Anda di halaman 1dari 10

Panduan Penulisan Makalah

PC PMII Kabupaten Sukabumi

PANDUAN PENULISAN MAKALAH

PC PMII KABUPATEN SUKABUMI


2022
A. Pengantar
Salah satu tujuan pokok penulisan makalah adalah untuk meyakinkan pembaca bahwa topik
yang ditulis dengan dilengkapi penalaran logis dan pengorganisasian yang sistematis memang
perlu diketahui dan diperhatikan. Secara umum, ciri-ciri makalah terletak pada sifat
keilmiahannya. Artinya, sebagai karangan ilmiah, makalah memiliki sifat objektif, tidak
memihak, berdasarkan fakta, sistematis, dan logis.
Berdasarkan kriteria ini, baik tidaknya suatu makalah dapat diamati dari signifikansi masalah
atau topik yang dibahas, kejelasan tujuan pembahasan, kelogisan pembahasan, dan kejelasan
pengorganisasian pembahasannya. Berdasarkan sifat dan jenis penalaran yang digunakan,
makalah dapat dibedakan menjadi tiga macam, yaitu makalah deduktif, makalah induktif, dan
makalah campuran.
Secara umum Makalah memiliki tiga bagian besar, yaitu halaman sebelum teks (front matter),
teks (Matter) dan halaman sesudah teks (back matter). Hal-hal yang termasuk dalam halaman
sebelum teks adalah halaman judul makalah, daftar isi, halaman abstrak, Kata pengantar,
daftar isi, daftar tabel, gambar, singkatan, dll. Teks terdiri dari pendahuluan sampai
kesimpulan. Adapun hal-hal yang termasuk dalam halaman sesudah teks adalah bibliografi,
lampiran, apendiks, dll
Panduan ini berfokus pada Penulisan makalah yang berdasar pada panduan penulisan
skripsi/tesis dengan beberapa pengecualian yang akan dijelaskan dalam detil-detil di bawah
ini.
B. Sistematika
NO Aturan Dasar Keterangan
1. Ukuran kertas Ukuran kertas yang standar untuk tulisan Ilmiah khususnya
makalah adalah kertas kwarto (A4) 8,27 x 11,69 inci (21 cm
x 29,7 cm).
2. Margin Ukuran margin di ketiga sisi (atas, kanan, bawah) kertas
adalah 2 cm) dan sisi kiri kertas 3 cm
3. Huruf Jenis huruf yang digunakan adalah Times New Roman dan
digunakan secara konsisten, Ukuran huruf yang digunakan
adalah 12 untuk teks (termasuk kutipan blok) dan 10 untuk
catatan kaki, Serta menggunakan Font KFGQFC Uthmanic
Script HAFS untuk penggunaan Bahasa Arab
4. Bentuk pargraf Rata (Kanan Kiri) Untuk pembahasan dan rata tengah untuk
Cover
5. Spasi Spasi garis dan Paraghraf yang di Gunakana adalah 1,5
6. Jumlah Halaman Makalah merupakan tulisan ilmiah pendek yang minimal
jumlah halamanya 20 halaman dimulai dari cover sampai
daftar Pustaka
Panduan Penulisan Makalah
PC PMII Kabupaten Sukabumi

C. Kerangka penulisan

NO Kerangka
1. Cover
2. Abstrak
3. Kata Pengantar
4. Daftar Isi,
5. BAB I Pendahuluan
- Latar Belakang
- Rumusan masalah
- Tujuan
- Metode penelitian
6. Bab II Pembahasan
- Penjelasan Variabel
- Temuan/Hasil analisis
7. Bab III Penutup
- Simpulan
- Saran

8. Daftar Pustaka

a. Cover
Hal-hal yang perlu ada pada bagian sampul adalah judul makalah, maksud ditulisnya
makalah, nama penulis makalah, dan tempat serta waktu penulisan makalah.
Judul Variable-Variabel yang di gunakan untuk menggambarkan isi,
dan menarik minat pembaca
Maksud Maksud penulisan makalah dapat berupa, misalnya, untuk
memenuhi tugas atau memenuhi persyaratan sebuah kegiatan
Logo Logo yang di maksud adalah logo suatu instansi dimana di
berada, maka logo yang di gunakan dalam kegiatan PMII adalah
logo PMII
Nama Menuliskan Nama penulis, serta di iringi dengan identitas lainya
seperti NIK, gmail dll
Tempat/Instansi Berisi nama lembaga, jika di PMII seperti PC, PK, PR serta
diiringi nama kota
Waktu Biasanya berisi Tahun pembuatan makalah

