Anda di halaman 1dari 42

ILMU PENGETAHUAN ALAM

TELAAH KURIKULUM IPA SD

Dosen Pengampu:

DEA MUSTIKA. S.Pd., M.Pd


Oleh:

ANDANI JUWANDA (216910059)

PGSD 3 A

PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS ISLAM RIAU

T.A. 2022/2023
TELAAH KURIKULUM IPA SD

FASE A

Capaian Pembelajaran :

CAPAIAN PEMBELAJARAN
1. Peserta didik dapat mengidentifikasi dan mengajukan pertanyaan tentang apa
yang ada pada dirinya maupun kondisi di lingkungan rumah dan sekolah serta
mengidentifikasi permasalahan sederhana yang berkaitan dengan kehidupan
sehari-hari.

2. Peserta didik dapat mengoptimalkan penggunaan pancaindra untuk melakukan


pengamatan dan bertanya tentang makhluk hidup dan perubahan benda ketika
diberikan perlakuan tertentu.

3. Peserta didik menggunakan hasil pengamatan untuk menjelaskan pola sebab


akibat sederhana dengan menggunakan beberapa media/alat bantu.

4. Peserta didik mengenal anggota tubuh manusia (pancaindra), menjelaskan


fungsinya dan cara merawatnya dengan benar.

5. Peserta didik dapat membedakan antara hewan dan tumbuhan sesuai dengan
bentuk dan ciri-ciri umumnya.

6. Peserta didik mampu mengelaborasikan pemahamannya tentang konsep waktu


(pagi- siang-sore-malam), mengenal nama-nama hari, nama bulan, kondisi
cuaca dalam keterkaitannya dengan aktivitas sehari-hari.

7. Peserta didik mampu mendeskripsikan identitas diri (ciri-ciri fisik,


kegemaran) dan orang-orang di sekitarnya (keluarga, teman dan tetangga)
sehingga dapat menerima perbedaan yang ada pada diri manusia.
8. Peserta didik mampu mendeskripsikan silsilah keluarga, peran serta tanggung
jawabnya sebagai anggota keluarga/kelompok/sekolah.

9. Peserta didik dapat mendeskripsikan benda- benda di lingkungan sekitar


sebagai bagian dari lingkungan alami dan buatan, setelah mengamati siswa
kondisi lingkungan rumah dan sekolah dalam bentuk gambar/denah
sederhana, siswa dapat menjelaskannya mengenai benda-benda disekitarku.

10. Peserta didik dapat membedakan lingkungan sehat dan tidak sehat,
mencerminkan perilaku hidup sehat dan ikut serta menjaga kebersihan
lingkungan rumah dan sekolah.

Kelas : 1

A. Hasil Analisis

No Ruang Lingkup Tujuan Pembelajaran Materi Pokok


1. Makhluk hidup dan 1.1. Siswa menyebutkan ciri Ciri Fisik Anggota
proses kehidupan Tubuh
fisik manusia setelah
melakukan pengamatan.

Fungsi Anggota
1.2. Siswa mendemonstrasikan Tubuh
fungsi anggota tubuh setelah
berdiskusi
1.3. Siswa mendeskripsikan Pentingnya
Anggota Tubuh
pentingnya anggota tubuh
dalam melakukan kegiatan
sehari-hari.
Menampilkan
1.4. Siswa menyajikan hasil Hasil Karya
karya tentang pengalamannya Merawat Tubuh

merawat anggota tubuhnya.

-
-

2. Zat dan benda 1.8. siswa mengidentifikasikan Ciri-ciri benda


ciri-ciri benda hidup dan hidup dan benda
benda mati melalui mati
pengamatan

3. Energi dan 1.9. siswa membandingkan ciri- Perbandingan ciri-


Perubahannya ciri benda mati
ciri benda mati dan benda
hidup melalui diskusi dan benda hidup

- -
4. Bumi dan Alam 1.10. Siswa Mengidentifikasi Peristiwa siang
Semesta
Ciri-ciri siang dan malam dan Malam
melalui pengamatan

1.11. Siswa Membedakan


Aktivitas Yang biasa -

dilakukan manusia pada siang


dan Malam
-

B. Gambaran Materi

Materi Inti: Ciri fisik manusia dan fungsi anggota tubuh

Ringkasan Materi: Ciri Fisik Anggota Tubuh


Tubuh kita memiliki bagian-bagian penting contohnya tangan, mata, mulut, hidung,
telinga, kulit, gigi, jari , dan kaki. Itu semua merupakan bagian anggota fisik manusia,
dimana setiap fisik mempunyai fungsinya masing-masing.

Ringkasan Materi : Fungsi Anggota Tubuh


a) tangan memiliki fungsi untuk indera peraba yaitu untuk menggerakkan jari
b) jari ini terletak pada tangan dimana jari berfungsi untuk menggenggam barang atau
memegang suatu barang
c) mata berfungsi untuk melihat dimana jika tidak ada mata jika kita menutup mata
maka seluruh pandangan akan gelap.
d) Mulut untuk berfungsi untuk makan, berbicara
e) Gigi berfungsi untuk menguyah makanan
f) Hidung berfungsi untuk mencium aroma yang ada disekitar kita
g) Kulit memiliki fungsi melindungi tubuh kita dan memiliki kegunaan untuk
merasakan sesuatu seperti cuaca panas, dingin dan lainnya.
h) Telinga digunakan untuk mengdengarkan suara-suara disekitar kita
i) Kaki berfungsi untuk berjalan

Materi Inti: Pentingnya Anggota Tubuh


Ringkasan Materi: anggota tubuh sangat penting bagi keberlangsunnya kehidupan,jika
tidak dilindungi fisik tubuh, maka akan menghambat kegiatan sehari-hari, seperti jika
salah satu bagian tubuh sudah terluka maka akan menghambat aktivitas. Anggota tubuh
itu adalah bagian dari anak seperti kepala, badan, mata , hidung, mulut, telinga, dan
kaki. Dari beberapa anggota tubuh di atas mereka memiliki fungsinya masing-masing,
kalau kita tidak memiliki salah satu anggota tubuh tersebut kita akan kesulitan
melakukan kegiatan sehari hari contohnya:
1. Saat kita melakukan kegiatan belajar, kita menggunakan beberapa anggota tubuh.
Misalnya, kita menggunakan mata untuk membaca buku dan materi pembelajaran.
2. Lalu kita menggunkan jari tangan untuk memegang pensil dan menulis.
3. Kita juga menggunakan telinga untuk mendengarkan materi yang di sampaikan
oleh guru. nah untuk itu kita harus menjaga anggota tubuh kita agar selalu sehat

Materi Inti : Cara Serta Hasil Merawat Anggota Tubuh


Ringkasan Materi: Cara Merawat Anggota Tubuh
Cara merawat anggota tubuh dengan membersihkan diri dari setiap aktivitas di luar.
Contohnya adalah mandi, memberi vitamin tubuh dan istirahat yang cukup. Untuk
mandi kita tidak lupa untuk menggosok gigi supaya gigi sehat dan menjadi bersih.
Tangan kanan dan tangan kiri tidak lupa untuk dibersihkan supaya terhindar dari kuman
saat makan. Saat mandi telinga juga di gosok seluruh anggota tubuh dibersihkan
menggunakan sabun dan rambut menggunakan shampo. Untuk mata menatap hp jangan
terlalu dekat karena sinar dari hp tidak baik untuk kesehatan mata, sering lah meminum
jus wortel untuk kesehatan mata. Dan jus tomat untuk kesehatan kulit.

