Anda di halaman 1dari 6

RESUME VIDEO LIQUID

Resume Video Lotion

1. Kelengkapan Resep
 Tidak ada nomor resep
 Tidak ada nama dokter
 Tidak ada nomor SIP
 Tidak ada alamat dokter
 Tidak ada tempat tanggal resep
 Tidak ada umur pasien
 Tidak ada alamat pasien
 Tidak ada paraf dokter

2. Teori Usul
 Usul kelengkapan resep
 Sulfur yang digunakan yaitu Sulfur PP
 Zat pengemulsi yang cocok yaitu PGA
 Air untuk PGA 1,5 x nya
 Pembulatan Oleum Rossae 1 tetes

3. Perhitungan Obat
1. Champora = 60 ml/100 ml x 1 gr = 0,06 gr
2. Sulfur PP = 60 ml/100 ml x 6,6 gr = 3,96 gr
3. Aethanolum 90% = 60 ml/100 ml x 3 ml = 1,8 ml
4. Calcii Hydroxydi Solutio = 60 ml/100 ml x 40 ml = 24 ml
5. PGA = 60 ml/100 ml x 1,5 ml = 0,9 gr
6. Air untuk PGA = 1,5 gr x 0,9 ml = 1,35 ml
7. Aqua Destillata = 60 ml/100 ml x 100 ml = ad 60 ml
8. Oleum Rossae = 60 ml/100 ml x 1 tetes = 0,6 tetes = 1 tetes

4. Penimbangan Bahan
1. Champora = 60 mg
2. Sulfur PP = 3,96 gr
3. Aethanolum 90% = 1,8 ml
4. Calcii Hydroxydi Solutio = 24 ml
5. PGA = 900 mg
6. Air untuk PGA = 1,35 ml
7. Aqua Destillata = ad 60 ml
8. Oleum Rossae = 1 tetes

5. Alat dan Bahan


 Alat: timbangan halus dan kasar, anak timbangan, gelas ukur, beaker glass, mortir
Mortir dan stamper, perkamen, pipet, botol obat, sendok tanduk.
 Bahan: Champora, Sulfur PP, Aethanolum, PGA, Calcii Hydroxydi Solutio,
Oleum Rossae.

6. Cara Pembuatan
1. Pertama, kalibrasi botol dengan Aqua Destillata ad 60 ml lalu tandai batas
kalibrasi menggunakan stiker.
2. Setarakan timbangan.
3. Bila sudah setara, masukkan perkamen di atas timbangan halus lalu timbang
Champora sebanyak 60 mg. Setelah timbangan sudah setara, timbang kembali
PGA sebanyak 900 mg di atas timbangan halus. Timbang sulfur PP di atas
timbangan kasar.
4. Ukur air untuk PGA sebanyak 1,35 ml menggunakan gelas ukur dan pipet. Ukur
Calcii Hydroxydi Solutio sebanyak 24 ml. Ukur Aethanlum 90% atau alkohol
90% menggunakan gelas ukur.
5. Masukkan ke dalam mortir Camphora dan etanol 90% , gerus ad larut.
6. Lalu, tambahkan PGA dan air untuk PGA ke dalam mortir, gerus ad mucilago.
7. Masukkan Sulfur PP ke dalam mortir, gerus ad homogen.
8. Masukkan sedikit Aquadest ke dalam mortir, gerus ad homogen.
9. Masukkan Calcii Hydroxydi Solutio ke dalam mortir, gerus ad larut.
10. Selanjutnya, masukkan hasil sediaan ke dalam botol. Tambahkan sedikit sisa
Aquadest ke dalam mortir lalu dimasukkan ke dalam botol.
11. Masukkan Oleum Rossae 1 tetes ke dalam botol.
12. Masukkan sisa Aquadest ke dalam botol ad tanda batas kalibrasi.
13. Kocok sediaan hingga homogen.
Resume Video Elixir

Resep standar Acetaminophen (Fornal Hal 3)


Tiap 5 ml mengandung:
Acetaminophenum 120 mg
Glycerolum 2,5 ml
Propylenglycolum 500 miktoliter
Sorbutol Solutio 70% 1,25 ml
Aethanolum 500 mikroliter
Zat tambahan yang cocok secukupnya
Aqua Destilata hingga 5 ml
 Perhitungan
1. Acetaminophenum = 60 ml/5 ml x 120 mg = 1440 mg
2. Glycerolum = 60 ml/5 ml x 2,5 ml = 30 ml
3. Propylenglycolum = 50 ml/5 ml x 0,5 ml = 6 ml
4. Sorbitol Solutio 70% = 60 ml/ 5 ml x 1,25 ml = 15 ml
5. Aethanolum = 500 mikroliter/1000 = 0,5 ml = 60 ml/3 ml x 0,5 ml = 6 ml
6. Aqua Destilata = 60 ml/5 ml x 5 ml = ad 60 ml

 Teori Usul
Zat tambahan: essence strawberry
Etanol yang digunakan yaitu etanol 96%
 Alat dan Bahan
 Alat: timbangan halus dan kasar, anak timbangan, mortir dan stamper, gelas
Gelas ukur, beaker glass, pipet, sendok tanduk, botol obat, perkamen.
 Bahan: Acetaminophenum, Glycerolum, Propylenglycolum, Sorbitol Solutio
70%, Aethanolum, Aqua Destilata, essence strawberry.