b. Abstrak
Abstrak memuat uraian singkat yang dibahas dalam makalah, meliputi latar belakang
masalah, perumusan masalah/fokus penelitian, tujuan penelitian, kegunaan penelitian,
metode yang digunakan, hasil dan kesimpulan. Pada halaman abstrak, secara berurutan.
c. Kata Pengantar
Panduan Penulisan Makalah
PC PMII Kabupaten Sukabumi
Kata pengantar berisi rasa syukur kepada Allah swt dan terima kasih kepada perorangan,
lembaga, organisasi dan/atau pihak-pihak lain atas selesainya penulisanmakalah. Ucapan
terima kasih ditulis sesudah rasa syukur kepada Allah swt. serta ditandatangani oleh
penulis.
d. Daftar Isi
Daftar isi berfungsi memberikan panduan dan gambaran tentang garis besar isi makalah.
Melalui daftar isi, pembaca akan dapat dengan mudah menemukan bagian-bagian suatu
makalah. Selain itu, melalui daftar isi akan dapat diketahui sistematika penulisan makalah
yang digunakan.
e. BAB I Pendahuluan
- Latar Belakang
Butir-butir yang seharusnya ada dalam latar belakang penulisan makalah adalah halhal
yang melandasi perlunya makalah ditulis. Hal-hal dimaksud dapat berupa paparan
teoretis ataupun paparan yang bersifat praktis, tetapi bukan alasan yang bersifat
pribadi. Yang pokok, bagian ini harus dapat mengantarkan pembaca pada masalah
atau topik yang dibahas dalam makalah dan menunjukkan bahwa masalah atau topik
tersebut memang perlu dibahas. Penulisan bagian latar belakang dapat dilakukan
dengan menggunakaan teori Realitas (berbicara tentang keadaan yang memiliki daya
Tarik untuk diteliti), Idealitas (berbicara tentang keharusan tentang sesuatu baik itu
sesuai kaidah, maupun sesuai norma) dan Aktifitas (Pada bagian ini adalah jawaban
dari adanya permasalahan yang terjadi karena ketidak sesuaian antara realitas dan
idealitas atau dalam artian lain temuan/ hasil penelitian.
- Rumusan Masalah
Setelah bagian latar belakang dipaparkan,selanjutnya diutarakan masalah atau topik
bahasan yang menjadi batasannya. Masalah atau topik bahasan yang dimaksud adalah
apa yang akan dibahas dalam makalah. Masalah atau topik bahasan tidak terbatas pada
persoalan yang memerlukan pemecahan, tetapi juga mencakup persoalan yang
memerlukan penjelasan dan/atau penegasan lebih lanjut. Masalah dalam penulisan
makalah seringkali disinonimkan dengan topik (meskipun kedua istilah ini tidak selalu
memiliki pengertian yang sama). Masalah atau topik bahasan sebenarnya merupakan
hal yang pertama kali harus ditetapkan dalam penulisan makalah.
- Tujuan
Perumusan tujuan penulisan makalah dimaksudkan bukan untuk memenuhi tugas
yang diberikan oleh seseorang dan yang sejenis dengan itu, tetapi lebih mengarah pada
apa yang ingin dicapai dengan penulisan makalah tersebut. Perumusan tujuan
memiliki fungsi ganda, yaitu bagi penulis makalah dan bagi pembaca makalah.
- Metode penelitian
Metode penelitian adalah cara yang di gunakan untuk melakukan proses penelitian,
sekurang-kurangnya berisi tiga hal, yaitu pendekatan dan jenis penelitian, sumber
data, dan analisis data.
f. Bab II Pembahasan
Bagian teks utama makalah berisi pembahasan topik-topik makalah. Isi bagian teks utama
sangat bervariasi, tergantung topik yang dibahas dalam makalah. Jika dalam makalah
dibahas tiga topik, misalnya, maka ada tiga pembahasan dalam bagian teks utama.
Penulisan bagian teks utama dapat dikatakan sebagai inti kegiatan penulisan makalah.
Panduan Penulisan Makalah
PC PMII Kabupaten Sukabumi
Bagian teks utama makalah merupakan cerminan tinggi-rendahnya kualitas makalah yang
disusun. Penulisan bagian teks utama yang baik adalah yang dapat membahas topik secara
mendalam dan tuntas, dengan menggunakan gaya penulisan ringkas, lancar, dan langsung
pada persoalan, serta menggunakan bahasa yang baik dan benar. Beberapa teknik
perangkaian bahan untuk membahas topik beserta sub topiknya dapat dikemukakan
seperti berikut. Pertama, mulailah dari ide/hal yang bersifat sederhana/ khusus menuju
hal yang bersifat kompleks (menjelaskan per Variable secara umum, yang menjadi bahan
yang bersifat teoretis (yang diperoleh dari buku teks, laporan penelitian, jurnal, majalah,
dan barang cetak lainnya) atau dapat juga dipadukan dengan bahan yang bersifat faktual-
empiris, kemudian Tahap keduanya barulah memberikan analisi berupa hasil temuan,
pendapat, kritik, atau memperkuat suatu teori
g. Bab III Penutup
- Simpulan
Bagian penutup berisi simpulan atau rangkuman pembahasan. Penulisan kesimpulan
makalah dapat dilakukan dengan menggunakan teknik berikut. Pertama, penegasan
kembali atau ringkasan dari pembahasan yang telah dilakukan atau inti hasil temuan.
Kedua, menarik kesimpulan dari apa yang telah dibahas pada teks utama makalah.
- Saran
Saran yang diajukan hendaknya selalu bersumber pada temuan penelitian,
pembahasan, dan kesimpulan hasil penelitian. Saran hendaknya tidak keluar dari
batas-batas lingkup dan implikasi penelitian. Dengan orientasi untuk menggiring
pembaca untuk melakukan peninjauan Kembali atas kesimpulan yang ditemukan
penulis makalah
h. Daftar Pustaka
Bahan pustaka yang dimasukkan dalam daftar pustaka harus sudah disebutkan dalam
batang tubuh makalah (catatan kaki). Daftar pustaka harus lengkap, mencakup semua
bahan pustaka yang telah disebutkan dalam batang tubuh makalah
Panduan Penulisan Makalah
PC PMII Kabupaten Sukabumi

