Anda di halaman 1dari 7

MODUL AJAR/ RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

CALON PENGAJAR PRAKTIK (CPP) GURU PENGGERAK ANGKATAN 7


TAHUN 2022

Oleh:
Rifqi Triawan, S.Pd.
SMKN 1 Adiwerna — Tegal Provinsi Jawa Tengah
rifqitriawan21@guru.smk.belajar.id | 085740390010

INFORMASI UMUM

Nama Sekolah SMKN 1 Adiwerna

Program Keahlian Teknik Kendaraan Ringan

Jenjang/ Kelas/ Fase SMK/ X (Sepuluh) / E

Mata Pelajaran Dasar – dasar Otomotif

Elemen Peralatan & perlengkapan tempat kerja

Alokasi Waktu 10 menit

Pertemuan Ke 1

Kompetensi Awal Memahami jenis dan cara pengguanaa hand tools


dengan baik sesuai SOP.
Beriman, bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa,
Profil Pelajar Pancasila Bernalar Kritis, Mandiri, Kreatif
Sarana
Bengkel, Ruang Kelas, Papan Tulis, LCD
Sarana dan Prasarana
Prasarana
Jangka sorong, ATK, Buku Cetak, Modul, Report Sheet,
HP/Smartphone, PC/Laptop, Akses Internet
Peserta didik Reguler
Target Peserta Didik
Peserta didik dengan kesulitan belajar
Peserta didik dengan pencapaian tinggi
Model Pembelajaran Discovery Learning secara Luring
MODUL AJAR/ RENCANA PELAKsANAAN PEMBELAJARAN
CALON PENGAJAR PRAKTIK(CPP) GURU PENGGERAK ANGKATAN 7
KOMPONEN INTI

• Peserta didik dapat mengidentifikasi peralatan


Tujuan Pembelajaran dan perlengkapan di tempat kerja (alat ukur)
sesuai dengan SOP.
Pemahaman Bermakna • Memahami jenis dan cara pengguanaa jangka
sorong dengan baik sesuai SOP

• Apakah kamu tahu alat-alat ukur (measuring


tools) yang digunakan bagi tenaga profesional
dibidang Otomotif?
• Mengapa tenaga profesional dibidang Otomotif
Pertanyaan Pemantik
memerlukan ketrampilan tersebut?
• Jika kalian pernah melihat, bagaimana prosedur
dalam menggunakan alat-alat ukur bagi tenaga
profesional dibidang Otomotif?

MODUL AJAR/ RENCANA PELAKsANAAN PEMBELAJARAN


CALON PENGAJAR PRAKTIK(CPP) GURU PENGGERAK ANGKATAN 7
KEGIATAN PEMBELAJARAN 1

Pertemuan Ke 1 (Satu)

Pembukaan
• Guru memulai kegiatan dengan pembukaan salam,
menanyakan kabar tentang kondisi kesehatan dan kesiapan siswa
• Bersama-sama guru dan peserta didik berdo’a dan mengucap
syukur atas rahmat dan anugerah yang diperoleh hari ini
[religius]
• Guru melakukan presensi kehadiran peserta didik

Motivasi
• Untuk mengecek dan mengkondisi konsentrasi siswa, guru dan
Pendahuluan
peserta didik bersama-sama menyanyikan lagu kebangsaan.
(2 menit)
Apersepsi
• Guru menyampaikan pertanyaan pemantik dan mengaitkan
dengan keseharian siswa dikaitkan dengan materi
pembelajaran mengenai Alat Ukur bagi tenaga profesional
dibidang Otomotif.

Orientasi
• Guru menyampaikan Tujuan pembelajaran yang akan dicapai
peserta didik.
• Guru menyampaiakan teknis rangkaian kegiatan pembelajaran yang
akan dilakukan.

Stimulasi
• Guru memberikan pengantar dengan menampilkan beberapa
jenis alat ukur jangka sorong.

Menyajikan Masalah
• Guru menyajikan contoh permasalahan siswa bagaimana
Inti
penggunaaan jangka sorong pada komponen yang diservis.
(6 menit)
Pengumpulan Data
• Guru membagi kelompok berdasarkan urutan presensi.
• Guru mengarahkan peserta didik dalam kelompoknya untuk
melakukan pengukuran pada komponen kendaraan yang
diperiksa sesuai dengan SOP.

MODUL AJAR/ RENCANA PELAKsANAAN PEMBELAJARAN


CALON PENGAJAR PRAKTIK(CPP) GURU PENGGERAK ANGKATAN 7
• Peserta didik melakukan diskusi mengumpulkan data dengan
penuh dedikasi.
• Peserta didik melihat manual book sesuai referensi terkait
spesifikasi unit yang ada pada kendaraan tersebut sesuai
dengan SOP.

Pengolahan Data
• Guru membimbing peserta didik untuk mengolah data dalam
bentuk laporan report sheet dari hasil pengumpulan data yang
telah dilakukan pada sesi diskusi.

Pembuktian
• Guru mengarahkan peserta didik untuk membuktikan hasil
temuannya dengan cara presentasi didepan kelas.
• Peserta didik lainnya secara kritis dan solutif memberikan
tanggapan dan pertanyaan secara demokratis.

