Anda di halaman 1dari 60

STANDAR SPLN T3.

007-1: 2017
Lampiran Peraturan Direksi
PT PLN (Persero) No. 0031.P/DIR/2018
PT PLN (PERSERO)

SPESIFIKASI
TRANSFORMATOR TENAGA
Bagian 1: Transformator 66/22kV

PT PLN (Persero)
Jl. Trunojoyo Blok M-1/135 Kebayoran Baru
Jakarta Selatan 12160

i
STANDAR SPLN T3.007-1: 2017
Lampiran Peraturan Direksi
PT PLN (Persero) No. 0031.P/DIR/2018
PT PLN (PERSERO)

SPESIFIKASI
TRANSFORMATOR TENAGA
Bagian 1: Transformator 66/22 kV

PT PLN (Persero)
Jl. Trunojoyo Blok M-1/135 Kebayoran Baru
Jakarta Selatan 12160
SPESIFIKASI
TRANSFORMATOR TENAGA
Bagian 1: Transformator 66/22 kV

Disusun oleh :

Kelompok Bidang Transmisi Standardisasi


dengan Surat Keputusan
General Manager PT PLN (Persero) Pusat Penelitian dan Pengembangan
Ketenagalistrikan
(Research Institute)
No. 0027.K/GM/2017

Kelompok Kerja Standardisasi


Transformator Tenaga
dengan Keputusan
General Manager PT PLN (Persero) Pusat Penelitian dan Pengembangan
Ketenagalistrikan
(Research Institute)
No. 0028.K/GM/2017

Diterbitkan oleh:
PT PLN (Persero)
Jl. Trunojoyo Blok M - 1/135, Kebayoran Baru
Jakarta Selatan 12160
Kelompok Bidang Transmisi Standardisasi
dengan Keputusan
General Manager PT PLN(Persero) Pusat Penelitian dan
PengembanganKetenagalistrikan
(Research Institute)
No. 0027.K/GM/2017

1. Ir. Sumaryadi, MT :Sebagai Ketua merangkap Anggota


2. Sriyono, ST, MT : Sebagai Sekretaris merangkap Anggota
3. Didik Fauzi Dakhlan, ST, MSc : Sebagai Anggota
4. Ir. Soni Asmaul Fuadi : Sebagai Anggota
5. Ir. Puguh Widotomo : Sebagai Anggota
6. Ika Sudarmaja, ST : Sebagai Anggota
7. Suroso Isnandar, ST : Sebagai Anggota
8. Imam Mahfud, ST : Sebagai Anggota

Susunan Kelompok Kerja Standardisasi


Transformator Tenaga
dengan Keputusan
General Manager PT PLN (Persero) Pusat Penelitian dan Pengembangan Ketenagalistrikan
(Research Institute)
No. 0028.K/GM/2017

1. Jati Pharmadita, ST, MT : Sebagai Ketua merangkap Anggota


2. Afrianto BBN, Amd : Sebagai Sekretaris merangkap Anggota
3. Campy Hidayat, ST, MBA : Sebagai Anggota
4. Tanjung Anggraini Leksono, ST : Sebagai Anggota
5. Henny Ika Septyani, ST, MT : Sebagai Anggota
6. Bryan Bimalaksana, ST : Sebagai Anggota
7. Abdillah Pratama, ST : Sebagai Anggota
8. Dian Septi Rahmani, ST : Sebagai Anggota
9. Parlindungan S : Sebagai Anggota
10. Febi Hadi Permana, ST : Sebagai Anggota

Nara sumber:
- Ir. Johan Mass Inaray
SPLN T3.007-1: 2017

Daftar Isi

Daftar Isi ................................................................................................................................ i


Daftar Tabel ......................................................................................................................... iii
Daftar Gambar ..................................................................................................................... iii
Daftar Lampiran ................................................................................................................... iii
Prakata ................................................................................................................................ iv
1. Ruang Lingkup ............................................................................................................... 1
2. Tujuan ............................................................................................................................ 1
3. Acuan Normatif............................................................................................................... 1
4. Istilah dan Definisi .......................................................................................................... 1
4.1 Tegangan tertinggi untuk peralatan pada belitan (Um): .................................... 2
4.2 Tegangan pengenal belitan (Ur): ...................................................................... 2
5. Kondisi Pelayanan.......................................................................................................... 2
5.1 Kondisi pelayanan normal ................................................................................. 3
5.2 Kondisi pelayanan khusus ................................................................................ 3
6. Nilai Pengenal dan Karakteristik .................................................................................... 3
6.1 Jumlah fase dan kelompok vektor ..................................................................... 3
6.2 Frekuensi pengenal........................................................................................... 3
6.3 Metode pendinginan.......................................................................................... 3
6.4 Daya pengenal .................................................................................................. 4
6.5 Tegangan pengenal .......................................................................................... 4
6.6 Tegangan sadapan ........................................................................................... 4
6.7 Desain insulasi belitan ...................................................................................... 4
6.8 Tingkat insulasi ................................................................................................. 5
6.9 Karakteristik tanpa beban ................................................................................. 5
6.10 Karakteristik berbeban ...................................................................................... 5
6.11 Rugi-rugi kipas pendingin .................................................................................. 6
6.12 Kenaikan suhu .................................................................................................. 6
6.13 Tingkat bising .................................................................................................... 6
7. Desain, Konstruksi dan Lengkapan................................................................................ 6
7.1 Persyaratan umum ............................................................................................ 6
7.2 Ketahanan hubung-singkat ............................................................................... 7
7.3 Sistem preservasi minyak ................................................................................. 7
7.4 Sistem Tangki ................................................................................................... 7
7.4.1 Tangki untuk sistem preservasi konvensional ....................................... 8
7.5 Sirkit magnetik ................................................................................................... 9
7.6 Belitan ............................................................................................................. 10
7.7 Kipas pendingin............................................................................................... 10
i
SPLN T3.007-1: 2017

7.8 Radiator ........................................................................................................... 11


7.9 On-load tap changer (OLTC) ........................................................................... 11
7.10 Minyak insulasi ................................................................................................ 11
7.11 Terminal ........................................................................................................... 12
7.11.1 Terminal transformator konvensional ................................................... 12
7.11.2 Terminal transformator GIS .................................................................. 13
7.11.3 Penandaan terminal ............................................................................. 13
7.12 Pressure relief device ...................................................................................... 14
7.13 Relai buchholz ................................................................................................. 14
7.14 Panel kontrol .................................................................................................... 15
7.15 Kontrol and Indikator........................................................................................ 15
7.16 Lengkapan lengkapan ..................................................................................... 15
7.17 Online oil DGA monitoring system ................................................................... 15
7.18 Online bushing monitoring system ................................................................... 15
7.19 Fire prevention system .................................................................................... 16
7.20 Online oil purifying system ............................................................................... 16
8. Transportasi .................................................................................................................. 16
8.1 Pengemasan dan pengiriman .......................................................................... 16
8.2 Assembled ....................................................................................................... 16
9. Pengujian ...................................................................................................................... 17
9.1 Audit mutu ........................................................................................................ 17
9.1.1 Audit kelayakan .................................................................................... 17
9.1.2 Audit produksi ...................................................................................... 17
9.2 Uji jenis ............................................................................................................ 18
9.2.1 Ketentuan umum .................................................................................. 18
9.2.2 Keidentikan desain ............................................................................... 19
9.3 Uji rutin ............................................................................................................. 19
9.4 Uji serah terima di pabrik (Factory acceptance test) ....................................... 20
9.5 Uji serah terima di lapangan (Site acceptance test) ........................................ 21
10. Daftar Penyedia Terpilih ............................................................................................... 21

ii
SPLN T3.007-1: 2017

Daftar Tabel

Tabel 1. Daya pengenal....................................................................................................... 4


Tabel 2. Tegangan sadapan ................................................................................................ 4
Tabel 3. Tingkat insulasi ...................................................................................................... 5
Tabel 4. Karakteristik tanpa beban dan berbeban ............................................................... 5
Tabel 5. Jenis dan ukuran katup sistem tangki .................................................................... 9
Tabel 6. Nilai pengenal bushing ........................................................................................ 12
Tabel 7. Spesifikasi dimensi nominal bushing ................................................................... 12
Tabel 8. Karakteristik bushing ........................................................................................... 13
Tabel 9. Mata uji jenis ........................................................................................................ 22
Tabel 10. Mata uji rutin ...................................................................................................... 25
Tabel 11. Mata uji serah terima di lapangan...................................................................... 28

Daftar Gambar
Gambar 1. Layout terminal untuk transformator fase tiga ................................................. 13

Daftar Lampiran

Lampiran A – Data untuk pelelangan ................................................................................. A


Lampiran B – Penalti rugi-rugi ............................................................................................ D
Lampiran C – Penalti DP .................................................................................................... G
Lampiran D – Benturan dan getaran pada transportasi ....................................................... J

iii
SPLN T3.007-1: 2017

Prakata

Standar Spesifikasi Transformator Tenaga, Bagian 1: Transformator Tenaga 66/22 kV ini


merupakan revisi dari SPLN 61: 1997, Spesifikasi Transformator Tenaga Tegangan
Tinggi.
Standar ini menetapkan spesifikasi untuk transformator tenaga 66/22 kV fasa tiga
pasangan luar.
Salah satu materi revisi adalah menindaklanjuti penugasan Direktur Perencanaan
Korporat sesuai surat No.:1134/REN.03.02/DITREN/2015, tanggal 14 Desember 2015
agar membuat spesifikasi Transformator tenaga 66 kV, 150 kV, 275 kV dan 500 kV yang
diperlukan sebagai pedoman dalam melakukan pengadaan terhadap kebutuhan peralatan
utama kelistrikan yang terdapat di lingkungan PT PLN (Persero).
Spesifikasi Transformator Tenaga dalam standar ini dibagi dalam 6 bagian, terdiri dari:
- Bagian 1: Transformator Tenaga 66/22 kV;
- Bagian 2: Transformator Tenaga 150/22/10 kV;
- Bagian 3: Transformator Tenaga 275/165/20 kV;
- Bagian 4: Transformator Tenaga 150/66/10 kV.
- Bagian 5: Transformator Tenaga 500/168/71,5 kV;
- Bagian 6: Transformator Tenaga 500/275/71,5 kV
Selain hal tersebut, materi revisi juga mencakup redaksional susunan standar.
Dengan ditetapkannya standar ini, maka SPLN 61:1997, ketentuan mengenai spesifikasi
transformator 66/22 kV pada Keputusan Direksi No.: 0632.K/DIR/2013 dan aturan lain
yang bertentangan dengan standar ini dinyatakan tidak berlaku lagi.

iv
SPLN T3.007-1: 2017

Spesifikasi Transformator Tenaga


Bagian 1: Transformator 66/22 kV

1. Ruang Lingkup

Standar ini berlaku untuk transformator tenaga pasangan luar 66/22 kV yang digunakan
pada Gardu Induk 66 kV untuk memasok jaringan distribusi 20 kV di lingkungan PLN.

2. Tujuan

Sebagai pedoman umum dalam menetapkan persyaratan spesifikasi teknis pada proses
enjiniring, pengadaan, instalasi pemasangan, pengujian dan komisioning bagi unit-unit
PLN dan acuan desain pembuatan dan pengujian bagi pabrikan.