Contoh Cover:Judul Makalah dakwah Kader PMIIi di Kampus


DAKWAH KADER PMII DI KAMPUS

Diajukan sebagai salahsatu syarat untuk mengikuti kegiatan Pelatihan Kader Dasar (PKD) yang di
laksanakan oleh PC PMII Kabupaten Sukabumi

Disusun oleh :
Udin Al-kemiri
alqemiri@gmail.com

PERGERAKAN MAHASISWA ISLAM INDONESIA


CABANG KABUPATEN SUKABUMI
2022
Panduan Penulisan Makalah
PC PMII Kabupaten Sukabumi
Contoh Abstrak:Judul Makalah dakwah Kader PMIIi di Kampus
ABSTRAK

Islam adalah agama risalah yang di bawa serta di perjuangkan oleh Nabi Muhammad SAW.
Perkembangan Islam yang sangat pesat gerakan-gerakan dakwah yang masif dari generasi ke
generasi secara terus menerus sesuai dengan perintah berdakwah dalam Al-Quran, dakwah bersifat
wajib bagi seluruh umat muslim sesuai dengan kemampuannya.hal ini pun berlaku untuk para
gemnerasi muda penerus ulama baik itu santrui maupun mahasiswa,dimana mahasiswa ini menjadi
seorang dai yang objek dakwahnya (mad’u) yang di hadapinya adalah kampus. Berdasarkan hal itu,
maka perumusan masalah dalam penelitian ini adalah: Bagaimana konsepsi dakwah yang harus di
lakukan kader PMII di kampus, Dalam penelitian ini penulis menggunakan metode kualitatif
sedangkan tekhnik pengumpulan datanya menggunakakan library research, yaitu kepustakaan
dengan cara menelaah semua buku-buku atau literatur yang ada relevansinya dengan Dakwah itu
sendiri serta dengan pembahsan konstruksi PMII, Mahasiswa dan kampus, temuan hasil penelitian
ini adalah dakwah merupakan mengajak umat manusia kepada jalan yang lurus dengan
menggunakan media dan metode yang sesuai dengan situasi dan kondisi yang di butuhkan mad’u
serta tidak bertentangan dengan aturan agama. Hal inilah yang menjadi teori dasar kewajiban untuk
berdakwah setrta pelaksanaan dakwahnya, dimana konstruksi pemikiran menjadi targeting dakwah
kader PMII yang menghadapi mahasiswa sebagai objek dakwahnya, maka metode yang di gunakan
adalah bentuk kaderisasi bai itu formal, informal maupun Nonformal

