Anda di halaman 1dari 17

Nama : Izza Melati Sukma

NIM : 0402521013
Program Studi : Pendidikan IPA Kons. Bio
Mata Kuliah : Evaluasi dan Supervisi Pendidika IPA
Materi : Pengembangan Soal AKM & Analisis Butir Soal

A. TUJUAN DAN SILABUS


Kelas : VII
Semester : II
Mata Pelajaran : IPA
Tujuan Kompetensi Dasar Silabus (Pokok Materi)
Mengukur keterampilan 3.9 Menganalisis perubahan  Penyebab terjadinya
siswa berpikir kritis iklim dan dampaknya perubahan iklim
bagi ekosistem  Dampak perubahan
iklim bagi ekosistem
4.9 Membuat tulisan tentang
adaptasi/penanggulangan
perubahan iklim

B. KISI-KISI
Nomor Instrumen
Indikator keberhasilan Jenjang Tipe Soal
Soal Penilaian
Siswa mampu menentukan C2 1 Tes Pilihan ganda
dampak perubahan iklim kompleks
terhadap ekosistem

Siswa mampu meganalisis C3 10, 11, 17 Tes Pilihan ganda


dampak perubahan iklim dan 18 sederhana
terhadap ekosistem & pilihan ganda
kompleks
Siswa mampu menganalisis C4 2, 13, 16, Tes Pilihan ganda
upaya mengurangi 19, dan 20 sederhana
perubahan iklim & pilihan ganda
kompleks

Siswa mampu menganalisis C4 3, 4, 5 dan Tes Pilihan ganda


faktor-faktor penyebab 6 sederhana
perubahan iklim & pilihan ganda
kompleks
Siswa mampu C4 7, 8, 9, 14, Tes Pilihan ganda
menghubungkan kegiatan dan 15 sederhana
sehar-hari yang dapat & pilihan ganda
menyebabkan perubahan kompleks
iklim

Siswa mampu C3 12 Tes Pilihan ganda


mengaktegorikan gas-gas sederhana
penyebab kenaikan suhu
udara

C. BUTIR SOAL AKM


Bacalah teks dibawah ini!
TEKS 1

September 2020 Pecahkan Rekor Sebagai Bulan dengan Suhu Terpanas


Senin, 12 Oktober 2020 | 11:35 WIB

Nationalgeographic.co.id. Suhu menyengat
dirasakan di Eropa, Australia, Timur Tengah dan
beberapa wilayah lain di dunia, pada bulan lalu. Ini
tidak mengherankan karena menurut data dari
Copernicus Climate Change Service, September
2020 memang menjadi bulan terpanas. Suhu rata-
rata Bumi pada bulan lalu, 0,05 derajat celsius lebih
hangat dari rekor sebelumnya yang terjadi pada
September 2019, dilansir dari CNN.
Sementara itu, pada sembilan bulan yang sudah berjalan tahun ini, tiga di
antaranya memecahkan rekor rata-rata suhu yang ditetapkan Copernicus. Namun,
yang terparah tetap September—suhu panasnya hampir dirasakan di seluruh
dunia. Hasil tersebut menunjukkan tren berbahaya mengenai peningkatan suhu
yang akan merusak Bumi.
Eropa mengalami panas menyengat sepanjang bulan September, terutama di
Prancis. Timur Tengah juga merasakan hal sama, dengan rekor temperatur
terpanas tercatat di Turki, Israel dan Yordania. Paraguay dan Brasil Selatan
bergabung dengan mereka pada akhir bulan, begitu pun dengan Australia. Di
Siberia, di mana kebakaran hutan terjadi sepanjang tahun, telah membuat emisi
karbon dioksida melonjak dan level merkuri semakin tinggi.
Sementara itu, di Los Angeles, suhu di siang hari mencapai puncaknya pada 49
derajat celsius—selang beberapa hari setelah Death Valley mencatat suhu
terpanasnya sejak satu abad terakhir. Secara keseluruhan, suhu meningkat 0,63
derajat celsius dari rata-rata bulan September selama 40 tahun terakhir. Ini berarti
hampir 1,3 derajat lebih panas dari level praindustri.
Temperatur global harus dijaga agar tidak naik 1,5 derajat dari tingkat praindustri
untuk menghindari dampak merugikan dari perubahan iklim. Namun sayangnya,
suhu justru semakin memanas—sebuah fenomena yang memengaruhi kehidupan
jutaan orang (Gita Laras Widyaningrum).