Ringkasan Materi: Menampilkan Hasil dari Merawat Tubuh


Pengalam hasil dari merawat tubuh itu bisa dilihat pada saat sekarang ini. Jika kita
sering merawat mata kita untuk tidak terlalu membaca buku terlalu dekat yang bisa
membuat sakit mata, maka mata kita akan baik –baik saja. Jikalau bisa seringlah
meminum jus buah vitamin untuk mata. Jika anggota fisik tubuh kita dijaga, dirawat
dengan benar, maka tubuh kita akan terhindar dari kuman dan juga sakit.

Materi Inti : Ciri dan Perbandingan Benda Mati dan Benda Hidup
Ringkasan Materi: Ciri-ciri Benda Mati dan Benda Hidup
Benda hidup ini adalah benda yang bisa berkembang biak dan bertumbuh kembang, ciri
ciri benda hidup yang ada disekitar kita contohnya, yaitu: anggota keluarga kita,
tumbuhan seperti bunga pohon dan lainnya untuk benda hidup hewan yaitu bebek dan
ikan. Untuk ciri ciri benda mati itu adalah benda yang tidak dapat berkembang dari hari
kehari akan seperti itu saja tanpa perubahan. Contonya seperti mainan mobil-mbilan,
boneka, sepeda. Untuk benda mati ini sendiri tidak akan bisa bergerak jika tidak ada
makhluk hidup yang menggerakkan

Ringkasan Materi: Perbandingan Benda Hidup dan Benda Mati


Sebagai contoh benda mati (meja)kursi ini memiliki 4 kaki, kursi tidak makan dan tidak
minum, kursi ini tidak dapat bergerak jika tidak ada yang menggerakkan. Dan untuk
benda hidup (kucing) memiliki 4 kaki, kucing makan dan minum, kucing bisa bergerak
sendiri. Nah untuk membandingkan kalau dilihat dari segi fisik kaki kursi dan kucing
sama sama memilki kaki 4 hanya saja untuk membandingkannya kaki kursi ini tidak
hidup dan tidak bisa bergerak dengan sendirinya harus ada benda hidup yang
menggerakkannya. Beda halnya dengan kucing dia bisa bergerak snediri tanpa
digerakkan. Begitupun dengan ciri yang lainnya.

Materi Inti : Ciri-ciri Siang dan Malam Beserta Aktivitasnya


Ringkasan Materi: Ciri-ciri Siang Dan Malam
Matahari merupakan sumber cahaya dan bumi berputar pada porosnya. Di bumi terjadi
siang dan malam. Untuk ciri-ciri biasa ditandai dengan jika malam hari kita dapat
melihat langit akan gelap dan ditandai adanya bintang dan bulan, tetapi tidak setiap hari
dapat melihat bintang dan bulan jika hujan, karena pada saat hujan malam hari bintang
dan bulan itu tidak akan muncul. Nah untuk siang hari langit tidak lagi gelap, langit
menjadi cerah biasanya ditandai dengan munculnya matahari dari timur.

Ringkasan Materi : Aktivitas Manusia Siang dan Malam


Untuk aktivitas siang biasanya masyarakat umum banyak melakukan aktivitas yang
dilakukan pada siang hari, seperti bekerja kantor, bekerja disawah, pergi kepasar dan
berkumpul dengan teman bermain. Untuk aktivitas malam hari, biasanya waktu yang
digunakan untuk beristirahat, mengistirahatkan tubuh dari segala aktivitas disiang hari.
Tetapi biasanya sebelum istirahat berkumpul dahulu pada keluarga untuk menceritakan
kegiatan pada siang hari, makan malam bersama. Agar keharmonisan dalam suatu
keluarga tetap terjaga.

C. Soal dan Kunci Jawaban


1. Sebutkan empat ciri fisik anggota tubuh manusia?
2. Berikut ini cara Merawat Gigi adalah…
a) Menggosok gigi
b) Mandi di malam hari
c) Membersihkan seluruh tubuh saat mandi

Kunci Jawaban:

1. Mata, Telinga, Kaki, tangan


2. A

D. Daftar Pustaka

Dahlan, Lidya. 2006. Tubuh Manusia. Jakarta:Wahyu Media


Sholehudin. Evi Susanti. 2007. Asyiknya Belajar Ipa. Jakarta: Departemen Pendidikan
Nasional.

Pusat Kurikulum dan Perbukuan,Balitbang, Kemendikbud. 2014. Kegiatanku. Jakarta:


Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan.

Pusat Kurikulum dan Perbukuan, Balitbang, Kemendikbud. 2013. Benda Hewan dan
Tanaman Di sekitaru. Jakarta: Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan.

Kelas: 2

A. Hasil Analisis

No Ruang Lingkup TujuanPembelajaran Materi Pokok

1. Makhluk Hidup dan proses - -


Kehidupan

- -
2.1.SiswaMembedakan Ciri Fisik
Anggota Tubuh
Ciri Fisik Beberapa Jenis
Hewan
Hewan Yang ada
Dilingkungan Sekitar.

2.2.Siswa Menjelaskan Fungsi Anggota


Fungsi Anggota Tubuh Tubuh Hewan

Beberapa Jenis Hewan


Yang ada Dilingkungan
Sekitar.

2. Zat dan Benda - -

3. Energi dan Perubahannya 2.3.SiswaMendemonstrasikan Gaya Tarik dan


Pengaruh perlakuan Dorong.
dorongan dan tarikan
terhadap benda.

4. Bumi dan Alam Semesta


- -
2.8.Siswa menjelaskan cuaca
Macam-Macam
yang biasa terjadi Cuaca
Dilingkungan
dilingkungannya.
sekitar

B. Gambaran Materi

Materi Inti: Ciri Fisik dan Fungsi Anggota Tubuh Hewan


Ringkasan Materi: Ciri Fisik Anggota Hewan
Selain manusia ada makhluk hidup yang juga mempunyai ciri-ciri fisik, contohnya
adalah hewan. Hewan juga termasuk bagian dari makhluk hidup. Ciri fisik hewan antara
lain: kepala. Telinga, kaki, perut, mulut, mata, dan ekor. Setelah dikaji ternyata masih
banyak ciri anggota fisik hewan, ada hewan yang berkaki dua, dan ada juga yang
berkaki 4.

Ringkasan Materi: Fungsi Anggota Tubuh Hewan


Contoh anggota tubuh kucing
1. Kaki kucing ada 4 berfungsi untuk berjalan
2. Telinga fungsi telinga kucing untuk mendengar
3. Ekor fungsi ekor kucing ini adalah mendeteksi adanya serang dari lawan
4. Bulu kucing untuk melindungi tubuh kucing dari kedinginan

Materi Inti: Gaya Tarik dan Gaya Dorong

Ringkasan Materi:

Materi Inti: Macam-Macam Cuaca Dilingkungan Sekitar

Ringkasan Materi:

C. Soal dan Kunci Jawaban


1. Bagian tubuh kucing yang digunakan untuk berjalan adalah…
a. Mata
b. Tangan
c. kaki

2. Bagaimana

Kunci Jawaban:

1. C
2.
D. Daftar Pustaka

Suyatman & Endrawati Tutik. 2009. Asyiknya Belajar Ilmu Pengetahuan Alam 2.
Jakarta: Departermen Pendidikan Nasional.