3. Acuan Normatif

Kecuali ditetapkan secara khusus pada standar ini, maka ketentuan mengikuti standar
berikut. Dalam hal terjadi revisi pada standar tersebut maka acuan mengikuti edisi
terakhirnya.
a. IEC 60076-1: 2011, Power transformers- Part 1: General;
b. IEC 60076-2: 2011, Power transformers - Part 2: Temperature rise for liquid-
immersed transformers;
c. IEC 60076-3: 2013 + AMD1: 2018, Power transformers - Part 3: Insulation levels,
dielectric tests and external clearances in air;
d. IEC 60076-4: 2002, Power transformers - Part 4: Guide to the lightning impulse and
switching impulse testing - Power transformers and reactors;
e. IEC 60076-5: 2006, Power transformers - Part 5: Ability to withstand short circuit;
f. IEC 60076-7-2018: Power Transformer-Part 7: Loading Guide for Oil-immersed
Power Transformers;
g. IEC 60076-10: 2001, Power transformers - Part 10: Determination of sound levels;
h. IEC 60076-18: 2012, Power transformers - Part 18: Measurement of frequency
response;
i. IEC 60214-1: 2014, Tap-changers - Part 1: Performance requirements and test
methods;
j. IEC 60296: 2012, Fluids for electrotechnical applications – Unused mineral insulating
oils fortransformers and switchgears;
k. IEC 60422: 2013, Mineral insulating oils in electrical equipment - Supervision and
maintenance guidance;
l. IEC 60599: 2015, Mineral oil filled electrical equipment in service - Guidance on the
interpretation of dissolved and free gases analysis;
m. IEC 60567: 2011, Oil-filled electrical equipment - Sampling of gases and analysis of
free and dissolved gases – Guidance;
n. IEC 60450: 2004 + AMD1: 2007,Measurement of the average viscometric degree of
polymerization of new and aged cellulosic electrically insulating material;
o. IEC 60616: 1978, Terminal and tapping markings for power transformers;
p. IEC 60137: 2017, Insulated bushings for alternating voltages above 1000 V;
q. ISO 12944-5: 2007, Paint and Varnishes – Corrosion protective of steel structures by
protective paint systems Part 5: Protective paint systems
1
SPLN T3.007-1: 2017

r. SPLN T5.003-1: 2010, Pola proteksi transformator tenaga. Bagian 1: Interbus


500/150 kV; 275/150 kV; 150/66 kV; 150/20 kV dan 66/20 kV;
s. SPLN T5.009: 2015, Pedoman pemilihan pemasangan fire prevention dan fire
protection untuk transformator tenaga;
t. SPLN T3.002: 2007, Tegangan pengenal transformator tenaga dan jangkauan
penyadapan pengubah sadapan berbeban pada sistem 66 kV; 150 kV; 275 kV dan
500 kV;
u. IEC 61181: 2007 + AMD1:2012, Mineral oil-filled electrical equipment – application of
dissolved gas analysis (DGA) to factory tests on electrical equipment;
v. CIGRE 204, Guidelines for conducting design reviews for transformers 100 MVA and
123 kV and above, Cigre - Working Group 12.22, August 2002;
w. SPLN T3.004-02: 2016, Pedoman uji karakteristik minyak insulasi dan DGA. Bagian
2: Spesifikasi dan metode uji pengadaan minyak mineral insulasi untuk transformator
baru;
x. IEC 60815-1: 2008, Selection and dimensioning of high-voltage insulators intended
for use in polluted conditions - Part 1: Definitions, information and general principles;
y. IEC 60815-2: 2008, Selection and dimensioning of high-voltage insulators intended
for use in polluted conditions - Part 2: Ceramic and glass insulators for a.c. systems;
z. IEC 60815-3: 2008, Selection and dimensioning of high-voltage insulators intended
for use in polluted conditions - Part 3: Polymer insulators for a.c. systems;
aa. IEEE C57.12.90-2015: IEEE Standard Test Code for Liquid-Immersed Distribution,
Power, and Regulating Transformers + Corrigendum 1:Editorial and Technical
Corrections;
bb. IEEE C57.152-2013 : IEEE Guide for Diagnostic Field Testing of Fluid-Filled Power
Transformers, Regulators, and Reactors.

4. Istilah dan Definisi

Istilah dan definisi mengacu ayat Terms and Definitions pada standar IEC serial 60076
terkait.

4.1 Tegangan tertinggi untuk peralatan pada belitan (Um):

Tegangan r.m.s fasa ke fasa pada sistem fasa 3 sesuai desain tingkat isolasi belitan
transformator.

4.2 Tegangan pengenal belitan (Ur):

Tegangan yang diaplikasikan atau timbul pada kondisi tanpa beban, antara terminal
transformator yang tidak di sadap, atau pada suatu sadapan yang terhubung dengan
belitan utama, untuk belitan fasa 3 adalah tegangan antar fasa.

5. Kondisi Pelayanan

Kondisi pelayanan pada butir 5.1 merupakan kondisi normal operasi transformator yang
dispesifikasi oleh standar ini. Kondisi pelayanan di luar lingkup kondisi tersebut
memerlukan pertimbangan khusus dalam desain transformator (lihat butir 5.2).

2
SPLN T3.007-1: 2017

5.1 Kondisi pelayanan normal

Kondisi pelayanan normal dari operasi transformator adalah :


a. Ketinggian (altitude) tidak melebihi 1000 m di atas permukaan laut (dpl);
b. Suhu media pendingin:
Suhu udara pendingin pada inlet peralatan pendingin tidak melebihi:
1. 40 °C pada setiap waktu;
2. rata-rata bulanan 30 °C;
3. rata-rata tahunan 30 °C;
c. Tingkat polusi: sangat berat;
d. Seismic disturbance: 2,5 m/s2 (0,25 g);
e. Bentuk gelombang tegangan suplai; harmonik arus beban; dan kesimetrisan
tegangan suplai mengacu pada ketentuan IEC 60076-1 butir 4.2.

5.2 Kondisi pelayanan khusus

Pemasangan transformator pada lokasi dengan ketinggian lebih dari 1.000 m dpl,
penambahan ketinggian terhadap karakteristik transformator harus mempertimbangkan:
a. Minimum jarak bebas (clearance) insulasi eksternal mengikuti ketentuan IEC
60076-3, butir 16;
b. Batas kenaikan suhu mengikuti ketentuan IEC 60076-2, butir 6.3.2.
c. Untuk lokasi pemasangan yang mempunyai aktivitas seismik lebih tinggi dari
ketentuan kondisi pelayanan normal, desain transformator harus menggunakan
parameter yang sesuai
Semua kondisi khusus di atas harus dinyatakan pada dokumen lelang.
Pabrikan harus mencantumkan pada papan nama untuk setiap kondisi khusus yang
diterapkan.

6. Nilai Pengenal dan Karakteristik

6.1 Jumlah fase dan kelompok vektor

Jumlah fase adalah 3 (tiga), dengan kelompok vektor YNyn0.

6.2 Frekuensi pengenal

Frekuensi pengenal (fr) adalah 50 Hz.

6.3 Metode pendinginan

Metode pendingin adalah ONAN/ONAF, Lihat Tabel 1.

3
SPLN T3.007-1: 2017

6.4 Daya pengenal

Tabel 1. Daya pengenal

1 2 3

Daya pengenal Belitan primer dan sekunder


(Sr) [MVA]
[MVA] ONAN ONAF
30 18 30

6.5 Tegangan pengenal

Tegangan pengenal (Ur) masing-masing belitan:


a. Belitan primer : 66 kV;
b. Belitan sekunder : 22 kV.

6.6 Tegangan sadapan

Tabel 2. Tegangan sadapan

1 2 3
Tap HV[V] LV[V]
1 72600 22000
2 71775 22000
3 70950 22000
4 70125 22000
5 69300 22000
6 68475 22000
7 67650 22000
8 66825 22000
9 66000 22000
10 65175 22000
11 64350 22000
12 63525 22000
13 62700 22000
14 61875 22000
15 61050 22000
16 60225 22000
17 59400 22000

Sadapan ditempatkan pada belitan primer sisi netral dengan tegangan sadapan sisi
primer adalah 66+8×1,25 %
-8×1,25 %
kV.
Penomoran sadapan dimulai dari nomor 1 sampai dengan 17.
Posisi tap pengenal nomor 9.

4
SPLN T3.007-1: 2017

6.7 Desain insulasi belitan

Desain insulasi belitan:


a. Primer : sistem insulasi seragam (uniform);
b. Sekunder : sistem insulasi seragam (uniform).

6.8 Tingkat insulasi

Tabel 3. Tingkat insulasi

1 2 3 4

Um LI AC
Terminal
[kV] [kV] [kV]
Primer 72,5 325 140
Netral primer 72,5 325 140
Sekunder 24 125 50
Netral sekunder 24 125 50

CATATAN: Um = tegangan operasi kontinyu tertinggi ;


LI = tegangan ketahanan impuls petir ;
AC = tegangan ketahanan frekuensi daya.

6.9 Karakteristik tanpa beban

Rugi-rugi dan arus tanpa beban tercantum pada Tabel 4, kolom 2 dan 3.

6.10 Karakteristik berbeban

Rugi berbeban dan impedans hubung-singkat pada kondisi ONAF tercantum pada Tabel
4, kolom 4, 5 dan 6.

Tabel 4. Karakteristik tanpa beban dan berbeban

1 2 3 4 5 6

Daya Rugi tanpa Rugi


Arus tanpa Impedans hubung-singkat [%]
pengenal beban berbeban
maksimum beban (INL) maksimum
(Sr) (PNL) (PLL) Sadapan Sadapan
[%]
[MVA] utama ekstrim
[kW] [kW]
Nilai pabrikan
30 18 0,2 67 12,5 ± 7,5%
± 10%

Rugi-rugi berbeban merupakan rugi-rugi pada sadapan utama dan dua sadapan ekstrim
dengan formula sebagai berikut:

1
PLL = ×(PMax +2×PNom +PMin )
4

5
SPLN T3.007-1: 2017

Dimana:
PMax : rugi berbeban pada sadapan nomor 1;
PNom : rugi berbeban pada sadapan nomor 9;
PMin : rugi berbeban pada sadapan nomor 17.

6.11 Rugi-rugi kipas pendingin

Rugi-rugi kipas pendingin (tidak termasuk kipas cadangan): ≤ 1 kW.

6.12 Kenaikan suhu

Kenaikan suhu belitan dan minyak:


a. Rata-rata belitan : ≤ 55 K;
b. Minyak atas : ≤ 50 K;
c. Hottest spot : ≤ 68K.

6.13 Tingkat bising

Sound pressure level:


a. ONAF : ≤ 71 dB (pada jarak 2 m);
b. ONAN : ≤ 67 dB (pada jarak 0.3 m).

7. Desain, Konstruksi dan Lengkapan

7.1 Persyaratan umum

Spesifikasi dari lengkapan yang digunakan harus sesuai dengan nilai pengenal dan
kondisi pelayanan yang tercantum pada butir 5 dan 6.
Transformator harus dibuat dari bahan baku dan lengkapan yang sama sekali baru.
Semua bagian logam yang berada pada bagian luar harus diproteksi terhadap korosi.
Permukaan luar tangki dan konservator harus dicat sesuai kategori very high corrosivity
category (industrial) (C5I) dengan high durability rating mengacu pada ISO 12944 warna
RAL 7032. Permukaan luar tangki dan konservator harus dicat dengan marine coated
paint (C5M) warna RAL 7032 mengacu pada ISO 12944 dengan ketebalan cat rata-rata
mininum 80 µm. Ketentuan ini berlaku untuk marshalling kiosk (7.15), panel OLTC (7.9)
dan bagian lengkapan yang terbuat dari logam.
Sebelum pengecatan, tangki harus diproses sand blasting.
Bagian-bagian yang dapat dilepas untuk maksud kemudahan: transportasi, penggantian
maupun pemeliharaan (seperti: bushing, flange, manhole dan tutup tangki), harus diberi
perapat (gasket, seal) yang tahan suhu tinggi, minyak dan cuaca. Jenis bahan perapat
adalah fluoro carbon rubber type 1 FKM ISO 1629.
Merek dan tipe dari bahan baku dan lengkapan yang akan digunakan harus melalui
persetujuan PLN (Lihat Lampiran A).

6
SPLN T3.007-1: 2017

Transformator harus dilengkapi dengan:


a. Penandaan titik berattransformator pada fungsi transportasi dan fungsi terpasang
lengkap. Penandaan harus permanen cetak timbul pada dua sisi yang berkebalikan;
b. Lifting lugs yang mampu mengangkat berat total transformator dengan aman,
lengkap dengan penandaannya tampak luar berwarna merah;
c. Jacking pads yang mampu menggeser berat total transformator dengan aman,
lengkap dengan penandaannya berwarna merah;
d. Tangga panjat dilengkapi dengan rambu amar dan rambu bahaya tegangan listrik.
Bahan pelat tersebut harus tahan karat. Bahan logam tangga tahan karat dengan
pijakan tidak licin;
e. Fasilitas untuk pemasangan peralatan fire prevention. Ketentuan lebih lanjut dari
penggunaan fire prevention harus mengikuti SPLN T5.009: 2015;
f. Fasilitas untuk pemasangan CT netral ;
g. Flag connector untuk tipe bushing kondensor dengan bahan silver coating.