 Cara Pembuatan
1. Siapkan alat dan bahan
2. Ukur Aquadest untuk kalibrasi botol sebanyak 60 ml. kemudian masukkan ke
dalam botol lalu beri label sebagai tanda kalibrasi botol.
3. Timbang Acetaminophen sebanyak 1,44 gr.
4. Ukur Propylenglycol sebanyak 6 ml menggunakan gelas ukur. Ukur
Glycerolum sebanyak 30 ml menggunakan gelas ukur. Ukut Sorbitol Solutio
70% sebanyak 15 ml menggunakan gelas ukur. Ukur Alkohol 96% sebanyak 6
ml menggunakan gelas ukur.
5. Masukkan terlebih dahulu Acetaminophen ke dalam mortir, lalu gerus
kemudian tambahkan Alkohol 96% sebanyak 6 ml, gerus ad larut.
6. Kemudian masukkan Propylenglycol ke dalam mortir, gerus ad larut.
7. Masukkan Glycerolum ke dalam mortir sedikit demi sedikit, gerus ad larut.
8. Lalu masukkan Sorbitol Solutio 70% ke dalam mortir, gerus ad larut.
9. Kemudian teteskan essence strawberry sebanyak 2 tetes.
10. Masukkan sediaan ke dalam botol secara perlahan dan pastikan tidak ada
sediaan yang tumpah.
11. Masukkan Aquadest ke dalam botol ad tanda batas kalibrasi yang sudah
dibuat.
12. Kocok sediaan sampai homogen dan beri etiket.
Resume Video Emulsi

Resep standar (Fornas Hal 217)


Oleum Lecoris Aselli 100 gr
Glycerolum 10 gr
Gummi Arabicum 30 gr
Oleum Cinnamomi gtt VI
Aqua Destilata hingga 215 gr
 Teori Usul
1. PGA 2%
2. Air untuk PGA 1,5
3. Usul pembulatan Oleum Cinnamomi menjadi 2 tts

 Perhitungan
- Oleum Lecoris Aselli = 60/215 x 100 = 27,9
- Glycerolum = 60/215 x 10 = 2,79
- PGA = 60/215 x 30 = 8,37
- Air untuk PGA = 1,5 x 8,37 = 12,55
- Oleum Cinnamomi = 60/215 x 6 = 1,67
- Aquadest ad 60 gr

 Alat dan Bahan


- Alat: timbangan kasar dan halus, anak timbangan, gelas ukur, beaker glass,
Mortir dan stamper, perkamen, sendok tanduk, cawan penguap, pipet,
Botol obat.
- Bahan: Oleum Lecoris Aselli, Glycerolum, Gummi Arabicum, Oleum
Cinnamomi, Aqua Destilata, PGA, air untuk PGA.

 Cara Pembuatan
1. Siapkan alat dan bahan.
2. Tara botol 60 gr di atas timbangan. Setarakan timbangan terlebih dahulu lalu
letakkan botol di kedua sisi. Botol sebelah kanan harus lebih berat agar
timbangan sebelah kiri dapat diletakkan anak timbangan atau lilin agar setara.
Lakukan sampai botol setara. Setelah setara, letakkan anak timbangan lalu
botol di timbangan sebelah kanan diisi dengan Aquadest sampai timbangan
setara. Letakkan kembali botol yang sudah diisi Aquadest di atas timbangan.
Jika sudah setara, beri label pada botol.
3. Selanjutnya, timbang PGA sebanyak 8,37 gr. Sebelumnya timbangan
disetarakan terlebih dahulu lalu letakkan bahan secara perlahan dan lakukan
sampai timbangan setara. Timbang Oleum Lecoris Aselli. Letakkan terlebih
dahulu cawan penguap di atas timbangan sampai timbangan setara, lalu baru
letakkan Oleum. Timbang Glycerolum. Sebelumnya setarakan cawan penguap
terlebih dahulu, setelah itu baru letakkan bahan dan anak timbangan. Ukur air
untuk PGA sebanyak12,55 ml dan jangan lupa perhatikan meniskus.
4. Masukkan PGA ke dalam mortir, gerus ad homogen. Masukkan air untuk
PGA yang sudah diukur, gerus ad mucilage.
5. Masukkan Oleum Lecoris Aselli sedikit demi sedikit sambil digerus ad
terbentuk emulsi.
6. Masukkan Glycerolum sekaligus, gerus ad homogen.
7. Masukkan sediaan ke dalam botol secara perlahan, pastikan tidak ada sediaan
yang tumpah.
8. Timbang sediaan sambil ditambahkan Aquadest sedikit demi sedikit, jangan
sampai beratnya terlewat dari 60 gr. Jika belum setara, tambahkan lagi
Aquadest sedikit demi sedikit dan pastikan sediaan setara.
9. Teteskan Oleum Cinnamomic sebanyak 2 tetes ke dalam botol, tutup botol lalu
kocok ad homogen.
10. Beri etiket.

Anda mungkin juga menyukai