Anda di halaman 1dari 15

Penjelasan Masalah Bisnis

Indonesia memiliki beraneka ragam kebudayaan sejak dahulu kala


hingga sekarang. Hal inilah yang membuat Indonesia memiliki banyak macam
seniman tradisional dari kebudayaan tersebut. Sejalan dengan hal itu, pemerintah
saat ini mulai memajukan kebudayaan Indonesia. Menurut berita dari republika
(2019), pemerintah akan terus melakukan upaya-upaya untuk melestarikan
budaya. Jauh sebelum itu, salah satu pencapaian pemerintahan Jokowi-JK dalam
melestarikan kebudayaan adalah dengan menerbitkan UU tentang Pemajuan
Kebudayaan. Semangat utama UU tersebut adalah untuk menghidupkan,
melestarikan dan mengembangkan kebudayaan yang melibatkan seluruh unsur,
salah satunya yaitu pegiat kebudayaan (Muhadjir, 2017). Seniman tradisional
merupakan bagian dari pegiat kebudayaan. Hal ini tentu menjadi peluang besar
bagi seniman tradisional untuk menunjukkan dirinya dalam melestarikan
kebudayaan. Di jaman yang serba canggih ini, ada baiknya pemanfaatan teknologi
dapat digunakan untuk memperkenalkan para seniman tradisional kepada
masyarakat luas. Karena awalnya para seniman tradisional hanya dikenal oleh
masyarakat sekitarnya saja. Sehingga, penggunaan jasa dari para seniman
tradisional hanya digunakan oleh orang-orang terdekat saja yang mengetahui
keberadaan seniman tersebut. Inilah yang menjadi faktor terbatasnya para
seniman tradisional dalam hal mendapatkan job dari para pencari jasa seni
tradisional diluar sana karena terhalang oleh informasi kontak.
Pencari jasa seni tradisional sering mengalami kesulitan untuk
menggunakan jasa para seniman tradisional karena susah untuk menghubungi
seniman tradisional tersebut. Hal ini dikarenakan para seniman tradisional belum
dikenal secara luas oleh para pencari jasa seni tradisional. Berdasarkan hasil
wawancara dengan owner Bali Tours Club, Bali Tours Club merupakan salah
satu pencari jasa seni yang sering menyewa seniman tradisional berupa penari
tradisional. Pada sejumlah jalur tour di Bali, biasanya akan ditampilkan tarian
tradisional Bali dengan tujuan untuk menghibur para wisatawan serta
mengenalkan budaya lokal. Hal ini menunjukkan bahwa kebutuhan para pencari
jasa seni tradisional di luar sana terhadap keberadaan seniman tradisional sangat
dibutuhkan. Namun, penggunaan jasa dari para seniman tradisional hanya
digunakan oleh orang-orang terdekat saja yang mengetahui keberadaan seniman
tersebut. Selain itu, di tengah pandemi covid-19 ini, para seniman tradisional
mendapatkan job yang semakin minim karena banyaknya tempat wisata yang
ditutup dan beberapa acara yang membutuhkan adanya pementasan/pertunjukkan
seniman tradisional banyak yang dibatalkan akibat adanya penerapan social
distancing selama pandemi covid-19. Dengan kondisi tersebut, maka diperlukan
suatu inovasi teknologi yang dapat menghubungkan antara para pencari jasa seni
tradisional dengan para seniman tradisional sekaligus dapat membantu seniman
tradisional meningkatkan pendapatan dan skillnya selama pandemi covid-19 ini.
Hal inilah yang menjadi peluang bagi kami untuk menciptakan sebuah startup
bernama “RUDAYA”. Melalui startup “RUDAYA”, kesenian tradisional
Indonesia dapat diwadahi sekaligus dapat dipromosikan dalam sebuah aplikasi
mobile.
Produk atau Layanan

