasan-gagasan seputar dunia usaha serta
industri yang profesional dan handal.
d. Sebagai bentuk pengakuan dan penghargaan bahwa pengalaman kerja bagian dari
proses pendidikan.
e. Memberikan keuntungan pada pihak sekolah dan siswa-siswa itu sendiri, karena
keahlian yang tidak diajarkan di sekolah didapat di dunia usaha/industri.

D. SEJARAH BKM “JAYA SEJAHTERA“ KEL. BALUN


Krisis moneter dan ekonomi yang melanda indonesia sejak tahun 1997 telah mengecilkan
hati berbagai pencapaian pembagunan selama tiga dasawarsa lebih. Baik panas setahun terhapus
oleh datangnya hujan sehari. Lonjakan pengangguran dan kemiskinan serta ketidakberdayaan
institusi komunitas terjai di perdesaan maupun diperkotaan.

Sehubungan dengan itu di butuhkan suatu program penanggulangan kemiskinan yang


mampu memperluas prospek dan pilihan untuk dapat hidup berkembang di masa depan, serta
dapat memperkokoh institusi komunitas khususnya bagi masyarakat miskin di perkotaan.
Dengan demikian masa berikutnya upaya penanggulangan dapat dijalankan sendiri oleh
masyarakat secara mandiri dan berkemajuan.

Untuk itu pemerintah memandang untuk perlu memberikan bantuan terhadap mayarakat
miskin yang mempunyai usaha di perkotaan (P2KP). Dana bantuan P2KP tersebut merupakan
dana pinjaman dan dana hibah yang disalurkan kepada Kelompok-Kelompok Swadaya
Masyarakat (KSM) melalui Badan Keswadayaan Masyarakat (BKM) , sebagai pengambilan
keputusan tertinggi independen, secara langsung atas dasar aturan yang disepakati bersama. Di
Kelurahan Balun, Badan Keswadayaan Masyarakat itu bernama BKM “ JAYA SEJAHTERA “ yang
berdiri pada tanggal 20 Februari 2000 dengan akta notaris no.03 tanggal 2 Maret 2000.

2
E. STRUKTUR DUNIA USAHA \ INDUSTRI

3
STRUKTUR ORGANISASI
BKM “JAYA SEJAHTERA“ KEL. BALUN
PERIODE 2022-2024

KOORDINATOR BKM
Timbul Kuswandono,S.Sos..

ANGGOTA ANGGOTA
Prasto Dwi Wahyono, SE. Samsuri S.Ag.

ANGGOTA ANGGOTA ANGGOTA


Sutawil Agus Darmaji Isgianto

ANGGOTA ANGGOTA ANGGOTA


Ani Prihwit Haryanti Sri Dwi Yulianti Dwi Meyliana Putri

ANGGOTA ANGGOTA
Eko Heri Prihartono Wisnu Broto

SEKERTARIAT
Lutfiana Dewi R, A.Md.

DEWAN PENGAWAS
1. S. Nur Cholis, SH.

Unit Pengelola Unit Pengelola


Keuangan (UPK) Lingkungan Unit Pengelola Sosial
Manager UPK (UPL) (UPS)

Yuni Mariyanti, S.Pd.


Drs. Bagus Darmawan Agus Supriyanto

KSM

4
F. DENAH BKM “JAYA SEJAHTERA” BALUN

TERAS

JURU TAGIH
KASIR

ADMINISTRASI
PEMBUKUAN

RUANG TAMU

DAPUR

KAMAR MANDI

5
BAB II
KEGIATAN PRAKERIN

A. BAGIAN KASIR
➢ Pengertian
Kasir merupakan bagian yang bertugas menerima pembayaran angsuran, membuat
bukti kas masuk dan kas keluar, mengerjakan buku kas, buku bukti keluar angsuran, kasir
merupakan staf yang berhubungan langsung dengan uang atau bisa dibilang merupakan
bagian muka atau depan dari BKM/UPK.

➢ Melayani Pembayaran Angsuran


Jika ada seorang yang ingin membayar angsuran kredit, maka kasir yang akan melayani
pembayaran angsuran tersebut. Kemudian petugas kasir membuat bukti pembayaran
berupa kwitansi rangkap 2. Kwitansi yang asli diberikan kepada nasabah tersebut, sementara
kwitansi yang copyan digunakan sebagai arsip pribadi. Selanjutnya petugas kasir menulis
dikartu angsuran nasabah tersebut. Kemudian ditulis dalam daftar kalender dan daftar
pembayaran.

➢ Memposting Ke Buku Kas


Dari bukti-bukti transaksi yang telah dikumpulkan, selanjutnya diposting ke buku kas.
Buku kas tersebut digunakan untuk mengetahui apakah saldo dana pada buku kas dengan
uang yang ada sama atau tidak. Buku kas ini merupakan dasar untuk mengerjakan tahap
selanjutnya.

➢ Mengerjakan Buku Angsuran


Mengerjakan buku angsuran ini digunakan untuk mengetahui secara terperinci
angsuran masing-masing nasabah tiap bulan. Data untuk mengerjakan buku angsuran
diperoleh dari buku kas.