FASE B

Capaian Pembelajaran:

CAPAIAN PEMBELAJARAN
1. Peserta didik menganalisis hubungan antara bentuk serta fungsi bagian tubuh
pada manusia (pancaindra). Peserta didik dapat membuat simulasi
menggunakan bagan/alat bantu sederhana tentang siklus hidup makhluk hidup.

2. Peserta didik dapat mengidentifikasi masalah yang berkaitan dengan


pelestarian sumber daya alam di lingkungan sekitarnya dan kaitannya dengan
upaya pelestarian makhluk hidup.
3. Keterampilan proses Peserta didik dapat mengidentifikasi proses perubahan
wujud zat dan perubahan bentuk energi dalam kehidupan sehari-hari.

4. Peserta didik mengidentifikasi sumber dan bentuk energi serta menjelaskan


proses perubahan bentuk energi dalam kehidupan sehari-hari (contoh: energi
kalor, listrik, bunyi, cahaya).

5. Peserta didik memanfaatkan gejala kemagnetan dalam kehidupan sehari-hari,


mendemonstrasikan berbagai jenis gaya dan pengaruhnya terhadap arah, gerak
dan bentuk benda.
6. Peserta didik mendeskripsikan terjadinya siklus air dan kaitannya dengan
upaya menjaga ketersediaan air.

7. peserta didik menjelaskan tugas, peran, dan tanggung jawab sebagai warga
sekolah serta mendeskripsikan bagaimana interaksi sosial yang terjadi di
sekitar tempat tinggal dan sekolah.

8. Peserta didik mengidentifikasi ragam bentang alam dan keterkaitannya dengan


profesi masyarakat.

9. Peserta didik mampu menunjukkan letak kota/kabupaten dan provinsi tempat


tinggalnya pada peta konvensional/digital. Peserta didik mendeskripsikan
keanekaragaman hayati, keragaman budaya, kearifan lokal dan upaya
pelestariannya.

10. Peserta didik mengenal keragaman budaya, kearifan lokal, sejarah (baik tokoh
maupun periodisasinya) di provinsi tempat tinggalnya serta menghubungkan
dengan konteks kehidupan saat ini.

11. Peserta didik mampu membedakan antara kebutuhan dan keinginan, mengenal
nilai mata uang dan mendemonstrasikan bagaimana uang digunakan untuk
mendapatkan nilai manfaat/ memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari.

Kelas: 3

A. Hasil Analisis:

No Ruang Lingkup Tujuan Pembelajaran Materi Pokok


1. Makhluk Hidup dan proses 3.2.Siswa Menjelaskan Kebutuan Makhluk
Kehidupan Kebutuhan Makhluk Hidup, Tumbuh-
Hidup Melalui Tumbuhan dan Hewan
Pengamatan.

3.3. Siswa Melakukan


Investigasi Untuk
Mencari Tahu Kebutuhan
Tumbuh-Tumbuhan Dan
Binatang untuk Hidup.

Gaya dan Gerak


3.6. Siswa Menjelaskan
Proses Terjadinya Gaya
dan gerak Pada Manusia.

3.7.Siswa Mendemonstrasikan
Gaya dan gerak Yang
Terjadi Pada Manusia.
Ekosistem
3.8.Siswa Mengelompokkan
Hewan Yang ada
disekitar Berdasarkan
Cara Gerak, Cara Makan,
Cara BerkembangBiak,
habitat, dan Cara
bernapasnya.
Keragaman Hayati

3.9.Siswa Mengelompokkan
Tumbuhan Yang ada
disekitar berdasarkan Ciri
Khas yang dimilikinya
(habitat, bentuk daun,
akar, biji, atau bunganya).
Pelestarian Makhluk

3.10.Siswa mendeskripsikan Hidup

kearifan lokal dalam


melakukan pelestarian
atau melalui penelusuran
informasi.

2. Zat dan Benda - -

3. Energi dan Perubahannya 3.4.Siswa Mendeskripsikan Pengertian Energi


Pengertian Energi

3.5.SiswaMengidentifikasikan Perubahan Energi


Bentuk-bentuk Energi dan
Perubahannya
- -

4. Bumi dan Alam Semesta - -

- -

B. Gambaran Materi
Materi Inti: Kebutuhan Makluk Hidup Tumbuh-Tumbuhan dan Hewan
Ringkasan Materi: Kebutuhan Makluk Hidup Manusia, Hewan dan Tumbuhan
Ada banyak makhluk hidup yang ada disekitar kita. Makhluk hidup ini adalah manusia,
hewan, dan tumbuhan. Semua makhluk hidup merupakan kekayaan yang harus kita
syukuri. Setiap makhluk hidup memiliki kebutuhannya masing-masing, seperti:
1) Udara: salah satu ciri dari makhluk hidup adalah bernapas, dan udara digunakan
untuk makhluk hidup bernapas. Mulai dari manusia, tumbuh-tumbuhan dan juga
hewan membutuhkan udara untuk bernapas. Manusia dan hewan memiliki alat
pernapasan yaitu hidung sedangkan tumbuhan menggunakan stomata yang terletak
pada daun.
2) Air: Makhluk hidup mempunyai kebutuhan air untuk bertahan hidup, contohnya
untuk memasak, minum dan untuk hewan air untuk tempat tinggal mereka dan
tumbuhan memerlukan air untuk tumbuh.
3) Makanan: dibutuhkan makhluk hidup untuk sumber tenaga dan membantu proses
pertumbuhan.
4) Cahaya Matahari: tumbuhan sangatlah membutuhkan matahari untuk mengola
makanan, tetapi untuk manusia, hewan matahari digunakan untuk energi panas dan
cahaya.

Materi Inti: Gaya dan Gerak

Ringkasan Materi:

Materi Inti : Ekosistem

Ringkasan Materi: Mengelompokkan Hewan berdasarkan, cara gerak, cara makan,


cara berkembang biak, habitat, dan cara bernapasnya.