RUDAYA adalah sebuah platform berbasis aplikasi mobile,


berkonsep e-commerce yang bertujuan untuk menghubungkan para pencari
jasa seni tradisional dengan para seniman tradisional Indonesia. Dilihat dari
sisi seniman tradisional, para seniman tradisional dengan berbagai kategori
keahlian dari seluruh Indonesia dapat bergabung dengan cara mendaftar
sebagai seniman tradisional yang akan dipromosikan, serta mengisi data
secara lengkap pada aplikasi RUDAYA. Selain itu, para seniman
tradisional dapat mengisikan profil mereka seperti biografi, foto, jadwal
tampil, hingga video penampilan pada aplikasi RUDAYA. Hal ini dilakukan
untuk mempromosikan para seniman tradisional kepada para pencari jasa seni
tradisional. Melalui fitur riders yang tersedia di aplikasi RUDAYA, seniman
tradisional dapat memberikan permintaan khusus secara langsung kepada
pencari jasa seni yang telah mem booking mereka. Adapun permintaan
khusus mereka seperti mekanisme yang berkaitan dengan administrasi,
akomodasi dan konsumsi, transportasi, kesehatan dan keselamatan,
scheduling, dan special order. Pada fitur pilih jenis seniman tradisional,
terdapat pilihan perorangan atau group. Pada pilihan group, seniman
tradisional dapat memilih dan menentukan siapa saja seniman tradisional
lainnya dari seluruh Indonesia yang ingin diajak untuk berkolaborasi dalam
acara yang diadakan oleh para pencari jasa seni. Pada aplikasi RUDAYA
tersedia fitur kontrak digital. Fitur kontrak digital yaitu kontrak selama
proses booking melalui aplikasi RUDAYA antara pencari jasa seni dengan
seniman tradisional yang tersedia dalam bentuk digital. Para seniman tradisional
harus memenuhi segala persyaratan dan ketentuan yang telah ditetapkan oleh
aplikasi RUDAYA tersebut. Tersedia juga fitur live amal pada aplikasi
RUDAYA. Pada fitur ini, seniman akan menampilkan kemampuan pentas seni
secara online dan ditonton langsung oleh pencari jasa seni dan masyarakat
umum. Pencari jasa seni dan masyarakat umum dapat memberikan komentar
sekaligus donasi kepada seniman tradisional atas pertunjukkan online yang telah
diberikan. Melalui fitur live amal ini, seniman tradisional dapat terbantu dalam
meningkatkan pendapatan dan skill yang mereka miliki selama pandemi covid-
19.
Dilihat dari sisi pencari jasa seni tradisional, para pencari jasa
seni tradisional dapat bergabung dengan cara mendaftar sebagai pencari jasa
seni tradisional serta mengisi data secara lengkap pada aplikasi RUDAYA.
Para pencari jasa seni tradisional dapat mengetahui kemampuan seniman
tradisional dengan melihat video penampilan seniman tradisional yang ingin
mereka booking. Para pencari jasa seni tradisional dapat mencari dan memilih
seniman tradisional yang diinginkan sesuai dengan lokasi terdekat mereka
mengadakan acara melalui fitur tambahan yaitu fitur filter informasi keberadaan
seniman tradisional. Tersedia juga fitur tambahan lainnya yaitu fitur promo
khusus pada saat event-event tertentu dan juga terdapat paket tambahan jasa
make up seniman tradisional. Para pencari jasa seni tradisional dapat