Sumber: https://nationalgeographic.grid.id/read/132378088/september-2020-pecahkan-rekor-
sebagai-bulan-dengan-suhu-terpanas diakses pada 28 November 2021
1. Perhatikan nama negara di bawah ini: Berdasarkan bacaan, negara berikut yang
termasuk di wilayah Timur Tengah adalah….
1) Prancis 4) Yordania
2) Turki 5) Siberia
3) Israel 6) Paraguay
Berdasarkan bacaan, negara berikut yang termasuk di wilayah Timur Tengah
adalah….
A. Turki, Yordania, dan Israel
B. Turki dan Yordani
C. Siberia dan Australia
D. Israel dan Paraguay

2. Perhatikan Pernyataan dibawah ini:


1) Menguatamakan penggunaan kendaraan pribadi agar bebas dari polusi
2) Konsumsi makanan dengan gizi seimbang mengandung karbohidrat, protein, dan
lemak
3) Menggunakan deterjen dan pengharum ruangan
4) Pengelolaan sampah dengan baik, misalnya dengan tidak sembarangan membuang
sampah
5) Menanam pohon di lingkungan sekitar
Menurut kamu, apa saja hal yang tepat untuk kamu lakukan agar suhu Bumi tidak
terus mengalami kenaikan suhu di masa depan?
A. 1), 2), dan 3)
B. 1) dan 3)
C. 2) dan 4)
D. 5)

TEKS 2
(untuk menjawab soal no. 3-6)

Benarkah sektor transportasi udara menjadi penyumbang emisi karbon


dioksida (CO2) terbesar? Menurut laporan International Air Transport Association,
transportasi udara pada umumnya hanya menyumbang 12 persen (781 juta ton CO 2)
dari total emisi yang dihasilkan oleh semua jenis transportasi. Jenis transportasi darat
seperti motor, mobil, bus, dan transportasi darat lainnya adalah penyumbang CO 2
terbesar, yaitu 74%.
Lebih jauh, sektor transportasi hanya menyumbang 14 persen dari total emisi
global atau berada di posisi ketiga sebagai penyumbang terbesar. Posisi pertama
sebagai penyumbng emisi terbesar berasal dari produksi listrik yang memanfaatkan
batu bara, gas alam hingga minyak. Sumbangan CO2 dari sector ini mencapai 25%
pada 2014.
Sektor industri menjadi penyumbang nomor dua dengan persentase sebesar
21%. Sektor lain yang juga menjadi sumber emisi adalah pmbangunan, pertanian
hingga alih fungsi hutan untuk lahan perkebunan atau pemukiman. Cina, AS, India,
Rusia, Jepang dan negara Uni Eropa adalah negara yang paling banyak menghasilkan
emisi global.
Secara keseluruhan, pada 2015 emisi global mencapai 36,2 miliar ton CO 2.
Jika kembali pada pernyataan Jack Miles bahwa untuk mencintai bumi kita harus
berhenti menggunakan pesawat dan dengan demikian 2,1% emisi global dapat
dikurangi. Resikonya, tidak ada pesawat atau kendaraan udara yang beroperasi.
Sumber: https://bit.ly/3zgWerz

3. Berdasarkan infografis di atas, pernyataan yang benar adalah….


A. Pemanfaatan lahan di Amerika Serikat pada tahun 2015 menyumbang emisi gas
CO2 kurang dari 10%
B. Industri di Amerika Serikat pada tahun 2015 menyumbang emisi gas CO 2 paling
kecil daripada kegiatan-kegiatan lainnya
C. Komersial dan hunian di Amerika Serikat pada tahun 2015 menyumbang emisi
gas CO2 lebih besar daripada kegiatan transportasi
D. Produk listrik di Amerika Serikat pada tahun 2015 menyumbang emisi gas CO 2
paling besar daripada kegiatan-kegiatan lainnya

4. Perhatikan pernyataan di bawah ini!


1) Besarnya emisi gas CO2 pada tahun 2012 lebih kecil daripada tahun 2011
2) Sejak tahun 2011 hingga 2015 jumlah emisi CO2 global mencapai lebih dari 30
miliar metrik ton
3) Peningkatan emisi gas CO2 global yang tertinggi tertinggi terjadi pada tahun 2014
ke 2015
4) Emisi CO2 global pada tahun 2015 mengalami kenaikan sekitar 0,02 miliar metrik
ton daripada tahun sebelumnya
Pernyataan yang benar mengenai emisi CO2 dari bahan bakar minyak secara global
dari 2011-2015 adalah….