Kata Kunci : Dakwah kader PMII, Mahasiswa, Kampus

Contoh kata pengantar:Judul Makalah dakwah Kader PMIIi di Kampus


KATA PENGANTAR
‫بسم هللا ال ّرحمن ال ّرحيم‬
Puji dan Puja beserta syukur selalu dipanjatkan kehadirat Allah SWT. sehingga Makalah ini dapat di
selesaikan tepat pada waktunya. Shalawat dan salam selalu tercurah limpah kepada Nabi Muhammad
SAW yang senantiasa menyebarkan kebaikan, mudah-mudah kita mendapatkan syafa’atnya. Amin.
Pada peroses pembuatan Makalah ini penulis mendapatkan banyak bantuan dari berbagai pihak, oleh
karenanya penulis hanya dapat mengucapkan terima kasih sebanyak-banyaknya dari hati yang
terdalam dan penghormatan yang setinggi-tingginya. Penulis menyadari bahwa dalam penulisan
Makalah ini, masih jauh dari kesempurnaan baik dari segi isi maupun metodologi penulisannya, untuk
itu penulis mengharapkan berbagai kritik dan juga saran yang positif serta membangun dari berbagai
pihak atas segala kekurangan, guna perbaikan selanjutnya. Sesungguhnya kekeliruan dan kesalahan
dalam pembuatan makalah ini menjadi tanggung jawab penulis, dan segala kebenaran yang terdapat
dalam makalah ini sepenuhnya mutlak dari Allah SWT.

Harapan penulis semoga seluruh bantuan dan motivasi yang disumbangkan kepada penulis menjadi
amal shaleh serta mendapat balasan yang setimpal dari Allah SWT. Amin. Akhirnya kata penulis
berharap semoga makalah ini akan membawa manfaat bagi penulis khususnya dan bagi para pembaca
pada umumnya.
Sukabumi, 31 Mei 2022
Penulis
Panduan Penulisan Makalah
PC PMII Kabupaten Sukabumi

Contoh daftar isi Judul Makaah ldakwah Kader PMIIi di Kampus

DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR .................................................................................................. I
DAFTAR ISI .............................................................................................................. IV
BAB I PENDAHULUAN ..............................................................................................
A. Latar Belakang Masalah ............................................................................... 1
B. Rumusan Masalah ........................................................................................ 4
C. Tujuan........................................................................................................... 4
D. Metodologi penelitian................................................................................... 5
BAB II PEMBAHSAN .................................................................................................
A. Gambaran Umum PMII ................................................................................ 6
B. Konstruksi Dakwah Kampus ...................................................................... 13
C. Konsep Dakwah kader PMII di kampus..................................................... 20
BAB III PENUTUP .......................................................................................................
A. Kesimpulan................................................................................................. 25
B. Saran-saran ................................................................................................. 26
DAFTAR PUSTAKA ....................................................................................................

Contoh Latar Belakang Judul Makalah dakwah Kader PMIIi di Kampus

Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) organisasi kemahasiswaan yang mampu survive
ditengah perkembangan zaman. Enam puluh satu tahun lamanya kini PMII berdiri bukan lagi dikenal
sebagai gerakan baru. Hari ini PMII hadir dengan penuh ide dan gagasan yang tentunya berkesusaian
dengan perkembangan zaman, hal tersebut didorong atas dasar keyakinan dan pedoman
berorganisasi sebagaimana termaktub pada Anggaran Rumah Tangga BAB 2 tentang usaha Pasal 2
poin 3 yang berbunyi “Meningkatkan kwalitas kehidupan umat manusia dan umat Islam melalui
kontekstualisasi pemikiran, pemahaman dan pengamalan ajaran agama Islam sesuai dengan
perkembangan budaya masyarakat.” Hal ini dijadikan sebagai salah satu dasar bahwa PMII
merupakan gerakan kemahasiswaan yang berkepedulian penuh terhadap kualitas kehidupan umat
manusia. Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) meyakini bahwa Islam Ahlussunnah Wal
Jama’ah merupakan nilai yang patut dijaga dan diperjuangkan. Disamping itu Ahlussunnah Wal
Jama’ah sebagai haluan organisasi maka suatu keniscayaan mencerminkan prilaku yang baik (Amal
Shaleh) sebagai perwujudan bahawa Ilmu untuk diamalkan bukan ilmu untuk ilmu. (idealitas)
Berangkat dari pemahaman di atas, kiranya sudah menjadi kewajiban bagi PMII untuk tetap
konsisten mempertahankan dan menjaga nilai-nilai luhur yang telah diwarikan para faunding father.
Dengan kata lain mendakwahkan nilai PMII karena semakin jelas s juga, bahwasanya PMII bergerak
membawa misi besar bangsa pun demikian agama. Yang dalam konteks kajian dakwah adalah materi
dakwah Oleh karena itu, perlu ada langkah konkrit dan spesifik yang diambil berkenaan dengan
Panduan Penulisan Makalah
PC PMII Kabupaten Sukabumi
bagaimana kader PMII ini mampu survive untuk mendakwahkan nilai dan ajaran yang di yakininya.
(Aktifitas)