memilih untuk menggunakan seniman tradisional dalam bentuk perorangan
atau group melalui fitur pilih jenis seniman tradisional pada aplikasi
RUDAYA. Selain itu, terdapat fitur booking untuk memudahkan proses
pemesanan yang akan dilakukan oleh pencari jasa seni tradisional. Pencari
jasa seni tradisional dapat melakukan pembayaran mulai dari transfer bank,
dompet elektronik (rudayapay), hingga pembayaran dengan menggunakan
kartu kredit.
Analisis Pasar dan Kompetitor
Bisnis ini memiliki pangsa pasar yang sangat besar, hal ini dapat
dilihat dari banyaknya permintaan dari para pencari jasa seni tradisional seperti
seperti perorangan yang sedang melakukan hajatan, instansi, agen perjalanan,
hotel, event organizer, dan wedding organizer yang membutuhkan pementasan
dari seniman tradisional baik itu dengan tujuan acara penyambutan tamu ataupun
menghibur para undangan. Selain itu juga, kebanyakan restoran dan hotel di Bali
menyelenggarakan pementasan hiburan berupa tarian tradisional Bali setiap
harinya untuk dipertunjukkan kepada pengunjung restoran dan hotel di Bali. Hal
ini menunjukkan bahwa jasa pementasan para seniman tradisional sangat
dibutuhkan oleh para pencari jasa seni tradisional.
Menurut berita dari Media Indonesia (2020), pelaku industri Event
Organizer dengan pertumbuhan industri tiap tahunnya mencapai 15% hingga
20%, bahkan nilai industrinya sudah lebih dari Rp500 triliun seringkali kesulitan
mencari talent ketika harus menggelar event di daerah-daerah yang
membutuhkan pementasan dari seorang seniman tradisional dengan tujuan acara
penyambutan tamu ataupun menghibur para undangan. Hal ini menunjukkan
bahwa kebutuhan para pencari jasa seni tradisional terhadap keberadaan seniman
tradisional sangat dibutuhkan. Selain itu, hal tersebut juga sebanding dengan
banyaknya seniman tradisional yang ada di Indonesia. Sehingga dengan hal itulah
maka bisnis ini memiliki pangsa pasar yang sangat berpeluang untuk dijalankan
dan berkembang secara signifikan sesuai dengan permintaan para pencari jasa
seni tradisional dan keberadaan para seniman tradisional Indonesia.
Bisnis ini memiliki kompetitor yang bergerak pada bidang yang
sama yaitu penanganan jasa talent dalam suatu acara. Berikut merupakan
kompetitor dari bisnis RUDAYA.
Talent-Hub merupakan aplikasi untuk booking talent-
talent dan artis professional dari seluruh Indonesia mulai dari
penyanyi, band, MC, DJ, sampai komedian untuk berbagai jenis
event seperti pernikahan, launching product, ulang tahun,
gathering perusahaan, reuni, acara pemerintahan, acara
keagamaan, dan sebagainya. Dimana bisnis ini hanya berfokus
pada booking talent-talent dan artis Indonesia saja, tidak
memfasilitasi para seniman tradisional Indonesia. Tidak terdapat
fitur promo khusus, paket jasa make up seniman, filter keberadaan
seniman tradisional, pendaftaran pencari jasa dan seniman,
pembayaran melalui dompet elektronik pada aplikasi, serta tidak
terdapat video penampilan dari masing-masing talent yang ingin
di booking