A. 1), 2) dan 3)
B. 1) dan 3)
C. 2) dan 4)
D. 4) saja

5. Pada tahun 2014, Cina menghasilkan emisi gas CO 2 sebesar 30%, sedangkan Amerika
Serikat sekitar 15%. Sehingga, dapat disimpulkan bahwa Amerika Serikat
menghasilkan emisi gas CO2 setengahnya dari Cina. Menurut pendapatmu, apakah
pernyataan tersebut benar?
A. Ya
B. Tidak
Alasan……

6. Jika pada tahun 2014, India dan Uni Eropa masing-masing menghasilkan emisi gas
CO2 sebesar 7% dan 8%. Adapun Amerika Serikat menghasilkan emisi gas CO2
sebesar 15% pada tahun yang sama. Jadi, besarnya emisi gas CO 2 yang dihasilkan Uni
Eropa dan India sama dengan Amerika Serikat. Setujukah kamu dengan pendapat
tersebut?
A. Ya
B. Tidak
Alasan……

7. Perhatikan gambar di bawah ini!

Suhu rata-rata per tahun


Suhu rata-rata per 5 tahun
Grafik tersebut jika dikaitkan dengan data jumlah CO 2 pada tabel di atas, maka
pernyaraan yang benar adalah….
A. Bertambahnya jumlah CO2 mneunjukkan bahwa bumi memiliki komposisi udara
yang baik
B. Suhu bumi terus meningkat setiap tahunnya seiring dengan bertambahnya jumlah
CO2 di udara
C. Jika jumlah CO2 di udara tinggi, maka suhu bumi akan semakin rendah
D. Suhu bumi tidak tergantung pada jumlah CO2 di udara

8. Pada sisi badan bus terdapat tulisan seperti di bawah ini.

Bus ini lebih ramah lingkungan daripada sebuah mobil


40 mobil menghasilkan: 230.000 kg CO2 setiap tahun
Bus ini menghasilkan: 3.200 kg CO2 setiap tahun

Dalam tulisan tersebut terdapat pesan yang mengajak masyarakat untuk menggunakan
bus sebagai transportasi umum karena dapat mengurangi produksi CO2 jika
dibandingkan dengan menggunakan mobil pribadi. Bagaimana tanggapanmu terhadap
tulisan tersebut?
A. Setuju, karena jumlah bus di Indonesia lebih sedikit dibandingkan dengan mobil
pribadi
B. Tidak setuju, karena jika ada 3 orang dalam 1 mobil pribadi, maka masing-masing
orang akan menghasilkan 1.917 kg CO2
C. Tidak setuju, karena jika ada 2 orang dalam 1 mobil pribadi, maka masing-masing
orang akan menghasilkan 2.875 kg CO2
D. Setuju, karena jika ada 40 orang dalam 1 bis, maka masing-masing orang akan
menghasilkan 80 kg CO2.

9. Perhatikan grafik di bawah ini!

Dari grafik di atas, dapat disimpulkan bahwa semakin banyak jumlah penduduk, maka
semakin banyak aktivitas manusia yang menghasilkan polusi berupa gas-gas yang
bisa meningkatkan terjadinya pemanasan global. Bagaimana tanggapanmu mengenai
pernyataan tersebut?
A. Setuju, karena semakin banyak jumlah penduduk, aktivitas di bumi akan semakin
meningkat.
B. Setuju, karena peningkatan jumlah penduduk mengakibatkan keadaan bumi
semakin stabil
C. Tidak setuju, karena semakin banyak jumlah penduduk maka lingkungan akan
lebih terawat dan terjaga sehingga menciptakan lingkungan yang sehat
D. Tidak setuju, karena jika jumlah penduduk meningkat maka akan kesadaran
lingkungan pun akan meningkat dan mengurangi pemanasan global

10. Kasus pemanasan global berdampak pada kehidupan di laut. Salah satunya terjadi
peristiwa pemutiha terumbu karang (bleaching coral). Pernyatan berikut yang tepat
mengenai peristiwa tersebut adalah….
A. Bleaching coral terjadi karena suhu air laut naik dari suhu normal
B. Bleaching coral tidak menyebabkan kematian pada ikan dan organisme laut
lainnya
C. Warna putih pada karang menunjukkan adanya kandungan gas rumah kaca yang
tinggi pada karang
D. Pemutihan karang menunjukkan adanya kenaikan pH pada air laut

11. Perhatikan kutipan iklan berikut!

(1) Pemanasan global mengancam


keselamatan planet Bumi!
(2) Jika Anda mencintai planet ini.
(3) Jika Anda mencintai anak cucu anda.
(4) Bertindaklah sekarang juga!

Makna kalimat ke-4 dalam kutipan tersebut adalah….