Karena disadari betul, kesiapan tersebut rasanya akan cukup memerlukan usaha yang betul-betul
sulit, dan tentunya akan lebih ringan digapai jika ditempuh dengan pola yang tepat juga berjama’ah,
dan keseluruhan itu dilakukan tidak boleh keluar dari nilai-nilai luhur PMII yang senantiasa menjadi
acuan berfikir dan bergerak organisasi, terkhusus kader PMII yang senantiasa berhadapan dengan
Objek dakwah yang sangat rawan disusupi paham paham lain, karena sebagai organisasi
kemahasiswaan maka salahsatu objek dakwahnya adalah mahasiswa yang ada dikampus itu sendiri,
yang di pahami betul bahwa kelompok sosial mahasiswa merupakan kelompok sosial yang dilabeli
sebagai para ahli berfikir, hal inilah yang menjadi penting bagi kader pemii untuk melakukan peroses
dakwah dikampus dengan mengerahkan seluruh kemampuan dan pemikiranya. (Realitas)

Conto rumusan masalah Judul Makalah dakwah Kader PMIIi di Kampus

Maka berdasarkan latar belakang diatas rumusan masalah yang dapat dirumuskan oleh penulis pada
penelitian ini adalah sebagai berikut:
1. Bagaimana Gambaran umum PMII ?
2. Bagaimana Konstruksi dakwah kampus ?
3. Bagaimana Dakwah kader PMII di Kampus?

Contoh Tujuan Judul Makalah dakwah Kader PMIIi di Kampus

Maka tujuan penelitian ini adalah untuk:

1. Untuk memahami gambaran Umum PMII


2. Untuk memahami konstruksi dakwah kampus
3. Untuk mengetahuai dakwah kader PMII di kampus

Contoh Metode penelitian Judul Makalah dakwah Kader PMIIi di Kampus

Metode penelitian atau metode riset ini memiliki makna asal dari bahasa Inggris. Method, yang berarti
ilmu yang menerangkan cara-cara yang ditempuh untuk mencapai sebuah tujuan. Sedangkan kata
penelitian sendiri juga berasal dari terjemahan bahasa Inggris research yang terdiri dari kata re
(mengulang) dan search (pencarian, penelusuran dan penyelidikan), maka research berarti
melakukan pencarian, sehingga langkah sistematis tentang pencarian yang berkenaan dengan masalah
tertentu untuk diolah, dianalisa, diambil kesimpulan dan selanjutnya dicarikan solusinya. 1 Sesuai
dengan jenis penelitiannya yakni penelitian Kualitatif Deskriptif. Penelitian kualitatif yang
didasarkan pada upaya membangun pandangan mereka yang diteliti secara rinci. Dibentuk dengan
kata-kata, gambaran holistik yaitu memandang sesuatu upaya membangun pandangan subjek

1
Wardi Bachtiar, Metode Penelitian Dakwah, (Jakarta : Logos Wacana, 1999), hlm 1
Panduan Penulisan Makalah
PC PMII Kabupaten Sukabumi
penelitian yang rinci.2 Sedangkan pendekatan penelitian yang digunakan adalah penelitian
kepustakaan (Library Research). Penelitian kepustakaan mengandalkan data-datanya hampir
sepenuhnya dari perpustakaan sehingga penelitian ini lebih populer dikenal dengan penelitian
kualitatif deskriptif kepustakaan atau penelitian bibliografis, dan ada juga yang mengistilahkan
dengan penelitian non-reaktif, karena ia sepenuhnya mengandalkan data-data yang bersifat teoritis
dan dokumentasi yang ada di perpustakaan.3 Oleh karena itu, penelitian ini menggunakan jenis
penelitian kualitatif deskriptif kepustakaan karena mengandalkan dokumentasi berupa teks-teks yang
berkaitan dengan objek penelitian serta menggunakan teori-teori dari buku sebagai literatur.

