Anda di halaman 1dari 13

LAPORAN HASIL USAHA MANDIRI DAN RENCANA USAHA “JASA

TITIP JUAL MARKETPLACE (PT.RIZKIBAIHAKI)”

Oleh :

Arief Hidayat (2020081700102)

Dicky Ibrahim Haryadi (20200810700114)

Rizqy Syahrul Muhammad (20200810700091)

Putra Wahyu Adji (20200810700086)

Muhamad Rizki Baihaki (20200810700106)

PROGRAM PENDIDIKAN OLAHRAGA

FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH JAKARTA

2022
KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT, Tuhan semesta alam. Atas izin dan karunia-
Nya, saya dapat menyelesaikan makalah tepat waktu tanpa kurang suatu apa pun. Tak lupa pula
penulis haturkan shalawat serta salam kepada junjungan Rasulullah Muhammad SAW. Semoga
syafaatnya mengalir pada kita di hari akhir kelak.

Laporan ini disusun guna memenuhi tugas Dosen Anita Damayanti pada mata kuliah
Kewirausahaan dan Teknopreuneur di Universitas Muhammadiyah Jakarta. Selain itu, penulis
juga berharap agar makalah ini dapat menambah wawasan bagi pembaca tentang usaha mandiri.

Penulis mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada Ibu Anita Damayanti selaku dosen
mata kuliah Kewirausahaan dan Teknopreuneur . Tugas yang telah diberikan ini dapat
menambah pengetahuan dan wawasan terkait bidang kewirausahaan. Penulis juga mengucapkan
terima kasih pada semua pihak yang telah membantu proses penyusunan makalah ini.

Penulis menyadari makalah ini masih jauh dari kata sempurna. Oleh karena itu, kritik dan saran
yang membangun akan penulis terima demi kesempurnaan makalah ini.

Tanggerang Selatan, 11 Juni 2022

Penulis
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR...................................................................................................................2

BAB I...............................................................................................................................................4

PENDAHULUAN..........................................................................................................................4

1.1 LATAR BELAKANG..........................................................................................................4

1.2 RUMUSAN MASALAH......................................................................................................4

1.3 TUJUAN...............................................................................................................................4

BAB II.............................................................................................................................................6

PEMBAHASAN.............................................................................................................................6

2.1 Pengertian Jasa Titip Jual Beli...........................................................................................6

2.2 Usaha yang Dijalankan........................................................................................................6

2.3 Profil Perusahaan.................................................................................................................7

2.4 Desain – desain.....................................................................................................................7

2.5 Hasil Usaha.........................................................................................................................10

BAB III.........................................................................................................................................12

PENUTUP....................................................................................................................................12

3.1 Kesimpulan.........................................................................................................................12

3.2 Saran...................................................................................................................................12

DAFTAR PUSTAKA...................................................................................................................13
BAB I

PENDAHULUAN
1.1 LATAR BELAKANG
Saat ini manusia tidak bisa terlepas dari perangkat digital akibat dari perkembangan
teknologi komunikasi. Hal ini juga mendasari bahwa manusia butuh untuk berinteraksi sosial.
Seiring perkembangan zaman, komunikasi yang dilakukan tidak hanya berbincang-bincang
secara langsung atau tatap muka, tetapi mengalami perkembangan dengan ditemukannya alat-
alat teknologi. Salah satunya dengan adanya berbagai bisnis berbasis teknologi yang
bermunculan. Hal ini menjadi bukti bahwa internet dapat dimanfaatkan dengan positif.
Pemanfaatan internet dengan positif juga dilakukan oleh generasi milenial dengan munculnya
bisnis Jasa Titip Beli (JASTIP).

