Anda di halaman 1dari 29

PENGENALAN ROLL CAKE

• roll cake menjadi camilan kue yang lezat yang cocok dinikmati dalam
berbagai suasana. Kepopularan roll cake membuat kue ini laris manis
dipasaran. Sehingga tak heran jika banyak pengusaha bakeri ataupun
makanan yang memilih memproduksi roll cake. Selain enak harga roll
cake sangat terjangkau sehingga kue ini banyak dicari.
• Prospek saat menjalankan usaha roll cake dapat dikatakan sangat
bagus juga nampak cemerlang. Dengan tampilan roll cake yang cantik
dan nikmat dengan rasa yang menyatu dengan lidah masyarakat
Indonesia memang kudapan ini beprospek cukup bagus apabila
dijalankan di berbagai daerah Indonesia. Dengan sentuhan kreatifitas
dan inovasi membuat olahan roll cake semakin menguntungkan juga
akan disukai banyak orang. Meski bisnis roll cake masih terbilang baru
namun antusias masyarakat akan usaha roll cake ini sangat besar. Hal
ini dapat dilihat saat berjualan roll cake banyak sekali konsumen yang
berdatangan.
• Jika memulai usaha roll cake memang tidak begitu sulit. Dalam
menjalankan usaha roll cake membutuhkan modal kecil, dimana
usaha roll cake dapat dijalankan di rumah langsung dengan cara
memanfaatkan perabot rumah tangga yang sudah ada sebagai
keperluan produksi
HAL DASAR YANG PERLU DIKETAHUI OLEH
SEORANG PEMBUAT KUE
Telur
Telur memegang peranan penting dalam pembuatan
kue. Telur berfungsi sebagai emulsifier alami. Namun
banyak pembuat kue tidak tau proses penggunaan telur.
Jangan menggunakan telur dingin yang diambil
langsung dari kulkas, sebaliknya taruh telur di suhu
ruang. Telur yang dingin langsung dari kulkas akan
menyebabkan Ketika adonan telur dikocok
menggunakan mixer, adonan tidak akan naik,
mengembang dan kental, padahal kunci utama dalam
membuat kue yang lembut adalah adonan yang
mengembang dan kental. Selain itu pilihlah telur yang
masih baru yang berumur kurang dari 5 hari
HAL DASAR YANG PERLU DIKETAHUI OLEH
SEORANG PEMBUAT KUE
LOYANG
Gunakan Loyang yang tebal karena Loyang yang tebal akan membuat
panas yang lebih merata. Ketika adonan kue sudah dimasukkan ke
dalam Loyang, banting-banting adonan dalam Loyang sehingga
gelembung udara keluar dari Loyang, dengan demikian akan
menghasilkan tekstur kue yang halus dan tidak bolong-bolong
HAL DASAR YANG PERLU DIKETAHUI OLEH
SEORANG PEMBUAT KUE
OVEN
Oven apapun bisa gunakan dalam memanggang kue tetapi harus mengenali oven
dengan baik
1. Panaskan oven terlebih dahulu kurang lebih 5-8 menit sebelum kita memasukkan
adonan ke dalam oven
2. Setelah adonan dimasukkan ke oven, jangan sering-sering membuka pintu oven
karena ini akan membuat suhu di dalam oven akan turun dengan dratis
3. Beberapa jenis kue memerlukan api atas dan api bawah, pahami jenis kue yang
dibuat sehingga bisa memilih oven yang tepat
4. Kue yang tebal diatas 7 cm dan bentuknya bulat biasanya memerlukan waktu
pemanggangan yang lebih lama dengan suhu yang lebih rendah. Contoh
memanggang bolu macan dengan kue diameter 22 cm tebal 7 cm memerlukan
waktu 60-90 menit dengan suhu 160 derajat. Sedangkan kue bronis dengan
tebal 3 cm. ukuran 20x20 cukup dipanggang dengan suhu 180-200 derajat
dengan waktu 30 menit
5. Gunakan thermometer oven untuk memantau suhu di dalam oven secara stabil
BEBERAPA HAL DASAR YANG PERLU DIKETAHUI
OLEH SEORANG PEMBUAT KUE
Apabila menggunakan oven tangkring maka di oven jarang bahkan tidak ada petunjuk suhunya,
maka kita harus menggunakan tambahan thermometer oven yang kita masukkan ke dalam oven di
belakang kaca sehingga kita bisa mengetahui suhu oven tangkring secara akurat. Tidak perlu
membeli thermometer oven yang mahal. Di bawah ini ada beberapa pilihan thermometer oven,
dengan harga 15.800 – 35000 sebenarnya kita sudah dapat menaruhnya di oven tangkring kita.
Jadi kalau kita hanya memiliki oven tangkring sebenarnya kita sudah bisa membuat kue dengan
proses pemanggangan
BEBERAPA HAL DASAR YANG PERLU DIKETAHUI OLEH
SEORANG PEMBUAT KUE
Dalam mencoba membuat kue, Jangan langsung mencoba 1 resep secara penuh
tetapi gunakan ¼- ½ resep dahulu. Mengapa demikian?