7.2 Ketahanan hubung-singkat

Transformator harus didesain tahan terhadap pengaruh termal dan pengaruh gaya
elektrodinamik dari arus gangguan hubung-singkat yang terjadi di terminal keluarannya.
Belitan harus mampu menahan gaya tekan dalam semua kondisi, terutama karena gaya
hubung-singkat antar terminal atau antara terminal dan bumi, dengan tegangan penuh
yang dipertahankan pada semua belitan lain yang dimaksudkan untuk hubungan ke
sumber suplai eksternal.
Pembuktian terhadap ketahanan termal dan dinamik hubung-singkat dilakukan melalui
kalkulasi berdasarkan IEC 60076-5, dan apabila diperlukan pengujian, harus disepakati
sebelumnya antara PLN dengan Pabrikan disertakan pada dokumen lelang.
Semua belitan didesain dengan asumsi bahwa titik netral dibumikan tanpa tahanan
(solidly grounded).
Kemampuan termal untuk menahan arus hubung-singkat pada masing-masing belitan,
suhu rata-ratanya tidak melebihi 200 oC dengan durasi arus hubung-singkat simetris 4
detik.
Kalkulasi ketahanan arus hubung singkat dinamik menggunakan faktor k√2 ≥ 2,55.

7.3 Sistem preservasi minyak

Sistem preservasi minyak menggunakan tipe bladder, tipe conservator dimana ekspansi
volume udara pada tekanan atmosfer berada di atas minyak namun dicegah dari kontak
langsung dengan minyak oleh bladder (rubber bag). Moisture-removing breather harus
dipasang pada koneksi ke atmosfer.

7.4 Sistem Tangki

Tangki dan konservator harus dibuat dari pelat baja minimal JIS G3101 SS400.
Tangki harus dilengkapi:
a. Skid pada bagian bawah tangki, dilengkapi pengunci ke pondasi;
b. Rak penyangga kabel 20 kV sisi sekunder.

7
SPLN T3.007-1: 2017

7.4.1 Tangki untuk sistem preservasi konvensional

OLTC (on-load tap changer) dikonstruksi di dalam tangki utama dengan minyak yang
terpisah.
Tebal minimum dari pelat tangki untuk pelat baja JIS G3101 SS400 adalah :
a. Atas 16 mm;
b. Bawah 12 mm;
c. Dinding 10 mm.
Bila pelat baja menggunakan kelas yang lebih tinggi, tebal minimum pelat dapat
disesuaikan.
Tangki harus diberi penandaan angka seri dengan permanen timbul (dapat dengan cara
dilas, paku keling atau metode lain) pada bagian sekitar jacking pad dan lifting lug.
Transformator dapat menggunakan jenis konstruksi cover type atau bell type.
Pemasangan tutup tangki dilakukan dengan pengelasan.
Lubang manhole di dinding tangki utama pada daerah samping atas OLTC yang
memudahkan untuk keperluan inspeksi.
Lubang handhole untuk kebutuhan koneksi lead bushing HV dan LV.
Ada fasilitas akses koneksi konduktor bushing primer untuk memudahkan konstruksi dan
pemeliharaan.
Tangki harus memenuhi:
a. Uji bocor (IEC 60076-1, butir 11.8), dengan tekanan uji ≥ 35 kPa diatas tekanan
normal selama 24 jam;
b. Uji vakum (IEC 60076-1, butir 11.9), untuk transformator yang harus diuji vakum ≤
0.133 kPa, di lokasi pemasangan atau transformator yang proses transportasinya
tanpa minyak. Defleksi permanen yang diijinkan pada pelat di antara stiffner
berdasarkan jarak antar stiffner adalah sebagai berikut :
o Kurang dari 1300 mm maksimum defleksi permanen adalah 3 mm
o 1300 – 2500 mm maksimum defleksi permanen adalah 8 mm
o Lebih dari 2500 mm maksimum defleksi permanen adalah 12,7 mm

7.4.1.1 Konservator

Konservator untuk tangki utama dan tangki OLTC merupakan satu kesatuan konstruksi
dan masing-masing dilengkapi dengan indikator level minyak jenis magnetik yang dapat
terbaca dengan mudah dari bawah transformator.
Konservator berbentuk silindris dan harus dilengkapi dengan bladder/rubber bag hanya
untuk tangki utama.
Konservator harus dapat dilepas untuk kemudahan transportasi.
Tebal minimum pelat konservator adalah 8 mm. Jika pelat yang digunakan lebih tinggi
dari JIS G3101 SS400, ketebalan dapat disesuaikan dan disertai kalkulasinya.

7.4.1.2 Katup (valve)

Katup harus dari bahan kuningan atau stainless steel.

8
SPLN T3.007-1: 2017

Jenis dan ukuran katup pada sistem tangki tercantum padaTabel 5.

Tabel 5. Jenis dan ukuran katup sistem tangki

Diameter
Fungsi Jenis
nominal

Draining dan filling (filtering) minyak Ball valve atau Gate Ø 50


tangki utama valve
Draining dan filling (filtering) minyak Ball valve atau Gate Ø 25
tangki OLTC valve
Vakum dan bypass valve Ball valve atau Gate Ø 25
valve
Intake dan outage pipa radiator Butterfly Valve atau Ø 80
throttle Valve
Pengambilan sampel minyak
(terpasang pada bagian atas dan Globe valve Ø 25
bawah)
DGA on-line Gate valve Ø 25
Pengapit Buchholz relay Gate valve Ø 80
Pengapit oil surge relay (OLTC) Gate valve Ø 25
Pipa pengumpul gas relai buchholz Ball valve Ø 10
Sistem fire prevention SPLN T5.009: 2015 -

Pocket untuk sensor suhu minyak atas harus diletakan pada posisi terpanas sesuai
review desain minimum 2 buah.

7.5 Sirkit magnetik

Sirkuit magnetik harus didesain sedemikian sehingga mencegah timbulnya muatan listrik
statik, pembentukan jalur hubung-singkat internal atau ke klem struktur, dan produksi
komponen fluks normal ke bidang laminasi.
Sirkit magnetik harus diinsulasi terhadap klem strukturnya dan tahan terhadap tegangan
uji 2,5 kV-DC selama 1 menit.
Bahan inti besi adalah grain oriented silicon steel, tipe Hi-B, laser atau non laser steel.
Karakteristik bahan inti besi sebagai berikut:
a. Ketebalan: 0,23 mm atau 0,27 mm;
b. Polarisasi magnetik minimum 1,85 Tesla pada 800 A/m;
c. Maximum specific core loss 0,95 W/kg pada 1,7 Tesla dan 50 Hz.
Inti besi harus didesain dengan rapat fluksi ≤ 1,7 Tesla pada daya pengenal kontinu dan
≤1,88 Tesla pada kondisi darurat terberat.
Bagian inti harus dirakit dan diikat secara kuat, sehingga mampu menjamin kekuatan
mekanis kumparan dan untuk mencegah terjadi pergeseran selama pengiriman, operasi,
gangguan hubung singkat, dan juga mengurangi getaran dan atau kebisingan selama
operasi.

9
SPLN T3.007-1: 2017

Sirkit magnetik harus dihubungkan untuk pembumian melalui bushing dilengkapi


penghubung yang dapat dilepas dan ditempatkan pada posisi yang mudah diakses pada
penutup tangki.
Struktur belitan dan isolasi utama harus dirancang untuk memungkinkan aliran minyak
pendingin tidak terhalangi saluran minyak pendingin inti untuk memastikan pendinginan
inti efisien.

7.6 Belitan

Konduktor belitan adalah kawat tembaga yang dibalut insulasi kertas jenis thermal
upgraded paper. Degree of polymerization (DP) dari kertas insulasi setelah proses
pemanasan (oven) terakhir harus ≥ 900, nilai yang lebih kecil dari 900 mengikuti
ketentuan pada Lampiran C.
Pengambilan sampel untuk uji DP harus disaksikan PLN.
Urutan struktur belitan dari arah dalam keluar adalah belitan sekunder, belitan primer, dan
belitan sadapan. Direkomendasikan menggunakan lapisan kertas insulasi tambahan
sebagai layer terluar untuk menjaga kertas insulasi dari cacat akibat proses pengepresan.
Kerapatan arus (current density) maksimum 2,5 A/mm2 untuk belitan primer dan
sekunder.*)
Spacer yang digunakan pada belitan primer dan sekunder memiliki ketebalan minimum 3
mm untuk radial ducting cooling system.
Stick atau Klakban yang digunakan memiliki ketebalan minimum 6 mm untuk axial ducting
cooling system.
Belitan harus dibuat sedemikian sehingga:
a. Distribusi stres tegangan di setiap lilitan/disk terdistribusi merata di setiap belitan dan
setiap fase;
b. Transfer tegangan ke belitan lain tidak melampaui kemampuan ketahanan
insulasinya;
c. Perbedaan resistans setiap fase ≤ 3 %;
d. Tahan terhadap pengaruh termal dan mekanis arus hubung singkat.
Tidak diizinkan memasang ZnO pada belitan.
*)
CATATAN: untuk perhitungan kerapatan arus belitan sekunder menggunakan arus dengan
referensi daya pengenal (Sr) pada tegangan 20 kV.

7.7 Kipas pendingin

Kipas pendingin harus mempunyai cadangan minimum 1 (satu) buah yang terinstalasi
untuk siap operasi.
Operasi kipas pendingin dikendalikan oleh suhu belitan (WTI) dengan setting berdasarkan
data hot spot hasil uji jenis.
Masa pakai motor kipas pendingin minimum 30.000 jam dibuktikan dengan rekomendasi
pabrikan kipas pendingin atau katalog.
Motor kipas pendingin dapat menggunakan fase tunggal atau fase tiga, dengan catu daya
230/400 VAC.
Daya total yang diserap oleh semua kipas pendingin harus memenuhi butir 6.11.
10
SPLN T3.007-1: 2017

7.8 Radiator

Radiator harus dibuat dari pelat baja dengan lapisan hot dip galvanized dengan ketebalan
minimum 70 µm. Permukaan luar radiator harus dicat dengan warna RAL 7032.
Radiator harus mempunyai 1 buah cadangan yang harus terinstalasi untuk siap operasi.
Setiap buah radiator dilengkapi hook untuk memudahkan pemasangan atau pelepasan
dan fasilitas draining untuk mengosongkan minyak di radiator, serta fasilitas untuk proses
venting.
Intake radiator menggunakan desain leher angsa yang dipasang lebih tinggi dari tangki
utama. Posisi outlet main tank diatas komponen aktif, agar terjadi sirkulasi minyak insulasi
yang lebih baik.
Untuk menghindari udara terjebak pada radiator disarankan melakukan proses venting
pada saat pemasangan, dan penambahan minyak.

7.9 On-load tap changer (OLTC)

OLTC yang dapat digunakan adalah vacuum type dan harus memenuhi persyaratan IEC
60214-1: 2014.
Ketentuan konstruksi tangki dan konservator OLTC mengikuti butir 7.4.1.dan 7.4.1.1.
Karakteristik OLTC adalah:
a. Memiliki sadapan sesuai butir 6.6;
b. Harus dapat dioperasikan melalui AVR (automatic voltage regulator) dan secara
local/remote melalui telemetering dan telesignal sistem SCADA PLN;
c. Dilengkapi fasilitas untuk mengetahui posisi sadapan (tap) dan coupling relay.
Keluaran dari indikator posisi yaitu tap-to-mA transducer, tap-to-binary code, dan
kontak bebas tegangan (dry contact);
d. Mekanisme penggerak: manual dan motorized. Motor menggunakan catu daya
230/400 VAC dan dilengkapi proteksi beban lebih;
e. Catu daya dari kontrol OLTC adalah 110 V-DC ;
f. Selungkup kompartemen penggerak mekanisme harus memenuhi IP 55.
g. Kompartemen OLTC harus dilengkapi tombol emergency stop, agar dapat dihentikan
darurat dari luar.

7.10 Minyak insulasi

Minyak insulasi harus memenuhi persyaratan SPLN T5.004-2:2016 atau IEC 60296:2012,
dibuktikan dengan Laporan Uji dari Laboratorium PLN.
Jenis minyak insulasi yang digunakan adalah Uninhibited Naphthenic Based Mineral Oil.
Minyak pada tangki OLTC harus dari merek dan tipe yang sama dengan minyak pada
tangki utama.

11
SPLN T3.007-1: 2017

7.11 Terminal

Ketahanan arus hubung singkat terminal:


a. Terminal primer : ≥ 25 kA – 2 detik;
b. Terminal sekunder : ≥ 25 kA – 2 detik;
Sambungan lead wire ke bushing primer menggunakan rod dilengkapi baut dan ring
pengikat, dikencangkan menggunakan alat dengan torsi sesuai ketentuan dokumen mutu
pabrikan, kecuali untuk bushing netral sekunder mengikuti ketentuan pabrikan.
Nilai pengenal bushing yang dapat digunakan pada terminal transformator tercantum
pada Tabel 6.