Soul Artists merupakan bisnis yang berasal dari luar


negeri untuk mencari dan memesan artis-artis yang memiliki
kinerja tinggi di mana pun mereka berada. Pada bisnis ini, para
pencari jasa hiburan merekrut para talent dengan cara memilih
dari katalog talenta yang beragam dari seluruh dunia. Bisnis ini
tidak memfasilitasi secara penuh para seniman tradisional
Indonesia. Tidak terdapat fitur promo khusus, paket jasa make up
seniman, filter keberadaan seniman tradisional, pendaftaran
pencari jasa dan seniman, pembayaran melalui dompet elektronik
pada aplikasi, serta tidak terdapat video penampilan dari masing-
masing talent yang ingin di booking.
Dari kedua kompetitor tersebut, bisnis kami menawarkan banyak
fitur yang lebih unggul dan berbeda dibanding kompetitor serupa. Selain itu
juga, bisnis kami berfokus untuk memfasilitasi secara penuh para seniman
tradisional Indonesia dan para pencari jasa seni tradisional. Keunggulan fitur
kami akan berdampak signifikan terhadap kelangsungan bisnis dan peningkatan
kualitas kesenian Indonesia. Penanganan masalah yang sesuai dengan kebutuhan
para pencari jasa seni tradisional dan para seniman tradisional Indonesia dengan
memberikan layanan yang bertujuan untuk menghubungkan para pencari jasa
seni tradisional dengan para seniman tradisional Indonesia. Karena
kebutuhan para pencari jasa seni tradisional terhadap keberadaan seniman
tradisional sangat dibutuhkan. RUDAYA ini juga dapat mempromosikan
sekaligus menghubungkan sesama seniman tradisional dengan berbagai
kategori keahlian dari seluruh Indonesia. Mereka dapat saling
berkolaborasi dalam menampilkan kemampuan pentas mereka di acara-
acara yang diadakan oleh para pencari jasa seni. Hal tersebut tentu akan
meningkatkan job para seniman tradisional Indonesia yang awalnya
penggunaan jasa mereka hanya digunakan oleh orang-orang terdekat saja jadi
semakin dikenal luas oleh para pencari jasa seni tradisional. Para pencari jasa seni
tradisional dapat mencari dan memilih seniman tradisional yang diinginkan
sesuai dengan lokasi terdekat mereka mengadakan acara sehingga dapat
memangkas biaya akomodasi transportasi dari pihak pencari jasa seni kepada
seniman tradisional. Tersedia juga promo khusus pada saat event-event
tertentu dan juga terdapat paket tambahan jasa make up seniman tradisional,
serta proses pembayaran melalui dompet elektronik rudayapay (tersedia
langsung pada aplikasi RUDAYA) yang tidak tersedia di aplikasi kompetitor
serupa. Selain itu, RUDAYA ini dapat membantu para pencari jasa seni untuk
mengetahui kemampuan seniman tradisional dengan melihat video penampilan
dari seniman tradisional tersebut di fitur yang tersedia pada aplikasi mobile
kami. Sehingga, para seniman tradisional otomatis akan menjaga kualitas seni
mereka karena kemampuan mereka dapat dinilai langsung oleh penggunanya.
Hal ini tentu akan semakin meningkatkan kualitas kesenian Indonesia.

Strategi Bisnis

Strategi pemasaran yang akan kami lakukan yaitu:

1. Tahap awal, kami berencana untuk mengunjungi beberapa hotel, agen


perjalanan, perorangan yang sedang melakukan hajatan dan sanggar tari di Bali
yang sekiranya turut ambil bagian menjadi user kami dan mempromosikan
aplikasi ini.
2. Mengajak para seniman tradisional Indonesia dan para pencari jasa seni untuk
bekerjasama dan mendaftarkan dirinya ke perusahaan kami.
3. Untuk mendaftar di aplikasi kami sebagai seniman tradisional Indonesia dan
pencari jasa seni tidak dikenakan biaya.
4. Selain itu, pemasaran melalui media online seperti website, media sosial, dan
brosur dibutuhkan agar informasi tentang aplikasi tersebar luas, sehingga
mampu menarik minat para pencari jasa seni dan seniman tradisional Indonesia.
5. Kami akan mengikuti expo di event kesenian, seperti Pesta Kesenian Bali,
Denpasar Festival, dan Ubud Festival, untuk pengenalan/positioning RUDAYA.

Gambar Fanspage dan Instagram Sebagai Media Promosi Startup RUDAYA

Strategi penjualan dalam bisnis ini yaitu:


1. Aplikasi dibuat user friendly untuk memudahkan pihak manapun (user)
dalam menggunakan aplikasi.
2. Menambahkan fitur yang diinginkan oleh customers.
3. Pendaftaran para seniman tradisional Indonesia dan pencari jasa seni
dibuka seluas luasnya secara gratis serta akan mendapatkan fasilitas yang
lengkap.
4. Fitur tambahan bagi pencari jasa seni yaitu akan mendapatkan promo khusus
ketika melakukan booking saat ada event-event tertentu.
5. Pencari jasa seni ketika melakukan booking terhadap para seniman tradisional
Indonesia akan diberikan fasilitas untuk melakukan filter tentang informasi
keberadaan seniman tradisional Indonesia. Hal ini dilakukan untuk memudahkan
pencari jasa seni dalam memilih seniman tradisional yang diinginkan sesuai
dengan lokasi terdekat mereka mengadakan acara.

