Anda di halaman 1dari 4

‫المعهد االسالمى المنورللبنين والبنات‬

PONDOK PESANTREN PUTRA PUTRI AL- MUNAWWAR


JLN. KARONSIH UTARA RAYA NO. 325 RT. 06 RW. 03 NGALIYAN KEC. NGALIYAN
SEMARANG BARAT KODE POS. 50184

LATAR BELAKANG

Dewasa ini, ghairah dan kesadaran keagamaan masyarakat Islam di negara kita
semakin meningkat dan menyentuh ke semua lapisan masyarakat. Dalam bentuk simbolisme,
bentuk kesadaran dan ghairah agama termanifestasikan dengan semakin ramainya ritual dan
kegiatan ibadah di Masjid, pengajian, majlis taklim dan tidak terkecuali di kampus-kampus
baik yang berbasis agama seperti di UIN atau kampus-kampus umum lainnya.

Salah satu bidang keagamaan yang menarik minat dan perhatian publik dewasa ini
ialah dengan mengirimkan putra dan putrinya menghafalkan al-Qur'an di pondok atau
lembaga Tahfidz yang sudah berdiri mapan atau yang akan dibentuk. Sebagai lembaga
pendidikan yang berbasis agama dan dikenal mencetak bibit-bibit sumber daya manusia par
exellance, Pondok Peantren Al-Munawwar diharapkan bisa berpartisipasi dalam
memproduksi mahasiswa yang tidak hanya cemerlang dalam capaian akademisnya, tetapi
juga mampu mempersiapkan mahasiswa yang mumpuni dan handal dalam bidang hafalan Al-
Qur'an. Maka salah satu program Pondok Pesantren Al-Munawwar ialah membentuk
program Takhassus Tahfizhul Qur’an. Dengan program ini diharapkan mahasiswa yang
dididik di Pondok Pesantren ini mampu menyelesaikan hafalan Al-Quran seiring dengan
selesainya masa kuliah.

TUJUAN PROGRAM TAKHASSUS TAHFIDZHUL QUR’AN

Secara umum program ini bertujuan untuk:

 Mendidik dan menghasilkan mahasantri yang sejalan dengan nilai-nilai agama


berdasarkan al-Qur'an dan Hadis ‘ala manhaj Ahlu Sunnah wal Jama’ah dan nilai-
nilai kebangsaan.
 Mencetak generasi penghafal al-Qur’an yang berhaluan moderat dan menjadi pilar
pada nilai-nilai yang dikembangkan dalam diskursus dan praksis Islam Nusantra.
 Turut berpartisipasi dalam agenda pembangunan negara dalam menghasilkan sumber
daya manusia yang unggul dan kompeten.

Secara khusus program ini bertujuan untuk:

 Mencetak mahasantri plus yaitu lulus kuliah dengan baik dan cemerlang dan
menghafal Al Qur'an secara simultan yaitu diwisuda S1 dan khatam hafal al Qur’an
30 juz.
 Menghasilkan mahasantri yang mampu terjun langsung berkhidmah pada masyarakat
setelah lulus kuliah.
 Menampung dan membina mahasantri yang telah mempunyai hafalan Al-Qur'an di
lembaga pendidikan sebelumnya.
 Memberikan Sanad Al-Qur’an.

PROGRAM PENGAJARAN

Program ini didesain khusus untuk menghasilkan mahasantri yang berkeinginan kuat
untuk menghafalkan Al-Qur’an. Oleh karena itu, strategi pengajaran dan kurikulum akan
menentukan keberhasilan program ini. Program ini akan membuat sistem pengajaran berbasis
yang dilakukan setiap hari (daily activity) yaitu setoran hafal (ziyadah) dan mengulang
hafalan (tikror atau murojaah) Selain secara harian, hafalan mahasantri juga dipantau melalui
sistem pengajaran berbasis Ahadan yaitu metode semaan baik yang kubro maupun secara
berpasangan. Berdasarkan hal tersebut, maka program Takhassus Tahfizhdhul Qur’an ini
didesain sedemikian rupa supaya tidak berbenturan dan akan berjalan seiring dengan
program-program atau agenda perkuliahan.

WAKTU PENGAJARAN

Waktu pengajaran:

 Hari Senin-Kamis ba'da Subuh (ziyadah) setoran baru


 Hari Senin-Kamis Ba’da Maghrib (tikror) lalaran hafalan
 Hari Ahad Ba’da Shubuh (Tasmi’ bergantian)
 Setiap Hari 21.00-22.00 Wib (jam mudarosah)
DURASI PENGAJARAN

Program ini berdurasi selama empat 3,5-4 tahun lamanya, sejalan dengan durasi
perkuliahan. Dengan sistem yang baku dan alokasi waktu yang husus, diperkirakan setiap
semester mahasantri mampu menghafal al-Quran minimal 4 juz sehingga diharapkan ketika
masa efektif kuliah berakhir pada semester ke-8, mahasantri juga mampu menghafalkan
secara keseluruhan al-Qur’an atau hatam 30 juz.

REKRUTMEN DAN SYARAT-SYARAT

Program Takhassus Tahfizhdhul Qur’an ini akan merekrut mahasantri sebanyak 15 orang.
Calon mahasantri harus memenuhi syarat-syarat seperti berikut:

 Berkepribadian dan berakhlaq mulia.


 Mempunyai keinginan yang sangat kuat untuk menghafal al-Qur’an.
 Mempunyai bacaan Al-Qur’an yang cukup bagus baik dari segi fasohah, makharijul
huruf dan kelancaran.
 Lulus tes atau seleksi bacaan al-Qur’an.

TENAGA PENGAJAR

Program ini akan diampu oleh:

 Ust. Ahmad Ainul Yaqin Al-Hafidz


 Dan para Asatidz lain yang kompeten dalam bidangnya

PROGRAM TAMBAHAN

 Sema’an pada hari-hari besar Hijriyah, seperti peringatan Malam Tahun Baru
Hijriyah, Peringatan Hari Santri, Maulidiyah, Peringatan Isra’ Mi’raj, Nisfu Sya’ban,
Rebo Wekasan, Dan lain sebagainya.
 Sema’an Glondongan, program ini bertujuan untuk memantau sejauh mana perolehan
hafalan dan kelancaran hafalan santri, dimulai dengan 5 juz, 10 juz, 15 juz dan
seterusnya. Waktu kondisional.
 Tartilan (estafet), Program ini bertujuan untuk memperbaiki bacaan mahasantri.
 Glondong kenaikan juz, program ini bertujuan untuk menunjang kelancaran hafalan
mahasantri
 Kajian kitab-kitab klasik.
 Kitab Jurumiyah, setiap hari Jum’at malam sabtu ba’da Isya’
 Kitab At-Tibyan, setiap hari Ahad ba’da Subuh
 Wisuda Mahasantri, program ini adalah proses pembaiatan dan pemberian sanad
kepada mahasantri yang telah selesai atau mengahatamkan Al-Qura’an, dan telah
lulus semaan glondong 30 juz.

Semarang, 6 September 2022


Pengasuh Pondok Pesantren Al-Munawwar

Ust. Ahmad Ainul Yaqin Al-Hafidz

Anda mungkin juga menyukai