Setiap makhluk hidup mempunyai perbedaan dalam segala aktivitasnya, seperti, sapi,
kambing, kuda, kelinci, ayam, dan burung. Itu semua memiliki ciri khas yang berbeda.
Sebagai contoh: Seekor kelinci
1) Cara bergerak kelinci menggunakan 4 kaki pada saat berlari tetapi ketika meloncat
kelinci hanya menggunakan 2 kaki nya.
2) Cara makan kelinci memakan tumbuhan (Herbivora) seperti wortel, kangkung,
kubis.
3) Cara berkembang biak pada kelinci adalah melahirkan.
4) Habitat kelinci ada di daratan dimana harus ada area hijau seperti alam kehidupan
hewan pemakan tumbuhan. Jika ingin memelihara kelinci sediakan tempat yang
memiliki ruang dingin dan penghijauan, agar kelinci merasa nyaman.
5) Cara bernapas kelinci adalah menggunakan paru-paru

Materi Inti : Keragaman Hayati

Ringkasan Materi: Ciri khas dari Habitat, Bentuk daun, Akar, Biji dan Bunga
Tumbuhan memiliki daur hidup dan cara yang berbeda dalam perkembangbiakannya.
Perkembangbiakan tumbuhan yang dialami dapat dengan biji atau tunas. Tumbuhan
juga dapat berkembang biak dengan umbi dan juga spora. Perkembangbiakan tumbuhan
juga bisa secara buatan manusia contohnya pencangkokan.
Tumbuhan yang berkembangbiak dengan biji adalah semangka, tauge, dan jagung,
mangga, dan masih banyak lagi tumbuhan yang berkembang biak dengan biji.
Contohnya: pada tanaman Semangka
1) Habitat semangka biasanya semangka tumbuh di dataran rendah bisa dataran tinggi
yang beriklim kering lebih disenangi bahkan semangka akan tumbuh subur.
2) Bentuk daun dari semangka ini adalah berseling dimana helai daunnya lebar,
berbulu, menjari dan ujungnya runcing.
3) Akar semangka memiliki akar tunggang, dimana akar menjalar ke atas tanah
4) Biji semangka termasuk dikotil
5) Bunga semangka berada di sela batang dan daun biasanya bunga ini berwarna
kuning jika semangka berbuah

Materi Inti : Pelestarian Makhluk Hidup


Ringkasan Materi: kegiatan menjaga serta melestarikan tumbuhan sama dengan
menjaga alam sekitar. Salah satu kegiatan menjaga alam yang bisa kita lakukan adalah
dengan menanam pohon. Jika jumlah pohon semakin banyak maka penghijauan di bumi
ini akan semakin bertambah, dengan menanam pohon resiko terjadinya bencana pun
sedikit. Dengan menanam pohon bisa mengurangi resiko banjir dengan diserapnya air
kedalam pohon dan pohon pun mengalami perkembangbiakan. Dengan adanya banyak
pohon maka resiko panas global akan stabil dengan adanya banyak pohon hijau yang
teduh. Jika banyak pepohonan yang tumbuh maka akan menjadi hutan rimba dimana
banyak makhluk hidup yang dilindungi dengan adanya hutan hewan bisa berkembang
biak dengan baik tanpa merasa ketakutan.

Materi Inti: Pengertian Energi dan Perubahan Energi

Ringkasan Materi: Pengertian Energi

Energi adalah salah satu kebutuhan manusia, energi dibutuhkan untuk melakukan
kegiatan sehari-hari.kegiatan berolahraga, memasak, berkebun tanpa energi kegiatan
tersebut tidak dapat digunakan. Semua benda yang menghasilkan energi disebut dengan
sumber energi. Salah satu sumber energi adalah matahari, adalah sumber energi terbesar
dibumi. Sehingga penduduk bumi menafaatkan energi panas matahari seperti menjemur
pakaian, menjemur ikan asin dan lainnya. Matahari pagi juga bagus untuk tubuh.

Ringkasan Materi: Perubahan Energi

Perubahan energi bahkan terjadi pada tubuh kita sendiri.salah satu contohnya adalah
perubahan kimia yang terjadi pada gerak tubuh kita. Energi gerak yang terbentuk saat
kita bermain juga di ubah menjadi energi bunyi. Begitu juga energi cahaya dapat
memancarkan cahaya yang biasanya dilihat pada lampu. Energi listrik jika pada setrika
akan menghantarkan energi panas dan akan bisa merapikan pakaian dengan temperatur
yang bisa diatur.
C. Soal dan Kunci Jawaban
1) Bentuk dari akar semangka adalah...
a) Akar Tunggang
b) Akar Serabut
c) Akar Gantung
2) Contoh dari energi cahaya adalah...

Kunci Jawaban

1) A
2) Lampu
D. Daftar Pustaka
Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan. 2015. PerkembangBiakan Hewan dan
Tumbuhan. Jakarta: Departermen Pendidikan dan Kebudayaan

Priyono, Sayeti, Titik. 2008. Ilmu Pengetahuan Alam 3. Jakarta: Departemen


Pendidikan Nasional
E.
Kelas: 4

A. Hasil Analisis

No Ruang Lingkup Tujuan Pembelajaran Materi Pokok


1. Makhluk Hidup dan - -
Proses Kehidupan

- -
4.1. Siswa menganalisis Hubungan Bentuk
hubungan antara bentuk dan dan Fungsi Bagian
fungsi bagian tubuh Tubuh Manusia
manusia(pancaindera) (pancaindera dan
rangka)

4.9. Siswa menyajikan hasil Ekosistem


karya tentang hasil investigasi
beberapa ekosistem yang ada
dilingkungan
sekitarnya(danau,sungai,hutan)

4.10. Siswa mengidentifikasi


siklus hidup dari beberapa
Siklus Hidup
hewan yang ada disekitar serta
manfaatnya terhadap
lingkungan.
Wujud Zat
4.3.Siswa Mengidentifikasikan
wujud zat

2. Zat dan Benda Perubahan Wujud


4.4.siswa menganalisis perubahan
Benda
wujud zat
3. Energi dan 4.5. siswa mendeskripsikan jenis- Gaya dan Gerak
Perubahannya jenis gaya dan manfatanya
dalam kehidupan sehari-hari

4.6. siswa menciptakan teknologi Pesawat Sederhana

dengan prinsip-prinsip
pesawat sederhana untuk
memecahkan masalah dalam
kehidupan sehari-hari
4. Bumi dan Alam 4.7. Siswa mengidentifikasi Siklus Air
Semesta Urutan Siklus air.

4.8. siswa mendeskripsikan Pengaruh Siklus


pengaruh siklus air dalam Air
kehidupan sehari-hari

B. Gambaran Materi
Materi Inti: Hubungan Bentuk dan Fungsi Anggota Tubuh Manusia
Ringkasan Materi: Bentuk dan Fungsi Anggota Tubuh Manusia
Alat indra pada manusia ada lima, disebut juga panca indra yaitu indra penglihat (mata),
indra pendengar (telinga), indra pencium (hidung), indra pengecap ( lidah) dan indra
peraba (kulit).
1. Indra Penglihat ( Mata ) berfungsi untuk melihat. bentuk-bentuk dan fungsinya
sebagai berikut:
a. Selaput tanduk (kornea) yaitu selaput bening di bagian depan bola mata yang
berguna untuk melewatkan cahaya yang masuk dari luar.
b. Selaput pelangi (iris) adalah bagian mata yang mengandung zat
c. warna (hitam, cokelat, hijau, atau biru).
d. Anak mata (pupil) yaitu lubang pada bagian tengah iris yang berguna dalam
mengatur besar kecilnya cahaya yang masuk.
e. Lensa mata, dapat menjadi cembung atau pipih berguna dalam mengatur
pembentukan bayangan.
f. Selaput keras (sklera) yaitu bagian terluar dari bola mata yang berguna untuk
melindungi bagian dalam bola mata.
g. Selaput koroid yaitu bagian tengah bola mata yang berupa selaput tipis, di
dalamnya terdapat banyak saluran darah. Berwarna cokelat arena banyak
mengandung zat warna (pigmen).
h. Selaput jala (retina) yaitu bagian terdalam dari bola mata, berguna untuk
menangkap bayangan.
i. Bintik kuning yaitu daerah yang sangat mudah menerima cahaya yang masuk.
2. Indra Pendengar ( Telinga ) adalah untuk mendengarkan bunyi-bunyi. Telinga
memiliki bentuk-bentuk dan fungsinya sebagai berikut:
a. Telinga luar terdiri dari daun telinga, lubang telinga, saluran telinga, selaput
gendang telinga, dan kelenjar minyak. Telinga luar berguna untuk menangkap
bunyi/suara dari luar.
b. Telinga tengah berupa rongga yang di dalamnya ada saluran Eustachius dan tulang-
tulang pendengar yaitu tulang martil, tulang landasan dan tulang sanggurdi. Saluran
Eustachius menghubungkan rongga telinga tengah dengan mulut, sedangkan
tulang-tulang pendengar berguna untuk meneruskan getaran bunyi dari telinga luar
ke telinga dalam.
c. Telinga dalam terdiri dari tingkap jorong, tingkap bundar, tiga saluran setengah
lingkaran, saluran rumah siput, dan alat keseimbangan.Telinga dalam berguna
untuk menerima getaran bunyi/suara yang diterima dari telinga tengah.

