Anda di halaman 1dari 1

CARI SOLUSI DAN BUKAN ASUMSI

TARGET
Member CG dapat menghindari perangkap asumsi dan selalu mencari solusi dalam setiap keadaan.

AYAT
I Tesalonika 3: 1-13

INTRO
Tuhan ingin kita selalu bahagia, bukan berarti hidup selalu tidak ada masalah, tetapi kita perlu menjaga
sukacita ada di hati yang bersih. Carilah solusi dan bukan asumsi jika kita ingin selalu bahagia.

POINT
Surat Tesalonika adalah surat Paulus untuk jemaat di Eropa. Pada saat itu, Paulus diusir keluar dari Eropa
oleh orang-orang yang melawan. Paulus dalam keadaan gelisah, tidak tenang, seolah-olah tidak ada satu hal
pun bisa dilakukan. Dan karena tidak bisa masuk Tesalonika, ia menulis surat yang akhirnya dibaca orang
hingga sekarang.
Dari Paulus kita belajar, ternyata selalu ada hal yang bisa dilakukan. Kita perlu selalu mempunyai pikiran
mencari solusi, tidak mudah frustasi, menyerah dan menyalahkan keadaan.
Bagaimana kita menemukan jalan dalam setiap keadaan?
1. Harus aktif mencari solusi. Jangan pasif, karena pasif itu melumpuhkan, percaya dalam Kristus selalu
ada jalan keluar. (Ayat 1)
2. Jika cara yang sama tidak berhasil, pilihlah the next best plan (cara berikutnya yang terbaik),
walaupun mungkin tidak sebaik yang pertama. Jangan panik ! Karena saat panik kita tidak akan bisa
memikirkan langkah berikutnya. (Ayat 2-3)
3. Bersiap bahwa selama kita hidup pasti ada masalah, karena itu kita perlu belajar konsisten untuk
bersukacita. (Ayat 4)
4. Jika perlu konfirmasi carilah dari sumber terpercaya.
Banyak kegalauan dalam hidup kita terjadi karena asumsi (ayat 5), tetapi ternyata hanya sebuah
kekuatiran yang tidak berfondasi dan bisa kita singkirkan asal kita tidak menjadi pesimis (ayat 6-9)
5. Berdoa untuk Tuhan sembuhkan hati yang sempat berasumsi (Ayat 11-13)

DISKUSI
1. Apakah Anda pernah merasa kuatir karena berasumsi dalam sebuah situasi? Sharingkan dalam
kelompok, langkah apa yang Anda ambil untuk mencari solusi saat itu?
2. Untuk menemukan solusi dalam setiap keadaan, dari poin-poin di atas hal mana yang perlu Anda
kembangkan?

Anda mungkin juga menyukai