Tabel 7. Nilai pengenal bushing

Primer Sekunder
Parameter
Fasa Netral1) Fasa Netral

Tegangan maksimum 72,5kV 72.5 kV 24 kV 24 kV

Arus pengenal 800 A min 800 A min 2500 A min 2500 A min

Tingkat insulasi (SI/LI/AC) -/325/155 kV -/325/155 kV -/125/55 kV -/125/55 kV

CATATAN: 1) termasuk netral CT


Spesifikasi dimensi untuk bushing primer tercantum pada Tabel 8.

Tabel 9. Spesifikasi dimensi nominal bushing

1 2
Dimensi
Komponen
(mm)
CT Space 300
Flange to bottom end nut 450 s.d. 480
Diameter flange 250

Jarak hole to hole 185

7.11.1 Terminal transformator konvensional

Bushing harus memenuhi persyaratan IEC 60137: 2017, dibuktikan dengan sertifikat uji
jenis dari laboratorium independen.
Bushing kondenser menggunakan jenis RIP (resin impregnated paper) kelas E dengan
insulasi luar porselin atau polimer.
Bushing non-kondenser menggunakan jenis porselin atau polimer.
Untuk penggunaan jenis polimer harus disetujui Lembaga Penguji PLN.
Untuk menghindari efek kimiawi bimetal, terminal outer rod bushing pada transformator
menggunakan silver coated copper.
Karakteristik bushing primer dan sekunder tercantum pada Tabel 8.

12
SPLN T3.007-1: 2017

Tabel 10. Karakteristik bushing

Primer Sekunder
Parameter
Fasa Netral Fasa Netral
Faktor disipasi (tan delta) ≤ 0,5% ≤ 0,5% Tidak ada Tidak ada
Fasilitas test tap Ada Ada Tidak ada Tidak ada
Fasilitas proteksi sela batang Ada Ada Ada Ada

7.11.2 Terminal transformator GIS

Jika keterbatasan ruang instalasi transformator, maka desain berikut dapat dipilih.
Jenis bushing adalah oil to oil atau oil to gas.
Ketinggian flange terminal HV cable sealing end pada cable box atau gas insulated line
menyesuaikan kondisi eksisting.
Jika tidak terdapat kendala ruang instalasi transformator disarankan pada HV dan LV
bushing menggunakan tipe oil to air.
Pada instalasi cable box sisi sekunder menggunakan minyak yang sama dengan tangki
utama.

7.11.3 Penandaan terminal

Gambar 1. Layout terminal untuk transformator fase tiga

13
SPLN T3.007-1: 2017

Keterangan gambar:
1. HV Bushing;
2. HVN Bushing;
3. LV Bushing;
4. LVN Bushing;shing;
5. Marshalling Kiosk;
6. Conservator;
7. Tap Changer;
8. Tap Changer Motor Drive Unit;
9. Radiator;
10. Fire Prevention facilities;
CATATAN: Pabrikan bisa menggunakan turret untuk mengurangi ketinggian bushing. Posisi letak
dari bushing, radiator, dan konservator menyesuaikan dengan gambar.
Penandaan dilakukan dengan pengelasan (embossed) dan mudah terlihat.
Untuk transformator yang akan dipasang sebagai pengganti, urutan penandaan terminal
dapat mengikuti urutan penandaan transformator yang digantikannya.

7.12 Pressure relief device

Pressure Relief Device for OLTC:


a. Tipe dan pabrikan : sesuai Daftar Penyedia Terpilih.
b. Dilengkapi dengan penutup : disyaratkan
c. Tekanan : di atas tekanan selama operasi dan
di bawah kemampuan kapasitas
kompartemen OLTC
Pressure Relief Device Main Tank:
a. Tipe dan pabrikan : sesuai Daftar Penyedia Terpilih.
b. Dilengkapi dengan penutup : disyaratkan
c. Dilengkapi dengan pipa pengarah minyak : disyaratkan
d. Tekanan : di atas tekanan selama operasi dan
di bawah kemampuan kapasitas main
tank

7.13 Pressure relay for OLTC

Fungsi proteksi: melindungi OLTC dan transformator pada saat terjadi malfungsi di dalam
OLTC pada saat operasi.
Indeks pengaman selungkup IP65, sedangkan untuk relay and terminals: IP66.
Dilengkapi dengan tudung penutup, kontak dan microswitches kedap air, dan katup
pemeliharaan pada kedua sisi.
Pemasangan saluran kabel masuk melalui bagian bawah terminal box, menggunakan
kabel gland yang sesuai dengan ukuran penampang luar kabel dan terpasang kedap air

14
SPLN T3.007-1: 2017

7.14 Relai Buchholz

Fungsi proteksi: gas accumulation, insulation liquid loss, dan insulation liquid flow surge.
Indeks pengaman selungkup IP65, sedangkan untuk relay and terminals: IP66.
Dilengkapi dengan tudung penutup, kontak dan microswitches kedap air, katup
pemeliharaan pada kedua sisi, dan satu set pipa gas collector.
Pemasangan saluran kabel masuk melalui bagian bawah terminal box, menggunakan
kabel gland yang sesuai dengan ukuran penampang luar kabel dan terpasang kedap air.

7.15 Panel kontrol

Indeks pengaman Marshalling box menggunakan IP55, lokasi penempatan harus


terhindar dari pengaruh kerja kipas pendingin di radiator. Panel dilengkapi dengan saluran
pernafasan dengan tidak mengurangi IP55.
Pengecatan menggunakan powder coating dengan warna RAL 7032 kecuali
menggunakan bahan stainless steel.
Heater harus terpasang dengan kondisi terlindungi dari kemungkinan tersentuh langsung
(non-exposed).

7.16 Kontrol and Indikator

Temperature monitor:
a. Minyak : OTI output signal untuk SCADA (4-20mA);
b. Belitan : WTI output signal untuk SCADA (4-20mA);
c. Hot spot : menggunakan Fiber Optic (hanya untuk unit type test).

7.17 Lengkapan

Setiap transformator dapat dilengkapi lengkapan lengkapan yang dapat dibongkar pasang
disesuaikan dengan kebutuhan dilapangan, meliputi:
a. supporting struktur/serandang 20 kV;
b. support CT sisi Netral HV/LV;
c. support LA sisi 66 kV;
d. rak kabel 20 kV;
e. Support struktur shock recorder yang dapat dibongkar pasang.

7.18 Online oil DGA monitoring system

Tidak dipersyaratkan kecuali atas kebutuhan pengguna namun disiapkan fasilitas flange
dan valve.

7.19 Online bushing monitoring system

Tidak dipersyaratkan kecuali atas kebutuhan pengguna.


15
SPLN T3.007-1: 2017

7.20 Fire prevention system

Penerapan fire prevention mengikuti ketentuan pada SPLN T5. 009: 2015.

7.21 Online oil purifying system

Tidak dipersyaratkan kecuali atas kebutuhan pengguna, namun disiapkan fasilitas flange
dan valve.

8. Transportasi

8.1 Pengemasan dan pengiriman

Sebelum proses transportasi ke lokasi pemasangan, minyak transformator harus


dikosongkan atau dikurangi. Tangki harus kedap dan diisi Nitrogen dengan tekanan
minimal 0.025 Mpa, serta dilengkapi tabung cadangan yang terhubung dengan sistem
tangki melalui pipa dan regulator-nya.
Di atas tangki dipasang perekam kejut (shock recorder) terdiri dari:
a. Jenis digital : 2 (dua) buah, data keluaran harus dalam format spreadsheet dan
grafik; lebih disukai dilengkapi dengan fitur dan fungsi GPS.
b. Jenis analog : 1 (satu) buah disediakan transporter.
Shock recorder diletakkan segaris dengan center gravity pada dinding tangki di kedua sisi
yang berhadapan. Tinggi penempatan shock recorder adalah 2/3 dan 1/2 dari ketinggian
tangki trafo.
Bushing primer harus dilepas dan dikemas dalam kotak kayu. Kemasan harus dilengkapi
pengamat kejut (shock watch) di sisi koordinat x, y dan z sebagai indikator kejut.
Lengkapan lain (radiator, pipa, konservator, dll), untuk kemudahan transportasi, dapat
dilepas dan dikemas dalam kotak kayu.
Daftar dokumen material harus dikirimkan bersama-sama dengan transformator.
Kondisi pre-assembly (kondisi setelah sampai di lokasi-pemasangan, namun komponen
yang dilepas belum dipasang kembali) harus memenuhi ketentuan Tabel 11 kolom 3 dan
dibuatkan berita acara.

8.2 Assembled

Setelah semua komponen dirakit kembali (assembled) di lapangan, Tangki transformator


harus dilakukan vacuum tightness test sebelum proses pengisian minyak purifikasi.
Minyak yang ditambahkan ke dalam tangki harus memenuhi ketentuan kadar air dan
tegangan tembus serta Tan delta (Dielectric Dissipation Factor).
Berat maksimum transformator dalam kondisi assembled adalah 80 ton untuk tipe 30
MVA.
Setelah proses pengisian minyak selesai, transformator harus memenuhi ketentuan pada
Tabel 11 kolom 4 dan kemudian dibuatkan berita acara serah terima.

16
SPLN T3.007-1: 2017

9. Pengujian

9.1 Audit mutu

9.1.1 Audit kelayakan

Audit kelayakan dilakukan oleh PLN dalam rangka due-diligence sebelum pabrikan
memulai pembuatan suatu prototipe transformator.
Tujuan dan lingkup audit adalah memastikan bahwa:
a. Pabrikan menerapkan sistem mutu, lingkungan dan SMK3 dan sertifikasinya masih
berlaku;
b. Sarana dan prasarana produksi (jenis, jumlah, kapasitas dan metode) serta
kompetensi SDM yang diperlukan untuk membuat tipe transformator dimaksud dapat
terpenuhi;
c. Desain (termasuk perangkat lunaknya), material dan lengkapan (termasuk sistem
rantai pasoknya) yang digunakan oleh pabrikan sesuai dengan spesifikasi yang
ditetapkan PLN;
d. Semua sistem pengukur dikalibrasi secara periodik. Pabrikan harus memberikan
salinan (copy) sertifikat kalibrasi sebelum pengujian dimulai;
e. Semua hal yang dibutuhkan untuk pelaksanaan uji rutin terpenuhi, seperti: suplai
daya listrik, peralatan uji, koneksi, dan lain-lain;
f. Tangki transformator sesuai dengan persyaratan SPLN ini.
Dalam hal suatu merk transformator mempunyai beberapa lokasi produksi (production
plant) maka audit kelayakan dilakukan untuk setiap lokasi produksi.

9.1.2 Audit produksi

Sebelum proses produksi transformator, akan dilaksanakan Design Review Meeting


(DRM) antara pabrikan dan PLN dalam rangka membahas:
a. Technical Particular Guarantee;
b. General Arrangement Drawing;
c. Foundation drawing;
d. Rating Plate;
e. Danger Plate Drawing;
f. Piping and Valve Diagram;
g. Schematic Diagram;
h. Fibre Optic Plate and Drawing Arrangement;
i. Transportation Arrangement and Drawing;
j. Transportation Procedure;
k. Temperature Rise Calculation;
l. Pabrikan material dan asesoris;
m. Inspection and test Plan (ITP) ;
n. No Load & Load Losses Calculation;
o. Fan Losses Calculation;

17
SPLN T3.007-1: 2017

p. Resume of Power Consumption;


q. Fan Flow analisys;
r. Winding Dimension;
s. Winding Conductor Order Spesification;
t. Core Cutting specification;
u. Impulse Calculation;
v. Seismic Calculation;
w. Winding Arrangement;
x. Short Circuit Calculation;
y. Electrical Field Plot;
z. Lead Connection Arrangement;
aa. Tank Vacumm Analysis.
Setiap item pembahasan tersebut harus diselesaikan dan disetujui oleh PLN sebelum
proses produksi dimulai oleh pabrikan.
Pada saat proses produksi transformator yang dipesan, PLN berhak melakukan audit
sebelum dan selama proses pembuatan, untuk memeriksa:
a. Kesesuaian komponen-komponen yang digunakan berdasarkan ketentuan QA/QC
(Quality Assurance / Quality Control) PLN;
b. Pangambilan sampel untuk pengujian derajat polimerisasi;
c. Derajat polimerisasi kertas insulasi setelah proses pengeringan terakhir memenuhi
ketentuan SPLN ini;
d. Keidentikan desain dan komponen antara produk dengan transformator prototipe
(sampel uji jenis).
Hasil audit dapat menentukan:
1. Kelanjutan atau penundaan proses produksi transformator yang dipesan;
2. Keharusan pabrikan untuk melakukan uji jenis ulang atau uji verifikasi berdasarkan
kriteria keidentikan.