➢ Mengarsipkan Dokumen
Setelah semua dokumen telah terkumpul, selanjutnya diberi nomor yang sesuai dengan
nomor yang ada di buku kas, lalu diurutkan dari urutan yang terkecil baru kemudian
diarsipkan sesuai dengan golongan bukti transaksi.

B. BAGIAN ADMINISTRASI KREDIT


➢ Pengertian
Administrasi kredit yaitu bagian yang bertugas mengurusi realisasi atau pencairan
pinjaman nasabah dan surat keluar.

➢ Tahapan Pengajuan Pinjaman


Seorang nasabah yang mengajukan pinjaman, harus mengisi biodata berupa surat
pengajuan pinjaman dengan dilampiri foto copy KTP, foto copy BPKB beserta STNK, dan foto
copy KK. Staf yang bertugas mengerjakan surat-surat dan hal-hal yang berkaitan dengan
realisasi, ada beberapa tahapan yang harus dilalui oleh seseorang nasabah. Adapun
tahapan-tahapan yaitu :

6
• Tahapan Mengajukan Pinjaman
Bagi nasabah perorangan yang ingin meminjam uang dari BKM, harus
datang untuk mengajukan surat pinjaman, dan harus memenuhi syarat-syarat
yang ditentukan yaitu :
1. PINJAMAN PERORANGAN
Syarat Umum
 Warga kelurahan balun (KTP Balun)
 Mempunyai pekerjaan penghasilan tetap
 Sanggup memberikan jaminan berupa surat-surat kendaraan
(BPKB).
 Jaminan kendaraan bernotor a/b peminjam dan :
a. Untuk roda 2 minimal keluaran tahun 2006
b. Untuk roda 4 minimal keluaran tahun 1996
 Kredit maksimal Rp. 5.000.000,-
 Pinjaman pertama maksimal 1 tahun (12 Bulan), peminjam
berikutnya maksimal 2 tahun (24 Bulan) .
 Bunga kredit per bulan 2%.
 Jika terjadi keterlambatan dalam pembayaran angsuran maka
dikenakan denda (lihat formulir prngajuan).
 Jika sampai 3 bulan berturut-turut belum mengangsur maka
jaminan akan dilelang oleh BKM.
 Tidak sedang menjadi anggota pinjaman KSM.

Syarat Khusus
 Mengisi surat permohonan pinjamann .
 Foto copy BPKB dan STNK 1 lembar.
 Foto copy KTP suami istri 1 lembar .
 Foto copy KK 1 lembar.
 Materai Rp. 6.000,-.
 Membayar asuransi jiwa 1,5% dari pokok pinjaman.
 Membayar provisi 0,5% dari pokok pinjaman.
 Membayar cadangan angsuran.

Namun, bagi KSM baru yang ingin mengajukan permohonan pinjaman harus
membentuk KSM terlebih dahulu dengan anggota minimal 3 orang. Bagi
nasabah perorangan ataupun KSM yang akan mengajukan pinjaman harus
memenuhi syarat-syarat yang ditentukan, yaitu:

2.PINJAMAN KSM (KELOMPOK SWADAYA MASYARAKAT)


❖ Syarat umum :
 Warga Kelurahan Balun ( KTP Balun)
 Penambahan kredit maksimal Rp.1.500.000,-per orang (sesuai
penilaian Mempunyai usaha
 Kelompok minimal 3orang (satu RW)
 Kredit pertama maksimal Rp.500.000,-per orang (sesuai penilaian
pinjaman)
 Pinjaman maksimal 1 tahun (12 bulan)

7
 Bunga kredi t perbulan 1,5% pertahun.
 Tidak sedang menjadi anggota pinjaman perorangan.
❖ Syarat khusus :
 Mengisi blangko pengajuan pinjaman.
 Foto copy KTP suami istri 1 lembar.
 Foto copy KK 1 lembar.
 Materai Rp 6.000,-
 Membayar asuransi jiwa 1,5% dari pokok pinjaman
 Membayar provisi 0,5% dari pokok pinjaman.
 Membayar cadangan angsuran
 Telah mendapat persetujuan dari KRT dan KRW

• Tahap Pemeriksaan
a. Koreksi Surat Pengajuan
Syarat pengajuan yang telah diisi oleh nasabah selanjutnya aka
dikoreksi oleh petugas UPK/BKM. Untuk mengetahui apakah terjadi
kesalahan atau tidak, dan jika tidak ada akan dilanjut ke tahap
selanjutnya
b. Survey
Survey dilakukan untuk mengetahui keadaan sesungguhnya dari
nasabah yang nantinya akan menjadi pertimbangan bagi petugas
UPK\BKM. Untuk menentukan beberapa besar pinjaman yang akan
diberikan hal ini juga berkaitan dengan realisasi pembayaran angsuran
oleh nasabah nantinya. Jika tidak melakukan survey, ditakutkan BKM
akan menghambat realisasi pembayaran nasabah itu sendiri (Kredit
macet).