Contoh konsepsi pembahasana Judul Makalah dakwah Kader PMIIi di Kampus

1. Gambaran Umum PMII


a. Sejarah Lahirnya PMII
b. Nilai-Nilai PMII
c. Tujuan dan Usaha PMII
2. Konstruksi dakwah kampus
a. Definisi Dakwah
b. Unsur-unsur dakwah
c. Mahasiswa sebagai da’I dan Mad’u di kampus
3. Dakwah kader PMII di kampus
a. Hubugan PMII dan Kampus
b. Kampus sebagai objek dakwah kader PMII
c. Kaderisasi sebagai bentuk dakwah kader PMII

Dalam hal ini setiap poin dalam pembahasan di deskripsikan serinci mungki, bahkan jika perlu
menggunakan data-data , dokumentasi, hasil wawancara, teori teori dll
Contoh Simpulan Judul Makalah dakwah Kader PMIIi di Kampus

Dari uraian maka kita dapat mengambil kesimpulan di antaranya, Pergerakan Mahasiswa Islam
Indonesia (PMII) merupakan organisasi meyakini bahwa Islam Ahlussunnah Wal Jama’ah
merupakan nilai yang patut dijaga dan diperjuangkan. Dalam artian lain di dakwahkan, oleh kader
PMII kepada mahasiswa di kampus karenba sejatinya mereka adalah objek dakwah (mad’u) dan kader
PMII merupakan Da’I yang berkewajiban untuk mendakwahkan ajaran ASWAJA
Dakwah merupakan sebuah aktivitas penyeruan atau ajakan kepada orang lain baik sesama kaum
muslim, non muslim, dan diri kita sendiri, untuk bertindak kepada hal yang lebih positif, hal ini
sejalan konstruksi kader pmii yang harus mengamalkan serta menyebarkan nilai aswaja yang di
yakininya dengan menggunakan kampus sebagai media media dan kaderisasi sebagai bentuk metode
metode yang sesuai dengan situasi dan kondisi yang di butuhkan mad’u serta tidak bertentangan

2
Lexi J Moleong, Metodologi Penelitian Kualitatif, (Bandung: PT Remaja Rosdakarya, 2013), hlm.6
3
Mukhtar, Metode Praktis Penelitian Deskriptif Kualitatif, (Jakarta: Referensi, 2013), hlm. 4
Panduan Penulisan Makalah
PC PMII Kabupaten Sukabumi
dengan aturan agama, terkait dengan materi dakwah yang harus disampaikan kader PMII adalah
Aswaja itu sendiri

Conto Saran Judul Makalah dakwah Kader PMIIi di Kampus


Untuk mencapai kesuksesan dalam berdakwah, seorang da’i haruslah menggunakan materi, media,
dan metode yang tepat dalam menyampaikan syariat agama Islam kepada mad’u yang sejatinya
berbeda-beda, sehingga tujuan dakwah benar-benar bisa tepat sasaran. Oleh karena itu, hal ini adalah
kesempatan bagi kader PMII untuk merenungkan kembali pentingnya keberadaan unsur-unsur
dakwah (da’i, mad’u, media, metode, materi dan tujuan) sebagai acuan dakwah yang lebih baik dan
terorganisir. Sehingga para da’I PMII lebih giat lagi memperdalam dan memperluas ilmu agama,
banyak membaca, jangan hanya puas dengan yang sudah dipahami, sehingga malas untuk mengkaji
ulang, membaca kembali dan tidak ada keinginan belajar lagi, menggunakan media dengan seefektif
mungkin, dan lain-lain.

Contoh Daftar Pustaka Judul Makalah dakwah Kader PMIIi di Kampus


Aplikasi, Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI QT Media).
Tim penyusun Kongres AD-ART PMII Balik Papan PB PMII (2021)
PB PMII Manhajul Fikr Li Ahlissunnah Waljamaah PB PMII (2021)
Mustopa Ade Opa, ASWAJA Pengantar. PC PMII KAbupaten Sukabumi (2020)
Dy, Aceng Abdul Aziz , Islam Ahlussunnah Waljama’ah di Indonesia, Sejarah, Pemikiaran dan
Dinamika Nahdlatul Ulama cet ke 2, Pustaka Ma’arif NU, Jakarta ,2007
https://id.aneg.org/ilmu/Jabar online (diakses pada 30 juni 2020)

Anda mungkin juga menyukai