9.2 Uji jenis

9.2.1 Ketentuan umum

Uji jenis adalah pengujian yang dilakukan pada prototipe transformator untuk mewakili
transformator lain yang sejenis untuk menunjukan bahwa transformator tersebut sesuai
dengan spesifikasi yang tidak tercakup dalam uji rutin. Transformator disebut identik jika
dibuat dengan desain, teknik dan material yang sama dan dibuat di pabrik yang sama.
Uji jenis terhadap suatu prototipe transformator hanya dapat dilakukan setelah pabrikan
dinyatakan memenuhi audit kelayakan untuk tipe transformator dimaksud (9.1.1).
Uji jenis disaksikan oleh PLN dan dilakukan di laboratorium pabrik pembuat.
Sampel uji jenis harus telah terpasang lengkap termasuk sensor optik untuk suhu hot spot
dan sistem monitoringnya. Jumlah minimal sensor optik yang diperlukan:
a. Belitan primer: 3 buah per fase;
b. Belitan sekunder: 3 buah per fase;
c. Inti besi: 1 buah;

18
SPLN T3.007-1: 2017

Pengujian dapat dimulai pada saat suhu minyak di dalam tangki sudah sesuai dengan
suhu lingkungan dan sekurang-kurangnya 1x24 jam sejak proses pengisian minyak
selesai.
Transformator dinyatakan memenuhi uji jenis bila dapat memenuhi semua persyaratan
mata uji yang tercantum pada Tabel 9
Laporan pengujian jenis hanya berlaku untuk tipe transformator identik sesuai butir 9.2.2.
Prototipe yang telah lulus uji jenis tersebut merupakan desain acuan untuk memproduksi
Transformator dengan tipe yang sama. Deviasi hasil produksi terhadap karakteristik
Transformator prototipe mengacu pada ketentuan keidentikan.

9.2.2 Keidentikan desain

Suatu transformator dapat dinyatakan identik dengan prototipe-nya, bila:


a. Proses produksi dan lokasi pabrikan pembuat transformator harus sama;
b. Nilai pengenal: daya Sr, tegangan Ur, tegangan Um, dan kelompok vektor sama;
c. Detail desain, karakteristik konduktor belitan, dan konstruksi belitan harus sama;
d. Desain regulating winding harus sama;
e. Desain tegangan impedans untuk semua sadapan harus sama;
f. Perhitungan Rugi tanpa beban dan perhitungan desain harus sama;
g. Rugi total harus sama;
h. Arus tanpa beban harus sama;
i. Dimensi tangki utama harus sama ;
j. Desain sistem pendingin harus sama;
k. Merek dan tipe kipas, jumlah dan posisi serta arah aliran kipas pendingin harus sama;
Apabila transformator tidak memenuhi keidentikan diatas maka transformator dianggap
sebagai type baru yang harus dilakukan dilakukan uji jenis sesuai ketentuan Tabel 9.

9.3 Uji rutin

Uji rutin dilakukan pada setiap transformator yang diproduksi.


Uji rutin dilakukan oleh pabrikan, namun untuk mata uji derajat polimerisasi, pengambilan
sampel kertas harus disaksikan perwakilan PLN.
Mata uji rutin tercantum pada

19
SPLN T3.007-1: 2017

Tabel 12.

9.4 Uji serah terima di pabrik (Factory acceptance test)

Uji serah terima dilakukan di lokasi pabrik pembuat dan disaksikan oleh perwakilan dari
PLN.
Uji serah terima dilakukan untuk setiap transformator yang akan diserahterimakan.
Uji serah terima hanya dapat dilakukan bila:
a. Tipe transformator yang telah lulus uji jenis ;
b. Lengkapan telah terpasang pada tempatnya.
Mata uji serah terima sama dengan mata uji rutin sesuai Tabel 10.
Kriteria penerimaan transformator:
Transformator dinyatakan diterima bila memenuhi semua persyaratan mata uji pada

20
SPLN T3.007-1: 2017

c. Tabel 12;
d. Transformator dinyatakan dapat diterima dengan kompensasi penalti rugi-rugi bila
rugi-rugi melebihi ketentuan Tabel 9. Perhitungan kompensasi penalty rugi-rugi
mengacu kepada lampiran B.
e. Transformator dinyatakan dapat diterima dengan kompensasi penalti umur operasi
bila nilai derajat polimerisasi kurang dari 900 namun tidak kurang dari 700.
Perhitungan kompensasi penalty umur operasi mengacu kepada lampiran C.
f. Transformator dinyatakan ditolak bila rugi berbeban atau rugi tanpa beban melebihi
15%; atau rugi-rugi total (rugi tanpa beban ditambah rugi berbeban) 10%; atau nilai
DP kurang dari 700.

9.5 Uji serah terima di lapangan (Site acceptance test)

Uji serah terima di lapangan dilakukan pada transformatordalam kondisi setelah sampai di
lokasi-pemasangan (pre-assembled) dan setelah komponen dan lengkapan dipasang
kembali (assembled).
Uji serah terima di lapangan disaksikan oleh petugas PLN yang berwenang.
Mata uji tercantum pada Tabel 11 kolom 3 dan 4.

10. Daftar Penyedia Terpilih

Material dan lengkapan yang digunakan dalam pembuatan transformator harus


menggunakan material dan lengkapan yang termasuk dalam Daftar Penyedia Terpilih
(DPT) yang berlaku.
Jenis material dan lengkapan yang masuk dalam DPT adalah :
a. Inti besi
b. Konduktor tembaga
c. On Load Tap Changer (OLTC)
d. Kertas insulasi dan Insulasi padat (pressboard, wood, insulation kit)
e. Bushing
f. Relai Buchholz
g. Pressure relief device
h. Dehydrating breather
i. Kipas pendingin
j. Fibre optic temperature sensor
k. WTI/OTI
l. Oil level indicator
m. Minyak insulasi

21
SPLN T3.007-1: 2017

Tabel 11. Mata uji jenis

1 2 3 4

Tabel 9. Mata uji jenis

No Jenis pengujian/pengukuran1) Metode uji Kriteria penerimaan

1 Derajat polimerisasi kertas insulasi IEC 60450 2007 ≥900 setelah proses penge-
ringan terakhir
2 Karakteristik minyak IEC 60422 Semua karakteristik harus
memenuhi ketentuan IEC
60422
3 Rasio tegangan dan kelompok IEC 60076-1, butir 11.3 ± 0,5%
vector
4 Kinerja on-load tap changer IEC 60076-1, butir 11.7 Bekerja dengan baik
5 Resistans belitan IEC 60076-1, butir 11.2 Perbedaan nilai resistans
setiap fase ≤ 3%
6 Rugi dan arus tanpa beban 5) IEC 60076-1 butir 11.5 Memenuhi ketentuan IEC
Dilakukan pada 90% Ur, 60076-1 Tabel 1
100% Ur, 110% Ur
Dilakukan pengukuran
harmonisa arus
7 Rugi berbeban dan impedansi 5) IEC 60076-1, butir 11.4 Memenuhi ketentuan IEC
Dilakukan pada sadapan 60076-1 Tabel 1
utama dan kedua sadapan
ekstrim
8 Resistans insulasi
 Belitan IEEE C57.12.90, butir 10.11
 Indeks polarisasi IEEE C57.152-2013 ayat ≥ 1,25
7.2.13.4

 Antara inti besi dan tangki IEC 60076-1, butir 11.12


9 Pemeriksaan transformator arus Pengukuran rasio dan
bushing polaritas
10 Kapasitansi dan tan delta
 Belitan IEEE C57.12.90, butir 10.10 ≤ 0,5%
 Bushing kondenser IEC 60137 ≤ 0,5%
11 Impedans urutan nol IEC 60076-1, butir 11.6
12 Noise level IEC 60076-10
13 Kenaikan suhu
 Analisis gas terlarut (DGA) IEC 61181:2012 Semua karakteristik harus
memenuhi ketentuan IEC
61181:2012 Tabel 1
 Kondisi ONAN IEC 60076-2, butir 6 Kenaikan suhu hottest spot ≤
98 K berdasarakan
 Kondisi ONAF IEC 60076-2, butir 6 pembacaan FO
Berdasarkan perhitungan
faktor hot spot : 1,0 – 2,1 6)
 Beban lebih 1.5 pu Dilakukan segera setelah uji Merekam waktu sejak
kondisi ONAF tercapai suhu jenuh sampai

22
SPLN T3.007-1: 2017

1 2 3 4

Tabel 9. Mata uji jenis

No Jenis pengujian/pengukuran1) Metode uji Kriteria penerimaan

tercapai suhu hot spot 120⁰C


berdasarkan FO
 Analisis gas terlarut (DGA) IEC 61181:2012 Semua karakteristik harus
memenuhi ketentuan IEC
61181:2012 Tabel 1
14 Uji dielektrik
 Analisis gas terlarut (DGA)2) IEC 61181:2012 Semua karakteristik harus
memenuhi ketentuan IEC
61181:2012 Tabel 1
 Ketahanan tegangan impuls IEC 60076-3, butir 13.2. Tidak tembus tegangan
petir (LI) dan terpancung (LIC) Rekaman bentuk gelombang
arus dan tegangan tidak
berubah
 Ketahanan tegangan impuls IEC 60076-3, butir 13.4. Tidak tembus tegangan
petir terminal netral (LIN) Rekaman bentuk gelombang
arus dan tegangan tidak
berubah
 Ketahanan tegangan frekuensi IEC 60076-3, butir 10 Tidak tembus tegangan
daya (AV)
 Ketahanan tegangan frekuensi IEC 60076-3, butir 12 Tidak tembus tegangan
daya terminal primer (LTAC)
 Ketahanan tegangan induksi IEC 60076-3, butir 11.3 ≤ 70 pC pada 1.58 Ur
dengan pengukuran PD (IVPD) ≤ 50 pC pada 1.2 Ur
 Rugi dan arus tanpa beban IEC 60076-1 butir 11.5. Hasil ukur dievaluasi dengan
Dilakukan pada 90% Ur, pengukuran sebelumnya
100% Ur, 110% Ur
 Analisis gas terlarut (DGA) IEC 61181:2012 Semua karakteristik harus
memenuhi ketentuan IEC
61181:2012 Tabel 1
15 Ketahanan insulasi sirkit peralatan IEC 60076-3, butir 9 Tidak tembus tegangan
bantu (AuxW) 2 kVAC, 1 menit,
Koneksi ke motor dilepas.
16 Sweep frequency Respons IEC 60076-18, butir 7 -
analysis (SFRA)3)
17 Rugi-rugi kipas pendingin -
18 Kebocoran (leakage test) IEC 60076-1, butir 11.8 Tidak bocor
19 Uji fungsi
 WTI Pemeriksaan kontak Harus dapat bekerja sesuai
keluaran untuk operasi fan, fungsinya
 OTI alarm, trip
 Hot spot monitoring system Indikator tampilan

 OLTC Operasi manual

 Buchholz Pemeriksaan kontak

23
SPLN T3.007-1: 2017

1 2 3 4

Tabel 9. Mata uji jenis

No Jenis pengujian/pengukuran1) Metode uji Kriteria penerimaan

 keluaran untuk operasi


alarm, trip
 Pressure relief device tangki Pemeriksaan kontak
utama keluaran untuk operasi trip
 Protective relay OLTC Pemeriksaan kontak
keluaran untuk operasi trip
 Pressure relief deviceOLTC Pemeriksaan kontak
keluaran untuk operasi trip
 Oil level indicator Kesesuaian level terhadap
suhu
 Moisture-removing breather Pemeriksaan fungsi
pemanas
 Kipas pendingin Arah aliran udara

 Panel kontrol Pemeriksaan terminal I/O,


lampu, heater, catu daya, dll

 On-line monitoring system4) Manual pabrikan

CATATAN:
1)
Mata uji ketahanan hubung singkat dinamik dapat dipertimbangkan PLN sebagai mata uji jenis;
2)
Bila pengujian kenaikan suhu dan dielektrik dilakukan berurutan, dapat menggunakan hasil uji
DGA setelah uji kenaikan suhu;
3)
Data keluaran dalam format spreadsheet dan grafik;
4)
Apabila ada;
5)
Rugi total adalah jumlah dari rugi tanpa beban dan rugi berbeban, tidak termasuk rugi-rugi kipas
pendingin. Mekanisme perhitungan penalti rugi-rugi pada Lampiran C;
6)
Dihitung ulang dari hasil ukur hot spot melalui fiber optik, digunakan untuk keperluan setting
WTI.