Strategi Mitigasi Resiko

No Resiko Solusi
1 Tidak terdapatnya pengguna aktif Kami menerapkan metode promosi secara
digital dengan melalui sosial media dan
berupaya memberikan voucher promo
terhadap pengguna aplikasi RUDAYA
2 Tidak tercapainya target transaksi Jika terjadi hal tersebut untuk bulan
berikutnya kami akan mengevaluasi kondisi
user dan bentuk layanan yang kami berikan.
3 Fitur premium yang tidak efektif Kami memberikan masa trial pada waktu
tertentu untuk dapat mencoba secara gratis
fitur premium tersebut. Diharapkan dengan
begitu dapat memberikan ketertarikan
kepada beberapa user, dan bahkan dapat
menimbulkan ketergantungan.

Proyeksi Keuangan
Modal awal investasi untuk menjalankan perusahaan pemula RUDAYA
ini adalah sebesar Rp.66.000.000,- (enam puluh enam juta rupiah) dengan
rincian sebagai berikut:

No. Uraian Jumlah (Rp)


1. Pengembangan Produk Rp. 45.000.000,-
2. Promosi Rp. 20.000.000,-
3. Belanja Bahan Rp. 6.000.000,-
Total Biaya Rp. 66.000.000,-

Pada tahun 2020, modal awal yang kami anggarkan untuk


pengembangan produk aplikasi, promosi, beserta belanja bahan lainnya yaitu
sebesar Rp.66.000.000,-. Pengembangan produk aplikasi RUDAYA terdiri dari
kegiatan developing dan testing, promosi RUDAYA melalui media online
seperti website, media sosial, brosur, serta mengikuti expo di event kesenian, dan
belanja bahan berupa server dan hosting.
RUDAYA mengambil keuntungan sebesar 20% dari hasil transaksi
antara seniman tradisional dengan pencari jasa seni tradisional. Bagi
seniman tradisional yang ingin dijadikan sebagai member premium
dikenakan budget sebesar 300.000/bulan.
Sampai akhir tahun 2021, kami menargetkan minimal 400 pengguna
yang bergabung menjadi member RUDAYA, dengan cakupan wilayah di seluruh
daerah Indonesia dengan rata- rata budget setiap kali mengadakan transaksi yaitu
500.000.

Penghasilan Tahun 2021: 400× 500.000 × 20% = Rp.40.000.000,-.

Sampai akhir tahun 2022, mengalami peningkatan jumlah pengguna


akibat adanya promosi, expo dan promo khusus yaitu terdapat 800 pengguna,
dengan cakupan wilayah di seluruh daerah Indonesia dengan rata-rata budget
setiap kali mengadakan transaksi yaitu 600.000.
Penghasilan Tahun 2022: 800× 600.000 × 20% = Rp.96.000.000,-.

Tahun Ke- Target Rata-Rata Target Penghasilan


Minimal Minimal Minimal
User Budget Member
Transaksi Premium

Tahun ke-1 400 user Rp.500.000,- - Rp.40.000.000,-


Tahun ke-2 800 user Rp.600.000,- - Rp.96.000.000,-
Tahun ke-3 950 user Rp.600.000,- 10 Rp.150.000.000,-
Tahun ke-4 1800 user Rp.700.000,- 20 Rp.324.000.000,-
Tahun ke-5 3.300 user Rp.800.000,- 20 Rp.600.000.000,-

