Anda di halaman 1dari 3

BLUD RS KONAWE SELATAN

TOR EDUKASI
ETIKA BATUK DAN HAND HYGIENE

TAHUN
2018
I. PENDAHULUAN
Infeksi nosokomial atau infeksi rumah sakit (hospital aquired infection) saat ini
disebut sebagai Healthcare Associated Infections (HAIs) atau infeksi yang
berhubungan dengan pelayanan kesehatan dan merupakan masalah serius bagi
semua sarana pelayanan kesehatan di seluruh dunia, termasuk Indonesia.
Menurut data WHO kejadian infeksi sekitar 3-21% atau rata-rata 9%. Data
surveilans RS Jantung Harapan Kita tahun 2009; IADP 5,8%, ISK 3%, VAP
30%, ILO 2,8%. Kejadian infeksi ini dapat menghambat proses penyembuhan
dan pemulihan pasien, dan memperpanjang hari rawat pasien shingga biaya
meningkat bahkan dapat meningkatkan mordibitas dan mortalitas yang pada
akhirnya mutu pelayanan di sarana kesehatan akan menurun, dan tak dipungkiri
lagi mungkin sarana kesehatan akan mendapat tuntutan hukum dari masyarakat
mengingat semakin meningkatnya pemahaman masyarakat akan hak dan
kewajibannya terhadap pengguna sarana pelayanan kesehatan.
Untuk membantu petugas kesehatan dalam memahami dan melaksanakan
pencegahan dan pengendalian infeksi di rumah sakit, BLUD RS Konawe Selatan
melalui Tim PPI akan menyelenggarakan edukasi tentang etika batuk, hand
hygiene disetiap ruangan/instalasi.

II. TUJUAN
1. Tujuan Umum
Meningkatkan pengetahuan dan pemahaman tentang etika batuk dan hand
hygiene
2. Tujuan Khusus
a. Memahami tentang etika batuk
b. Memahami tentang hand hygine

III. WAKTU DAN TEMPAT


Hari : Rabu-Kamis
Tanggal : 21-22 November 2018
Waktu : 08.00 – 10.00 WITA
Tempat : Ruang jaga setiap ruangan/instalasi BLUD RS Konawe Selatan

IV. MATERI
1. Edukasi tentang etika batuk
2. Edukasi tentang hand hygiene
V. METODE
1. Ceramah
2. Tanya Jawab
3. Praktek

VI. PEMATERI
TIM PPI BLUD RS Konawe Selatan

VII. PESERTA
Peserta terdiri dari seluruh petugas disetiap ruangan
- Terlampir daftar hadir peserta edukasi disetiap ruangan

VIII. BIAYA
-
Dengan fasilitas :
1. Materi Edukasi

IX. TATA TERTIB EDUKASI


1. Wajib dikuti semua petugas disetiap ruangan
2. Hadir Tepat Waktu

X. SUSUNAN ACARA

WAKTU MATERI
08.00-08.30 Pra Komprens
08.30-09.00 Edukasi tentang etika batuk
09.00-09.30 Edukasi tentang Hand Hygiene
09.30 -10.00 Post Komprens

Anda mungkin juga menyukai