24
SPLN T3.007-1: 2017

Tabel 12. Mata uji rutin

1 2 3 4

Tabel 10. Mata uji rutin

No Jenis pengujian/pengukuran Metode uji Kriteria penerimaan

1 Dimensi konstruksi Pemeriksaan drawing memenuhi kriteria identik

2 Derajat polimerisasi kertas insulasi1) IEC 60450:2007 ≥900 setelah proses


pengeringan terakhir

3 Karakteristik minyak IEC 60422 Semua karakteristik harus


memenuhi ketentuan IEC
60422
4 Rasio tegangan dan kelompok IEC 60076-1, butir 11.3 ± 0,5%
vektor
5 Kinerja on-load tap changer IEC 60076-1, butir 11.7 Bekerja dengan baik
6 Resistans belitan IEC 60076-1, butir 11.2 Perbedaan nilai resistans
setiap fase ≤ 3%
7 Rugi dan arus tanpa beban IEC 60076-1 butir 11.5 Memenuhi Tabel 2 dan
Dilakukan pada 90% Ur, memenuhi kriteria identik
100% Ur, 110% Ur
Dilakukan pengukuran
harmonisa arus
8 Rugi berbeban dan impedansi IEC 60076-1, butir 11.4 Memenuhi Tabel 2 dan
Dilakukan pada sadapan memenuhi kriteria identik
utama dan kedua sadapan
ekstrim
9 Resistans insulasi
 Belitan IEEE C57.12.90, butir 10.11
 Indeks polarisasi IEEE C57.152-2013 ayat ≥ 1,25
7.2.13.4

 Antara inti besi dan tangki IEC 60076-1, butir 11.12


10 Pemeriksaan transformator arus Pengukuran rasio dan
bushing polaritas
11 Kapasitansi dan tan delta
 Belitan IEEE C57.12.90, butir 10.10 ≤ 0,5%
 Bushing kondenser IEC 60137 ≤ 0,5%
12 Impedans urutan nol IEC 60076-1, butir 11.6
13 Dielektrik
 Analisis gas terlarut (DGA) IEC 61181:2012 Semua karakteristik harus
memenuhi ketentuan IEC
61181:2012 Tabel 1
 Ketahanan tegangan impuls IEC 60076-3, butir 13.2. Tidak tembus tegangan
petir (LI) Rekaman bentuk gelombang
arus dan tegangan tidak
berubah
 Ketahanan tegangan impuls IEC 60076-3, butir 13.4. Tidak tembus tegangan
petir terminal netral (LIN) Rekaman bentuk gelombang
arus dan tegangan tidak

25
SPLN T3.007-1: 2017

1 2 3 4

Tabel 10. Mata uji rutin

No Jenis pengujian/pengukuran Metode uji Kriteria penerimaan


berubah
 Ketahanan tegangan frekuensi IEC 60076-3, butir 10 Tidak tembus tegangan
daya (AV)


 Ketahanan tegangan frekuensi IEC 60076-3, butir 12 Tidak tembus tegangan
daya terminal primer (LTAC)
 Ketahanan tegangan induksi IEC 60076-3, butir 11.3 ≤ 70 pC pada 1.58 Ur
dengan pengukuran PD (IVPD) ≤ 50 pC pada 1.2 Ur
 Pengukuran rugi dan arus tanpa IEC 60076-1 butir 11.5. Hasil ukur dievaluasi dengan
beban Dilakukan pada 90% Ur, pengukuran sebelumnya
100% Ur, 110% Ur
 Analisis gas terlarut (DGA) IEC 61181:2012 Semua karakteristik harus
memenuhi ketentuan IEC
61181:2012 Tabel 1
14 Ketahanan insulasi sirkit peralatan IEC 60076-3, butir 9 Tidak tembus tegangan
bantu (AuxW) 2 kVAC, 1 menit,
Koneksi ke motor dilepas.
15 Sweep frequency Respons analysis IEC 60076-18, butir 7 -
(SFRA)2)
16 Kebocoran (leakage test) IEC 60076-1, butir 11.8 Tidak bocor
17 Uji fungsi
 WTI Pemeriksaan kontak Harus dapat bekerja sesuai
keluaran untuk operasi fan, fungsinya
 OTI alarm, trip
 Hot spot monitoring system3) Indikator tampilan
 OLTC Operasi manual
 Buchholz Pemeriksaan kontak
keluaran untuk operasi
alarm, trip
 Pressure relief devicetangki utama Pemeriksaan kontak
keluaran untuk operasi trip
 Protective relayOLTC Pemeriksaan kontak
keluaran untuk operasi trip
 Pressure relief deviceOLTC Pemeriksaan kontak
keluaran untuk operasi trip
 Oil level indicator Kesesuaian level terhadap
suhu
 Dehydrating breather Pemeriksaan fungsi
pemanas
 Kipas pendingin Arah aliran udara
 Marshalling kiosk Pemeriksaan terminal I/O,
lampu, heater, catu daya, dll
 On-line monitoring system3) Manual pabrikan

26
SPLN T3.007-1: 2017

CATATAN:
1)
Pengambilan sampel harus disaksikan PLN dan dibuat berita acara;
2)
Data keluaran dalam format spreadsheet dan grafik;
3)
Pilihan tambahan.

27
SPLN T3.007-1: 2017

Tabel 13. Mata uji serah terima di lapangan

1 2 3 4 5 6

Tabel 11. Mata uji serah terima di lapangan

assembeled

Assembled
Pre-
No. Jenis pegujian/pengukuran Metode uji Kriteria

1. Pemeriksaan visual   Pemeriksaan kondisi Tidak boleh ada:


visual transformator - Terlihat cacat deformasi,
atau karat
- Bocoran minyak
2. Pengaruh transportasi
 Indikasi benturan pada Pemeriksaan ≤ 3g 1)

transformator rekaman benturan
 Tekanan tangki  Pemeriksaan tekanan ≥ 0,025 MPa
 Indikasi benturan pada Pemeriksaan gelas Tidak pecah

bushing indikator
3. DGA4)  IEC 61181:2012 Semua karakteristik harus
memenuhi ketentuan IEC
61181:2012 Tabel 1
4. Karakteristik minyak IEC 60422 Semua karakteristik harus
memenuhi ketentuan IEC
60422 Tabel 3
 Tampilan 
 Warna 
 Tegangan tembus 2) 
 Kandungan air 2) 
 Keasaman 
 Faktor disipasi 
 Resistivitas 
 Tegangan antar muka 
 Tingkat kontaminasi 
5. Rasio tegangan dan kelompok 
vektor
6. Kontinuitas arus OLTC  Dengan injeksi Tidak terjadi penyimpangan
tegangan 380 V-AC,
diamati
penyimpangan arus
saat perpindahan tap
7. Resistans belitan  Perbedaan resistans antar
fase < 3%
Perbedaan dengan type
test < 3%
8. Resistans insulasi
 Belitan  IEEE C57.12.90, butir
10.11
 Indeks polarisasi  IEEE C57.152-2013 ≥ 1,25

28
SPLN T3.007-1: 2017

1 2 3 4 5 6

Tabel 11. Mata uji serah terima di lapangan

assembeled

Assembled
Pre-
No. Jenis pegujian/pengukuran Metode uji Kriteria

ayat 7.2.13.4
 Antara inti besi dan tangki  IEC 60076-1, butir
11.12
 Sirkit bantu  ANSI/NETA ATS 25 Mohm dengan tegangan
2013 uji 500 Vdc
9. Kapasitansi dan tan delta
a. Belitan IEEE C57.12.90, butir ≤ 0,5%

10.10
b. Bushing kondenser  IEC 60137 ≤ 0,5%
10. Analisis respon frekuensi IEC 60076-18 butir NCEPRI atau DL T9/11

(SFRA) SFRA saja
11. Uji fungsi
a. WTI (temperature setting, Harus dapat bekerja sesuai

alarm, trip). fungsinya
b. OTI (temperature setting,

fan, alarm, trip).
c. Hot spot monitoring

system
d. OLTC 
e. Bucholz 
f. Pressure Relief Device

tangki utama
g. Protective relayOLTC 
h. Pressure Relief

DeviceOLTC
i. Oil Level Indicator 
j. Operasi kipas pendingin 
k. Panel Kontrol 
l. Dehydrating Breather 
m. On-Line Monitoring

system3)
12. Uji bertegangan tanpa beban5)  Dapat dilakukan dengan:
1. Ketahanan tegangan induksi sebesar
80%x(1,58xUr) selama 1 menit dan tanpa
pengukuran PD; atau
2. Enerjais pada tegangan sistem selama 24 jam
CATATAN:
1)
Bila data rekaman melebihi 3g, dievaluasi menggunakan Lampiran D;
2)
Dilakukan pada minyak baru yang akan ditambahkan ke dalam tangki transformator;
3)
Pilihan tambahan.
4)
Pengambilan sampel dilakukan sebelum pengujian butir 4 dan sesudah pengujian butir 12.

29
SPLN T3.007-1: 2017

5)
Hanya dilakukan jika bay transformator sudah tersedia atau peralatan tersedia. Pabrikan wajib
mensupervisi pengujian ini. (antara lain: kesiapan trafo sebelum di uji tegangan).

30
SPLN T3.007-1: 2017

Lampiran A – Data untuk pelelangan

A.1 Data pengenal


A.1.1 Informasi kondisi normal
Informasi berikut harus diberikan pada semua kasus:
a) Spesifikasi transformator yang harus dipenuhi;
b) Jenis transformator, misalnya auto-transformator;
c) Fase tunggal atau fase tiga dalam satu unit;
d) Jumlah fase dalam sistem;
e) Frekuensi;
f) Tipe transformator oil immersed;
g) Pasangan dalam atau pasangan luar;
h) Jenis pendinginan;
i) Nilai daya untuk setiap belitan;
j) Rated tegangan untuk setiap belitan;
k) Sadapan yang digunakan:
1. on-load tap changer;
2. Jumlah langkah sadapan dan ukuran langkah sadapan;
3. Posisi belitan untuk sadapan;
l) Tegangan tertinggi untuk peralatan (Um) setiap belitan termasuk terminal netral.
m) Sistem pembumian untuk setiap belitan.
n) Tingkat insulasi untuk setiap belitan termasuk terminal netral.
o) Simbol kelompok vektor dan persyaratan terminal netral untuk setiap belitan.
p) Setiap persyaratan khusus instalasi, perakitan, transportasi dan penanganan.
q) Pembatasan dimensi dan berat.
r) Spesifikasi tegangan catu daya bantu (untuk kipas pendingin dan pompa, tap-
changer, alarm, dll).
s) Kelengkapan bantu yang diperlukan dan indikasi pengunjukan meter, pelat
pengenal, indikator level minyak, dll, harus terlihat dengan jelas.
t) Jenis sistem preservasi minyak.
u) Untuk transformator multi belitan, diperlukan pengenal pembebanan, jika diperlukan
pernyataan keluaran untuk setiap daya aktif dan reaktif, terutama dalam kasus auto-
transformator multi belitan.
v) Informasi garansi kenaikan suhu maksimum.
w) Kondisi pelayanan khusus (lihat butir 5.2).
x) Rincian jenis dan penataan terminal, misalnya oil to air bushing atau cable box atau
Gas Insulated Line (GIL).
y) Koneksi inti besi dan frame masing-masing harus ditarik keluar untuk pembumian
eksternal.

A.1.2 informasi khusus

Informasi tambahan berikut harus diberikan jika spesifikasi tertentu diperlukan oleh
pembeli:
a) Jika uji tegangan impuls petir diperlukan, apakah mencakup gelombang terpancung
(chopped waves).
b) Diperlukan stabilizing winding dan, metode pembumian.

