Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN GORONTALO

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS TABONGO
Jl. Raja Bobihoe, Desa Tabongo Barat, Kec.Tabongo

Email : Puskesmastabongo2000@gmail.com

KERANGKA ACUAN KEGIATAN


(Term Of Reference)
BOK PUSKESMAS DAK NON FISIK TA. 2022

Kementrian Negara / Lembaga : Kementrian Kesehatan RI


Unit Organisasi : Puskesmas Tabongo
Program : DAK NON FISIK Tahun 2022
Sasaran Program : Tersedianya pembiayaan Pelaksanan Program Gizi Masyarakat
Kegiatan : Pemantauan Kesehatan Pertumbuhan dan perkembangan anak
Balita /Paud/TK

1. LatarBelakang.
a. DasarHukum.
1. Peraturan menteri kesehatan nomor 75 tahun 2015 tentang Pusat Kesehatan Masyarakat
2. Peraturan Menteri Kesehatan nomor 39 tahun 2016 tentang Program Indonesia sehat melalui
pendekatan Keluarga
3. Peraturan Menteri Kesehatan nomor 44 tahun 2016 tentang Pedoman Manajemen
Puskesmas
4. Peraturan Menteri Kesehatan nomor 3 tahun 2019 tentang Petunjuk Teknis Penggunaan
Dana Alokasi Khusus Bidang kesehatan
5. Peraturan Menteri kesehatan Nomor 4 tahun 2019 tentang Standar Teknis Pemenuhan Mutu
Pelayanan Dasar Pada standar Pelayanan Minimal Bidang Kesehatan

b. Gambaran Umum Singkat.


Di Indonesia pemantauan pertumbuhan telah dilaksanakan sejak tahun 1970 an
sebagai kegiatan utama UPGK. Pemantauan pertumbuhan diintegrasikan dengan
pelayanan kesehatan dasar lain (KIA, imunisasi Dan pemberantasan penyakit).
Pemantauan pertumbuhan merupakan kegiatan utama posyandu. Setelah pelayanan
posyandu selesai kader melengkapi pencatatan dan membahas hasil kegiatan
tadi dan rencana tindak lanjut. Kader selanjutnya membuat diagram balok SKDN
berdasarkan data dari KMS/Buku KIA. Berdasarkan buku KIA diperoleh informasi
jumlah balita yang hadir dan ditimbang serta jumlah balita yang naik dan tidak naik
berat badannya, jumlah balita gizi baik, gizi kurang maupun gizi buruk. Dengan
data balok SKDN tersebut dapat di lakukan pemantauan pertumbuhan balita setiap
bulan.
. Keberhasilan pemantauan pertumbuhan di posyandu memerlukan
dukungan dari sektor terkait, kader, petugas kesehatan dan ibu hamil dan ibu balita.
Maka perlu dila kukan kegiatan Pemantauan Pertumbuhan di Posyandu ,
sehingga tercapai VISI dan MISI Puskesmas Tabongo , yang dituangkan dalam tata
nilai Puskesmas Tabongo yaitu memberikan pelayanan yang ramah dan sopan kepada
pelanggan, melaksanakan tugas sebagai satu kesatuan yang utuh, dengan tidak
membeda - bedakan mas yarakat, serta melakukan semua pekerjaan dengan senang hati
sehingga dapat menyelesaikan semua tugas yang dipercayakan.

c. Indikator keluaran
Terlaksananya kegiatan Pemantauan Kesehatan Pertumbuhan dan perkembangan anak Balita
/Paud/TK
d. Keluaran/Output
Meningkatnya Pemantauan Status Gizi anak Balita /Paud/TK

2. Alasan Dilaksanakan Kegiatan


Tujuan kegiatan
a) Tujuan Umum :
Memantau status gizi balita anak Sekolah Paud/TK
b) Tujuan Khusus :
1. Meningkatkan status gizi balita
2. Menganalisa hasil kegiatan Pemantauan Petumbuhan Dan Perkembangan Anak
3. Melakukan deteksi dini masalah gizi pada siswa paud/TK serta melakukan rujukan ke
puskesmas bila dibutuhkan.
-
3. Cara PelaksanaanKegiatan
a. Metode Pelaksanaan
Pelaksanaan Pemberian Pemantauan Pertumbuhan siswa paud/TK Dengan Cara Melakukan
Pemantauan Langsung Kepada siswa Paud /TK yang di timbang dengan melihata hasil
penimbangan dan pengukuranya

b. Tahapan Kegiatan
1. Persiapan
- Menyiapkan data jumlah sasaran yang akan di pantau Pertumbuhan Dan perkembanganya
dengan mengunakan Buku registrer.
2. Pelaksanaan
- Semua siswa paud /TK Di Timbang Dan DI Ukur Tinggi Badan
- Memberikan Penyuluhan kepada siswa Paud/TK yang Kurang Gizi dengan cara metode
Konsultasi denga orang tua anak Yang di berikan oleh Petugas Keseahatan.
4. Tempat pelaksanaan kegiatan
Pelaksanaan kegiatan adalah pada semua sekolah paud/TK diwilayah Puskesmas Tabongo,
Kecamatan Tabongo Kabupaten Gorontalo.
5. Jadwal Kegiatan
Waktu Pelaksanaan kegiatan

TAHUN 2022
NO KEGIATAN
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12

Pemantauan Kesehatan
Pertumbuhan dan
1. X X
Perkembangan anak balita
/Paud/TK

6. Rincian Anggaran Belanja


Adapun Rincian Anggaran Belanja BOK Puskesmas DAK Non Fisik TA. 2022 yang telah disusun
oleh Puskesmas Tabongo adalah sebesar Rp. 8.400.000,- ( Delapan Juta Empat Ratus Ribu Rupiah )
dengan rincian sebagaimana RAB terlampir.

7. Penutup
Demikian TOR ini di buat yang dijadikan sebagai kerangka acuan dalam pelaksanaan kegiatan
Program Upaya perbaikan gizi Masyarakat yang di danai oleh Kementerian Kesehatan RI melalui
Dana Alokasi Khusus (DAK) Non Fisik TA. 2022

KEPALA PUSKESMAS TABONGO

Sri Fahyudi Anis Kau,SKM


NIP 19741220 200501 2 008

Anda mungkin juga menyukai