1. Kita baru mencoba resep dan belum berpengalaman sehingga dengan


mencoba ¼- ½ kita tidak akan membuang bahan banyak seandainya tidak
berhasil
2. Dengan mencoba sedikit terlebih dahulu maka kita akan mengerti konsistensi
adonan.
3. Ketika mencoba ¼ resep artinya semua ukuran/gramasi dalam resep kita
kalikan ¼, misalkan dalam resep tertulis 40 butir telur dan 1 kg tepung terigu
maka Ketika kita mencoba ¼ resep maka telur yang kita gunakan adalah 10
butir dan 250 gr tepung. Sebaliknya Ketika kita mencoba ½ resep maka
semua berat dan gramasi dalam resep kita kalikan ½ maka jumlah telur yang
dipakai adalah 20 butir dan jumlah tepung yang digunakan adalah 500 gr
BEBERAPA HAL DASAR YANG PERLU DIKETAHUI OLEH
SEORANG PEMBUAT KUE
BACA RESEP SECARA SEKSAMA
Jangan hanya melihat resep saja tetapi coba ditelaah terlebih dahulu
berapa satuan berat yang digunakan apakah gram atau kg.
Semua bahan harus ditimbang dengan tepat menggunakan timbangan
digital tidak boleh dengan menggunakan kira-kira atau menggunakan
sendok atau tangan.
Berat bahan yang tidak ditimbang dengan seksama akan menyebabkan
kue menjadi gagal. Membuat kue tidak seperti membuat masakan,
Ketika membuat masakan Ketika kurang garam, gula, masakan tetap
masih bisa dimakan asalkan tidak gosong. Tetapi dalam membuat kue
Ketika timbangan tidak akurat maka kue tidak mengembang, bantat
dan keras sehingga akan tidak enak dan tidak bisa dijual
BEBERAPA HAL DASAR YANG PERLU DIKETAHUI OLEH
SEORANG PEMBUAT KUE
GUNAKAN TIMBANGAN DIGITAL DALAM MENIMBANG.
Timbangan Digital akan lebih akurat dibandingkan dengan timbangan analog
karena timbangan digital angka yang tertera bisa sampai dengan satu desimal dan
satuan nya gram. Sedangkan timbangan analog satuannya ons sehingga kurang
akurat. Beberapa jenis timbangan digital yang bisa dicari di market place. Tidak
perlu membeli timbangan yang mahal. Tetapi timbangan digital dengan harga di
bawah Rp. 50.000 sudah cukup akurat dan bisa dipakai
PRAKTEKKAN RESEP SESUAI DENGAN RESEP ASLI
Pertama kali ketika belajar membuat kue, gunakan resep sebagai
patokan kita, jangan mengubah resep sama sekali, mengubah gramasi
ataupun mengganti bahan yang ada di resep. Contohnya di resep tertulis
tepung terigu protein tinggi tetapi karena di rumah kita tidak memiliki
tepung protein tinggi maka kita ganti dengan tepung sagu maka akan
dipastikan kue nya tidak jadi.
Mengapa demikian? Karena karakteristik setiap tepung berbeda.
Sehingga sangat TIDAK disarankan Ketika pada saat awal belajar
membuat kue, resep yang ada diganti-ganti. Resep yang telah dibakukan
itu adalah resep yang sebenarnya sudah diuji coba oleh pembuat resep
nya sehingga beberapa kegagalan sebenarnya telah dilalui sampai
dihasilkan resep yang baku. Sebagai pemula maka kita ikuti saja resep
yang ada. Setelah mencoba 3-4x dengan hasil yang bagus dan kita akan
mulai memodifikasi resep maka masih dapat kita lakukan.
BAHAN DASAR KUE YANG DAPAT
DISUBSITUSI
Siapkan semua bahan yang tertulis di resep. Dalam membuat kue tidak semua bahan bisa
disubsitusi.
Semua bahan yang tertulis di resep disediakan seandainya tidak memiliki bahan yang sama
harus dicarikan subsitusinya
Beberapa bahan yang dapat saling menggantikan:

