Anda di halaman 1dari 3

TUGAS 1

1. Proses manajemen mencakup berbagai kegiatan yang ada di organisasi dan secara umum
terbagi menjadi beberapa kerangka.
Jelaskan masing-masing proses manajemen secara umum dan berikan contohnya.
2. Perencanaan dalam organisasi dengan berbagai variasinya ditujukan untuk membantu
mencapai tujuan organisasi secara maksimal.
Apa yang Anda ketahui mengenai jenis perencanaan dan proses perencanaan dalam sebuah
organisasi? Jelaskan dan berikan contoh.

JAWAB

1. Manajemen merupakan proses perencanaan, pengorganisasian, pengarahan, dan


pengawasan sumber daya dalam bentuk finansial, manusia, serta informasi suatu
perusahaan/organisasi untuk mencapai sasarannya. Seperti yang tertuang pada definisi
manajemen, terdapat empat kegiatan yang membentuk proses manajemen yaitu perencanaan,
pengorganisasian, pengarahan, dan pengawasan. Berikut ini adalah penjelasan masing-masing
kegiatan:

a. Perencanaan

Perencanaan diperlukan untuk menetapkan apa yang harus dilakukan perusahaan dan bagaimana
sebaiknya perusahaan melakukannya. Perencanaan memiliki tiga komponen yaitu menetapkan
sasaran perusahaan, mengembangkan strategi untuk mencapai sasaran, dan merancang rencana-
rencana taktis dan operasional untuk menjalankan strategi yang telah dikembangkan.

b. Pengorganisasian

Pengorganisasian dibutuhkan untuk menetapkan cara terbaik dalam mengatur sumber daya dan
aktivitas perusahaan menjadi struktur yang logis. Tanpa pegorganisasian yang baik maka
perusahaan terancam tidak beroperasi secara maksimal atau akan kalah dari pesaing.

c. Pengarahan

Para manajer atau pimpinan perusahaan mempunyai wewenang untuk memberikan perintah dan
meminta hasilnya. Dalam memberikan pengarahan, seorang manajer bertugas untuk memandu
dan memotivasi para karyawan untuk mencapai sasaran perusahaan.
d. Pengawasan

Pengawasan merupakan proses memonitor kinerja perusahaan untuk memastikan bahwa


perusahaan tersebut mencapai sasarannya. Jika terdapat penyimpangan maka harus segera
dilakukan evaluasi agar perusahaan selalu berjalan untuk mencapai sasaran yang telah
ditentukan.

2. A. Jenis Perencanaan

Pada umumnya, perencanaan terbagi menjadi tiga, yakni berdasarkan tingkatannya, berdasarkan
jangka waktunya, dan juga berdasarkan ruang lingkupnya.

1. Perencanaan Berdasarkan Tingkatan

 Master Plan atau Rencana Induk, adalah suatu perencanaan yang lebih menekankan pada
kebijakan perusahaan yang mana didalamnya tercantum tujuan dalam kurun waktu dan ruang lin
gkup yang lebih luas.
 Operational Planning atau Rencana Operasional, adalah suatu perencanaan yang lebih me
nekankan pada pedoman ataupun petunjuk dalam hal melaksanakan berbagai program perusahaa
n.
 Day to Day Planning atau Rencana harian,adalah perencanaan yang di dalamnya terdapat
berbagai kegiatan yang lebih bersifat rutin.

2. Perencanaan Berdasarkan Jangka Waktu

 Rencana Jangka Panjang atau long term Planning, adalah suatu perencanaan yang dibuat
dan akan tetap berlaku dalam kurun waktu 10 hingga 25 tahun.
 Rencana Jangka Menengah atau Medium Range Planning, adalah suatu perencanaan yan
g dibuat dan akan tetap berlaku dalam kurun waktu 5 hingga 4 tahun
 Rencana jangka pendek atau short range planning, adalah suatu perencanaan yang dibuat
dan akan tetap berlaku dalam kurun waktu 1 tahun

3. Perencanaan Berdasarkan Ruang Lingkup

 Rencana strategis atau strategic planning, adalah suatu perencanaan yang didalamnya me
miliki penjelasan terkait kebijakan dalam kurun waktu yang lama dan waktu pelaksanaannya pun
juga lama. Biasanya, jenis perencanaan ini sangat sulit untuk dimodifikasi.
 Rencana taktis atau tactical planning, adalah suatu bentuk perencanaan yang didalamnya
memiliki penjelasan yang lebih bersifat pendek, serta lebih mudah untuk disesuaikan kegiatanny
a selama tujuannya masih sama.
 Rencana terintegrasi atau integrated planning, adalah suatu bentuk perencanaan yang dida
lamnya memiliki penjelasan secara menyeluruh dan lebih terpadu.

B. Proses Perencanaan
1. Menentukan tujuan perencanaan
2. Menentukan tindakan untuk mencapai tujuan
3. Mengembangkn dasar pemikiran kondisi mendatang
4. Mengidentifikasi cara untuk mencapai tujuan
5. Mengimplementasi rencana tindakan dan mengevaluasi hasilnya

Anda mungkin juga menyukai