Menjamurnya bisnis online shop membuka peluang usaha dalam bidang halnya produk
fashion di internet yang banyak rnentargetkan kalangan anak remaja sebagai penggunanya.
Keunggulan melakukan bisnis online shop selain dengan mudah dalam melakukan promosinya,
juga sangat efisien karena hanya membutuhkan biaya langganan internet untuk bisa rnelakukan
upaya jasa titip beli. Perkembangan bisnis personal shopper melalui media internet semakin
harinya semakin meningkat, seiring dengan meningkatnya pengguna internet yang ada di dunia
terutama di Indonesia. Bahkan, media online pun telah menjadi salah satu sarananya untuk
prornosi produk yang memiliki prospek sangat menjajikan saat ini, dimana melalui media
internet penyedia jasa dapat menjangkau para konsumen.

Barang yang di titip jualkan kepada saya memiliki harga yang cukup miring atau relatif lebih
murah dari harga jual pasaran apalagi harga baru, konsumen atau target pasar utama saya ialah
remaja yang mencari barang - barang tersebut dengan harapan mendapat harga yang lebih murah
pasti mulai mencari melalui beberapa marketplace dan mungkin bisa melihat barang yang saya
jualkan

1.2 RUMUSAN MASALAH


1. Apa yang dmaksud Jasa Titip Jual?

2. Bagaimana hasil dari usaha jasa titip jual tersebut?


1.3 TUJUAN
Berdasarkan uraian dari rumusan masalah di atas, maka tujuan yang diharapkan dari laporan ini
adalah:

a. Mengetahui praktik bisnis Jasa Titip Jual Beli (JASTIP)


b. Memudahkan para konsumen para pengguna jasa untuk mencari dan memilih barang
yang diinginkan.
BAB II

PEMBAHASAN
2.1 Pengertian Jasa Titip Jual Beli

Jasa titip online merupakan suatu bisnis yang menyediakan layanan jasa titip beli kepada
orang-orang untuk membelikan sesuatu, yang kemudian ditambahkan uang imbalan yang
disebut ongkos jasa titip. Layanan jasa titip bersifat sebagai perantara antara penjual dan
pembeli. Jasa titip atau dapat disingkat Jastip yang ditawarkan oleh seseorang pada mereka yang
ingin membeli suatu produk namun tidak bisa pergi ketempat yang diinginkan karena berbagai
alasan tertentu. Jastip adalah salah satu bentuk bisnis kekinian yang mana para pebisnis di
dalamnya akan menawarkan bantuan pada mereka yang ingin membeli sesuatu saat dirinya
sedang berada diluar negeri atau sedang berada di luar kota.

Umumnya, jastip dilakukan dengan promosi di media sosial seperti Facebook, Instagram,
atau WhatsApp. Dengan adanya bisnis jastip ini telah memberi banyak manfaat bagi pengguna
layanan jasa titip dan keuntungan bagi pihak penyedia layanan jasa titip dan pihak pemilik
barang titipan. Selain bermanfaat bagi para konsumen, bisnis jastip ini juga sangat bermanfaat
bagi pihak penyedia layanan jasa titip dan pihak penjual. Bagi pihak penyedia layanan jasa titip
sangat bermanfaat karena bisnis jasa titip ini tidak memerlukan modal usaha, bisnis ini juga
sangat menjanjikan keuntungan di setiap transaksinya.
2.2 Usaha yang Dijalankan
Jasa titip beli merupakan sebuah layanan titipan pembelian barang dari salah seorang
pemesan dengan menggunakan media sosial sebagai tempat untuk memasarkan produknya. Cara
kerja yang umumnya dilakukan oleh penyedia jasa titip beli dengan cara datang ke pusat belanja
tertentu, mengambil gambar produk yang akan ditawarkan kemudian mengunggah ke akun
media sosial penyedia jasa dan cara yang kedua ada penjual yang menitipkan barangnya kepada
penyedia jasa kemudian diunggah ke akun media sosial penyedia jasa. Para pengikut akun
tersebut yang berminat untuk membeli produk dapat memesan pihak penyedia jasa titip beli, dan
selanjutnya pelaku bisnis ini pun akan membelikan barang pesanan lalu rnengirimkannya kepada
pemesan dengan beberapa tambahan biaya titip beli dan ongkos kirim.
Barang yang di titip jualkan kepada saya memiliki harga yang cukup miring atau relatif
lebih murah dari harga jual pasaran apalagi harga baru, konsumen atau target pasar utama saya
ialah remaja yang mencari barang - barang tersebut dengan harapan mendapat harga yang lebih
murah pasti mulai mencari melalui beberapa marketplace dan mungkin bisa melihat barang yang
saya jualkan. Alasan saya melakukan usaha titip jual beli barang ialah mempermudah para
pemilik barang untuk menjual barang-barangnya namun saya tetap mendapatkan keunungn dari
hasil jual beli tersebut.