A
SPLN T3.007-1: 2017

c) Impedansi hubung singkat, atau berbagai impedansi. Untuk transformator multi-belitan


setiap impedansi yang ditentukan untuk setiap belitan (bersama-sama dengan
referensi yang relevan dengan nilai-nilai persentase yang diberikan).
d) Toleransi pada rasio tegangan dan impedansi hubung singkat sesuai perjanjian.
e) Jika transformator memiliki pilihan alternatif koneksi belitan, bagaimana koneksi harus
diubah, dan sambungan mana yang akan dipakai.
f) Karakteristik hubung singkat sistem yang terhubung (dinyatakan sebagai kekuatan
arus hubung singkat, atau sistem data impedansi) dan mungkin batasan yang dapat
mempengaruhi desain transformator.
g) Rincian persyaratan tingkat bising, garansi, dan metode pengukuran khusus.
h) Ketahanan Vacuum dari tangki transformator, konservator, dan peralatan pendingin
(radiator) diperlukan dengan nilai tertentu.
i) Setiap pengujian khusus yang dibutuhkan dan dipersyaratkan oleh pembeli.
j) Informasi mengenai perhitungan rugi-rugi maksimum transformator.
k) Batasan fisik dimensi, karena alasan pondasi, atau kondisi jalan atau jembatan, atau
batasan ruang pemasangan.
l) Batasan dimensi dan berat untuk pengiriman. Nilai minimum ketahanan akselerasi dari
goncangan selama transportasi apabila lebih besar ditentukan pada Tabel 11.
m) Kondisi transportasi dan penyimpanan yang tidak tercakup oleh kondisi normal.
n) Setiap kebutuhan pemeliharaan tertentu atau batasan tertentu.
o) Apakah ruang pemutusan diperlukan untuk koneksi kabel langsung.
p) Apakah fasilitas untuk pemantauan kondisi yang diperlukan.
q) Setiap pertimbangan lingkungan tertentu mengenai dampak transformator pada
lingkungan yang harus diperhitungkan dalam desain transformator.
r) Setiap pertimbangan kesehatan dan keselamatan tertentu yang harus diperhitungkan
dalam desain transformator mengenai manufaktur, instalasi, operasi, pemeliharaan
dan pembuangan.
s) Kondisi operasi tidak sesuai peruntukannya sebagai berikut:
1) Transformator dihubungkan ke generator secara langsung;
2) Bentuk gelombang arus beban sangat terdistorsi dan tidak seimbang, rincian
yang harus diberikan;
3) Transformator dihubungkan langsung atau dengan overhead line untuk
serandang terinsulasi gas;
4) Transformator sering dialiri arus lebih, misalnya, transformer furnace
dantransformer traksi;
5) Rincian siklus pembebanan lebih yang dilakukan secara periodik;
6) Tegangan tidak seimbang, atau bentuk gelombang tegangan yang tidak
sinusoidal;
7) Beban arus harmonik yang abnormal;
8) Penentuan kondisi pembebanan untuk transformer multi belitan dan
autotransformers;
9) Eksitasi melebihi 110% dari tegangan nominal atau 110% dari nilai V / Hz;
10) Hubung singkat yang direncanakan sebagai bagian dari operasi rutin atau
praktek pengujian relai proteksi;
11) Kondisi arus hubung singkat yang tidak sesuai dari IEC 60076-5;

B
SPLN T3.007-1: 2017

12) Kondisi tegangan yang tidak biasa termasuk tegangan lebih transien, resonansi,
switching surge, dll yang mungkin memerlukan pertimbangan khusus dalam
desain isolasi;
13) Kondisi medan magnet luar biasa kuat;
14) Transformator besar dengan pengaturan busbar arus tinggi;
15) Operasi parallel;
16) Frekuensi enerjais rutin yang lebih dari 24 kali per tahun;
17) Hubung singkat yang sering terjadi.
t) kondisi lingkungan fisik yang tidak biasa
1) Ketinggian di atas permukaan laut, jika lebih dari 1000 m (3300 ft);
2) Kondisi suhu media pendingin eksternal khusus, di luar kisaran normal atau
pembatasan sirkulasi udara pendingin;
3) Aktivitas seismik di lokasi instalasi yang membutuhkan pertimbangan khusus;
4) Asap uap, debu yang berlebihan atau abrasif, ledakan campuran debuatau gas,
uap, semprotan garam, kelembaban yang berlebihan, atau menetes air, dll;
5) Getaran yang abnormal getaran, tilting, atau shock.

C
SPLN T3.007-1: 2017

Lampiran B – Penalti rugi-rugi

B1. Pelelangan dengan pemilihan pemenang menggunakan evaluasi life cycle cost

Rugi-rugi yang dikenakan penalti adalah selisih antara rugi-rugi aktual (hasil uji) dan nilai
rugi-rugi yang ditawarkan pabrikan/vendor saat pelelangan.
Contoh :
Nilai yang ditawarkan
Hasil uji
saat pelelangan
- Rugi tanpa beban 28 kW 30 kW
- Rugi berbeban 115 kW 117 kW
- Rugi kipas pendingin 2 kW 3 kW

Maka:
Rugi-rugi yang kena penalti :
- Selisih rugi tanpa bebanNL = 30kW – 28kW = 2kW
- Selisih rugi berbeban LL = 117 kW – 115 kW = 2 kW
- Selisih rugi kipas FL = 3 kW – 2 kW = 1 kW

Formula perhitungan penalti:


- Penalti rugi tanpa beban = NL x Fk x 3 x biaya rugi tanpa beban yang digunakan
untuk evaluasi saat pelelangan
- Penalti rugi berbeban = LL x Fk x 3 x biaya rugi berbeban yang digunakan untuk
evaluasi saat pelelangan
- Penalti rugi kipas = FL x Fk x 3 x biaya fan loss yang digunakan untuk
evaluasi saat pelelangan
Fk = faktor yang ditentukan oleh nilai deviasi rugi-rugi

Deviasi Fk

2% 1

5% 1.1

7% 2

>10% Ditolak1)
CATATAN: 1) Tidak termasuk penalti rugi kipas; untuk rugi kipas jika deviasi > 10%, fk = 3

B2. Pelelangan dengan pemilihan pemenang tanpa mengevaluasi life cycle cost

Rugi-rugi yang dikenakan penalti adalah selisih antara rugi-rugi aktual (hasil uji) dan batas
maksimum yang ditetapkan pada Tabel 4 dan butir 6.11 SPLN ini.

D
SPLN T3.007-1: 2017

Contoh :
Persyaratan pada
Hasil uji
SPLN ini
- Rugi tanpa beban 28 kW 30 kW
- Rugi berbeban 115 kW 117 kW
- Rugi kipas pendingin 2 kW 3 kW

Maka:
Losses yang kena penalti :
- Selisih rugi tanpa bebanNL = 30 kW – 28 kW = 2 kW
- Selisih rugi berbeban LL = 117 kW – 115 kW = 2 kW
- Selisih rugi kipas FL = 3 kW – 2 kW = 1 kW

Formula perhitungan penalti:


- Penalti rugi tanpa = NL x fk x 3x biaya rugi tanpa beban
beban
- Penalti rugi berbeban = NL x fk x 3x biaya rugi berbeban
- Penalti rugi kipas = NL x fk x 3 x biaya rugi kipas

Biaya rugi-rugi dikalkulasi dengan nilai net present value (NPV) biaya pokok produksi
tenaga listrik (BPP):

n
BPP × (1 + k)n−1
Biaya rugi tanpa beban 8760 × ∑ ( )
(1 + i)n
n=1
n
BPP × (1 + k)n−1
Biaya rugi berbeban 8760 × ∑ ( ) × LSF
(1 + i)n
n=1
n
BPP × (1 + k)n−1
8760 × ∑ ( ) × FF × Ldf
Biaya rugi kipas (1 + i)n
n=1

n = Masa operasi transformator = 25 tahun;


BPP = Biaya pokok produksi;
Referensi: RKAP PLN
k = Faktor kenaikan BPP;
i = Suku bunga bank;
Referensi:www.bi.go.id, suku bunga bank untuk korporasi
Ldf = Faktor beban = 0,8;
LSF = Loss factor = 0,15 + (0,85 x Ldf)2;
FF = Daya transformator (dalam p.u) dimana kipas mulai beroperasi = 0,6

E
SPLN T3.007-1: 2017

Contoh:
Perhitungan berdasarkan data asumsi 2016
BPP = Rp. 890,- /kWh
k = 1%
i = 10%
FF = 50%

25
890 × (1 + 0.01)𝑖−1
𝑁𝑃𝑉 = ∑ = 8959.97
(1 + 0.1)𝑖
𝑖=1

Rugi tanpa beban = Rp 8.959,97 /kWh = Rp 8.959,97 x 24 x 365 = Rp 78.489.325,42/kW

Rugi berbeban = Rugi tanpa beban x Loss Factor


= Rp 78.489.325,42/kW x (0.15+(0.85x0.8)2) = Rp 48.066.862,88/kW

Rugi kipas pendingin = 0.4 x Rugi berbeban = Rp 19.226.745,15 /kW

F
SPLN T3.007-1: 2017

Lampiran C – Penalti DP

1. Derajat Polimerisasi (DP)


Degree of polymerization (DP) adalah tingkat polimerisasi dari kertas insulasi jenis
selulosa yang dinyatakan dengan panjang rata-rata dari rantai polimer. Untuk kertas
baru nilainya berkisar antara 1000 sampai 1200 molekul glukosa.
Nilai DP akibat proses penuaan dipercepat dari kertas insulasi jenis kraft (non -
thermally upgraded paper) dan thermally upgraded paper diperlihatkan pada Gambar
C1.

Gambar C1. Penuaan dipercepat pada sealed tube dalam minyak mineral 150 oC.

Penuaan dipercepat (accelerated ageing) akan mengurangi panjang rantai molekul


glukosa. Selain pada saat transformator beroperasi, penuaan dipercepat dapat terjadi
saat proses pengeringan (vapour phase drying; VPD).

2. Hubungan antara nilai DP dan umur transformator


Berdasarkan IEC 60076-7 umur teknis suatu transformator yang menggunakan kertas
thermally upgraded paper dapat ditentukan melalui formula:
15000 15000 15000
( - 28,082 ) ( - )
Time (h) = e θh + 273
≈ 65000 × e θh +273 110+273

Apabila dioperasikan pada suhu 98 oC (sesuai dengan yang ditetapkan oleh SPLN
ini), maka umur teknis transformator adalah 232.197 jam atau 26,7 tahun. SPLN ini
selanjutnya menetapkan umur teknis transformator 25 tahun.

G
SPLN T3.007-1: 2017

Faktor penuaan (V) dari transformator yang menggunakan kertas tersebut dapat
ditentukan dengan formula berikut:

15000 15000
( − )
V=e 110+273 θh +273

Dimana h adalah suhu hot spot dalam oC.


Untuk suhu hot spot 110 oC, maka faktor penuaan adalah 1, sedangkan pada 98 oC
maka faktor penuaan adalah 0,282.
Pada SPLN ini suhu hot spot ditetapkan 98 oC.
Apabila nilai DP setelah proses VPD terakhir lebih kecil dari 900, maka dapat
dikatakan bahwa kertas insulasi mengalami degradasi pada rantai selulosanya.
Degradasi rantai selulosa dari kertas insulasi dalam persentase DP loss mengikuti
formula:

DP
ωDP = 1 − δ = 1 −
DP0

Dimana ωDP adalah nilai akumulasi berkurangnya rantai selulosa.

3. Penalti
Pada SPLN ini persyaratan nilai DP minimum setelah VPD terakhir ditetapkan 900.
Nilai pada rentang 700 ≤ DP < 900, pada dasarnya masih dapat dinyatakan baik,
namun mengingat degradasi pada rantai selulosa menyebabkan berkurangnya umur
teknis, maka harus diperhitungkan dengan penalti life cycle cost.

1 2 3 4

No Nilai DP terukur ωDP Umur teknis


1 900 0,0000 25,0
2 875 – 899 0,0278 24,3
3 850 – 874 0,0556 23,6
4 825 – 849 0,0833 22,9
5 800 – 824 0,1111 22,2
6 775 – 799 0,1389 21,5
7 750 – 774 0,1667 20,8
8 725 – 749 0,1944 20,1
9 700 – 724 0,2222 19,4

Nilai DP 700 merupakan batas minimum yang dapat ditoleransi, sehingga bila nilai
terukur lebih kecil dari 700, maka transformator dinyatakan ditolak.
CATATAN:
a. Sampel uji menggunakan kertas insulasi konduktor dari transformator yang diuji, atau
sampel kertas identik yang dimasukan bersama-sama dengan bagian aktif ke dalam oven
untuk proses VPD;
b. Nilai minimum DP 900 ditetapkan berdasarkan kisaran hasil uji DP dari pabrik trafo di
Indonesia.