Sehingga, modal investasi kami akan kembali dalam kurun waktu 2


tahun. Kemudian proyeksi pendapatan dalam waktu 5 tahun kedepan yaitu
Rp 600.000.000.
PROYEKSI PENDAPATAN STARTUP RUDAYA
700000000
TAHUN 2020 - 2025
600000000 Rp600,000,000

500000000

400000000
Rp324,000,000
300000000

200000000
Rp150,000,000
100000000 Rp96,000,000
Rp66,000,000
Rp40,000,000
0 2020 2021 2022 2023 2024 2025
Tahun Laba

Anggota Perusahaan

Keanggotaan bisnis RUDAYA terdiri dari pembimbing dan founder


(CEO, CTO, dan CMO). Berikut merupakan kualifikasi anggota dalam bisnis
RUDAYA:

1. I Gusti Lanang Agung Raditya Putra, S.Pd., M.T. , merupakan mentor dari
bisnis RUDAYA yang saat ini aktif sebagai dosen pengajar di Jurusan Teknik
Informatika Universitas Pendidikan Ganesha. Beberapa pengalaman dalam
bidang StartUp yaitu sebagai founder StartUp WAKABali, Co-Founder PRIMA
GSM M2M RTU (Program Pendanaan Inkubasi Bisnis Teknologi / IBT 2016
oleh Kemenristekdikti), sebagai koordinator event Bali StartUp Camp 2016 &
Bali StartUp Expo 2017, serta sebagai pendamping Kewirausahaan Mahasiswa
Indonesia (KMI) 2018.
2. Irfan Walhidayah, merupakan pemimpin dalam bisnis ini yang saat ini masih
menjadi Mahasiswa Universitas Pendidikan Ganesha dengan program studi
Sistem Informasi. Berikut beberapa pengalaman dalam hal memimpin organisasi
yaitu : pernah maenjabat sebagai Wakil Ketua HMJ Teknik Informatika masa
Bakti 2019-2020, kemudian juga pernah menjabat sebagai Koordinator Tim
Media Informasi di program studi Sistem Informasi pada tahun 2018-2019, Saat
ini menjabat sebagai Ketua HMJ Teknik Informatika Masa Bakti 2020-2021
serta menjabat sebagai Koordinator pada U-StartUp Community di Program
Studi Sistem Informasi. Memiliki pengalaman juga dalam bidang Bussines
Analyst dan pernah membuat rancangan website Sistem Informasi Pengarsipan
Surat Bappeda Sumatera Utara.

3. Fachradina Yuniar, merupakan penanggungjawab bagian marketing dan


bisnis yang saat ini masih menjadi mahasiswa Universitas Pendidikan Ganesha
dengan program studi Sistem Informasi. Pengalaman dalam bidang marketing
dan bisnis yaitu pernah bekerja sebagai reseller produk hijab dan pakaian,
membantu usaha pembuatan kue milik keluarga. Memiliki pengalaman juga
dalam bidang business plan yaitu juara 1 Lomba Business Plan tingkat Provinsi
Bali Tahun 2020 dan sekaligus sebagai CEO Founder Startup Halal Butcher’s
Bali.

4. Putu Dhanu Driya, merupakan penanggungjawab bagian desain dan user


experience atau user interface yang saat ini masih menjadi mahasiswa
Universitas Pendidikan Ganesha dengan program studi Sistem Informasi.
Pengalaman dalam bidang desain yaitu membuat desain poster, pamflet, dan
infografis lainnya. Pengalaman dalam bidang user experience yaitu pernah
membuat website dan aplikasi mobile.