A. Kita harus menyelamatkan anak dan cucu dari berbagai kejahatan di bumi.
B. Kita harus melakukan berbagai upaya untuk mencegah pemanasan global.
C. Kita harus menjaga keselamatan bumi dengan cara menjaga kebersihan bumi
D. Lakukanlah kagiatan menanami hutan yang gundul dengan berbegai pohon.

12. Perhatikan beberapa jensi gas berikut!


(1) H2O (4) CH4
(2) CO2 (5) SO4
(3) O2
Kelompok gas yang dapat memicu pemanasan global terdapat pada nomor
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (2), dan (4)
C. (2), (4), dan (5)
D. (3), (4), dan (5)
13. Setiap memiliki sampah sisa sayuran atau tanaman, Siska membiasakan untuk
mengolahnya menjadi pupuk kompos. Tindakan yang dilakukan Siska tersebut
menerapkan prinsip….
A. Recycle untuk mengurangi emisi gas metana dari pembusukan sampah organik di
tempat terbuka
B. Reduce untuk mengurangi kadar gas karbon yang diemisikan oleh sampah organik
C. Replace untuk mengurangi penumpukan sampah di tempat pembuangan akhir
D. Reuse untuk mengubah sampah menjadi produk yang lebih bermanfaat

14. Perhatikan kegiatan berikut!

(1) (2) (3) (4)

Kegiatan yang menghasilkan gas CFC ditunjukkan oleh gambar….


A. (1), (2), dan (3)
B. (1) dan (3)
C. (2) dan (4)
D. (4) saja

15. Perhatikan kegiatan berikut:


1) Pembakaran hutan 3) Menghemat listrik
2) Peternakan 4) Penggundulan hutan
Kegiatan yang merupakan penyebab pemanasan global adalah nomor….
A. 1), 2) dan 3)
B. 1) dan 3)
C. 2) dan 4)
D. 4) saja

16. Meningkatnya jumlah kendaraan bermotor mengakibatkan naiknya suhu udara di


daerah perkotaan yang dapat mengganggu proses pernafasan makhluk hidup. Gas
buangan dari kendaraan tersebut bersifat sebagai gas rumah kaca dan racun bagi
tubuh. Salah satu alternatif untuk mengatasi masalah tersebut yang paling tepat adalah
….
A. Membuat alat deteksi CO2 pada kendaraan bermotor
B. Membuat saringan CO2 ditempat tempat tertentu
C. Memberi penyuluhan tentang kesehatan lingkungan
D. Menggalakkan kegiatan penghijauan di kota besar
17. Perhatikan rangkaian percobaan di bawah ini!

Jika dilakukan pengukuran suhu udara pada kedua toples, pernyataan berikut yang
sesuai dengan hasil pengukuran adalah….
A. Laju penurunan suhu udara di toples I lebih cepat
B. Laju penurunan suhu udara di toples II lebih cepat
C. Laju penurunan suhu udara di kedua topless ama
D. Kedua toples tidak mengalami perubahan suhu udara

TEKS 3
(untuk menjawab soal 18-20)
Jakarta Hadapi Krisis Iklim dengan Memperketat Perlindungan Pohon
Jum’at, 10 September 2021

Jakarta menempati urutan


pertama dari 100 kota yang diprediksi
paling rentan terhadap dampak dari
krisis iklim berdasarkan laporan
Verisk Maplecroft, lembaga riset
global di bidang lingkungan.
Beberapa bukti kerentanan kota
Jakarta terhadap dampak dari krisis
iklim adalah banjir besar yang terjadi
pada awal tahun 2020, cuaca ekstrem, serta suhu kota yang semakin meninggi. Hal ini
akan menjadi bencana bagi kota Jakarta jika tidak ada langkah mitigasi yang diambil.
Salah satu cara untuk memitigasi krisis iklim tersebut adalah dengan
mengurangi emisi gas rumah kaca, terutama karbon dioksida. Pemerintah Jakarta juga
memiliki target untuk menurunkan emisi gas rumah kaca sebesar 30% di tahun 2030.
Untuk mencapai hal tersebut, ada beberapa hal yang sudah dilakukan misalnya
memperbaiki sistem transportasi publik, meningkatkan pengelolaan sampah dari
sumbernya, mengembangkan implementasi energi alternatif, dan melakukan
pendekatan solusi berbasis alam dengan mengelola dan melindungi pohon.
Penelitian sudah membuktikan bahwa pohon adalah salah satu penyerap dan
penyimpan karbon yang efektif, walaupun pohon hanya bagian kecil dalam salah satu
cara hadapi krisis iklim. Selain itu, pepohonan yang berada di dalam kota juga dapat
membantu untuk mengurangi polusi udara, menyejukkan kota, membantu regulasi air,
dan memberikan ruang rekreasi bagi masyarakat kota. Di beberapa penelitian lain,
keberadaan pohon dalam kota dapat berpengaruh terhadap tingkat kebahagiaan
masyarakat perkotaan.