3. Indra Pencium ( Hidung ) adalah Selain sebagai indra pencium hidung juga
sebagai alat untuk bernapas. Udara yang dihirup masuk ke hidung dibersihkan dari
kotoran-kotoran oleh rambut-rambut hidung dan lendir yang menutupi selaput
lubang hidung.
4. Indra Pengecap ( Lidah ) Lidah sebagai indra pengecap berguna untuk mengatur
letak makanan ketika dikunyah, membantu mendorong makanan ke kerongkongan
(pada waktu menelan), dan sebagai alat bantu dalam berbicara. Bagian permukaan
lidah yang dapat mengecap rasa manis, pahit, asam, dan asin.
5. Indra Peraba ( Kulit ) adalah kulit ini sebagai indra peraba. indra peraba itu dapat
dibedakan menjadi dua bagian :
1) Lapisan luar (epidermis) tersusun dari beberapa lapisan. Di antara lapisan itu, ada
yang berisi zat warna (pigmen).
2) Lapisan dalam (dermis) terdiri dari kelenjar keringat, saluran keringat, kelenjar
minyak, pembuluh darah dan penerima rasa nyeri, panas, dingin, sentuhan, dan
tekanan.

Materi Inti: Pesawat Sederhana


Ringkasan Materi: Menciptakan Teknologi dengan Prinsip Pesawat Sederhana dalam
kehidupan sehari-hari

C. Soal dan Kunci Jawaban


D. Daftar Pustaka
FASE C

Capaian Pembelajaran:

CAPAIAN PEMBELAJARAN
1. Peserta didik melakukan simulasi dengan menggunakan
gambar/bagan/alat/media sederhana tentang sistem organ tubuh manusia
(sistem pernafasan/pencernaan/peredaran darah) yang dikaitkan dengan cara
menjaga kesehatan organ tubuhnya dengan benar.

2. Peserta didik dapat menyelidiki bagaimana hubungan saling ketergantungan


antar komponen biotik- abiotik dapat memengaruhi kestabilan suatu ekosistem
di lingkungan sekitarnya.

3. konsep gelombang (bunyi dan cahaya) peserta didik mendemonstrasikan


bagaimana penerapannya dalam kehidupan sehari-hari.
4. Peserta didik mendeskripsikan adanya ancaman krisis energi yang dapat
terjadi serta mengusulkan upaya- upaya individu maupun kolektif yang dapat
dilakukan untuk menghemat penggunaan energi dan serta penemuan sumber
energi alternatif yang dapat digunakan menggunakan sumber daya yang ada di
sekitarnya. Dengan adanya analisis ini siswa lebih bisa mendalami
pembelajaran energi
5. Peserta didik mendemonstrasikan bagaimana sistem tata surya bekerja dan
kaitannya dengan gerak rotasi dan revolusi bumi.

6. Peserta didik merefleksikan bagaimana perubahan kondisi alam di permukaan


bumi terjadi akibat faktor alam maupun perbuatan manusia, mengidentifikasi
pola hidup yang menyebabkan terjadinya permasalahan lingkungan serta
memprediksi dampaknya terhadap kondisi sosial kemasyarakatan, ekonomi.

7. Peserta didik menggunakan peta konvensional/digital untuk mengenal letak


dan kondisi geografis negara Indonesia.

8. Peserta didik mengenal keragaman budaya nasional yang dikaitkan dengan


konteks kebhinekaan. Peserta didik menceritakan perjuangan bangsa
Indonesia dalam melawan imperialisme, merefleksikan perjuangan para
pahlawan dalam upaya merebut dan mempertahankan kemerdekaan serta
meneladani perjuangan pahlawan dalam tindakan nyata sehari-hari.

9. Peserta didik mengenal berbagai macam kegiatan ekonomi masyarakat dan


ekonomi kreatif di lingkungan sekitar Dengan penuh kesadaran.

10. Peserta didik melakukan suatu tindakan atau mengambil suatu keputusan yang
berkaitan dengan kehidupan sehari-hari berdasarkan pemahamannya terhadap
kekayaan kearifan lokal yang berlaku di wilayahnya serta nilai-nilai ilmiah
dari kearifan lokal tersebut.
Kelas: 5

A. Hasil Analisis

No Ruang Lingkup Tujuan Pembelajaran Materi Pokok


1. Makhluk hidup dan 5.1. Siswa mendeskripsikan Organ Utama Pada
proses kehidupan struktur, fungsi dan proses kerja Tubuh
organ utama dalam sistem
pencernaan menggunakan model
yang dibuat sendiri.

5.2. Siswa mendeskripsikan Organ Utama dalam

struktur, fungsi dan proses kerja Sistem pernapasan

organ utama dalam sistem


pernapasan menggunakan model
yang dibuat sendiri.

Organ Utama Pada


5.3. Siswa mendeskripsikan
sistem peredaran
struktur, fungsi dan proses kerja
darah
organ utama dalam sistem
peredaran darah menggunakan
model yang dibuat sendiri.
hubungan timbal
5.4. Siswa menganalisis hubungan
balik antar sistes
timbal balik antar sistem organ
organ dalam tubuh
dalam tubuh manusia.
manusia.

penyakit yang
5.5. Siswa mengidentifikasikan
berhubungan dengan
penyakit yang berhubungan
sistem organ tubuh
dengan sistem organ tubuh
manusia beserta
manusia dan usaha
pencegahannya
pencegahannya

Unsur Biotik dan


5.6. Siswa menyebutkan unsur
Abiotik
biotik dan abiotik penyusun
ekosistem alami yang ada
2. Energi dan Perubahan 5.12. Siswa menyelidiki ragam dan Ragam dan Sumber
sumber energi yang dimanfaatkan Energi
dilingkungan sekitarnya melalui
pengamatan.