H
SPLN T3.007-1: 2017

4. Formula penalti DP
Penalti akibat penurunan umur teknis (P) adalah:

P = T x U x WACC

T = Harga kontrak (termasuk harga ex-work, transportasi, erection dan site


test) dalam satuan Rp.
U = Selisih umur teknis (25 – nilai pada kolom 4 di atas yang bersesuaian),
dalam satuan tahun.
WACC = Weighted average cost of capital per-tahun, menggunakan data PT PLN
(Persero) untuk tahun yang sama dengan tahun produksi transformator,
dalam p.u.

Contoh:
Transformator 60 MVA, 150/20 kV
Tahun produksi: 2014
Nilai DP terukur: 700
Harga: Rp 2.203.005.464 dan USD 544.612 (kurs saat kontrak Rp. 13.120/US$)

Penalti dapat dihitung sebagai berikut:


Umur teknis dengan DP 700 = 19,4 tahun (kolom 4)
U = 25 tahun – 19,4 tahun = 5,6 tahun
T = (US$ 544.612 x Rp 13.120) + Rp 2.203.005.464 = Rp 9.348.314.904,-
WACC= 9,6 % (data 2014)

P = T x U x WACC
= Rp 9.348.314.904 x 5,6 x 0,096
= Rp 5.025.654.092,-

Sehingga denda penalti adalah Rp 5.025.654.092,-

I
SPLN T3.007-1: 2017

Lampiran D – Benturan dan getaran pada transportasi

D1. Pendahuluan

Panduan singkat mengevaluasi tingkat hentakan menggunakan data rekam benturan.Bila


mempunyai dokumen perlu persetujuan PLN.
Pada saat transportasi, jika transformator mengalami guncangan mekanis yang melebihi
dari batas nilai "g", maka kondisi-kondisi yang dapat terjadi adalah:
 Belitan dan inti bergeser dan atau terjadi perubahan bentuk (terdistorsi);
 Bila bagian aktif bergeser, insulasi antar belitan dapat terkikis, sehingga
menyebabkan hubung singkat dan kerusakan dikemudian hari saat transformator
beroperasi;
 Getaran mekanis dapat menyebabkan belitan kehilangan tekanan jepitnya, yang
kemudian memicu kerusakan belitan saat gangguan elektris;
 Berkurangnya jarak aman antara tangki dan bagian aktif.

D2. Catatan data guncangan pada berbagai moda transportasi


 Selama proses bongkar-muat
Umumnya peluang terjadinya rendah tetapi dengan potensi guncangan tinggi (misal:
Transformator terjatuh). Akselerasi guncangan berkisar 2,5 g - 10,0 g dengan lebar
frekuensi 2 Hz - 20 Hz.
 Guncangan pada trailer
Transformator akan menerima guncangan dengan arah sumbu longitudinal saat
pengereman dan arah sumbu vertikal dan lateral karena kondisi jalan, Akselerasi
berkisar 0,5 g - 1,0 g, dengan lebar frekuensi 3 Hz -350 Hz.
 Guncangan pada kapal laut
Bergulir (rolling), bergerak ke atas dan ke bawah secara mendadak (pitching) dan
menyimpang dari tempatnya (yawing); getaran berulang dengan frekuensi rendah
dan periode reguler. Biasanya akselerasi berkisar 0,3 g - 0,8 g, dengan lebar
frekuensi 2 Hz - 30 Hz.
 Guncangan pada kereta api
Transformator menerima guncangan dengan arah sumbu longitudinal selama proses
penggan dengan (langsir) dan arah vertikal akibat sambungan rel. Biasanya
akselerasi berkisar antara 0,5 g -1,0 g, dengan lebar frekuensi 2 Hz -500 Hz, tetapi
guncangan pada proses langsir dapat mencapai 4.0 g dengan frekuensi 220 Hz.

D2. Benturan dan kerusakan

Kejadian yang merusak transformator karena timbulnya akselerasi berlebihan dan


mendadak disebut dengan kejut mekanik atau benturan. Karakteristik benturan ditandai
dengan nilai maksimum akselerasi atau perlambatan dan dengan durasi. Kondisi ini dapat
dilihat pada Gambar 1; kurva akselerasi terhadap waktu t. Skala akselerasi dalam satuan
"g", dimana g = 9,8 m/s2.

J
SPLN T3.007-1: 2017

Gambar D1. Akselerasi dalam fungsi waktu

Selama benturan, akselerasi meningkat, mencapai nilai maksimum dan kemudian


menurun lagi. Jika benda elastis seperti transformator membentur permukaan keras
dengan kecepatan awal tertentu, geraknya tidak akan langsung berhenti mendadak
(karena adanya sifat elastis), tetapi berlanjut hingga beberapa milidetik. Gerak
transformator melambat pada interval waktu berikutnya dan gelombang kejut teredam
(kurva merah). Penyebab kerusakan adalah setengah sinus dari gelombang benturan
yang memiliki amplitudo terbesar (ditandai dengan garis putus-putus).

Jika bola baja keras dan kecil membentur dinding yang sama dengan kecepatan awal
yang juga sama, durasi benturan akan jauh lebih pendek, tetapi akselerasi maksimum
akan lebih besar (kurva hijau). Ini berarti bahwa untuk energi yang sama, massa yang
lebih kecil menghasilkan akselerasi dengan amplitudo lebih tinggi dan periode lebih
singkat atau frekuensi yang lebih tinggi (f = 1/T). Inilah sebabnya mengapa transformator
besar (> 100 T) akan rusak pada akselerasi antara 2,5-5,0 g (2 - 20 Hz), sementara
peralatan kecil seperti laptop mengalami kerusakan antara 37 sampai 50 g (2- 250Hz).

Benturan dapat menyebabkan:


- Kerusakan mekanis, tersembunyi atau terlihat;
- Perubahan bentuk geometris belitan dan atau inti;
- Lepasnya klem penjepit belitan;
- Kehilangan tekanan gas Nitrogen karena kebocoran.

D2. Getaran dan kerusakan


Getaran adalah gerakan osilasi periodik yang dipicu oleh penyebab paling beragam.
Dalam praktek transportasi tidak ada getaran yang hanya terdiri dari satu frekuensi.
Lingkungan transportasi yang kompleks selalu menghasilkan komposisi frekuensi
(spektrum frekuensi) dengan masing frekuensi memiliki amplitudo yang berbeda. Pada
transportasi jalan darat, frekuensi yang timbul adalah antara 3 - 350 Hz, namun pada
kapal laut hanya antara 2 – 33 Hz. Getaran dapat membangkitkan getaran resonans atau
co-vibration pada benda yang mempunyai potensi bergetar seperti transformator. Getaran
resonans dihasilkan jika frekuensi natural benda (misalnya transformator) bertepatan
dengan frekuensi getaran penginduksi dan induksi getaran tersebut memiliki amplitudo
yang cukup besar. Frekuensi natural benda tergantung pada sifat material seperti massa
dan modulus elastisitas. Frekuensi resonans dapat terjadi sedemikian rupa sehingga
menyebabkan kerusakan yang sistemik.

K
SPLN T3.007-1: 2017

Gambar D2. Pulsa Getaran

Getaran dapat menyebabkan kerusakan:


- Lepasnya beberapa komponen;
- Pengerasan logam (hardening of metals);
- Keretakan mikro.

D3. Pengertian dasar gelombang hentak mekanis


Amplitudo diukur dengan satuan “g”, dimana g= 9,8 m/s2.
Gelombang kejut dapat digambarkan dalam tiga parameter:
- Frekuensi (Hz)
- Durasi (ms) = 1 / 2f
- Perubahan kecepatan (ΔV)
Parameter kejut yang dapat menyebabkan kerusakan adalah:
- Amplitudo
- Perubahan kecepatan (ΔV)

Gambar D3. Gelombang kejut atau hentakan dalam domain waktu.

L
SPLN T3.007-1: 2017

Perubahan kecepatan, atau luasan di bawah kurva akselerasi, dianggap sebagai energi
yang terkandung dalam hentakan. Semakin tinggi perubahan kecepatan semakin tinggi
kandungan energinya. Ada batas minimum dari perubahan kecepatan yang harus dicapai
sebelum kerusakan terjadi pada transformator. Batas ini disebut batas perubahan
kecepatan kritis.
Nilai di bawah batas perubahan kecepatan kritis, tidak menimbulkan kerusakan karena
pada dasarnya, tidak ada energi hentakan yang cukup membahayakan transformator.
Nilai yang melebihi batas perubahan kecepatan kritis, tidak selalu berarti terjadi
kerusakan. Bila batas akselerasi kritis tidak terlampaui, maka perubahan kecepatan yang
besar dapat terjadi tanpa menyebabkan kerusakan. Namun, jika batas kecepatan kritis
dan batas percepatan kritis terlampaui, maka kerusakan dapat terjadi.
Pada gambar D3 di atas:
 Vibrasi normal jalur kereta api yang diwakili gelombang warna biru sebesar
2000g@0.1 ms, artinya:
Amplitudo = 2000g
Durasi = 0.1 ms,
Frekuensi 500Hz
Hal ini tidak menyebabkan kerusakan karena ΔV kritis tidak terlampaui.
 Sedangkan jika transformator mengalami jatuh setinggi beberapa centi meter
(tergantung dari berat dan volume trafo), dapat menyebabkan hentakan sebesar
7g@50ms yang diwakili gelombang warna merah, artinya:
Amplitudo = 7g
Durasi = 50 ms
Frekuensi = 10 Hz
Hal ini dapat menyebabkan kerusakan karena ΔV kritis terlampaui. Jadi amplitudo
bukan merupakan satu-satunya faktor yang menyebabkan kerusakan, tetapi durasi
atau frekuensi dari pada gelombang hentakan.

D4. Batasan
Batasan kritis hentakan (NOSS = non operating shock specification) yang digunakan
untuk mengevaluasi proses transportasi:
a. Amplitudo <7g dan durasi <50 ms, atau;
b. Amplitudo <7g dan frekuensi >10 Hz, atau;
c. Amplitudo <7g dan perubahan kecepatan < 2,18 m/s.

Matriks yang dapat digunakan untuk mengevaluasi hasil rekaman hentakan tercantum
pada Tabel D1.

Tabel D.1. Matriks evaluasi

Batasan Kritis
No A t f V Kesimpulan
(<7g) (<50ms) (>10Hz) (<2,18m/s)
1 < < > < A
2 > < > < A
3 < > > < A
4 < < < < A
5 < < > > A

M
SPLN T3.007-1: 2017

Batasan Kritis
No A t f V Kesimpulan
(<7g) (<50ms) (>10Hz) (<2,18m/s)
6 > > > < B
7 > < < < B
8 > < > > B
9 > > < < B
10 > < < > B
11 > > > > B
12 > > < > B

CATATAN:
A = aman, dapat dilanjutkan dengan pengujian lapangan selanjutnya
B = kembali ke pabrikan

D5. Contoh kasus

Gambar D4. Rekaman impact recorder elektronik

Dari gambar D4 diatas diperoleh parameter:


 Amplitudo (a) = 8g
 Durasi (t) = 18 ms
 Frekuensi (1/2t) = 1 / (2 x 0.018) = 28 Hz
 Hentakan: 8g pada 18 ms atau 8g pada 28 Hz
Untuk jenis hentakan yang dapat merusak transformator, hentakan berikut ini harus
secara simultan memenuhi:
 Nilai maksimum percepatan melampaui percepatan kritis
 Durasi dari puncak siklus pertama kurva sinusoidal melampaui durasi hentakan kritis
atau frekuensi dibawah nilai frekuensi kritis.
Contoh kasus:
Batasan kritis hentakan dari transformator yang digunakan adalah 7g @ 50 ms atau 7g @
10 Hz.
Jika impact/shock recorder yang melekat pada transformator mencatat hasil seperti pada
gambar 4 diatas, terlihat bahwa:

N
SPLN T3.007-1: 2017

 hentakan memiliki percepatan maksimum 8g


 durasi 18 ms atau
 frekuensi 28 Hz.
Evaluasi:
Percepatan maksimum (amplitudo) 8g lebih tinggi dari amplitudo kritis 7g.
Durasi percepatan maksimum 18 ms kurang dari durasi kritis 50 ms.
Frekuensi hentakan 28 Hz lebih dari frekuensi kritis 10 Hz.
Kesimpulan:
Karena kedua kondisi amplitudo percepatan kritis dan durasi/frekuensi tidak dilampaui
secara bersamaan (kondisi sesuai tabel D1 No.2) maka hentakan ini tidak akan merusak
transformator, meskipun nilai puncak percepatan melebihi batasan amplitudo percepatan
kritis.

Anda mungkin juga menyukai