Anda di halaman 1dari 2

LAPORAN PRAKTIKUM BIOLOGI

RESPIRASI ORGANISME

KELOMPOK 4
1. Arfansyah Akbar J. (XI MIPA 3/4)
2. Nesya Nasma A. (XI MIPA 3/27)
3. Muhammad Nur Azhar D. (XI MIPA 3/24)
4. Sandrina Putri Aulia N. (XI MIPA 3/30)

A. Tujuan
Untuk mengetahui rata-rata volume oksigen dan kecepatan pernapasan pada
organisme.
B. Alat dan Bahan
1. Respirometer sederhana
2. Jarum suntik
3. Kapas / tissue
4. NaOH / KOH
5. Vaseline / Plastisin
6. Binatang / Tanaman : 4 mahkota bunga, jangkrik, ulat jerman.
7. Timbangan
8. Zat warna
9. Timer
C. Cara Kerja
1. Timbang organisme yang akan dijadikan objek percobaan
2. Masukkan organism ke dalam tabung spesimen
3. Tutup celah antara tabung spesimen dengan pipa kapiler dengan Vaseline atau
plastisin
4. Suntikan NaOH/KOH ke ujung pipa kapiler
5. Tunggu 5 menit dengan timer
D. Tabel Pengamatan
No Jumlah Oksigen Yang
Nama Objek Berat Objek
. Dihirup
1. Jangkrik 0,5 gram 0,04 ml
2. Belalang 0,2 gram 0,63 ml
3. Mahkota bunga 0,8 gram 0,37 ml
E. Pertanyaan
1. Objek mana yang paling banyak menghirup oksigen? Beri alasan!
Belalang. Dari 3 organisme yang digunakan, belalang memiliki ukuran paling
besar. Kebutuhan organisme terhadap oksigen berbanding lurus dengan massa dan
volume tubuhnya.
2. Objek mana yang paling sedikit menghirup oksigen? Beri alasan!
Dalam data yang kami lampirkan seharusnya adalah mahkota bunga. Tetapi pada
saat percobaan dengan jangkrik, kami mengalami kendala pada cairan NaOH dan
KOH sehingga tidak bisa menunjukkan hasil yang sebenarnya.
3. Jelaskan fungsi,
a. NaOH : untuk mengikat CO2, sehingga pergerakan dari larutan di sepanjang
pipa kapiler hanya murni disebabkan oleh konsumsi oksigen.
b. Vaselin/plastisin : untuk menutup celah pipa kapiler dan tabung spesimen
sehingga tidak ada udara yang keluar.
F. Lampiran

Anda mungkin juga menyukai