18. Perhatiakan dampak perubahan iklim di bawah ini!


1) Cuaca ekstrim
2) Banjir
3) Suhu meningkat
4) Kebakaran
Berdasarkan bacaan teks 3, dampak dari krisis iklim yang terjadi di kota Jakarta
adalah….
A. 1), 2) dan 3)
B. 1) dan 3)
C. 2) dan 4)
D. 4) saja

19. Perhatikan pernyataan di bawah ini!


1) Meningkatkan pengelolaan sampah dari sumbernya
2) Mengembangkan implementasi energi alternatif
3) Memperbaiki sistem transportasi publik
4) Melakukan penghematan energi
Berdasarkan bacaan teks 3, upaya yang telah dilakukan Pemerintah Jakarta untuk
mengurangi emisi gas rumah kaca adalah….
A. 1), 2), dan 3)
B. 1) dan 3)
C. 2) dan 4)
D. 4) saja

20. Salah satu cara untuk mengurangi emisi gas rumah kaca adalah dengan cara
melakukan penanaman pohon di kota-kota besar. Peran pohon dalam mengurangi
emisi gas rumah kaca adalah….
A. Menahan laju erosi tanah dengan menyerap air ke dalam tanah
B. Lingkungan menjadi nyaman, sejuk, dan mencegah kebisingan dan kepanasan
C. Menghasilkan oksigen karena mampu melakukan fotosinteis
D. Menyerap karbondioksida dan membantu regulasi air
D. KUNCI JAWABAN

No. Soal Kunci Jawaban No. Soal Kunci Jawaban


1 A 11 B
2 D 12 B
3 D 13 A
4 C 14 B
5 A 15 C
6 A 16 D
7 B 17 B
8 D 18 B
9 A 19 A
10 A 20 D

E. SKOR SOAL

No. Soal Bentuk Soal Jenjang Skor

1 Pilihan ganda C2 3
kompleks
10, 11, 17 dan 18 Pilihan ganda C3 5
sedarhana & pilihan
ganda kompleks
2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, Pilihan ganda C4 7
9, 13, 14, 15, 16, sedarhana & pilihan
19, dan 20 ganda kompleks

F. PENILAIAN
Jumlah Skor Siswa
Nilai = Jumlah Skor Total x 100
G. Uji Validitas Soal
Menggunakan Anates
1. Rekap Analisis Butir

2. Reliabilitas
3. Daya Pembeda

4. Tingkat Kesukaran
5. Korelasi Skor Butir dengan Skor Total

6. Kualitas Pengecoh
Rekapitulasi Jawaban Siswa
No. Nama Siswa S1 S2 S3 S4 S5 S6 S7 S8 S9 S10 S11 S12 S13 S14 S15 S16 S17 S18 S19 S20
1. Regina Putri A D C D A B A C A D D C D B D D A A C C
2. Ammara Faliha A D C C A B D A A A C C A B B D B A C D
Feberianti
3. Nur Liana A D A B A B A A A C A B C D A B B A A C
4. Rosita Soleha A D C A A B A A A B D A B B A C B D A C
5. Azra A C D B B A C B C D A B C D D C A B C D
Rahmawati
6. Jumiyati A B C D A B A D B C A B A C D C C A D. B
7. Rahmat Alvarizi A C A B A A A B C A D D B B A A A A B C
8. Dwi Putri A B D C A A B A A A B A B B D B A A A D
Nurulhuda
9. Haikal Putra A D D A A A A D A C B B D B D D D B C C
10 Rafida Sahalatin A C C C B A B D D A C C A A C B B C A B
Yumna
11. Farel Fahrial A D D D A A B D A A B C B A D B B A A B
12. Armin Farid A C B A B A B A C A B B B A D B D B B A
Kurniawan
13. M.Safi'i A D D B A B A A A A B B D B D A B A C C
14. Tirsa Rostalita A D D B A A B D A A B B D B A D B B A D
Botam
15. Shabil Al- A D D C A B B D A A B C A B D D C A A D
Hidayah
16. Erika Meilan A C C B A A A D B A C C A A A C C A B A
17. Aula Akbar A D D C A B B D B A B C D A D D A A A D
18. Austy Maharani A D A D B A A D B A C A C C C B C A C B
Al-Ausyah
19. Taufik A D A D A A B A B D C A A A D D A D A A
Qurrahman
20. Bagoes Ajie A D A C A A B D D D B A A A D D A A A C
Prasetyo

Anda mungkin juga menyukai