Daya Tarik atau Traksi


Bisnis RUDAYA saat ini sudah melakukan survei terkait banyaknya
permintaan dari para pencari jasa seni tradisional seperti seperti perorangan
yang sedang melakukan hajatan, instansi, agen perjalanan, hotel, event
organizer, dan wedding organizer yang membutuhkan pementasan dari seniman
tradisional baik itu dengan tujuan acara penyambutan tamu ataupun menghibur
para undangan. Setelah itu kami sudah merancang dan mendesain bisnis
RUDAYA seperti mendesain platform, merancang strategi keuangan, penjualan,
dan pemasaran, melakukan beberapa sosialisasi terhadap para seniman
tradisional Indonesia dan para pencari jasa seni untuk bekerjasama dan
mendaftarkan dirinya ke perusahaan kami, serta mengunjungi beberapa hotel,
agen perjalanan, perorangan yang sedang melakukan hajatan dan sanggar tari di
Bali yang sekiranya turut ambil bagian menjadi user kami dan mempromosikan
aplikasi ini. Daya tarik dari bisnis ini yaitu RUDAYA sebagai sebuah social
media platform berbasis aplikasi mobile yang bertujuan untuk
menghubungkan para pencari jasa seni tradisional dengan para seniman
tradisional Indonesia. Karena kebutuhan para pencari jasa seni tradisional
terhadap keberadaan seniman tradisional sangat dibutuhkan.

Gambar Pertunjukan Seni Tari di salah satu restaurant Ubud, Bali

Dengan adanya bisnis RUDAYA ini, maka akan menjadi berkah


baru bagi para seniman tradisional Indonesia yang awalnya penggunaan jasa
mereka hanya digunakan oleh orang-orang terdekat saja jadi semakin dikenal
luas oleh para pencari jasa seni tradisional, karena kami membantu
mempromosikan para seniman tradisional Indonesia kepada para pencari jasa
seni tradisional, sehingga dapat meningkatkan job sekaligus penghasilan dari
para seniman tradisional Indonesia. Dengan kerjasama yang kami jalin dengan
para pencari jasa seni tradisional, mereka dapat mencari dan memilih seniman
tradisional yang diinginkan sesuai dengan lokasi terdekat mereka mengadakan
acara sehingga dapat memangkas biaya akomodasi transportasi dari pihak pencari
jasa seni kepada seniman tradisional. Selain itu, melalui fitur live amal yang
tersedia pada aplikasi RUDAYA, seniman tradisional dapat terbantu dalam
meningkatkan pendapatan dan skill yang mereka miliki selama pandemi covid-
19 ini.
Setelah beberapa tahun kedepan, pengembangan bisnis RUDAYA
ini akan memperluas jaringan dan kerja sama dengan para pencari jasa seni
tradisional yang membutuhkan pementasan dari seniman tradisional baik itu
dengan tujuan acara penyambutan tamu ataupun menghibur para undangan
untuk berbagai jenis event yang awalnya di tingkat nasional saja kemudian
merambah hingga ke tingkat internasional, berinovasi meningkatkan layanan
baru kepada talent-talent ataupun artis professional dari seluruh Indonesia mulai
dari penyanyi, band, MC, DJ, sampai komedian untuk berbagai jenis event di
tingkat nasional maupun tingkat internasional, membuat SOP khusus bagi para
seniman tradisional Indonesia yang tergabung dalam RUDAYA agar nantinya
dapat semakin menjaga kualitas kesenian mereka masing-masing, dan
pengembangan platform RUDAYA dalam IOS sehingga semua perangkat gawai
dapat menggunakan aplikasi RUDAYA. Kedepannya kami mengarahkan bisnis
ini tidak hanya menyediakan layanan yang sudah ada tetapi juga berfokus pada
peningkatan layanan terhadap pengguna dan peningkatan profit bagi
perusahaan. Bisnis kami tentunya tidak akan bergerak dicakupan wilayah
daerah saja melainkan secara perlahan menyebar dari nasional hingga
internasional.

Makna Logo Startup RUDAYA


/
Business Model Canvas Startup RUDAYA
Mockup User Inteface Startup RUDAYA

Gambar User Sign Gambar User Signup


Up Login

Gambar Menu Utama Gambar Menu


User Seniman
Gambar Detail Gambar Jadwal
Seniman Seniman

Gambar Live Amal Gambar Contract


Digital

Anda mungkin juga menyukai