•MENTEGA/BUTTER DAPAT DISUBSITUSIKAN DENGAN


MARGARINE
Bahan ini dapat saling menggantikan tetapi konsekuensinya adalah adalah apabila
di resep tertulis butter kita gantikan dengan margarine, terutama untuk roti maka
aroma khas dari butter tidak akan tercium, warna roti akan sedikit menguning tetapi
harga roti akan menjadi lebih murah. Contoh Mentega Wyjsman 200gr harganya
65.000, Margarine Blueband 200 gr harganya 9000. Untuk pembuat kue agar
tetap mendapatkan aroma Butter dapat menggunakan essence . Penggunaan
essence tambahan pada kue tujuannya adalah dapat menjual dengan harga
ekonomis tetapi aroma masih didapatkan
Mentega/Butter dapat disubsitusikan
dengan Margarine
BAHAN DASAR KUE YANG DAPAT
DISUBSITUSI
•Telur ayam negeri digantikan dengan ayam kampung atau sebaliknya.
Misalkan di resep tertulis gunakan 10 butir telur (biasanya ini mengaju ke telur ayam
negeri) 1 telur ayam negeri biasanya berat 60 gram. Sedang kan ayam kampung
sekitar 45 gram.
10 butir telur ayam negeri = 10 x 60 = 600 gram, Ketika kita ingin menganti
dengan telur ayam kampung dengan maka jumlah telur ayam kampung yang akan
kita gunakan adalah 600 gram : 45 gram maka jumlah butir nya adalah 15. Maka
ini bisa saling menggantikan asalkan dengan jumlah yang sama
BEBERAPA HAL DASAR YANG PERLU
DIKETAHUI OLEH SEORANG PEMBUAT KUE

Dalam membuat kue terutama kue


yang menggunakan telur cukup
banyak, maka kue dapat beraroma
sedikit amis, untuk menghilangkan
amis dari kue dapat digunakan
essence vanilla dengan merk Kupu
kupu atau juga zero rhum bakar
dari toffieco
PELUANG MENJADI SEORANG PEMBUAT
KUE
Industri kue diperkirakan sebesar Rp. 20.5 Triliun* Saat krisis dan bencana,
manusia tetap membutuhkan makanan. Di dalam kondisi sulit, makanan dalam
bentuk apapun selalu menjadi prioritas untuk dibeli Memiliki usaha makanan
seperti menjual kue atau roti memiliki peluang yang besar

Melihat besarnya pangsa pasar ini maka seorang pembuat kue harusnya bisa
tahu bahwa peluang nya adalah Bisa bekerja di bakery, toko kue, hotel, atau
malah membuka toko kue sendiri secara rumahan
PELUANG MENJADI SEORANG PEMBUAT
KUE
Kue merupakan sebuah kreasi dengan
rasa asin, manis dan bentuk yang
menarik sehingga ini menjadi hantaran
yang selalu diberikan Ketika ada event
tertentu, Ketika ulang tahun biasanya
kita memberikan kue ulang tahun,maka
ini menunjukkan peluang yang cukup
besar, katakanlah penduduk Indonesia
sekitar 270 jt penduduk dimana 20%
saja yangmembeli kue ulang tahun
maka tentunya angka ini cukup
menggiurkan dan membuka peluang
yang besar untuk usaha sendiri maupun
untuk bekerja
CONTOH LOWONGAN KERJA UNTUK
PEMBUAT KUE
Dengan mengetahui hal-hal dasar ini sangat
diharapkan pembuat Kue tidak gagal dalam
membuat Kue. Apabila gagal 1x jangan ragu
untuk coba lagi. Praktek yang sering akan
semakin memahami trik dalam membuat kue

AYO SEGERA MULAI


BIKIN KUE DARI SEKARANG

Anda mungkin juga menyukai