2.3 Profil Perusahaan


Nama Perusahaan : PT . RIZKI BAIHAKI

Alamat Perusahaan : Jl Ratu Ayu Blok A No.30 Perum. Beringin Raya Kliwang Banda Aceh

Email : mrbaihaki30@gmail.com

No Telepon : 088291647700

Website : http://RB.co.id

2.4 Desain – desain


Logo :

ID Card :
Kop Surat :
Amplop :

Tas Belanja :
2.5 Hasil Usaha
NO Keterangan Biaya
1. Kuota Internet (1 bulan) Rp45.000
2. Packing (optional) Rp5.000
3. Cash on delivery Rp10.000
TOTAL Rp60.000
NO Fee Penjualan Biaya
1. Barang I Rp50.000
2. Barang II Rp100.000
TOTAL Rp150.000
Rp150.000 – Rp60.000 = Rp90.000 (LABA)

NO Keterangan Biaya
1. Packing Rp5.000
2. Cash on delivery Rp10.000
TOTAL Rp15.000
NO Fee Penjualan Biaya
1. Barang I Rp150.000
2. Barang II Rp100.000
TOTAL Rp250.000
Rp250.000 – Rp15.000 = Rp235.000 (LABA)

NO Keterangan Biaya
1. Packing Rp5.000
2. Cash on delivery Rp10.000
TOTAL Rp15.000
No Fee Penjualan Biaya
1. Barang I RP50.000
2. Barang II Rp75.000
Total Rp125.000
Rp125.000 – Rp15.000 = Rp110.000 (LABA)

No Keterangan Laba
1. Minggu Pertama Rp90.000
2. Minggu kedua Rp235.000
3. Minggu ketiga Rp110.000
Total Akhir Rp435.000
BAB III

PENUTUP
3.1 Kesimpulan

Jasa titip online merupakan suatu bisnis yang menyediakan layanan jasa titip beli kepada
orang-orang untuk membelikan sesuatu, yang kemudian ditambahkan uang imbalan yang
disebut ongkos jasa titip. Dari usaha jasa titip jual beli yang saya lakukan menghasilkan laba
sebesar Rp435.000 dengan rincian minggu pertama sebesar Rp90.000, minggu kedua sebesar
Rp235.000 dan minggu ketiga seesar Rp110.000.

3.2 Saran

Dari hasil penggarapan makalah ini yang berjudul “LAPORAN HASIL USAHA MANDIRI
DAN RENCANA USAHA “JASA TITIP JUAL MARKETPLACE (PT.RIZKIBAIHAKI)”.
Saya mengharapkan adanya suatu kritik dan saran yang membangun bagi kesempurnaan laporan
ini, dengan adanya laporan ini diharapkan supaya pengetahuan mengenai olahraga futsal dapat
dipahami dengan baik dan benar.
DAFTAR PUSTAKA

Ayu Rifka Sitoresmi. 2021. Jastip adalah Jasa TitipTanpa Modal Besar, Ketahui Cara Memulai
dan Keuntungannya (diakses pada 12 April 2022)

Amalia Rizky Putri. 2019. Pola Komunikasi Antara Penyedia Jasa Titip Beli (JASTIP) dengn
Konsumen Dalam Berbelanja Melalui Instagram. Skripsi

Maisa Fadhlia. 2021. Tinjauan Hukum Islam Terhadap Keabsahan Praktik Jual Beli Dengan
Sistem Jasa Titip Online di Media Sosial. Skripsi

Anda mungkin juga menyukai