• Tahap Keputusan
Setelah dilakukan survey dan diketahui bagaimanan keadaan calon peminjam,
UPK/BKM dapat menentukan berapa besar pinjaman. Tentu saja keputusan ini
tidak semata-mata didasarkan pada survey, namun juga ada pertimbangan lain
yang tidak kalah penting.

• Tahap Realisasi
Setelah diputuskan berapa jumlah pinjaman yang akan diberikan, maka calon
peminjam datang ke kantor BKM untuk melakukan realisasi tersebut dengan
didampingi suami/istri/orang lain sebagai pihak yang mengetahui jumlah
realisasi pinjaman yang tidak utuh sebagaimana jumlah pinjaman yang
diajukan, karena harus dikurangi asuransi, provisi, dan cadangan angsuran
(tabungan) untuk sekali angsuran.

• Tahap Pembayaran
Satu bulan setengah dilakukan realisasi pinjaman, peminjam wajib mengangsur
pinjamannya. Besar angsuran sama dengan berdasarkan realisasi pinjaman.

➢ Buku Arsip Pribadi

8
Sebagai arsip pribadi dokumen yang telah dibuat sebelum realisasi pinjaman misalnya
kwitansi, surat perjanjian asuransi, dan lain-lain harus dimasukkan ke dalam jurnal. Jurnal-
jurnal tersebut antara lain :
1. Buku Tabungan
2. Buku Asuransi
3. Buku Kegiatan
4. Buku Resgistrasi Perorangan dan KSM
5. Bukti Kas Keluar dan Kas Masuk

C. BAGIAN ADMINISTRASI KEUANGAN


➢ Pengertian
Administrasi pembukuan yaitu staf UPK yang bertugs membuat laporan keuangan
BKM. Laporan Keuangan,Molek,Buku Piutang.

➢ Mengerjakan Buku Piutang


Buku piutang digunakan untuk mencatat realisasi pembayaran dan realisasi pinjaman
yaitu P2EM (perorangan ) dan P2KP (KSM) atau P2SA. Buku Piutang juga berfungsi untuk
mengetahui siapa saja yang sudah membayar ataupun belum.

➢ Mengerjakan Molek (Monitoring Kolektabilitas)


Molek digunakan untuk, mengetahui jumlah yang belum dibayarkan dan yang sudah
dibayarkan. Serta untuk mengetahui apakah ada peminjam yang menunggu atau tidak.
Datanya di ambil dari buku kas. Jumlah yang ditulis pokok bumga sama seperti buku piutang
diatas, molek juga dibedakan sesuai kelompok KSM (P2KP), Perorangan (P2EM) dan P2SA.

9
BAB III
PENUTUP

A. Kesimpulan

Setelah kami melaksanakan prakerin selama empat bulan di BKM “JAYA SEJAHTERA” yang telah
dimulai dai tanggal 1 DESEMBER 2020 sampai dengan 30 MARET 2021, kami telah melaksanakan
kegiatan:

1. Bagian kasir
• Melayani Pembayaran Angsuran
• Memposting ke Buku Kas
• Mengerjakan Buku angsuran
• Mengarsipkan Dokumen

2. Bagian Administrasi kredit


• Membuat Berkas Pencairan Perorangan dan KSM
• Mengarsipkan Berkas Pencairan Perorangan dan KSM
• Memasukkan Ke Dalam Buku Register Perorangan Dan KSM,Bukti Kas Masuk & Bukti Kas
Keluar , Bukti Asuransi Serta Buku Tabungan.

3. Bagian Administrasi Pembukuan


• Mengerjakan Buku Piutang
• Mengerjakan Molek

B. Saran

Saran kami kepada SMK MUHAMMADIYAH 1 CEPU yaitu:

Hendaknya memberikan intruksi serta informasi yang jelas bekaitan dengan kegiatan prakerin.
Supaya kegiatan tersebut dapat berjalan dengan baik, lancar dan dapat dipertanggungjawabkan.

Dalam proses PRAKERIN ini dibutuhkan kedisplinan dan ketelitian dalam mengerjakannya. Dan
sebelum bekerja alat dan bahan harus disiapkan selengkap-lengkapnya agar tidak menimbulkan
kendala-kendala yang mengambat proses praktek yang dikerjakan.

10
DAFTAR PUSTAKA

BKM “JAYA SEJAHTERA” Balun. Laporan Tahunan 2021/2022. SMK NEGERI 1 CEPU. Pedoman Laporan
Prakerin. Brosur Pinjaman bergulir BKM “JAYA SEJAHTERA”.

11
LAMPIRAN

LEMBAR BIMBINGAN

No Hari/Tanggal Keterangan Bimbingan Paraf Bimbingan

12
DOKUMENTASI

HALAMAN DEPAN BKM “JAYA SEJAHTERA”

13
RUANG KERJA BKM “JAYA SEJAHTERA”

14
KEGIATAN ANAK PRAKERIN DI BKM “JAYA SEJAHTERA”

15

Anda mungkin juga menyukai