5.13. Siswa mengklasifikasi jenis Energi Bunyi dan

energi bunyi dan cahaya serta Cahaya beserta

manfaatnya dalam kehidupan Penerapannya dalam

sehari-hari kehidupan sehari-hari

5.14. Siswa mengklasifikasi sumber Energi Alternatif

energi terbarukan dan tak


terbarukan berdasarkan sifatnya.

5.15.Siswa menganalisis
penggunaan Energi dirumah dan
Hemat Energi
disekolah
5.16.siswa menganalisis penyebab
dan dampak krisis energi
dilingkungannya
5.17. siswa membuat laporan Dampak Krisis
program penanganan krisis energi Energi Di
dilingkungannya Lingkungan
Program Penanganan
Krisis Energi
3. Zat dan Benda - -

4. Bumi dan Alam - -


Semesta
B. Gambaran Materi

Materi Inti: Organ Tubuh Manusia


Ringkasan Materi: Organ Utama Pada Tubuh
1. Mulut, membantu mengambil makanan dan merupakan struktur yang penting untuk
ekspresi wajah serta untuk berbicara. Rongga mulut berisi gigi dan lidah. Pada
orang dewasa gigi ada empat kelompok, (1) gigi seri digunakan untuk menggigit
dan memotong. (2) dua gigi taring digunakan untuk mencabik dan merobek (3) gigi
geraham depan untuk menggiling makanan. (4) gigi geraham belakang untuk
menggiling juga. Lidah juga termasuk bagian dari Mulut, lidah merupakan organ
berotot yang berfungsi memindahkan dan mengubah makanan selama mengunyah.
Lidah juga berfungsi mengecapkan tekstur rasa asin, manis, pahit dan asam.
2. Faring saluran pencernaan yang membawa makanan dari rongga mulut.
3. Lambung, lambung mengurai protein dengan adanya zat cairan asam yang
mengandung air, lender, enzim dan asam clorida (HCL). Fungsi lambung adalah
tempat untuk menyimpan makanan.
4. Usus kecil
5. Usus besar menerima sisa cairan dan bahan yang tersisa setelah pencernaan. Sisa
ini berisi sejumlah besar air juga bahan yang tidak dapat kita cernakan. Fungsi usus
besar adalah penyerapan air kembali, dan menghasilkan feses.

Ringkasan Materi: Organ Utama Dalam Sistem Pernapasan

Organ utama pernapasan adalah paru-paru dimana, Bernapas merupakan proses


pengambilan oksigen (O2) dari udara bebas dan mengeluarkan karbondioksida (CO2)
serta uap air (H2O). Organ utama dalam sistem pernapasan adalah sebagai berikut:

1) Rongga hidung: proses awal masuknya udara kedalam hidung, dan mengalami
proses penyaringan udara pada rambut hidung dan selaput lendir.
2) Faring: kemudian menyalurkan udara ke laring
3) Laring: laring menghubungkan faring dan trakea
4) Tenggorokan (trakea): sebagai lewatnya udara yang menyaring udara dengan
bantuan rambut getar
5) Bronkus: udara dialirkan keparu-paru
6) Alveolus: tempat pertukaran O2 dan CO2
7) Paru-paru: kemudian udara masuk kedalam paru-paru karena dua hal. Pertama
karena kontraksi otot tulang rusuk sehingga tulang rusuk terangkat, dan yang kedua
kontraksi otot sekat rongga dada mengakibatkan rongga dada membesar dan diikuti
dengan mengembangnya paru-paru sehingga udara masuk. Paru-paru adalah organ
utama pernapasan.

Ringkasan Materi: Organ Utama Dalam Sistem Peredaran Darah


1) Jantung, terletak didalam rongga dada sebelah kiri, jantung tersusun atas
kumpulan otot-otot yang sangat kuat. Jantung terdiri atas 4 ruang, yaitu
serambi kanan, serambi kiri, bilik kanan, dan bilik kiri. Otot penyusun
bilik jantung lebih tebal dari pada otot serambi jantung, karena tugas
bilik jantung lebih berat. Tugas bilik adalah memompa darah keluar dari
jantung ke seleruh bagian tubuh. Kontraksi dan relaksasi jantung
mengakibatkan terjadinya denyut jantung atau denyut nadi.
2) Pembuluh Darah, merupakan tempat saluran mengalirnya darah
keseluruh tubuh. Ada dua macam pembulu darah yaitu pembuuh nadi
(arteri) dan pembuluh balik (vena). Pembuluh balik adalah pembuluh
darah yang membawa dara kaya karbon dioksida dari seluruh tubuh
menuju jantung, kecualo vena membawa darah kaya oksigen dari paru-
paru menuju jantung.

Meteri Inti: Hubungan Timbal Balik Antar Sistem Organ Dalam Tubuh Manusia.

Ringkasan Materi:
Materi Inti: Gangguan Penyakit Yang Berhubungan Dengan Sistem Organ
Tubuh Manusia Beserta Pencegahannya.

1) Gangguan Pada Organ Utama Tubuh Beserta Pencegahannya


a) Pada mulut biasa sering terserang penyakit sariawan akibat dari ada yang
makan terlalu cepat sehinnga bibir ke gigt itu juga dapat mengakibatkan
sariawan.
b)
Pencegahan: Makan makanan yang bergizi, menjaga kebersihan lingkungan,
berolahraga secara teratur dan mengadakan penghijauan agar kita dapat
menghirup udara yang bersih, dan segar.
2) Gangguan Pada Organ Utama Sistem Pernapasan Beserta Pencegahannya
a) Influenza penyakit ini sangat mudah menular melalui udara, peredarah
pada rongga hidung yang disebabkan infeksi virus influenza. Maka untuk
mencegahnya kita harus menjaga kondisi tubuh agar tetap sehat dengan
cara memakan makanan bergizi, selain itu jika kita sedang flu, jangan
membuang ingus sembarangan agar tidak menularkan bibit penyakit
influenza.
b) Asma merupakan gangguan proses pernapasan karena adanya
penyempitan saluran pernapasan. Penyebabnya adalah alergi pada
sesuatu hal, dinginnya cuaca, debu, makanan yang mengandung maniss-
manisan. Mencegahnya harus menghindari bahan-bahan yang dapat
menyebabkan penyakit kambuh, jika suhu mulai dirasa dingin coba
menggunakan pakaian yang bisa menghangatkan tubuh.
c) TBC (Tuberkulosis) penyakit yang disebabkan oleh infeksi bakteri,
paru-paru terdapat bintil-bintil kecil pada dinding Alveolus sehingga
mengganggu proses penyerapan oksigen. Mencegahnya sebaiknya
penderita menggunakan peralatan makan dan sikat gigi yang berbeda,
karena penyakit ini bisa menular. Dan makan makanlah yang bergizi dan
berserat.