Kesimpulan
• Bersama-sama guru membimbing peserta didik membuat
suatu kesimpulan pembelajaran dari hasil percobaan atau
studi pustaka yang telah dilakukan.
• Guru memberikan penguatan dari hasil yang telah
disampaikan.
• Guru memberikan review akhir pembelajaran.
• Guru menyampaiakan proses evaluasi tertulis yang akan
dilakukan siswa melalui google form.
• Guru menyampaikan refleksi kepada seluruh siswa tentarg
Penutup proses pelaskanaan pembelajaran hari ini.
(2 menit) • Guru menyampikan hasil pembelajaran hari ini mengenai nilai,
program remidial dan pengayaan.
• Guru menutup kegiatan dengan memberikan apresiasi kepada
peserta didik dan melakukan tindak lanjut hasil jawaban siswa,
diakhiri dengan berdoa bersama dan salam penutup

MODUL AJAR/ RENCANA PELAKsANAAN PEMBELAJARAN


CALON PENGAJAR PRAKTIK(CPP) GURU PENGGERAK ANGKATAN 7
MATERI KEGIATAN PEMBELAJARAN 1

Digunakan untuk mengukur diameter luar, diameter dalam serta kedalaman.


Bagian-bagian jangka sorong :
Cara pembacaan :
1. Baca skala utama
dengan membaca garis
angka nol skala vernier
terletak pada ruas atau
garis ke berapa di skala
utama. Ini akan
menunjukkan
“ANGKA
NOMINAL”
2. Baca skala VERNIER
dengan membaca garis
ke berapa dari skala vernier yang paling lurus dengan garis skala utama. Ini akan menunjukkan
“ANGKA DESIMAL”
3. Menjumlahkan angka nominal dan angka desimal.

Hasil Pembacaan :
Ketelitian 0,02 mm, skala vernier terbagi menjadi 50 ruas.

Hasil pengukuran :
Skala utama : =8 mm
Skala vernier : 23 x 0,02 = 0,46 mm +
= 8,46 mm

Ketelitian 0,05 mm, skala vernier terbagi menjadi 20 ruas.

Hasil pengukuran :
Skala utama : = 14 mm
Skala vernier : 6 x 0,05 = 0,30 mm +
= 14,30 mm

MODUL AJAR/ RENCANA PELAKsANAAN PEMBELAJARAN


CALON PENGAJAR PRAKTIK(CPP) GURU PENGGERAK ANGKATAN 7
ASESMEN

Post test
Sebutkan bagian-bagian pada jangka sorong!
Jawaban:
• Skala nonius/vernier (vernier scale)
• Skala utama (main scale)
• Pengukur kedalaman (depth rod)
• Baut pengunci (stop screw)
• Pengukur diameter luar (outside diameter of measuring jaws)
• Pengukur diameter dalam (inside diameter of measuring jaws)
Sebutkan Prosedur yang tepat dalam menggunakan jangka sorong!
Jawaban:
1. Baca skala utama dengan membaca garis angka nol skala vernier terletak
pada ruas atau garis ke berapa di skala utama. Ini akan menunjukkan
“ANGKA NOMINAL”
2. Baca skala VERNIER dengan membaca garis ke berapa dari skala vernier
yang paling lurus dengan garis skala utama. Ini akan menunjukkan “ANGKA
DESIMAL”
3. Menjumlahkan angka nominal dan angka desimal

Apa fungsi jangka sorong?


Jawaban:
Untuk mengukur diameter luar, diameter dalam serta kedalaman

MODUL AJAR/ RENCANA PELAKsANAAN PEMBELAJARAN


CALON PENGAJAR PRAKTIK(CPP) GURU PENGGERAK ANGKATAN 7
PENGAYAAN DAN REMIDIAL

Pengayaan
Peserta didik yang melampaui nilai minimum dari hasil post-test dan observasi dapat
melanjutkan ke materi selanjutnya
Peserta didik dapat melampaui nilai minimum dari hasil post-test dan observasi akan
mendampingi siswa yang kesulitan belajar dan remidial sebagai teman sejawat.

Remidial
Peserta didik yang belum melampaui nilai minimum diharap untuk mempelajari
kembali didampingi teman sejawat
Lakukan Kembali post-test untuk melihat sejauh mana pemahaman peserta didik yang
mengikuti remidial

REFLEKSI

Uraian Ya Tidak
Apakah kalian masih ada kendala dalam mengikuti
pembelajaran kali ini?

Sejauh mana kalian paham akan materi kali Ini?

Apakah kalian memahami bagaimana pentingnya alat ukur jika


kalian menjadi tenaga profesional dibidang Teknik Otomotif?

SUMBER / REFERENSI

Anonim.(1996). Pedoman Reparasi Chasis & Body Toyota Kijang KF40, 50. Jakarta:
PT. Toyota Astra Motor

Adiwerna, 18 Juni 2022


Mengetahui,
Kepala Sekolah Ka. Prog. TO Guru Mapel

Imron Effendi, S.P., M.Pd. Akhmad Afif, S.Pd Rifqi Triawan, S.Pd.
NIP. 19640316 198803 1 013 NIP. 196505221992031005 NIP. -

MODUL AJAR/ RENCANA PELAKsANAAN PEMBELAJARAN


CALON PENGAJAR PRAKTIK(CPP) GURU PENGGERAK ANGKATAN 7

Anda mungkin juga menyukai