3) Gangguan Pada Organ Utama Sistem Peredarah Darah Beserta Pencegahannya


a) Pelebaran pembuluh darah atau sering disebut dengan ambeien dan
varises. Dikarena pembuluh darah balik sekitar anus, sedangkan varises
adalah pelebaran pembuluh darah dibagian kaki
b) Anemia(kurang darah) disebabkan oleh luka yang mengeluarkan banyak
darah, kekuranganzat besi, atau kanker tulang
c) Hipertensis(tekanan darah tinggi) tingginya tekanan darah
d) Jantung koroner yaitu penumpukan kolestrol pada dinding pembuluh
arteri sehingga darah menyumbat
e) Stroke pecahnya pembuluh darah di otak sehingga saraf-saraf yang ada
di otak tidak memperoleh cukup oksigen.
Cara mencegahnya Yaitu dengan: dengan berolahraga secara teratur
dapat membantu melancarkan peredaran darah. Tetapi sebelum
berolahraga sebaiknya melakukan pemanasan terlebih dahulu.
pemanasan membuat jantung kecepatannya bertambah. Menjaga
kesehatan pereadaran darah bisa dengan cara melihat pola makan sehari-
hari, makanan yang berlemak tidak baik untuk tubuh.

Materi Inti: Unsur Biotik Dan Abiotik

Ringkasan Materi: unsur Biotik dan Abiotik

Lingkungan adalah segala sesuatu yang berada disekitar makhluk hidup. Sebuh
lingkungan terdiri atas bagian yang hidup (biotik) dan tak hidup (abiotic). Bagian
yang hidup dilingkungan sekitar adalah tumbuh-tumbuhan, hewan dan makhluk
hidup lainnya. Dan bagian yang tak hidup ada matahari, air, udara dan tanah.
Cahaya dapat menghangatkan udara, air dan tanah agar mencapai suhu yang sesuai
dengan kebutuhan makhluk hidup. Cahaya matahari juga membantu tanaman untuk
makan dan berkembang. Air juga termasuk hal yang penting untuk
keberlangsungnya kehidupan makhluk hidup. Air diserap oleh tanah dan tanah akan
dimanfaatkan oleh tumbuh-tumbuhan dan makhluk kecil lainnya.

Materi Inti: Adaptasi Makhluk Hidup Disuatu Ekosistem

Ringkasan Materi: Cara Hewan Menyesuaikan Diri dengan Lingkungannya

Banyak makhluk hidup yang menyesuaikan diri terhadap lingkungan dengan cara
menyesuaikan bentuk tubuhnya, makanan, dan melindungi diri dari musuh.

1. Penyesuaian bentuk tubuh terhadap lingkungan


a. Burung, memiliki bentuk kaki yang berbeda-beda disesuaikan dengan tempat
hidupnya dan jenis mangsa yang dimakannya. Bentuk kaki burung dikelompokkan
mnjadi lima seperti: kaki burung elang, rajawali memiliki jari kaki pendek, kuku
dan cakar kuat. Kaki jari berselaput seperti itik, angsa. Selain bentuk kaki bentuk
paruh juga dikelompokkan, itik paru seperti sudu dan pangkal bergerigi. Elang
paruh tajam, kuat, runcing dan sedikit bengkok. Pelikan paruh panjang dan
berkentong besar. Ayam paruh pendek dan runcing.
2. Penyesuaian hewan untuk memperoleh makanan
Jenis burung:
a. Burung pipit memakan biji-biji an memiliki paruh pendek dan kuat
b. Burung elang paruh kuat, tajam dan melengkung untuk mencabik mangsa
c. Bebek mempunyai paruh berbentuk sudu, untuk makan ditempat makanan yang
becek, berlumpur
d. Burung pelikan parung panjang dan berkantong
Jenis serangga:
a. Nyamuk, kupu-kupu, lalat memiliki mulut penusuk dan pengisap
b. Jangkrik memiliki penggigit dan pengunyah

Jenis Unta:

a. Unta memiliki punuh untuk menyimpan persediaan cadangan air dan makanan.
Dengan adanya punuk cadangan cairan unta tetap dapat bertahan hidup meskipun
kekurangan makanan.
3. Penyesuaian hewan untuk melindungi diri dari musuh
a. Cecak dan kadal mereka melindungi diri dengan memutuskan ekornya jika diserang
musuh. Disebut dengan autotomi.
b. Bunglon melindungi diri dengan mengubah warna kulit sesuai dengan
lingkungannya, misalnya di daun, ditanah dan lainnya.kulit yang melindunginya
bernama mimikri.
c. Kalajengking, lebah, dan kelabang mereka melindungi diri dengan sengatannya
untuk melindungi. Sengatan mereka mengeluarkan zat beracun.
d. Cumi-cumi, sotong dan gurita menggunakan cairan tintanya
e. Landak menggunakan kulit berdurinya untuk melindungi dirinya
f. Kecoak, musang, ular tidak berbisa hewan ini menggunakan trik dengan pura-pura
mati untuk mengelabui musuhnya.

Ringkasan Materi: Cara Tumbuhan beradaptasi dengan Lingkungannya

1. Pohon Jati menyesuaikan diri dengan menggugurkan daunnya pada musik kemarau,
bertujuan agar tidak terjadi penguapan yang berlebihan
2. Kaktus kondisi tumbuhan yang kering dan panas memiliki daun-daun yang kecil
seperti duri yang berfungsi mengurangi penguapan air
3. Teratai menyesuaikan diri dengan memiliki daun yang berbentuk lebar dan tipis
agar mudah saat penguapan air
4. Pohon Nangka, Pohon Karet dan Bunga Kamboja memiliki getah, getah dapat
menempel pada tubuh hewan yang mengganggunya.
5. Bambu. Jika menyentuhnya maka tangan kita akan gatal.

Materi Inti : Peran dan hubungan timbal balik unsur ekosistem

Ringkasan Materi:

Materi Inti

C. Soal dan Kunci Jawaban


D. Daftar Pustaka

Arini N, Situngkir AM, Sutiono. 2004. Sains Modern 1. Jakarta: Widya Utama

Anonim. 2006. Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia Nomor 22


Tahun 2006 tentang Standar Isi untuk Satuan Pendidikan Dasar dan
Menengah. Lampiran 1: Standar Kompetensi dan Kompetensi Dasar Mata
Pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam untuk SD/ MI. Jakarta: Departemen
Pendidikan Nasional.
Kelas: 6

A. Hasil Analisis

No Ruang Lingkup Tujuan Pembelajaran Materi Pokok


1. Makhluk hidup dan 1.1. Siswa mengamati dan Purbertas
proses kehidupan mendata ciri-ciri pubertas
yang muncul pada dirinya

1.2. Siswa menjelaskan


cara menjaga kesehatan diri
pada masa pubertas

2. Energi dan Perubahan 1.3. Siswa Energi Listrik dalam


mengidentifikasikan Kehidupan Sehari-
fenomena kelistrikan dalam hari
kehidupan sehari-hari
Perbandingan Energi
1.4. Siswa listrik dan jenisnya
membandingkan jenis-jenis
rangkaian listrik yang
digunakan dalam kehidupan
sehari –hari Cara Pembuatan
Energi Listrik

1.5. Siswa sederhana

mendemonstrasikan
pembuatan rangkaian listrik
sederhana
3. Bumi dan Alam 1.6. siswa Tata surya
Semesta mengidentifikasikan planet-
planet anggota tata surya

1.7. siswa Gerak Bumi, Bulan

mendemonstrasikan gerak dan Matahari

bumi, bulan dan matahari

1.8. siswa menganalisis Akibat dari Gerak

akibat dari gerakan bumi, Bumi, Bulan

bulan mengelilingi matahari Mengelili Matahari.

4. Zat dan Benda - -

B. Gambaran Materi
Materi Inti: Pubertas
Ringkasan Materi:

Materi Inti:
Ringkasan Materi:
Ringkasan Materi:
Ringkasan Materi:

Materi Inti: Tata Surya Beserta Gerak Rotasi dan Revolusi


Ringkasan Materi: Tata Surya
tata surya adalah susunan benda-benda langit dari matahari, planet, dan benda langit
lainnya. Planet dan benda-benda lainnya secara teratur mengelilingi matahari. Berikut
ini macam-macam tata surya:
1. Matahari
Matahari tampak lebih terang dan ukurannya tampak lebih besar dibandingkan dengan
berjuta-juta bintang lainnya. Matahari memancarkan cahayanya dan panasnya karena
pada inti matahari reaksi fusi yang menghasilkan energi yang sangat besar. Matahari
memiliki gaya gravitasi yang sangat besar dengan terjadinya gaya gravitasi terjadi gaya
tarik-menarik antara matahari dengan planet-planet langit lainnya. Hal ini yang
menyebabkan benda langit dan planet-planet lainnya mengelilingi mata hari
2. Planet
Planet tidak memiliki cahaya planet selalu berputar pada orbitnya. Tata surya planet ada
8 yaitu:
a) Merkurius adalah planet yang paling dekat dengan matahari. Merkurius tidak
memiliki atmosfer, karena suhunya panas. Merkurius mendapat julukan bintang
fajar atau bintang senja karena kadang-kadang terlihat menjelang matahari terbit
atau beberapa saat matahari tenggelam.
b) Venus adalah planet terdekat dengan bumi, oleh sebab itu planet venus tampak
paling jelas dengan bumi. Pada pagi hari venus nampak seperti bintang diufuk
timur, sehingga mendapat julukan bintang timur.
c) Bumi memiliki atmosfer yang mengandung Oksigen. Atmosfer melindungi bumi
dari jatuhnya benda langit yang lain. Atmosfer berperan menahan panas cahaya
matahari yang berlebihan dan membahayakan seperti sinar ultraviolet.
d) Mars planet ini berukuran kecil dan atmosfer yang menyelimuti mars sangat tipis
sehingga permukaan mars bisa diamati dari bumi menggunaka teropong. Mars
adalah planet berwarna merah. Planet mars mempunya dua satelit, yaitu phobos dan
deimos.
e) Jupiter adalah planet terbesar dari tata surya, sebagian besar jupiter tersusun atas
gas, terutama hidrogen dan helium.
f) Saturnus merupakan planet terbesar kedua. Keistimewaan planet ini yaitu cincin
yang mengelilinginya. Cincin inni diperkirakan terdiri atas debu halus, kerikil dan
butir-butir es. Saturnus memiliki 22 satelit yang terbesar adalah Titan.
g) Uranus planet ketiga terbesar, uranus sangat sulit diamati dari bumi. Uranus
dikelilingi lima buah satelit dan yang paling besar adalah titania
h) Neptunus planet yang memiliki suhu dingin neptunus memiliki dua buah satelit,
triton dan nereid dan triton adalah satelit terbesar.

Materi Inti: Gerak Bumi, Bulan dan Matahari


Ringkasan Materi: Gerak Bumi
Gerak bumi dibagi menjadi dua yaitu sebagai berikut:
a) Gerak Rotasi adalah Bumi yang kita diami ini selalu bergerak. Salah satu gerak
yang dilakukan oleh bumi dan planet lainnya adalah rotasi. Rotasi bumi adalah
perputaran bumi pada poros/sumbunya. Arah rotasi bumi dari barat ke timur. Untuk
melakukan satu kali rotasi bumi memerlukan waktu 23 jam 56 menit 4 detik,
dibulatkan menjadi 24 jam. Waktu untuk satu kali rotasi disebut kala rotasi.
Adanya rotasi bumi menyebabkan adanya perbedaan waktu di bumi. Perbedaan
waktu antara satu tempat dengan tempat lain berdasarkan garis bujur tempat
tersebut. Sekali rotasi bumi atau dalam 24 jam, setiap tempat di permukaan bumi
telah berputar sebesar 360° bujur. Dengan demikian, setiap 15° bujur ditempuh
dalam jangka waktu 1 jam. Setiap garis bujur yang jaraknya 15° atau kelipatannya
disebut bujur standar. Waktu bujur standar disebut waktu lokal. Oleh karena itu, di
permukaan bumi terdapat 24 waktu lokal.
b) Gerak Revolusi adalah gerakan bumi berputar pada orbitnya dalam mengelilingi
matahari. Waktu yang diperlukan bumi untuk satu kali revolusi disebut kala
revolusi. Kala revolusi bumi adalah 365 1⁄4 hari atau 1 tahun.

Ringkasan Materi: Gerak Bulan dan matahari

Sebagai satelit bumi, bulan melakukan tiga gerakan sekaligus, yaitu berevolusi terhadap
bumi.
1) Revolusi bulan terhadap bumi adalah gerakan bulan mengelilingi bumi. Ada 4
bagian penampakan bulan secara garis besar.
a) Bulan baru atau bulan mati
b) Kuartir pertama
c) Kuartir kedua
d) Kuartir ketiga
2) Gerakan rotasi bulan sama dengan kala revolusi bulan terhadap bumi sehingga
permukaan bulan menghadap bumi selalu sama.
3) Gerakan revolusi bulan terhadap matahari sebagai satelit bumi selalu mengikuti
pergerakan bumi ketika bumi berevolusi terhadap matahari maka bulan pun
berevolusi terhadap matahari, dalam setahun bulan mengeliling matahari sebanyak
1 kali dan mengelilingi bumi sebanyak 12 kali. Oleh karena itu dalam setahun ada
12 bulan.

Materi Inti: Akibat dari Gerak Bumi, Bulan Mengelili Matahari

Ringkasan Materi: Akibat Gerak Bumi

Akibat gerak rotasi yaitu terjadinya pergantian siang dan malam, gerak semu harian
matahari, perbedaan waktu dibumi.

Akibat gerak revolusi bumi antaranya terjadi pergantian musim, gerak semu tahunan
matahari, peninggalan kalender masehi.

Ringkasan Materi: Akibat Gerak Bulan mengelilingi Matahari

Bulan melakukan tiga gerakkan, yaitu berorientasi terhadap bumi, dan bersama-sama
bumi mengelilingi matahari. Akibat gerak revolusi bulan terhadap bumi terjadi pasang
naik dan pasang surut air laut. pergerakan bumi ketika bumi berevolusi terhadap
matahari maka bulanpun berevolusi terhadap matahari. Dalam setahun, bulan
mengelilingi matahari sebanyak 1 kali dan mengelilingi bumi sebanyak 12 kali. Oleh
karena itu, dalam setahun ada 12 bulan.
C. Soal dan Kunci Jawaban
1) Sebutkan nama planet yang terdekat dengan bumi?
2) Planet yang memiliki cincin adalah planet...
a) Venus
b) Saturnus
c) Uranus

Kunci Jawaban:

1) Venus
2) B

D. Daftar Pustaka
a Utama.

Anda mungkin juga menyukai